Anda di halaman 1dari 1

Evolusi sandal jepit telah dimulai berabad-abad yang lalu.

Geta adalah sandal dari


Jepang yang ditemukan pada awal abad ke-17 yang merupakan asal mula dari sandal modern
saat ini. Alas terbuat dari kayu sedangkan tali sandal terbuat dari kain. Geta mengalami
perbaharuan sehingga dinamakan Zori, yang berevolusi dari alas kayu menjadi alas jerami
hingga pada awal abad ke-20 diciptakanlah sandal modern yang terbuat dari karet yang
diperkenalkan tentara Jepang di Indonesia pada saat perang dunia yang ke-2. Adanya peluang
yang dapat dimanfaatkan, Agut Djaja bersama dengan 3 orang anaknya mendirikan UD
Garuda Emas Perkasa pada tahun 1973 di Tanjung Mulia Medan, Sumatra Utara, Indonesia.
UD Garuda Emas Perkasa mulai memproduksi sandal jepit yang diberi merk “Swan” dan
“Maruzen”. Pada tahun 1976 UD Garuda Emas Perkasa mulai memproduksi sandal dengan
merk”Swallow”. Pada tahun 1982, UD Garuda Emas Perkasa mengepakkan sayapnya
sehingga dapat membuka cabang di Jakarta. Pada tahun 1984, UD Garuda Emas Perkasa
mengubah namanya menjadi PT Garuda Emas Perkasa. Tahun 1987 PT Garuda Emas
Perkasa diresmikan oleh Menteri Perindustrian Republik Indonesia dan Menteri Tenaga Kerja
Republik Indonesia. Pada tahun 1990 cabang industrinya bertambah di Surabaya. PT Garuda
Emas Perkasa mengalami perkrmbangan yang terlihat dari meningkatnya SDM yang telah
mencapai ribuan pekerja. Mesin lama yang telah menurun performanya digantikan dengan
mesin baru demi meningkatkan efisiensi kerja dan mencapai hasil produksi yang lebih
maksimal. Komputer dan sistem otomasi mengambil bagian dalam meningkatkan kinerja
perusahaan. PT Garuda Emas Perkasa akan terus berkembang dan berinovasi untuk menjadi
produsen sandal yang terbaik di Indonesia. Sandal Swallow telah dikenal oleh masyarakat
Indonesia dan telah digunakan oleh masyarakat umum. Pendistribusian yang merata membuat
sandal Swallow tersedia disetiap toko lokal maupun swalayan. Visi dari PT Garuda Emas
Perkasa untuk menyediakan dan mendistribusikan sandal bukan hanya ke seluruh pelosok
nusantara, tetapi juga dapat mendistribusikan ke pangsa pasar Internasional. Komitmen dari
PT Garuda Emas Perkasa adalah: 1.) meningkatkan produtivitas dan efisiensi kerja; 2.)
menghasilkan produk sandal yang nyaman, berkualitas, serta ramah lingkungan; 3.) menjalin
kerjasama yang baik dan profesional terhadap konsumen, supplier, serta mitra kerja lainnya;
4.) mensejahterakan karyawan; dan 5.) memberikan kontribusi sosial kepada masyarakat.
Sandal Swallow menggunakan 100% karet alami yang biodegradable tanpa bahan kimia yang
membahayakan konsumen dan lingkungan sekitar. PT Garuda Emas Perkasa juga
berkontribusi dalam kesejahteraan lingkungan dengan menerapkan Recycle dan Zero Waste
System sehingga Swallow dapat menjadi perusahaan sandal yang dapat menjaga lingkungan
sekitar.

Anda mungkin juga menyukai