Anda di halaman 1dari 3

PENGARUH IKLIM TERHADAP PERTUMBUHAN DAN KUALITAS

HASIL PANEN TANAMAN PADI DAN KACANG POLONG

Makalah ini disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah Sosiologi Lingkungan
Dosen : Drs. Laak Paskalis, M.Si

Disusun Oleh :
Indri Sri Depi : 17250
Kurniawan Cahyoutomo : 17250668
Meithy Margaretha C. B : 17250683
Muhammad Alif : 17250
Muhammad Fahmi Nurdin : 17250
Muhammad Firdaus Megananda : 17250
Muhammad Sofyan Prihadiyanta : 17250
Nurul Angreini : 17250703

Progam Studi Teknik Lingkungan


Institut Teknologi Yogyakarta
Yogyakarta
2017
BAB I
A. Latar Belakang
Salah satu komponen lingkungan yang merupakan faktor penentu
keberhasilan suatu usaha budidaya tanaman adalah iklim/cuaca. Interaksi
antara iklim/cuaca sebagai faktor lingkungan dengan faktor genetik
tanaman akan berpengaruh terhadap pertumbuhan dan kualitas tanaman.
Faktor genetik berkaitan dengan karakteristik yang biasanya bersifat khas
pada tanaman, seperti kondisi batang, bentuk bunga, bentuk daun dan
sebagainya. Iklim perlu mendapat perhatian yang lebih serius mengingat
pengaruhnya terhadap hampir semua aspek pertanian, sehingga sangat
berperan terhadap perencanaan hujan.
Klimatologi adalah ilmu yang membahas dan menerangkan tentang
iklim, bagaimana iklim itu dapat berbeda pada suatu tempat dengan tempat
lainnya. Hal yang sangat berat hubungannya dengan ilmu ini adalah ilmu
cuaca, dimana cuaca dan iklim merupakan salah satu komponen ekosistem
alam sehingga kehidupan manusia, hewan, dan tumbuh-tumbuhan tidak
terlepas dari pengaruh atmosfer dengan segala prosesnya.
Iklim merupakan kebiasaan alam yang digerakkan oleh gabungan
beberapa unsur, yaitu radiasi matahari, temperatur, kelembapan, awan,
presifikasi, evaporasi, tekanan udara, dan angin. Unsur-unsur itu berbeda
pada tempat yang satu dengan yang lainnya. Perbedaan itu disebabkan
karena adanya faktor iklim atau disebut juga dengan pengendali iklim, yaitu
ketinggian tempat, latitude (garis lintang), daerah tekanan, arus laut, dan
permukaan tanah.
Dimuka bumi terdapat banyak tanaman yang bermanfaat bagi
kehidupan manusia dan ternak. Dari sekian banyak tumbuhan ada yang
dapat tumbuh dengan baik dan ada yang sama sekali tidak tumbuh karena
perbedaan iklim. Tumbuhan ada yang dapat tumbuh ddaerah iklim sedang
dan ada pula yang hanya bisa tumbuh didaerah beriklim tropis.
Indonesia adalah negara khatulistiwa yang secara astronomis teletak
antara koordinat 6o LU – 11o LS dan dari 95o BT- 141o BT, secara geografis
terletak diantara dua benua dan dua samudra. Indonesia merupakan negara
yang dilewati oleh garis khatulistiwa dan masuk kedalam pengaruh kawasan
lautan pasifik. Posisi ini menjadikan indonesia sebagai daerah pertemuan
sirkulasi meridional (Hadley) dan sirkulasi zonal (Walker), dua sirkulasi
yang sangat mempengaruhi keragaman iklim indonesia.
Di indonesia sebelum dilaksanakannya pembangunan pertanian
dalam penyediaan bahan pangan sangat tergantung pada negara pertanian
lainnya karena kesulitan dalam memelihara tanaman murni yang bebas dari
penyakit. Setelah pembangunan pertanian digalakkan dengan melakukan
penyesuaian kegiatan pertanian dengan berbagai unsur iklim yang
mempengaruhinya, keadaannya telah berubah 180o . pola pertanian, sistem
bercocok tanamn, sistem pengolahan tanah, pembukaan lahan pertanian,
penggunaan bibit unggul, serta pemberantasan hama dan penyakit tanaman,
sangat dipengaruhi oleh iklim setempat.
Padi adalah suatu tanaman yang benar benar sesuai dengan keadaan
dnegeri kita, seperti dapat terlihat dari fakta-fakta dibawah ini :
1. Untuk hidupnya padi mengehendaki iklim tropik, atau sub tropik
dan syarat ini terdapat di indonesia
B. Rumusan Masalah

C. Batasan Masalah

D. Tujuan Penelitian

E. Manfaat Penelitian

Anda mungkin juga menyukai