Anda di halaman 1dari 1

Proses tumbuh kembang Si Kecil berjalan sangat pesat pada periode usia 0-3 tahun.

Oleh karena itu dalam masa tersebut Bunda harus selalu memantau tumbuh kembang
Si Kecil secara berkala agar prosesnya berjalan sesuai dengan tahapan usianya. 
Untuk memantau tumbuh kembang si Kecil, ada beberapa patokan yang harus
diperhatikan. Mulai dari pertumbuhan fisik, perkembangan kognitif (thinking &
reasoning), perkembangan emosi dan sosial, perkembangan bicara (bahasa), serta
perkembangan sensorik dan motorik.
Apabila tumbuh kembang si Kecil tidak sesuai dengan parameter yang ada, Bunda
harus waspada dan segera berkonsultasi dengan dokter. Sebagai panduan
pertumbuhan, untuk melihat berat badan dan tinggi badan Si Kecil yang sesuai dengan
rentang normal usianya, tenaga medis akan menganjurkan penggunaan grafik berat
badan dan tinggi badan yang telah dibuat oleh organisasi kesehatan dunia (WHO).
Pada keadaan normal, pertumbuhan fisik si Kecil terdiri dari berat dan tinggi badan,
memiliki beberapa patokan sebagai berikut:

Berdasarkan berat badan Si Kecil


 Usia 4 bulan.  Berat badan si Kecil akan dua kali lebih besar dari berat badan
saat lahir.
 Usia 1 tahun, berat badan si Kecil akan mencapai tiga kali lebih besar dari berat
badan saat lahir.
 Usia 1–5 tahun, berat badan si Kecil akan mengalami pertambahan kurang lebih
2,2 kg setiap tahun.

Berdasarkan tinggi badan Si Kecil


 Usia 1 tahun, tinggi badan si Kecil akan mengalami pertambahan kurang lebih
setengah dari tinggi badan ketika lahir.
 Usia 4 tahun, tinggi badan si Kecil mengalami pertambahan kurang lebih dua kali
lebih besar dibanding tinggi saat lahir.

Untuk perkembangan, salah satunya ditandai dengan majunya kemampuan kognitif Si


Kecil. Berikut tahapannya:
 Usia 12 bulan, Si Kecil mulai mengingat hal yang terjadi beberapa waktu
sebelumnya, misalnya ia dapat menemukan benda yang disembunyikan Bunda
setelah sebelumnya melihatnya.
 Usia 18 bulan, Si Kecil lebih bisa menjaga diri, misalnya lebih dekat dengan
Bunda dan menjaga jarak dengan orang asing atau yang belum dikenal.
 Usia 2 tahun, Si Kecil mulai mengenal barang berdasarkan bentuk dan warna.
 Usia 3 tahun, ia mulai dapat mengikuti 2–3 instruksi. Contoh: “Ambil buku itu dan
letakan di atas kursi.”
 Usia 4 tahun, Si Kecil dapat menyebutkan nama awal dan nama akhirnya.
 Usia 5 tahun, ia tahu alamat dan no telepon rumahnya.

Selain memberikan nutrisi baik dan seimbang untuk tumbuh kembangnya, Bunda juga
harus memberikan stimulasi yang sesuai dengan usia Si Kecil. Stimulasi bisa dilakukan
sambil bermain, kok, Bunda. Intip ide kreatif bermain untuk stimulasi kecerdasan Si
Kecil di situs pertumbuhan Morinaga Multiple Intelligence Play Plan. Jenis aktivitas
dibedakan ke dalam kategori usia dan peruntukkan stimulasi jadi Bunda bisa
mengaturnya sendiri. Seru, kan?  
Apabila dalam proses tumbuh kembangnya, Bunda curiga ada yang tidak normal,
segeralah berkonsultasi pada dokter.

Anda mungkin juga menyukai