Anda di halaman 1dari 10

SIFAT-SIFAT YANG PERLU DIMILIKI WIRAUSAHA

Diajukan Untuk Memenuhi tugas Mata Kuliah Kewirausahaan

Dosen Pengampu : Muhammad Irham Nasution, M. Pd.I

Disusun Oleh : Kelompok 4

Ilmu Komunikasi 2 / Semester 2

Dinda Gita Puspita (0105192009)

Ajril Fadli (0105192020)

Muhammad Rafi Alkhusairi (0105192027)

PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI

FAKULTAS ILMU SOSIAL

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUMATERA UTARA

TA 2020

i
KATA PENGANTAR

Dengan menyebut nama Allah SWT yang Maha Pengasih lagi


Maha Penyayang, penulis panjatkan puja dan puji syukur atas
kehadirat-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan makalah yang
berjudul “Sifat-sifat yang Perlu Dimiliki Wirausaha” tepat pada waktunya.
Makalah ini telah penulis susun dengan maksimal dan
mendapatkan bantuan dari berbagai pihak sehingga dapat
memperlancar pembuatan makalah ini. Untuk itu penulis
menyampaikan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah
berkontribusi dalam pembuatan makalah ini, terkhusus kepada
Bapak Muhammad Irham Nasution, M.Pd.Iselaku dosen mata kuliah
Kewirausahaan.
Terlepas dari semua itu, penulis menyadari sepenuhnya bahwa
masih ada kekurangan baik dari segi susunan kalimat maupun tata
bahasanya. Oleh karena itu dengan tangan terbuka penulis menerima
segala saran dan kritik dari pembaca agar penulis dapat memperbaiki
dalam penulisan makalah selanjutnya.
Akhir kata penulis berharap semoga makalah ini dapat
memberikan manfaat maupun inspirasi terhadap pembacanya.

Medan, 13 April 2020

Kelompok 4

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ............................................................................................ i

DAFTAR ISI ........................................................................................................... ii

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang ................................................................................................... 1

1.2 Rumusan Masalah .............................................................................................. 1

1.3 Tujuan Penulisan ................................................................................................ 1

BAB II PEMBAHASAN

2.1 Sifat-sifat yang Perlu Dimiliki Wirausaha ......................................................... 2

BAB III PENUTUP

3.1 Kesimpulan ......................................................................................................... 5

3.2 Saran ................................................................................................................... 5

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................. 6

ii
iii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Semakin maju negara semakin banyak orang yang terdidik, dan banyak pula
orang yang menganggur, maka semakin dirasakan pentingnya dunia wirausaha.
Pembangunan akan semakin maju dengan di tunjang oleh wirausahawan yang dapat
membuka lapangan kerja karena kemampuan pemerintah yang sangat terbatas. Namun
untuk menjadi seorang wirausahawan diperlukan berbagai kemampuan yang terdapat di
dalam sifat-sifat, ciri-ciri, dan karakteristik yang harus dimiliki seorang wirausaha.
Seorang wirausaha haruslah seorang yang mampu melihat ke depan. Melihat kedepan
bukan melamun kosong tetapi, melihat berfikir dengan penuh perhitungan, mencari
pilihan dari berbagai alternatif masalah dan pemecahannya.

Dalam makalah ini pemakalah akan membahas sedikit sifat-sifat yang harus
dimiliki seorang wirausaha agar kita selaku calon wirausahawan muda memiliki bekal
untuk menjadi wirausahawan yang sukses.

1.2 Rumusan Masalah

1. Apa saja sifat-sifat yang perlu dimiliki wirausaha?

1.3 Tujuan Penulisan

1. Untuk mengetahui sifat-sifat yang perlu dimiliki wirausaha

1
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Sifat-sifat yang Perlu Dimiliki Wirausaha

Seorang wirausahawan haruslah orang yang mampu melihat ke depan. Sehingga


karakter orang yang seperti ini adalah orang-orang yang memang memiliki wawasan
dan pandangan ke depan yang luas. Dari berbagai penelitian di Amerika Serikat untuk
menjadi wirausahawan, seorang harus memiliki ciri-ciri sebagai berikut:

1
. Percaya Diri

Sifat-sifat utama diatas dimulai dari pribadi yang mantap, tidak mudah
terombang-ambing oleh pendapat dan saran orang lain. Saran-saran orang lain jangan
ditolak mentah-mentah, pakai itu sebagai masukan untuk pertimbangan, kemudian anda
harus memutuskan segera.2

Orang yang tinggi percaya dirinya adalah orang yang sudah matang jasmani dan
rohaninya. Karakteristik kematngan seseorang adalah ia tidak bergantung pada orang
lain, ia memiliki rasa tanggung jawab yang tinggi, objektif dan kritis, emosinya stabil,
dan yang paling tinggi ialah kedekatan dengan khaliq sang pencipta.

2. Berorientasi Pada Tugas dan Hasil

Orang ini tidak mengutamakan prestise dulu, kemudian prestasi. Akan tetapi ia
gandrung pada prestasi baru kemudian setelah berhasil prestisenya akan naik. Anak
muda yang selalu mengutamakan prestise lebih dulu baru prestasi, tidak akan
mengalami kemajuan.

Berbagai motivasi akan muncul dalam bisnis apabila kita berusaha


menyingkirkan prestise. Kita akan mapu bekerja keras, enerjik, tanpa malu dilihat teman
asal yang kita kerjakan pekerjaan halal.

1
BN. Marbun, Kekuatan dan Kelemahan Usaha Kecil, (Jakarta: PPM, 1993), hal. 63
2
Buchari Alma, Kewirausahaan, (Bandung: Alfabeta, 2017), hal. 53

2
3. Pengambilan Resiko

Anak muda sering dikatakan selalu menyenangi tantangan. Mereka tidak takut
mati. Inilah salah satu faktor pendorong anak muda menyenangi olah raga yang penuh
dengan resiko dan tantangan.olah raga yang beresiko positif ialah panjat tebing,
mendaki gunung, arung jeram, motor croos, karate atau olah raga bela diri, dan
sebaginya.

Ciri dan watak yang sepeti ini dibawa kedalam wirausaha yang juga penuh
dengan resiko dan tantangan, seperti persaingan, harga turun naik, barang tidak laku dan
sebagainya.

4. Kepemimpinan

Sifat kepemimpinan memang ada dalam masing-masing diri individu. Namun


sekarang ini sifat kepemimpinan sudah banyak dipelajari dan dilatih. Ini tergantung
dalam individu menyesuaikan diri dengan organisasi atau yang ia pimpin. Pemimpin
yagn baik harus mau menerima kritik dari bawahan, ia harus bersifat responsif.3

5. Keorisinilan

Siafat orisinil ini tentu tidak selalu ada dalam diri seseorang. Yang dimaksud
orisinil disini ialah ia tidak hanya mengekor pada orang lain, tetapi memiliki pendapat
sendiri, ada ide yang orisinil, ada kemapuan untuk melaksanakan sesuatu.

6. Berorientasi Pada Masa Depan

Seoranng wirausaha harus presfektif, mempunyai visi kedepan, sebab sebuah


usaha bukan didirikan untuk semntara tetapi untuk selamanya.

Fadel Muhammad menyatakan ada tujuh ciri yang melekat pada diri seorang
wirausaha, yaitu sebagai berikut :4

a. Kepemimpinan, Ini adalah faktor kunci bagi seorang wirausaha.

b. Inovasi, selalu membawa perkebangan dan perubahan ekonomi.


3
Ibid. hal. 54
4
Fadel Muhammad, Industrialisasi dan Wiraswasta: Masyarakat Industri ‘belah ketupat’, (Jakarta: PT
Gramedia Pustaka Utama, 1992), hal. 138

3
c. Cara Pengambilan Keputusan, menurut ahli kedokteran mutakhir terdapat
perbedaan signifikan antara otak kiri dan otak kanan.

d. Sikap Tanggap Terhadap Perubahan, sikap tanggap terhadap perubahan relatif


lebih tinggi dibandingkan orang lain.5

e. Bekerja Ekonomis dan Efisien, seorang wirausaha melaukkan kegiatannya


dengan gaya smart( cerdas, pintar, bijak) bukan bergaya seorang mandor.

f. Visi Masa Depan, visi ibarat benang merah yang tedak terlihat yang ditarik sejak
awal hingga keadaan yang terakhir.

g. Sikap Terhadap Resiko, seorang wirausaha adalah penentu resiko bukan seorang
penanggung resiko.

5
Ibid.

4
BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Sifat-sifat yang perlu dimiliki wirausaha adalah :

1. Percaya diri
2. Berorientasi pada tugas dan hasil
3. Pengambilan resiko
4. Kepemimpinan
5. Keorisinilan
6. Berorientasi ke masa depan

3.2 Saran

Saran yang dapat kami berikan adalah jika kita ingin berwirausaha, maka kita
harus memiliki sifat-sifat yang terdapat pada makalah ini.

5
DAFTAR PUSTAKA

Alma, Buchari. 2017. Kewirausahaan. Bandung : Alfabeta

Marbun, BN. 1993. Kekuatan dan Kelemahan Usaha Kecil. Jakarta : PPM

Muhammad, Fadel. 1992. Industrialisasi dan Wiraswasta: Masyarakat Industri ‘belah


ketupat’. Jakarta : PT Gramedia Pustaka Utama

Anda mungkin juga menyukai