Anda di halaman 1dari 3

Nama : Rena Aulia Firdaus

Npm : 1810630110087
Kelas : 5A
Mata Kuliah : Akuntansi Keuangan Lanjutan
D3 Akuntansi

Resume Bab 1
“Likuidasi Persekutuan Sekaligus”

 Pengertian Likuidasi:
Menurut Beam (2000, hal 625), disolusi persekutuan ialah berubahnya hubungan sekutu
yang menyebabkan berhentinya persekutuan secara hukum. Dengan disolusi, persekutuan
tetap bisa berjalan terus dengan perjanjian baru, atau persekutuan bisa juga berhenti/bubar
secara bisnis. Berhentinya persekutuan secara bisnis disebut juga likuidasi.
 Pembubaran Persekutuan dapat diakibatkan oleh:
1. Salah seorang sekutu menghendaki pembubaran
2. Salah seorang sekutu meninggal dunia, dan ahli warisnya tidak menyetujui untuk
melanjutkan persekutuan
3. Perselisihan intern diantara sekutu
4. Salah seorang sekutu dinyatakan pailit
 Tujuan Likuidasi:
Tujuan utama dari likuidasi adalah melakukan pengurusan dan pemberesan atas harta pailit.
 Proses Likuidasi:
Proses likuidasi juga mengacu pada perpu No. 1 tahun 1998 tentang Perubahan Atas
Undang-Undang tentang Kepailitan.
Proses likuidasi pada umumnya likuidasi persekutuan (partnership liquidation) melibatkan
hal – hal sebagai berikut :
1. Mengonversi aktiva nonkas menjadi kas,
2. Mengakui keuntungan dan kerugian serta mengikuilidasi beban yang terjadi selama
periode likidasi,
3. Menyelesaikan semua kewajiban,
4. Mendistribusikan kas kepada para sekutu sesuai dengan saldo akhir akun modalnya.
 Tahap – Tahap Likuidasi:
Tercantum dalam pasal 142 ayat (1) Undang-Undang No 40 Tahun 2007 tentang Perseroan
Terbatas (“UUPT”).
1. Tahap Pengumuman dan Pemberitahuan Pembubaran Perseroan terhitung sejak tanggal
pembubaran Perseroan, dalam jangka waktu palinglambat 30 (tiga puluh) hari,
2. Tahap Pencatatan dan Pembagian Harta Kekayaan Selanjutnya, menurut Pasal 149 ayat
(1) UUPT, kewajiban likuidator dalam melakukan pemberesan harta kekayaan Perseroan
3. Tahap Pengajuan Keberatan Kreditor. Kreditor dapat mengajukan keberatan atas rencana
pembagian kekayaan hasil likuidasi dalam jangka waktu paling lambat 60 (enam) puluh
hari terhitung sejak tanggal pengumuman pembubaran Perseroan,
4. Tahap Pertanggung Jawaban Likuidator. Likuidator bertanggung jawab kepada RUPS atau
pengadilan yangmengangkatnya atas likuidasi Perseroaan yang dilakukan dan curator
bertanggung jawab kepada hakim pengawas atas likuidasi Perseroan yang
dilakukan (Pasal 152 ayat (1) UUPT).
5. Tahap Pengumuman Hasil Likuidasi Kemudian, likuidator wajib memberitahukan kepada
Menteri dan mengumumkan hasil akhir proses likuidasi dalam Surat Kabar setelah
RUPS memberikan pelunasan dan pembebasan kepada likuidator atau setelah
pengadilanmenerima pertanggung jawaban likuidator yang ditunjuknya.
 Likuidasi Sekaligus:
Likuidasi persekutuan secara sekaligus (lump-sum liquidation) merupakan suatu proses
likuidasi di mana seluruh aktiva dikonversikan menjadi kas dalam waktu yang sangat pendek,
kreditor eksternal dibayar, dan pembayaran tunggal secara gabungan dilakukan kepada para
sekutu atas bagian modal yang disetorkan.
 Realisasi Aktiva
Pada umumnya, sebuah persekutuan mengalami kerugian saat menjual aktivanya. Sering
kali, persediaan dijual pada perusahaan yang mengkhususkan diri untuk membeli aktiva dari
perusahaan yang mengalami likuidasi. Piutang usaha umumnya ditagih oleh persekutuan.
Piutang usaha tersebut dijual kepada perusahaan “anjak piutang”. Secara umum, pihak
anjak piutang hanya membeli piutang usaha perusahaan yang paling baik dengan harga
dibawah nilai tercatat, namun beberapa anjak piutang masih berminat untuk membeli sluruh
piutang dan membayar dengan harga yang jauh dibawah nilai tercatatnya. Sebelum
dilakukan distribusi aktiva kepada para sekutu, baik kewajiban atau kreditor eksternal harus
dibayar secara penuh atau dana yang diperlukan untuk itu ditempatkan dalam sebuah akun
penampung. Pihak penampung, yang biasanya dalah bank, menggunakan dana tersebut
hanya untuk pembayaran kewajiban persekutuan.
 Beban Likuidasi
Proses likuidasi biasanya dimulai dengan menjadwalkan aktiva dan kewajiban persekutuan
yang diketahui. Nama dan alamat kreditor dan jumlah yang terutang dari masing-masing
pihak harus dicatat. Kreditor yang belum terjadawal akan diketahui selama proses likuidasi.
Proses likuidasi melibatkan beberapa beban seperti biaya hukum dan akuntansi tambahan.
Persekutuan juga menanggung biaya penghentian usaha, seperti biaya iklan khusus dan
biaya mencari agen penjual peralatan yang khusus. Beban ini dialokasikan terhadap akun
modal para sekutu dalm rasio distribusi laba dan rugi.

Anda mungkin juga menyukai