Anda di halaman 1dari 4

TUGAS METODE ILMIAH

NAMA : PUTRI AULIA UTAMI

NIM : C1G018141

1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan "Metode Ilmiah" dan apa arti pentingnya metode
ilmiah tersebut dalam penelitian.
JAWAB :
Metode Ilmiah adalah mekanisme atau cara mendapatkan pengetahuan dengan
prosedur yang didasarkan pada suatu struktur logis yang terdiri atas tahapan kerja atau
dengan kata lain adalah Prosedur atau cara untuk mengetahui sesuatu yang mempunyai
langkah-langkah sistematis dan menggunakan cara berfikir yang logis.
Arti penting metode ilmiah adalah suatu cara sistematis yang digunakan para
ilmuwan dalam memecahkan atau mencari jawaban atas masalah-masalah yang
dihadapi dalam penelitian. Penelitian sendiri merupakan usaha untuk menemukan,
mengembangkan dan menguji kebenaran suatu pengetahuan yang dilakukan dengan
menggunakan metode ilmiah.

2. Jelaskan hubungan antara "Ilmu Pengetahuan", "Metode Ilmiah" dan "Penelitian".


JAWAB :
Menurut Almadk (1939),” metode ilmiah adalah cara menerapkan prinsip-prinsip
logis terhadap penemuan, pengesahan dan penjelasan kebenaran. Sedangkan Ostle
(1975) berpendapat bahwa metode ilmiah adalah pengejaran terhadap sesuatu untuk
memperoleh sesuatu interelasi.”.
Jadi dapat disimpulkan bahwa metode ilmiah (Scientific Method) adalah metode
atau cara tertentu dalam melakukan kajian untuk mendapatkan pengetahuan mengenai
realitas dari sesuatu melalui jalan percobaan (eksperimen) atas sesuatu itu. Metode
ilmiah merupakan prosedur untuk mendapatkan ilmu pengetahuan, ilmu pengetahuan
didapatkan dari metode ilmiah. Oleh karena itu tidak semua pengetahuan disebut ilmu,
sebab ilmu pengetahuan diperoleh harus memenuhi syarat-syarat tertentu yang disebut
metode ilmiah. Metode adalah cara untuk mengetahuai sesuatu dengan menempuh
langkah-langkah yang sistematis. Metode ilmiah merupakan pengkajian dari peraturan-
peraturan yang terdapat dalam metode ilmiah yang disebut epistemologi yaitu
membahas bagaimana mendapatkan ilmu.
Diantara berbagai prosedur pengembangan ilmu pengetahuan secara umum
dapat mengikuti tahapan berikut secara dinamis. Tahapan tersebut adalah minimal
dimulai dari melakukan prediksi, konfirmasi, menyusun prinsip, hukum, melakukan
hipotesis atau dugaan sementara, sehingga dengan menggabungkan tahapan perlakuan
tersebut kita dapat menarik kesimpulan. Kesimpulan tersebut berdasarkan fakta
terprediksi dan observasi atau penelitian untuk melahirkan fakta, sehingga akan
menghasilkan fakta baru yang akan dirumuskan dalam bentuk karangka konsep teori
baru. Metode penemuan teori baru tersebut biasanya juga menerapkan prinsip induksi
atau deduksi atau bahkan penggabungan kedua konsep tersebut, tergantung kondisi
dan situasi bagaimana konsep teori baru tersebut, oleh karena setiap cabang ilmu
kontennya

3. Dalam metode ilmiah dikenal adanya 2 macam pola pikir, yaitu Induksi dan Deduksi.
Jelaskan pengertian masing-masing dan berikan contohnya.
JAWAB :
Induksi merupakan cara berpikir di mana ditarik kesimpulan umum dari berbagai
kasus yang bersifat individual, selain itu metode induksi ialah cara penanganan terhadap
suatu objek tertentu dengn jalan menarik kesimpulan yang bersifat umum atau bersifat
lebih umum berdasarkan atas pemahaman atau pengamatan terhadap sejumlah hal
yang bersifat khusus. Logika induktif merupakan suatu ragam logika yang mempelajari
asas-asas penalaran yang betul dari sejumlah hal khusus sampai pada suatu kesimpulan
umum yang bersifat boleh jadi. Kesimpulan yang bersifat umum ini penting artinya
sebab mempunyai dua keuntungan. Keuntungan yang pertama ialah bahwa pernyataan
yang bersifat umum ini bersifat ekonomis.

Contoh Induktif :

A. Tumbuhan akan mati (khusus)


B. Hewan akan mati (khusus)
C. Manusia akan mati (khusus)

Kesimpulan : Semua makhluk hidup akan mati (umum)

Deduksi adalah cara berpikir dimana dari pernyataan yang bersifat umum ditarik
kesimpulan yang bersifat khusus, selain itu metode deduksi ialah cara penanganan
terhadap sesuatu objek tertentu dengan jalan menarik kesimpulan mengenai hal-hal
yang bersifat umum. Logika deduktif adalah suatu ragam logika yang mempelajari asas-
asas penalaran yang bersifat deduktif, yakni suatu penalaran yang menurunkan suatu
kesimpulan sebagai kemestian dari pangkal pikirnya sehingga bersifat betul menurut
bentuk saja.

Contoh deduksi :
A. Semua makhluk hidup memerlukan udara (Premis mayor)
B. Dewi adalah makhluk hidup (Premis minor)

Kesimpulan yang diambil bahwa si Dewi memerlukan udara adalah sah menurut
penalaran deduktif, sebab kesimpulan ini ditasrik secara logis dari dua permis yang
mendukungnnya. Pertanyaan apakah kesimpulan itu benar maka dapat dipastikan
bahwa kesimpulan yang ditariknya juga adalah benar. Mungkin saja kesimpulan itu
salah, meskipun kedua premisnya benar, sekiranya cara penarikan kesimpulannya
adalah tidak sah.
4. Sebutkan tugas ilmu pengetahuan dan penelitian dalam "dunia rasional”
JAWAB :
Tugas Ilmu Pengetahuan dan Penelitian :
A. Mencandra/mengadakan deskripsI
Menggambarkan secara jelas dan cermat hal-hal yang dipersoalkan
B. Menerangkan/Eksplanasi
Menerangkan kondisi-kondisi yang mendasari terjadinya peristiwa-
peristiwa/gejala
C. Menyusun Teori
Mencari dan merumuskan hukum-hukum mengenai hubungan antara
kondisi yang satu dengan yang lain atau hubungan peristiwa yang satu dengan
yang lain
D. Membuat Prediksi/Peramalan
Membuat ramalan, estimasi dan proyeksi mengenai peristiwa-peristiwa
yang bakal terjadi atau gejala-gejala yang akan muncul
E. Melakukan Pengendalian
Melakukan tindakan guna mengendalikan peristiwa-peristiwa atau gejala-
gejala

5. Sebutkan sifat-sifat dari metode ilmiah.


JAWAB :
Sifat Metode Ilmiah :
a. Efisien dalam penggunaan sumber daya (tenaga, biaya, waktu)
b. Terbuka (dapat dipakai oleh siapa saja)
c. Teruji (prosedurnya logis dalam memperoleh keputusan)

Anda mungkin juga menyukai