Anda di halaman 1dari 4

PENTINGNYA KESEHATAN SPIRITUAL

Spiritualitas merupakan hubungan atau kepercayaan manusia dengan penciptanya. Kepercayaan


itu diekspresikan melalui doa, ibadah, penyembahan, puasa, dan lain sebagainya. Spiritualitas
yang sehat akan meningkatkan kualitas hidup seseorang. Setiap orang perlu memiliki
spiritualitas agar lebih kuat dalam menghadapi masalah hidup karena ia memiliki pegangan dan
pengharapan.

Spiritualitas berpengaruh terhadap kesehatan seseorang. Oleh karena itu, manusia dikatakan
sehat seutuhnya apabila ia memiliki sebuah kepercayaan/agama. Hubungan yang erat yang
dimiliki oleh manusia dengan Tuhannya dapat memberikan ketenangan jiwa ketika manusia
memiliki tekanan dalam hidupnya.

Ketika seseorang sakit secara fisik, maka religiositas dan spiritualitas adalah hal yang dapat
membantu proses pemulihan. Misalnya mempengaruhi cara berpikirrnya dengan hal-hal yang
positif sehingga seseorang dapat terhindar dari kecemasan psikis dan rasa takut akan kematian.
Selain itu, dapat memperbaiki kualitas hidupnya serta memberikan harapan walaupun berada
dalam kodisi kesehatan yang buruk.

 Penerapan faith, service, communion, dalam kehidupan saya sehari-hari sebagai seorang
lasallian.
Menjadi seorang lasallian dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sehari-hari
harus mengintegrasikan nilai keimanan (faith), semangat pelayanan (service), dan
kebersamaan dalam komunitas (spirit of communion). Nilai-nilai tersebut harus
diwujudkan dalam tingkah laku sehari-hari. Saya harus senantiasa berupaya menjadi
teladan bagi setiap orang disekitar saya .
Faith merupakan gambaran keimanan kepada Tuhan. Dimana sebagai seorang lasallian
saya harus selalu mengandalkan Tuhan dengan cara memulai dan mengakhiri aktivitas
dengan doa..
Service, tentang semangat pelayanan. Menjadi seorang lasallian membuat saya memiliki
semangat pelayanan yang tinggi, kapanpun dan dimanapun saya pergi, saya akan bisa
menjadi berkat bagi orang lain, dengan menolong orang lain yang membutuhkan
pertolongan atau apapun yang membuat orang lain bahagia dengan pelayanan yang saya
lakukan karena membantu orang dengan ketulusan hati dengan sendirinya juga akan
membuat saya merasa bahagia dan merasakan bagaimana seutuhnya menjadi seseorang
yang berguna bagi orang lain.
Communion, menjadi seorang lasallian saya diajarkan bagaimana membangun komunitas
yang sehat sehingga muncul rasa persaudaraan yang tinggi dalam hati setiap orang dan
memperoleh kebersamaan dalam komunitas yang tejalin sangat indah

 Penerapan faith, service, communion, dalam kehidupan saya sebagai seorang lasallian
Nurse.
Sebagai seorang mahasiswa fakultas keperawatan tentu saja saya harus menerapkan nilai-
nilai lasallian (faith, service, communion). Dalam memulai segala pekerjaan dan dalam
menjalani hari harus di dahului dengan doa (faith). Saat praktik di Rumah sakit saya
harus bisa membantu dan memotivasi pasien untuk meningkatkan imannya kepada Tuhan
dalam menghadapi penyakit yang diderita sehingga, ia akan tetap memiliki pengharapan
kepada Tuhan, sebab hal tersebut juga dapat membantu mempercepat proses
penyembuhan. Service, seorang lasallian harus memiliki semangat pelayanan yang tinggi
oleh karena itu, saya belajar untuk terus meningkatkan semangat pelayanan saya sebagai
seorang perawat bagi para pasien dan melayani dengan sepenuh hati. Selain itu, saya
sebagai seorang lasallian nurse juga harus membangun hubungan yang baik antar rekan-
rekan sekerja yang ada di Rumah sakit atau dimanapun saya berada agar dapat
menunjang setiap kerja dan tanggung jawab saya di Rumah sakit serta memiliki
hubungan yang baik antar rekan sekerja maupun dengan para pasien.

RANGKUMAN
1. Kesehatan spiritual itu adalah kesehatan mental, hati dan jiwa kita . Karena
manusia dikatakan sehat seutuhnya apabila ia memiliki kepercayaan, keimanan
ataupun agama.
2. Spiritual itu sangat berpengaruh bagi kesehatan pasien. Adanya hubungan yg erat
yg dimiliki oleh manusia dengan Tuhan dapat memberikan ketenangan jiwa
ketika seseorang memiliki tekanan. ketika seseorang sakit secara fisik, spirit
adalah hal yg dapat membantu proses pemulihan. Misalnya mempengaruhi cara
berpikirnya dengan hal yang positif sehingga seseorang dapat terhindar dari
kecemasan dan rasa takut akan kematian. Selain itu, dapat memperbaiki kualitas
hidup pasien serta memberikan harapan walaupun berada dalam kondisi
kesehatan yang buruk
3. Lasallian sprituality Faith,service, communion ini merupakan 3 pokok utama
seorang lasallian yg harus di tanamkan dalam dirinya untuk dapat menjadi
semngat dlm menjalin setiap aktivitas.
Faith iman kepercayaan yg dimiliki oleh seseorang dlm memperkuat
keimanannya. Service : semngat pelayanan yg dimiliki untuk menghadapi setiap
aktivitas yg ada communion : ikatan semangat persaudaraan yg harus di jaga
untuk memelihara kekompakan.
4. Dalam kehidupan sehari-hari
a. .Faith: Sebagai seorang Lasallian saya tetap mempunyai iman yang
berpegang teguh kepada Tuhan. Penerapan seperti berdoa dan beribadah
serta yakin kepada Tuhan.
b. Service: Ketika mempunyai iman yang sungguh kepada Tuhan maka akan
tercipta hati yang sungguh-sungguh juga untuk melayani sesama yang
saling membutuhkan. Seperti membantu dan saling menolong dalam
lingkungan keluarga.
c. Communion: Ketika memiliki iman yang teguh pada Tuhan dalam
melayani sesama maka membina kerukunan dengan keluarga dan banyak
orang penting agar penerapan faith, service, communion dapat maksimal.
5. Dalam praktek pelayanan keperawatan
a. Faith: Mempunyai iman kepada Tuhan dan berdoa sungguh-sungguh
ketika menjadi seorang perawat yang takut akan Tuhan. Segala tugas yang
dijalankan sebagai Lasallian Nurse tetap diawali dengan berdoa dan
percaya kepada Tuhan bahwa segala sesuatu Tuhan senantiasa menjaga
dan melindungi saya.
b. Service: Sebagai Lasallian Nurse yang beriman tentunya saya juga
melayani pasien, menyayangi pasien, memberi kekuatan kepada pasien
lewat doa dan kata-kata memotivasi agar pasien bisa merasa nyaman
ketika bersama saya. Tentunya melayani dengan tulus ikhlas.
c. Communion: Membangun hubungan yang baik dengan pasien dan
keluarga pasien agar segala proses untuk merawat pasien bisa berjalan
dengan baik. Ketika saya menjadi seorang Lasallian Nurse yang beriman
dan melayani dengan tulus ikhlas maka hubungan yang baik akan tercipta
antara saya dengan pasien dan keluarga pasien serta menjadi akrab satu
sama lain.

Anda mungkin juga menyukai