Anda di halaman 1dari 11

1

BAB I. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Pesawat sederhana sering kita temui pada kehidupan sehari-hari. Secara
pengertian mudahnya pesawat sederhana merupakan alat-alat sederhana yang
dapat memudahkan kita dalam melakukan usaha. Dengan kata lain pesawat
sederhana yaitu alat bantu yang sederhana.
Dalam Fisika Pengertian Pesawat Sederhana berawal dari pengertian
pesawat dalam kehidupan sehari – hari.
Pesawat Sendiri adalah aat yang digunakan untuk mempermudah
melakukan suatu pekerjaan/usaha. Sebagai alat untuk mempermudah
melakukan pesawat terbagi atas pesawat sederhana dan pesawat rumit .
Pesawat sederhana merupakan system yang dapat mengubah arah suatu
gaya atau bahkan mengurangi besarnya suatu gaya dalam melakukan usaha.
Besarnya nilai dalam mempermudah melakukan usaha tersebut dapat dilihat
dari beberapa besar keuntungan mekanis (KM) yang dimiliki oleh pesawat
sederhana tersebut

1.2 Rumusan Masalah


1. Apa itu Tuas ?
2. Apa saja jenis – jenis Tuas ?
3. Apa Keuntungan Mekanis Pada Tuas ?
4. Bagaimana Asal Mula Gunting Kuku ?
5. Apa Hubungan Gunting Kuku dengan Ilmu Fisika ?
6. Bagaimana Prinsip Kerja Gunting Kuku ?

1.3 Tujuan
1. Mengetahui asal usul terciptanya jepit kuku
2. Mengetahui hubungan jepit kuku dengan ilmu fisika
3. Mengetahui konsep tuas
2

BAB II. PEMBAHASAN

2.1 Tuas

Tuas atau pengungkit adalah pesawat sederhana yang paling tua. Alat ini
jika di artika secara sederhana adalah batang yang dapat berputar pada titik tetap.
Tuas atau Pengungkit terdiri atas lengan beban, lengan kuasa dan titik tetap.
Lengan beban adalah jarak antara titik tumpu sampai kebeban. Lengan kuasa
adalah jarak antara titik tumpu sampai ke kuasa/tangan. Titik tetap adalah titik
sentuh tuas atau pengungkit pada penumpu.
Tuas atau pengungkit biasanya digunakan dalam kehidupan sehari – hari.
Contoh pada saat kita membuka tutup botol dengan pembuka botol, jungkat
jungkit, linggis dan sebagainya. Tuas juga digunakan untuk memindahkan benda
yang berat.
Prinsipnya adalah, semakin jauh jarak kuasa terhadap titik tumpu, maka
semakin kecil gaya yang diperlukan untuk mengangkat suatu beban, Rumus dari
Tuas adalah :

W . Lb = F . Lk

Dimana, W : Beban (Newton)

Lb : Jarak Beban dengan titik tumpu (meter)

F : Kuasa (Newton)

Lk : Jarak Kuasa dengan titik tumpu (meter)

Kita dapat memperoleh gaya yang besar dengan menggunakan tuas meski
gaya yang kita keluarkan kecil. Sistem kerja tuas terdiri atas tiga bagian, yaitu
beban, titik tumpu, dan kuasa .

2.2 Jenis – Jenis Pengungkit atau Tuas

Berdasarkan posisi bagian – bagian sistem kerjanya, maka pengungkit atau


tuas dikelompokan menjadi tiga, yaitu tuasjenis pertama, kedua, dan ketiga .
3

1. Tuas Jenis Pertama


Tuas Jenis pertama adalah tuas yang posisi titik tumpunya berada diantara
beban dan kuasa. Makin panjang lengan kuasa, maka makin kecil gaya yang
diperlukan untuk mengungkit beban tersebut.

Gambar 2.1.1

Gambar 2.1.2
4

Secara sistematis berlaku hubungan:

Contoh tuas jenis pertama antara lain, gunting gunting kuku, tang, dan
palu pencabut paku (catut)
2. Tuas Jenis Kedua
Tuas Jenis kedua adalah tuas yang posisi beban pada tuas jenis kedua berada
diantara titik tumpu dan kuasa .

Gambar 2.1.3
Contoh tuas jenis kedua, antar lain, gerobak dorong, pembuka kaleng (botol),
pemotong kertas dan pemecah biji.
3. Tuas Jenis Ketiga
Tuas Jenis Ketiga adalah tuas yang posisi kuasa berada di antara titik tumpu
dan beban.

Gambar 2.1.4
Contoh tuas jenis ketiga ini antara lain, sekop, jepitan dan lengan bawah saat
membawa beban.

2.3 Keuntungan Mekanis Tuas


Tuas memudahkan usaha dengan menggandakan gaya kuasa dan
mengubah arah gaya. Keuntungan mekanik pesawat dapat dihitung dengan
membagi gaya beban dengan gaya kuasa. Panjang lengan kuasa adalah jarak dari
5

tumpuan sampai titik bekerjanya gaya kuasa. Panjang lengan beban adalah jaark
dari tumpuan sampai titik bekerjanya gaya beban .
Keuntungan Mekanik Tuas dapat dicari dengan persamaan:
𝐿𝐾
𝐾𝑀 =
𝐿𝐵

Dimana, KM = Keuntungan Mekanik

LK = Lengan Kuasa

LB = Lengan Beban

2.4 Asal Mula Gunting Kuku

Penemu alat ini tidak diketahui secara pasti. Yang tercatat sejarah
hanyalah paten pertama untuk pengembagan alat tersebut di Amerika Serikat (AS)
pada tahun 1875. Hak paten didaftarkan oleh seseorang bernama Valentine
Fogerty.
Paten untuk pengembangan yang lain juga didaftarkan oleh William C
Edge tahun 1876, dan John H Hollman di tahun 1878. Setelah diubah sedikit,
paten untuk alat pemotong kuku kembali didaftarkan oleh Eugene Heim tahun
1881 dan Celestin Matz tahun 1885.
Pengembangan sedikit demi sedikit alat pemotong kuku pun terus terjadi.
Setelah Matz, ada lagi yang mendaftarkan paten perangkat tersebut tahun 1905
bernama George H Coates. Anak pemimpin Gereja Baptis Connecticut, Chapel C
Carter, juga mematenkannya tahun 1922. Sekitar tahun 1913 dia adalah seorang
sekretaris di HC Cook Company, yang sebelumnya bernama HT Cook Machine
Company yang dikelola Henry C Cook, Lewis I Cook, dan Chapel S Charter.
Mulai sekitar tahun 1928, Charter menjadi pemimpin perusahaan saat dia
mengklaim pemegang merek pertama alat pemotong kuku, yakni Gem. Setelah
Gem kemudian muncul pabrik-pabrik lain pembuat alat pemotong kuku. Ada LT
Snow yang memproduksi alat pemotong kuku sekitar tahun 1906. Kemudian ada
juga perusahaan bernama King Klip yang membuat potongan kuku di New York
sekitar tahun 1911
6

Selanjutnya di tahun 1947 seperti tertulis dalam situs enotes.com, berdiri


perusahaan milik WE Basset yang memproduksi pemotong kuku bermerek Trim.
Pabrik ini merupakan produsen pertama alat pemotong kuku yang memanfaatkan
mesin-mesin modern. Tahun 2001 WE Basset ini mengakuisisi Cook Bater dan
Pacer Technology. Perusahaan lain yang juga tertarik untuk memproduksi alat
pemotong kuku selain di Amerika adalah Evenflo (Cina), Revlon (Korea), DOVO
Solingen (Jerman).
Saat ini, alat pemotong kuku, umumnya sudah dilengkapi tiga perangkat
lain, yakni alat pembuka botol, pisau kecil, dan alat penghalus ujung kuku yang
baru dipotong. Tak hanya terbuat dari logam, sebagian alat pemotong kuku juga
terbuat dari plastik.

2.5 Hubungan Jepit Kuku Dengan Ilmu Fisika


Jepit kuku adalah alat mekanik yang terbuat dari logam yang digunakan
untuk memotong kuku. Gunting kuku adalah alat yang menggunakan prinsip kerja
tuas. Tuas sendiri memiliki pembagian kelas system kerjanya, yaitu: 1. Titik
tengah 2. Tumpuan 3. Pengungkit termasuk dalam kategori alat tangan yang
termasuk dalam alat fisika.
Sama seperti Pesawat Sederhana, Fungsi dari Jepit Kuku ini jika dilihat
dan dikaitkan dengan lmu fisika memiliki keuntungan mekanis (KM) yaitu untuk
memudahkan pekerjaan atau kegiatan dalam kehidupan sehari –hari dan
pemanfaatan prinsip tuas .

2.6 Prinsip Kerja Jepit Kuku

Jepit kuku merupakan alat yang sering kita jumpai atau kita gunakan
dalam kehidupan sehari – hari . Fungsi di dalam kehidupan sehari – hari adalah
untuk memotong kuku, namun apabila dilihat dari segi ilmu fisika Jepit kuku
mempunyai keuntungan mekanis .

Didalam Ilmu Fisika, Jepit Kuku termasuk dalam pesawat sederhana yang
gunanya adalah untuk mempermudah pekerjaan sehari – hari.
7

Prinsip kerja Jepit kuku menggunakan prinsip kerja tuas jenis pertama.
Tuas jenis pertama adalah tuas yang titik tumpunya terletak diantra titik bebdan
dan titik kuasa .

Gambar 2.1

Terlihat Pada Gambar titik tumpu terletak diantara titik kuasa (Fk) dan titik
beban (Wb) dan juga terletak diantara lengan kuasa (lk) dan lengan beban (lb). Sama
seperti prinsip tuas jenis pertama, gunting kuku memiliki sistem seperti pada gambar ;

Gambar 2.2

Pada tuas yang berada dalam keseimbangan, secara matematis berlaku hubungan:

𝐹𝑘 𝑥 𝐿𝑘 = 𝑊𝑏 𝑥 𝐿𝑏

Atau

𝐿𝑘 𝑊𝑏
=
𝐿𝑏 𝐹𝑘
8

Menurut persamaan yang di dapati pada tuas jenis pertama, dapat di


simpulkan;

1. Lk berbanding terbalik dengan Fk: makin panjang lengan kuasa, maka makin kecil
gaya yang diperlukan untuk mengungkit beban dan makin pedek lengan kuasa
maka makin besar gaya yang di perlukan
2. Lb berbanding terbalik dengan wb: makin panjang lengan beban, maka makin
kecil gaya berat beban dan makin pendek lengan beban, maka makin besar gaya
berat beban

Contoh tuas jenis pertama tidak hanya Jepit kuku. Gunting, tang, palu,
pencabut paku (catut), dan linggis merupakan contoh penerapantuas jenis
pertama

Keuntungan Mekanik Tuas dapat dicari dengan persamaan:


𝐿𝐾
𝐾𝑀 =
𝐿𝐵

Dimana, KM = Keuntungan Mekanik

LK = Lengan Kuasa

LB = Lengan Beban
9

BAB III. PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Didalam Ilmu Fisika, gunting kuku termasuk dalam pesawat sederhana


yang gunanya adalah untuk mempermudah pekerjaan sehari – hari. Prinsip kerja
gunting kuku menggunakan prinsip kerja tuas jenis pertama. Tuas jenis pertama
adalah tuas yang titik tumpunya terletak diantra titik bebdan dan titik kuasa .

Pada tuas yang berada dalam keseimbangan, secara matematis berlaku


hubungan:

𝐹𝑘 𝑥 𝐿𝑘 = 𝑊𝑏 𝑥 𝐿𝑏

Atau

𝐿𝑘 𝑊𝑏
=
𝐿𝑏 𝐹𝑘

Menurut persamaan yang di dapati pada tuas jenis pertama, dapat di


simpulkan;

1. Lk berbanding terbalik dengan Fk: makin panjang lengan kuasa, maka makin kecil
gaya yang diperlukan untuk mengungkit beban dan makin pedek lengan kuasa
maka makin besar gaya yang di perlukan
2. Lb berbanding terbalik dengan wb: makin panjang lengan beban, maka makin
kecil gaya berat beban dan makin pendek lengan beban, maka makin besar gaya
berat beban
Tuas atau pengungkit adalah pesawat sederhana yang paling tua. Alat ini
jika di artika secara sederhana adalah batang yang dapat berputar pada titik tetap.
Tuas atau Pengungkit terdiri atas lengan beban, lengan kuasa dan titik tetap.
Berdasarkan posisi bagian – bagian sistem kerjanya, maka pengungkit atau
tuas dikelompokan menjadi tiga, yaitu tuasjenis pertama, kedua, dan ketiga . Tuas
Jenis pertama adalah tuas yang posisi titik tumpunya berada diantara beban dan
kuasa. Tuas Jenis kedua adalah tuas yang posisi beban pada tuas jenis kedua
berada diantara titik tumpu dan kuasa . Tuas Jenis Ketiga adalah tuas yang posisi
kuasa berada di antara titik tumpu dan beban.
10

Keuntungan Mekanik Tuas dapat dicari dengan persamaan:


𝐿𝐾
𝐾𝑀 =
𝐿𝐵

Dimana, KM = Keuntungan Mekanik

LK = Lengan Kuasa

LB = Lengan Beban

3.2 Saran

Dimasa yang akan datang, diharapkan agar prinsip kerja dari tuas ini dapat
dikembangkan menurut zaman nya terutama tuas jenis pertama.
11

DAFTAR PUSTAKA

Fransisca Sugardo.2007.Pesawat Sederhana.Bandung:Universitas Pendidikan


Indonesia

http://inijaji.blogspot.com/2013/05/asal-mula-gunting-kuku.html

http://id.wikipedia.org/wiki/Gunting_kuku

http://ipa-gampang.blogspot.com/2014/12/tuas.html

http://adhisipelajar.blogspot.com/2013/04/pengertian-jenis-dan-keuntungan.html

http://mafia.mafiaol.com/2014/02/jenis-jenis-pengungkit-atau-tuas.html

Anda mungkin juga menyukai