Anda di halaman 1dari 5

Palembang, 28 Desember 2019

Kepada

Yth, Ketua Pengadilan Agama


Perihal: Gugatan Harta Gono Gini
Cq. Majelis Hakim

di_

Palembang

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Yang bertanda tangan dibawah ini, saya:

Nama : Annisa Sakinah Binti Abdullah

Tempat / Tanggal Lahir : Yogyakarta, 10 Januari 1986

Umur : 33 Tahun

Agama : Islam

Pendidikan : S1

Pekerjaan : Wiraswasta

Alamat : Jl. Swadaya Lrg. Perikanan 3 No.21, Rt/Rw.


021/054 Kel. Talang Aman, Kec. Kemuning.

Selanjutnya disebut sebagai PENGGUGAT.

Dengan ini, mengajukan Gugatan terhadap mantan suami Penggugat, yang


bernama:

Nama : Andika Hidayatullah Bin Hasim Ihsan

Tempat / Tanggal Lahir : Palembang, 17 Februari 1980


Umur : 39 Tahun

Agama : Islam

Pendidikan : S1

Pekerjaan : Wiraswasta

Alamat : Jl. Letnan Simanjuntak No. 55, RT/RW.20/08,


Kel. Pahlawan, Kec. Kemuning.

Selanjutnya disebut sebagai TERGUGAT.

Adapun alasan-alasan permohonan gugatan dapat dijelaskan sebagai berikut:

1. Bahwa Penggugat adalah Istri sah dari Tergugat yang menikah pada tanggal 3
Maret 2011 sesuai kutipan akta nikah dari KUA Kecamatan Kemuning
No.1464/251/3/2011. Yang telah bercerai sebagaimana bukti akta perceraian
yang telah dikeluarkan oleh panitera Pengadilan Agama Palembang Kelas A1
pada tanggal 1 Desember 2019 pada akta cerai No.127/AC/2019/PA.
2. Bahwa selama dalam perkawinan antara Penggugat dan Tergugat telah
dikaruniai 2 orang anak di antaranya:
a) Balqis Salsabila (5 Tahun),
b) Hanna Latifah (3 Tahun)
3. Bahwa setelah terjadi perceraian antara Penggugat dan Tergugat, kedua anak
yang lahir dari perkawinan Penggugat dan Tergugat saat ini berada dalam
asuhan Penggugat.
4. Bahwa selama dalam perkawinan antara Penggugat dan Tergugat telah
diperoleh harta bersama / perkawinan harta (Gono Gini) antara lain berupa
sebidang tanah dan bangunan 3 Lantai diatasnya seluas 20x30 m (60 m2)
bertempat di Jln. Basuki Rahmat No.151 Kel. Talang Aman, Kec. Kemuning
Palembang, atas nama Andika Hidayatullah diperoleh pada tahun 2016 yang
saat ini di tempati dan dikuasai oleh Tergugat dibuktikan dengan sertifikat
kepemilikan tanah dengan batas-batas:
 Sebelah Utara berbatasan dengan jalan raya Basuki Rahmat, tepat
berseberangan dengan Favehotel.
 Sebelah Timur berbatasan dengan sejumlah ruko-ruko dan
bersandingan dengan Hotel Aston.
 Sebelah Barat berbatasan dengan Minimarket 212.
 Sebelah Selatan --------------------.
5. Bahwa sesuai ketentuan hukum / perundang-undangan yang berlaku dengan
telah terjadinya perceraian antara Penggugat dan Tergugat, maka harta bersama
yang diperoleh selama dalam masa perkawinan tersebut pada poin 4 diatas
menjadi hak Penggugat ½ (setengah) bagian dan Tergugat ½ (setengah) bagian.
6. Bahwa untuk menjamin agar harta bersama (gono gini) yang berasal dari
perkawinan Penggugat dan Tergugat tidak beralih atau dialihkan baik dengan
jual-beli, penghibahan dan penggadaian maka Penggugat memohon agar
dilakukan sita jaminan atas seluruh harta bersama (gono gini) yang dikuasai
oleh Penggugat dan Tergugat.
7. Bahwa apabila pembagian atas harta bersama tersebut tidak dapat dilakukan
secara natura karena sesuatu hal, maka pembagiannya dilakukan secara in
natura yaitu dijual dengan secara lelang dengan bantuan Pengadilan maupun
Kantor Lelang Negara atas biaya Tergugat, dan uang hasil penjualan lelang
tersebut dibagi antara Penggugat dan Tergugat dengan perbandingan yang
sama yaitu masing-masing ½ (setengah) bagian.
8. Bahwa Penggugat telah berusaha untuk meminta yang menjadi hak Penggugat
atas harta bersama tersebut diatas kepada Tergugat secara kekeluargaan, namun
tidak berhasil karena itikad baik Penggugat tersebut sama sekali tidak
diindahkan oleh Tergugat, sehingga oleh karenanya Penggugat mengajukan
gugatan ini agar hak-hak Penggugat memperoleh perlindungan hukum dari
Pengadilan yang mulia ini.
9. Bahwa gugatan Penggugat ini adalah menyangkut hak masing-masing
Penggugat dan Tergugat atas harta bersama tersebut setelah terjadinya
perceraian, sehingga demi hukum putusan dalam perkara ini mohon dijatuhkan
dengan ketentuan dapat dilaksanakan terlebih dahulu, walaupun ada upaya
hukum banding maupun kasasi tanpa tanggungan apapun.

Berdasarkan hal-hal dan alasan-alasan tersebut diatas, Penggugat mohon


pada Pengadilan Agama Palembang Cq Majelis Hakim pemeriksa yang mulia
berkenan untuk memanggil, memeriksa, dan menyidangkan gugatan dalam
perkara ini, serta menjatuhkan suatu putusan sebagai berikut:

Primair:

1. Menerima dan Mengabulkan gugatan Penggugat untuk seluruhnya.


2. Menyatakan harta-harta tersebut dibawah ini adalah harta bersama
Penggugat dan Tergugat yang belum dibagi, yaitu berupa:
Sebidang tanah dan bangunan 3 Lantai diatasnya seluas 20x30 m (60 m2)
bertempat di Jln. Basuki Rahmat No.151 Kel. Talang Aman, Kec.
Kemuning Palembang, atas nama Andika Hidayatullah diperoleh pada
tahun 2016 yang saat ini di tempati dan dikuasai oleh Tergugat dibuktikan
dengan sertifikat kepemilikan tanah dengan batas-batas:
 Sebelah Utara berbatasan dengan jalan raya Basuki Rahmat, tepat
berseberangan dengan Favehotel.
 Sebelah Timur berbatasan dengan sejumlah ruko-ruko dan
bersandingan dengan Hotel Aston.
 Sebelah Barat berbatasan dengan Minimarket 212.
 Sebelah Selatan -.
3. Menyatakan putusan dalam perkara ini dapat dilaksanakan terlebih dahulu,
walaupun ada upaya banding, kasasi maupun perlawanan tanpa
tanggungan apapun.
4. Menghukum Tergugat untuk membayar biaya yang timbul dalam perkara
ini.

Subsidair:

-----------------Apabila Majelis Hakim berpendapat lain Mohon putusan yang


seadil-adilnya (ex aequo et bono).-------------------------------------------------

Semoga Allah SWT. senantiasa melindungi dan melimpahkan rahmat-Nya pada


kita semua. Aamiin. Demikian terima kasih.

Wassalamu’alaikum Wr.Wb

Hormat Kami,
Penggugat

Annisa Sakinah

Anda mungkin juga menyukai