Anda di halaman 1dari 2

Nama : Christine Liony Manurung

Nim : 031069118

Proposisi Kategoris

I. Definisi Proposisi.
Dasar proposisi adalah term, term merupakan istilah untuk mengungkapkan
suatu konsep sehingga keduanya merupakan satu kesatuan. Proposisi juga
merupakan pernyataan dalam bentuk kalimat yang dapat dinilai benar dan
salahnya.
II. Pengertian Proposisi Kategoris.
Adalah kalimat berita yang mana term predikatnya diakui/diingkari term
subjeknya secara mutlak. Atau dapat dimaknai dengan proposisi yang
mengandung pernyataan tanpa adanya syarat.
III. Unsur- Unsur Proposisi Kategoris
 Term sebagai subjek, yaitu hal yang diterangkan dalam pernyataan, atau
pokok pembicaraan dalam suatu kalimat.
 Term sebagai predikat, yaitu hal yang menerangkan dalam pernyataan
atau dapat dipahami sebagai yang menerangkan subyek.
Term sebagai predikat dibedakan antara predikat afirmatif dan predikat
negatif. Predikat afirmatif yaitu sifat mengiyakan adanya hubungan
predikat dengan subjek, atau sifat mengakui hubungan subjek dengan
predikat. Predikat negatif, yaitu sifat mengingkari adanya hubungan
predikat dengan subjek atau sifat meniadakan hubungan subjek dengan
predikat.
- Contoh predikat afirmatif : Semua mahasiswa mengerjakan tugas.
- Contoh predikat negatif: Sebagian mahasiswa tidak mengerjakan
tugas.
 Kopula, yaitu hal yang mengungkapkan adanya hubungan antara subjek
dan predikat, dapat mengiyakan atau mengingkari, afirmatif atau negatif
yang menunjukkan kualitas pernyataan.
- Contoh proposisi positif: Hana adalah mahasiswa.
- Contoh proposisi negatif: Hana bukan mahasiswa.
 Kuantor, yaitu pembilang yang menunjukkan lingkungan yang
dimaksudkan oleh subjek, dapat berbentuk universal atau partikular, yang
sekaligus juga menunjukkan kuantitas pernyataan (kata yang
menunjukkan banyaknya satuan yang diikat oleh term subyek).
Apabila kuantor suatu proposisi menunjukkan kepada permasalahan
universal maka proposisi itu disebut proposisi universal; jika
permasalahan partikular maka akan disebut proposisi partikular, jika
permasalahan singular, maka disebut proposisi singular.
Meskipun dalam suatu proposisi tidak dinyatakan kuantornya, bukan
berarti subyek dari proposisi tidak mengandung pengertian banyaknya
satuan yang diikat. Dalam keadaan apapun subyek selalu mengandung
jumlah yang diikat.
- Contoh proposisi universal: Manusia membutuhkan oksigen.
- Contoh proposisi partikular: Sebagian hewan hidup di daratan.
- Contoh proposisi singular: Hana adalah seorang pelajar.

Reverensi/ Sumber:

Buku Materi Pokok Logika Modul 4,


http://teddymulyadi92.blogspot.com/2012/04/proposisikategoris-makalah.html,
https://www.academia.edu/24780888/MAKALAH_FILSAFAT_ILMU_Silogisme_dan_Proposisi_Katego
ris, kkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkkk
https://www.gurupendidikan.co.id/proposisi-pengertian-jenis-bentuk-contoh/

Anda mungkin juga menyukai