Anda di halaman 1dari 8

OLAH MUSIK

Kegiatan Belajar 1

BERNYANYI

Dalam bernyanyi dikenal 3 jenis pernafasan yaitu :

a. Pernafasan perut
Yang mengembang setelah menghirup udara adalah perut,cara bernafas ini
kurang kuat saat menyanyikan nada-nada yang panjang dan membutuhkan
kekuatan penuh.
b. Pernafasan dada
Ciri penrnafasan ini adalah mengembangnya dada dan terangkatnya
oundak saat menghirup udara. Pernafasan ini kurang baik karena terjadi
ketegangan pada otot badan bagian atas.
c. Pernafasan diagfragma ( sekat rongga badan )
Inilah pernafasan yang baik saat bernyanyi ,badan terhindar dari
ketegangan yang berlebihan,memiliki daya yang cukup untuk
menghasilkan dan mempertahankan cadangan udara saat bernyanyi untuk
penyanyi pop dan seriosa menggunakan pernafasan ini.
Mulai berlatih cara bernafas Diagfragma
1. Berdiri dengan rileks
Posisi badan tegak,punggung tidak bungkuk,tangan diletak
dipinggangmenyentuh tulang rusuk bagian bawah.
2. Tarik nafas sedalam-dalam nya melalui hidung ( 2 hitungan ) ini
disebut inhalasi
3. Pertahankan beberapa saat ( 2 hitungan )ini disebut suspensi
4. Keluarkan udara melalui mulut ( 4 hitungan )
Cara ini di sebut ekshalasi
5. Kendurkan otot ( relaksasi ) 2 hitungan

Tekhnik Bernyanyi
Jenis suara pria dan wanita yaitu :
Suara wanita :
a. Tinggi ( sopran )
b. Sedang ( mezzo sopran )
c. Rendah ( alto )

Suara pria :

a. Tinggi ( Tenor )
b. Sedang ( bariton )
c. Rendah ( bas )
Suara anak – anak :
a. Tinggi
b. Rendah
c.
Register atau ambitus suara terbagi menjadi :
1. Artikulasi
Artikulasi artinya pengucapan kata –kata dan kalimat musik secara nyata
dan jelas
2. Pembentuka suara
3. Resonasi
Resonasi adalah pemanfaatan rongga-rongga kepala, leher, dan dada.
4. Interpretasi dan Ekspresi ( penghayatan & pembawaan lagu )
Interpetasi berkenaan dengan penafsiran lagu
Eksperi berhubungan dengan pembawaan dan penyampaian isi pesan lagu.

Agar dapat membawakan lagu dengan baik, sebaiknya :


1. Pahami isi lagu melalui lirik,melodi dan musik iringannya jika ada
2. Pelajari biogrfi dan latar belakang pencipta lagu
3. Pusatkan perhatian pada lagu yang dibawakan
4. Bernyanyi dengan takhnik yang benar
5. Bernyanyi dengan hati dan penjiwaan
6. Bawakan nyanyian sesuai jenis dan tempatnya
7. Gerakkan bagia tubuh untuk membantu ekspresi
8. Nyanyikan lagu dengan dinamik yang sesuai.
Penampilan
Saat bernyanyi harus memperhatikan busana, berbusana yang sopan dan wajar
sangat baik dikenakan saat acara pementasan musik.

Kegiatan Belajar 2
A. MENDIREKSI
Mendireksi adalah aba-aba dalam permainan musik seperti paduan suara
Ansambel maupun Orkes.
Jenis Aba-aba
a. Aba-aba 1 pukulan
Gambaran Ayunan pada aba-aba ini adalah dimulai dari titik tertinggi (
sebagai titik awal gerakan ) turun kebawah membentuk melingkar
kesamping luar sebelah kanan lalu naik ketitik awal.
Ini gambar :
Lagu yang menggunakan aba-aba ini adalah :
1. Apuse ( papua )
2. Tujuh belas agustus, ciptaaan H. Muktar
3. Hela Rotan ( Maluku )
4. Potong bebek angsa
5. Ayo Mama
b. Aba-aba 2 pukulan
Birama ini terdapat 2 ketukan . perhatikan pola gerakan birama 2 ketukan
dibawah ini :
2
1

c. Aba-aba 3 pukulan
Irama terner yaitu birama yang terdapat 3 ketukan. Perhatikan gambar
pola aba-aba 3 ketukan di bawah ini
3

1 2
Lagu-lagu yang menggunakan aba-aba 3 ketukan adalah :
1. Marilah kita berdendang kawan,ciptaan C. Simanjuntak
2. Melati
3. Doa dan restumu
4. Lisoi ( Tapanuli )
d. Aba-aba 4 pukulan
Berikut ini adalah pola gerakan aba-aba 4 pukulan
4

3
2 1

Lagu-lagu yang dapat dilatih dengan aba-aba ini adalah :

1. Tanah tumpah darahku


2. Indonesia Raya
3. Maju Tak Gentar
e. Aba-aba 6 pululan
Berikut ini adalah gambar gerakan aba-aba 6 pukulan
6

4 5
3
1
Lagu-lagu yang digunakan untuk berlatih aba-aba 6 pukulan adalah
1. O Ina Ni Keke ( Sulawesi Utara )
2. Naik-naik Kepuncak Gunung

Teknik aba-aba
a. Aba-aba permulaan
Aba-aba yang dilakukan pemimpin sebelum lag dimulai.yang ter
masuk dalam aba-aba ini adalah
1. Sikap siap
2. Gerakan pendahuluan
3. Saat memulai ( Insetting )
b. Sikap siap
Sikap siap disini adalah aba-aba yang diberikan pemimpin agar penyanyi
atau pemain musik konsentrasi serta mengenal tempo, dinamik atau
ekspresi lagu.
c. Gerakan Pendahuluan
Aba-aba pendahuluan dilakukan diantara aba-aba persiapan dan insetting
d. Aba-aba penutup
Aba-aba mengakhiri suatu lagu dengan baik tanpa keraguan bagi
pemusik,aba-aba penutup harus sampai nada terakhir sudah selesai.

KEGIATAN BELAJAR 3
BERMUSIK
Alat Musik yang Digunakan Di SD Diantaranya :
1. Instrument Gitar
Gitar termasuk alat musik chordophone, dimainkan dengan dipetik.
Dilihat dari fungsinya gitar digolongkan sebagai alat musik tunggal atau
solo.
Bagian-bagian gitar
Sistem penalaan gitar ada beberapa cara yaitu
1. Dengan suling kunci nada ( stempluit ) yaitu dengan membunyikan
masing-masing nada sesuai dengan nada pada dawai posisi terbuka .
2. Dengan Garpatula yaitu dengan memukulkan garpatula dan
meletakkan pangkal garpatula pada badan gitar.
Sebelum berlatih bermain gitar perlu diperhatikan istilah jari yang akan
digunakan dalam bermain gitar.
4 3 2 1

Tangan kiri Telunjuk :1

Tengah :2

Manis :3

Kelinking :4
Tangan kanan

Ibu jari : p ( Pulgar )

Telunjuk : i ( Indicio )

Tengah : m ( Medio )

Manis : a ( anular )

Teknik Petikan Gitar

Cara memainkan gitar yaitu :

1. Apayando
Teknik ini dilakukan dengan memetik salah satu dawai, dan
penyelesaiannya dengan menyandarkan jari pada dawai di atas/bawah
dawai yang di petik.
2. Tirando ( Petikan Bebas )
3. Strumming
Teknik ini banyak dijumpai pada permainan kelompok atau lebih yang
bersiftat iringan .

Permainan menurut pemainnya dibagi :


1. Gitar solo
2. Gitar Iringan

2.Instrumen Ritme

Alat musik yang tergolong dalam alat musik perkusi ( pukul ), dengan
sumber bunyi membran dan idiom ( alat/bendanya ) dapat dikelompokkan
menjadi :
a. Perkusi tak bernada ,antara lain :
1. Castagnet adalah alat musik terbuat dari kayu, terdiri dari pasangan
kayu pipih, dimainkan dengan cara diletakkan di telapak tangan kiri,
kemudian jari-jari tangan kanan memukul/mengetuk.
2. Wood block, alat musik terbuat dari kayu terbentuk panjang, dengan
romgga di bagian tengah, dimainkan dengan cara tanagan kiri
memegang alat,sementara tangan kanan memukul dengan
menggunakan stick/tongkat peukul yang terbuat dari kayu.
3. Triangle, adalah alat musik berbentuk segitiga, terbuat dari logam,
cara memainkan digantungkan pada jari tengah tangan kiri tangan
kanan memukul dengan menggunakan stick/tongkat pemukul yang
terbuat dari logam .
4. Guiro, adalah alat musik terbuat dari kayu, berbentuk bulat panjang,
cara memainkannya dipegang dengan tangan kiri dan tangan kanan
menggesek/menggaruk dengan tongkat .
5. Maracus adalah alat musik terbuat dari tempurung kelapa, terdiri dari
sepasang ( 2 buah ) , masing-masing dipegang tangan kanan dari kiri,
dimainkan dengan cara digoyang.
6. Cabassa adalah alat musik berbentuk bulat, terdapat butir-butir logam
yang dililitkan di seluruh badan alat, cara memainkannya dipegang
oleh tangan kanan, lalu digesekkan pada telapak tangan kiri.
7. Tambourine pada alat musik ini terdapat membran dan lempengan-
lempengan logam tipis yang diletakkan dipinggir alat tersebut, cara
memainkan tangan kanan memegang alat tersebut, dan dipukulkan
pada telapak tangan kiri.
8. Bass drum, side drum,tom-tom, floor tom-tom, cymbol, dan hi-
hat,termasuk dalam drum set, yang biasanya dimainkan dalam satu
kesatuan.
b. Perkusi bernada
9. Piano termasuk alat musik keyboard akan tetapi cara memainkannya
adalah dengan dipukul, sehingga dikelompokkan juga sebagai
instrumen perkusi.
10. Glockenspiel adalah alat musik ini terbuat dari logam,, berbentuk
bilah-bilah yang menyerupai alat musik keyboard.
11. Xylophone alat musik ini terbuat dari kayu berbentuk bilah-bilah
yang menyerupai alat musik keyboar/kulintang,dilengkapi tabung-
tabung resonasi.
12. Vibrophone alat musik ini terbuat dari logam berbentuk bilah-bilah
menyerupai keyboard dilengkapi tabungresonasi dan pedal yang
berfungsimemperpanjang nada.
13. Marimba terbuat dari kayu ,menyerupai keyboard,dilengkapi dengan
tabung resonasi.
14. Chimes alat musik yang terdiri dari bilah-bilah panjang yang berjejer
dimainkan dengan di pukul.
15. Timpani dimainkan dengan di pukul funngsinya menaik-turunkan
nada.

3.Instumen suling
Dimainkan dengan cara ditiup
Hal yang perlu dilatih untuk menguasai pwrmainan suling :
1. Sikap bermain
2. Cara bernafas
3. Cara memegang
4. Cara meniup
5. Penjarian
6. Tangga nada dan lagu-lagu

Anda mungkin juga menyukai