Anda di halaman 1dari 4

UNIVERSITAS SANGGA BUANA YPKP BANDUNG

REGULAR PAGI S1 MANAJEMEN


FAKULTAS EKONOMI
SEMESTER GANJIL 2020/2021

QUIZ/TUGAS PERTEMUAN 3
PELUANG DAN STRATEGI BISNIS

NAMA : BUNGA SUCI ROMADHONA


NPM : 1111171078
KELAS : REGULAR PAGI S1 MANAJEMEN A

MATA KULIAH : PERENCANAAN BISNIS


HARI/TANGGAL : SABTU, 24 OKTOBER 2020
MATERI : PERTEMUAN 3
“PELUANG DAN STRATEGI BISNIS”
WAKTU : 30 (Tiga Puluh) MENIT

Buatlah perencanaan bisnis yang akan saudara/I jalankan. Jelaskanlah


pertanyaan dibawah ini:

1. Apa yang dimaksud dengan Peluang Usaha?


Jawab:
 Peluang artinya kesempatan.
 Usaha atau bisnis adalah kegiatan penjualan maupun pembelian barang atau
jasa untuk mencapai tujuan tertentu (keuntungan) dengan menggunakan
sumber daya yang dimiliki.
 Peluang usaha atau bisnis adalah kesempatan untuk melakukan kegiatan
penjualan maupun pembelian barang atau jasa untuk mencapai tujuan
tertentu (keuntungan) dengan menggunakan sumber daya yang dimiliki.

1 | BUNGA SUCI ROMADHONA (1111171078)


UNIVERSITAS SANGGA BUANA YPKP BANDUNG
REGULAR PAGI S1 MANAJEMEN
FAKULTAS EKONOMI
SEMESTER GANJIL 2020/2021

2. Sebutkan peluang usaha yang saudara jalani?


Jawab:
Beberapa Peluang Usaha yang saya jalani adalah:
 Berjualan Seblak Kering (Sebring) Makaroni dan Bakso Goreng (Basreng)
yang diberi aneka bumbu racikan saya sendiri, bekerja sama dengan
partner bisnis saya di kelas bernama Muhammad Idris. Selain Makaroni
dan Basreng, saya pun berjualan makanan ringan kiloan seperti keripik
singkong, telur gabus, wafer, astor, keripik ubi, keripik talas, keripik
pisang, popcorn, dll yang saya bungkus kembali dalam kemasan eceran
seharga Rp 2.500,-
 Sebelum masa pandemi COVID-19 melanda, saya biasanya berjualan di
sekitar kampus dan melalui media Online dengan sistem COD/Pengiriman
melalui JNE/dll. Di awal memulai bisnis, yakni di saat saya masih
semester dua, pembeli terjauh pertama yang pernah memesan makaroni
saya berlokasi di Bekasi.
 Di masa pandemi saat ini, peluang usaha yang saya jalankan ialah dengan
mengadakan bimbingan belajar bagi anak-anak TK, SD, dan SMP yang
mengalami kesulitan dalam memahami pelajaran, terlebih karena
pembelajaran zaman sekarang dilakukan secara online/daring. Biasanya
mereka datang ke rumah saya atau saya yang datang ke rumah mereka
untuk mempelajari materi yang belum dipahami.

3. Apa yang dimaksud dengan Strategi?


Jawab:
 Strategi adalah proses penentuan rencana para pemimpin puncak yang
berfokus pada tujuan jangka panjang organisasi, disertai penyusunan suatu
cara atau upaya bagaimana agar tujuan tersebut dapat dicapai.
 Strategi adalah serangkaian keputusan serta tindakan yang mendasar yang
dibuat oleh manajemen puncak dan diterapkan ke semua jajaran dalam
organisasi untuk pencapaian tujuan organisasi. (Siagaan)

2 | BUNGA SUCI ROMADHONA (1111171078)


UNIVERSITAS SANGGA BUANA YPKP BANDUNG
REGULAR PAGI S1 MANAJEMEN
FAKULTAS EKONOMI
SEMESTER GANJIL 2020/2021

 Strategi adalah cara di mana organisasi atau lembaga akan mencapai sebuah
tujuan yang sesuai dengan peluang dan ancaman lingkungan eksternal yang
dihadapi dan kemampuan internal serta sumber daya. (A. Halim)
 Sementara itu, Strategi Bisnis adalah strategi yang menekankan pada
peningkatan dari posisi kompetitif dari produk atau jasa perusahaan dalam
industri yang spesifik atau segmen pasar yang dilayani oleh unit bisnis
tersebut (Wheelen dan Hungen, 2004)

4. Bagaimana strategi untuk memasarkan bidang usaha saudara/i?


Jawab:
 Strategi yang terpenting bagi saya untuk mencapai tujuan bisnis ialah
dengan melakukan Analisis SWOT. Analisis SWOT sangat diperlukan
dalam menilai berbagai kekuatan maupun kelemahan dari sumber-sumber
daya yang dimiliki oleh perusahaan serta menilai kesempatan eksternal
maupun tantangan yang dihadapi. (Jogiyanto, 2005:49)
 Saya menganalisis kekuatan dan kelemahan pesaing serta peluang dan
ancaman yang ada. Memanfaatkan kelemahan pesaing untuk
menjadikannya kekuatan produk saya, seperti misalnya pada rasa, harga,
dan isi. Serta memanfaatkan ancaman menjadi suatu peluang bagi usaha
saya.
 Strategi untuk memasarkan bidang usaha yang saya lakukan ialah dengan
cara Pengembangan Produk (Inovasi rasa, bentuk, dll) serta Strategi
Penantang Pasar (Market Challenger Strategy), melalui Serangan frontal:
menyerang kekuatan lawan dari titik kelemahan lawan dengan menandingi
produk dan harga. Karena produk seperti Makaroni dan cemilan ringan ini
sangat tinggi tingkat persaingannya (Banyak sekali yang memasarkan
produk serupa).
 Dengan membuat perencanaan bisnis (Business Plan) yang didalamnya
tertera:

3 | BUNGA SUCI ROMADHONA (1111171078)


UNIVERSITAS SANGGA BUANA YPKP BANDUNG
REGULAR PAGI S1 MANAJEMEN
FAKULTAS EKONOMI
SEMESTER GANJIL 2020/2021

 Menetapkan sasaran target market/pangsa pasar, yakni anak muda


(anak-anak dan remaja) serta orang dewasa yang menyenangi cemilan
ringan.
 Menghitung anggaran yang dibutuhkan untuk produksi dan
memasarkan produk saya.
 Menentukan Marketing Mix atau bauran pemasaran seperti produk,
harga, tempat, promosi, pekerja, proses, dan Bukti Fisik.
 Memasarkan produk melalui media online seperti Online Shop.
 Melakukan promosi melalui media sosial seperti Whatsapp, Facebook,
Instagram, dll.

4 | BUNGA SUCI ROMADHONA (1111171078)

Anda mungkin juga menyukai