Anda di halaman 1dari 5

SOAL REMEDIASI BLOK 114 (dr. Yandri Naldi, M.H.

I. Soal komunikasi efektif dalam kedokteran

Pernyataan : seorang pasien dating ke dokter praktek dengan keluhan kepala sering pusing dan
badan cepat lelah.

Pertanyaan :

1. Proses komunikasi dokter pasien dalam bidang kedokteran tersebut diatas dinamakan
sebagai :
A. Konsultasi
B. Anamnesis
C. Wawancara
D. Breafing
E. Curhat
Jawaban : B

2. Dari peristiwa diatas, yang merupakan bagian dari komunikasi efektif dokter dan pasien
adalah :
A. Tehnik menarik simpati
B. Tehnik komunikasi non verbal
C. Berbicara panjang lebar
D. Keterampilan untuk berdiskusi
E. Keterampilan menghipnotis
Jawaban : D

3. Tahapan berkomunikasi efektif yang hendak dilakukan oleh dokter dari kejadian diatas
diantaranya adalah :
A. Menyiapkan tempat duduk untuk pengantar pasien
B. Mencatat identitas pasien secara mendetail dan panjang lebar
C. Mencatat semua hal yang mengganggu perasaan pasien
D. Menyapa pasien dengan tegas
E. Memahami perspektif sakit pasien
Jawaban : E

4. Pada proses komunikasi efektif dokter pasien diatas terdapat tahapan empati, hal yang
penting dalam proses empati tersebut adalah :
A. Selalu membenarkan apa yang dikatakan pasien
B. Mengikuti perasaan pasien sampai kepada hal yang pribadi
C. Berbagi perasaan atau pengalaman dari pasien kepada dokter
D. Apa yang dikatakan oleh dokter selalu benar
E. Cerita yang disampaikan harus sesuai dengan perspektif dokter
Jawaban : C

5. Untuk tercapainya keberhasilan pengobatan diperlukan proses komunikasi yang efektif,


menurut Kurt, Silverman dan Drave prinsip dalam komunikasi efektif adalah :
A. Menunjukkan aktifitas dinamika
B. Terjalinnya poses komunikasi searah
C. Mencari-cari hal yang tidak perlu dan tidak pasti
D. Tidak perlu adanya perencaan dan pemikiran dalam mendukung hasil keluaran
E. Mengikuti model garis lurus
Jawaban : A

II. Bioetik

Pernyataan :

Seorang laki-laki datang ke Rumah Sakit di Cirebon dengan keluhan nyeri perut sejak 3 hari yang lalu.
Setelah diperiksa oleh dokter dinyatakan bahwa laki-laki tersebut menderita penyakit appendicitis
(radang usus buntu). Pasien dianjurkan oleh dokter untuk dilakukan operasi usus buntunya. Akan
tetapi pasien menolak untuk dioperasi dengan alasan tidak memiliki biaya. Akhirnya Pasien memilih
untuk berobat ke dukun sesuai dengan adat istiadat kuat yang masih berlaku di daerahnya.

1. Penolakan pasien untuk dioperasi dalam teori etika dalam prinsip kopenhagen dinamakan
sebagai :
A. Otonomi
B. Human dignity
C. Integrity
D. Proteksi
E. Privacy
Jawaban A

2. Penolakan pasien terhadap tindakan operasi dalam teori etika termasuk dalam teori :
A. Teleologi
B. Deontologi
C. Visiologi
D. Audiologi
E. Etiologi
Jawaban : B

3. Dipandang dari sudut untuk siapa tujuannya, tindakan pasien tersebut dinamakan sebagai
sikap :
A. hedonisme
B. eudamonisme
C. egoisme etis
D. utilitarianisme
E. teletenisme
jawaban : C

4. Berdasarkan pengertian etika, perbuatan pasien berobat ke dukun yang masih merupakan
kebiasaan masyarakat pedesaan adalah suatu bentuk tindakan yang dinamakan sebagai :
A. Issue
B. Norma
C. Hukum
D. Dogma
E. Moralitas
Jawaban : E

5. Dalam kaidah dasar moralitas tindakan dokter yang ingin melakukan operasi appendicitis
pada pasiennya merupakan tindakan :
A. Autonomy
B. Beneficence
C. Non maleficence
D. Justice
E. Integrity
Jawaban : B

III. Dasar Etika Kedokteran

Pernyataan :

Seorang pasien wanita, 45 tahun, datang berobat ke dokter umum dengan keluhan terdapat
benjolan di payu daranya, setelah dilakukan pemeriksaan dokter menyimpulkan benjolan tersebut
adalah kanker payudara stadium 3. Dokter tersebut akhirnya mengoperasi benjolan di payudara
pasiennya. Akan tetapi 1 hari kemudian pasien datang kembali dengan keluhan perdarahan di bekas
operasi payudaranya.

Pertanyaan :

1. Dari peristiwa diatas terdapat prinsip etik profesi dokter yang dilanggar yaitu prinsip etik :
A. Beneficence
B. Non maleficence
C. Autonomy
D. Justice
E. Alturisme
Jawaban : B

2. Dokter tersebut diatas juga lupa untuk membuat inform consent pada pasiennya, hal ini
berarti dokter tersebut melanggar prinsip etik :
A. Beneficence
B. Non maleficence
C. Autonomy
D. Justice
E. Alturisme
Jawaban : C
3. Dari peristiwa diatas dokter umum tersebut tidak berkompeten untuk melakukan operasi
payudara dikarenakan operasi tersebut merupakan kompetensi dokter spesialis kandungan,
perbuatan tersebut melanggar prinsip :
A. Etika
B. Disiplin
C. Hukum
D. Norma
E. Value
Jawaban : B

4. Pelanggaran yang dilakukan oleh dokter tersebut akan diproses dan ditangani oleh lembaga :
A. MKEK
B. MKDKI
C. Peradilan pidana
D. Peradilan perdata
E. Peradilan TUN
Jawaban : B

5. Sanksi yang terberat yang dikenakan pada dokter tersebut dapat berupa :
A. Tidak bersalah
B. Teguran secara lisan
C. Teguran tertulis
D. Pencabutan SIP sementara
E. Pencabutan SIP tetap
Jawaban : E

IV. Peratutan tentang Etik dan etika Kedokteran

Pernyataan :

Seorang dokter di sebuah Rumah Sakit meresepkan obat kepada seorang pasiennya berupa :
Amoxan 3 x 500 mg, Sanmol 3 x I tab, Sanmag 3 x I syr, Epexol 3 x I syr, Pumpitor 3 x I tab, Braxidin 3
x I tab dan Neurosanbe 2 x I tab. Dokter menuliskan banyak resep dikarenakan bekerjasama dengan
pabrik obat.

Pertanyaan :

1. Penulisan resep dilakukan dokter menyalahi kode etik kedokteran yakni dokter wajib :
A. Menjunjung tinggi sumpah dokter
B. Melakukan pengambilan keputusan professional secara independen
C. Menghindarkan diri dari perbujatan yang bersifat memuji diri
D. Berhati-hati dalam menerapkan pengobatan baru yang belum diuji kebenarannya
E. Bersikap jujur dalam berhubungan dengan pasiennya
Jawaban : B

2. Persitiwa diatas telah melanggar sumpah dokter Indonesia, Sumpah ini didasarkan atas
deklarasi
A. Helsinki
B. Bangkok
C. Jenewa
D. Washington
E. New York
Jawaban : C

3. Tidak berapa lama pasien yang diberi resep oleh dokter tersebut dating kembali kepada
dokternya dan marah marah akibat resep yang berlebihan yang ditulis oleh dokter,
penolakan tindakan medis ini merupakan bagian dari :
A. Manfaat pasien
B. Keuntungan pasien
C. Kewajiban pasien
D. Hak pasien
E. Keistimewaan pasien
Jawaban : D

4. Dari peristiwa diatas ternyata dokter yang memberikan resep tersebut belum memiliki surat
izin praktek dokter, undang undang yang dilanggar oleh dokter tersebut adalah :
A. UU Kesehatan
B. UU Rumah Sakit
C. UU Praktek Kedokteran
D. UU tenaga Kesehatan
E. UUD 45
Jawaban : C

5. Kejadian peristiwa diatas dapat diselidiki dan ditangani oleh pihak Rumah Sakit, pihak yang
berhak memproses kejadian tersebut adalah :
A. Komite medis
B. Komite etik
C. Komite dokter
D. Direktur RS
E. Manager RS
Jawaban : B

Anda mungkin juga menyukai