Anda di halaman 1dari 2

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian menggunakan system studi literature. Studi

literature adalah melakukan pencarian teori dan referensi yang sesuai

dengan permasalahan penelitian yang akan dilakukan. Tujuan dari

penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat pengetahuan orang tua

tentang pemeliharaan kebersihan gigi dan mulut dan status kebersihan gigi

dan mulut pada anak berkebutuhan khusus.

B. Sumber data dan Pengumpulan Data

Pengumpulan data terhadap penelitian ini bersumber dari jurnal,

skripsi, textbook dan yang terkait dengan permasalahan penelitian yang

dilakukan.

C. Teknik Pengumpulan Data

Penelitian ini termasuk penelitian kepustakaan. Oleh sebab itu

teknik yang dipakai dalam pengumpulan data adalah pengumpulan data

bahan-bahan pustaka yang koheren dengan objek pembahasan yang

dimaksud. Data yang ada dalam kepustakaan tersebut dikumpul dan diolah

dengan cara yaitu :

1. Editing

Editing adalah menganalisa kembali data yang telah ditemukan

terutama dari segi kelengkapan, kejelasan makna dan keselarasan

makna antara satu dengan yang lain.


2. Organizing

Organizing adalah mengelolah data yang diperoleh dengan

kerangka yang sudah diperlukan.

3. Penemuan Hasil Penelitian

Penemuan hasil penelitan yaitu melakukan analisis lanjutan

terhadap hasil pengorganisasian data dengan menggunakan kaidah-

kaidah, teori dan metode yang telah diperoleh kesimpulan tertentu

yang merupakan hasil jawaban dari rumusan masalah

D. Metoden Analisis data

Memulai dengan materi hasil penelitian yang secara sekuensi

diperhatikan dari paling relavan, relavan dan cukup relavan. Cara lain

dapat juga, misalnya dengan melihat tahun penelitian diawali dari yang

mutakhir, dan berangsur-angsur mundur ke tahun yang lebih lama.

Adapun tahapan analisis data yang ditempuh penulis adalah dengan

langakah-langkahn :

1. Membaca abstrack dari setiap penelitian

2. Mencatat bagian-bagian penting dan relavan

3. Membuat catatan, kutipan, atau informasi yang disusun secara

sistematis

Anda mungkin juga menyukai