Anda di halaman 1dari 19

SEJARAH PERKEMBANGAN MUHAMMADIYAH

RANTING BARUAMBA

KARYA TULIS

Disusun guna memenuhi tugas akhir siswa


SMA Muhammadiyah Bumiayu
Tahun Pelajaran 2020/2021

Disusun oleh:

Nama: 1. Rizky Nugroho Subiyakto NIS 10638


2. Tedy Firmansyah NIS 10645
3. Tedy Septian NIS 10660
4. Vina Maulidya NIS 10646
Kelas: XII (Dua Belas)
Peminatan: MIPA (Matematika & Ilmu Pengetahuan Alam)

SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA)


MUHAMMADIYAH BUMIAYU

i
TAHUN 2020/2021

HALAMAN PENGESAHAN

Karya tulis dengan judul “Sejarah dan Perkembangan Muhammadiyah di Ranting

Baruamba” telah disetujui untuk diajukan sebagai tugas akhir siswa kelas XII

SMA Muhammadiyah Bumiayu Tahun Pelajaran 2020/2021.

Disahkan di: Bumiayu

Tanggal: ……………….

Mengetahui:

Kepala Sekolah, Guru Pembimbing,

Muh.Fakih Maftuh, S.Ag Etik Mardiyasih, S.Pd

NBM. 781 688 NBM. 866 377

ii
MOTTO HALAMAN

 Ilmu adalah pengetahuan dan pengetahuan adalah kekuatan.

 Setiap orang adalah arsitek dalam kehidupannya.

 Kegagalan hanya terjadi bila kita menyerah.

 Keberuntungan adalah kesempatan yang terjadi jika kesempatan bertemu

dengan kesiapan.

 Pendidikan merupakan senjata yang paling mematikan di dunia, karena

dengan Pendidikan mampu mengubah dunia.

 Pendidikan bukanlah suatu proses untuk mengisi wadah yang kosong, akan

tetapi Pendidikan adalah suatu proses menyalakan api pikiran.

 Jika Anda mendidik seorang laki-laki, maka seorang laki-laki itu akan

terdidik. Tapi jika Anda mendidik seorang perempuan, maka satu generasi

akan terdidik.

iii
HALAMAN PERSEMBAHAN

Karya tulis ini dipersembahkan kepada:

 Ayah dan Ibu tercinta.

 Bapak Muh. Faqih Maftuh, S.Ag. selaku kepala SMA Muhammadiyah

Bumiayu.

 Ibu Etik Mardiyasih, S.Pd. selaku Wali Kelas XII MIPA sekaligus

pembimbing karya tulis ini.

 Bapak dan Ibu guru serta staf karyawan SMA Muhammadiyah Bumiayu.

 Teman-teman seperjuangan kelas XII MIPA tahun pelajaran 2020/2021

SMA Muhammadiyah Bumiayu.

 Temen-temen yang membantu menyusun pembuatan karya tulis ini.

 Adik-adik kelas X dan XI di SMA Muhammadiyah Bumiayu.

 Masyarakat serta bangsa dan negara.

iv
KATA PENGANTAR

Segala puji syukur bagi Allah SWT, atas segala nikmat yang telah

dianugerahkan. Sholawat serta salam tidak lupa dipanjatkan kepada junjungan kita

nabi besar Muhammad SAW. Nabi akhir zaman yang menjadi suri tauladan bagi

kita semua. Alhamdulilah dengan segala ijin dan ridhoNya kami mampu

menyelesaikan penulisan karya ilmiah yang berjudul “Sejarah dan Perkembangan

Muhammadiyah di Ranting Baruamba” guna memenuhi syarat dalam menempuh

USBN. Pada kesempatan ini, dengan segala kerendahan hati yang tulus dan penuh

rasa hormat kami ingin mengucapkan terimakasih kepada:

1. Bapak Muh Faqih Maftuh, S.Ag. selaku Kepala SMA Muhammadiyah

Bumiayu.

2. Ibu Etik Mardiyasih, S. Pd. Selaku Wali Kelas XII MIPA sekaligus guru

pembimbing

3. Orang tua kami yang telah membantu kami baik dalam moral maupun materi.

4. Rekan-rekan satu kelompok yang telah membantu dalam penyusunan karya

tulis ini.

Kami menyadari bahwa dalam penyusunan karya ilmiah ini jauh dari kata

sempurna, baik dari segi penyusunan, bahasa maupun penulisannya. Oleh karena

itu, kami mengharapkan kritik dan saran yang sifatnya membangun, khususnya

dari guru pembimbing guna menjadi acuan bekal pengalaman bagi kami untuk

lebih baik lagi dimasa yang akan datang.

v
DAFTAR ISI

SEJARAH PERKEMBANGAN MUHAMMADIYAH...............................................................i


RANTING BARUAMBA.....................................................................................................i
HALAMAN PENGESAHAN...............................................................................................ii
MOTTO HALAMAN........................................................................................................iii
HALAMAN PERSEMBAHAN............................................................................................iv
KATA PENGANTAR..........................................................................................................v
DAFTAR ISI.....................................................................................................................vi
BAB I.............................................................................................................................vii
PENDAHULUAN............................................................................................................vii
A. LATAR BELAKANG.................................................................................................vii
B. RUMUSAN MASALAH...........................................................................................viii
C. TUJUAN PENULISAN.............................................................................................viii
D. METODOLOGI......................................................................................................viii
E. SISTEMATIKA PENULISAN......................................................................................ix
BAB II..............................................................................................................................x
PEMBAHASAN................................................................................................................x
A. SEJARAH BERDIRINYA MUHAMMADIYAH DI DESA BARUAMBA.............................x
B. PERKEMBANGAN MUHAMMADIYAH DI DESA BARUAMBA.......................................xi
C. FAKTOR PENDUKUNG DAN PENGHAMBAT MUHAMMADIYAH DI BARUAMBA........xii
BAB III...........................................................................................................................xv
PENUTUP......................................................................................................................xv
1. KESIMPULAN.........................................................................................................xv
2. SARAN...................................................................................................................xv
DAFTAR PUSTAKA.......................................................................................................xvii
LAMPIRAN..................................................................................................................xviii

vi
BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Muhammadiyah adalah organisasi Islam pertama kali yang didirikan oleh

Muhammad Darwis atau lebih dikenal dengan K.H. Ahma Mempelajari sejarah

dan perkembangan Muhammmadiyah adalah hal yang paling besar dalam

perjalanan perjuangan Islam di Indonesia. Secara garis besar kita membahas Islam

di Indonesia dan umumnya membahas sejarah bangsa di Indonesia.

Muhammadiyah merupakan bagian mata rantai umat Islam di Indonesia. Ada

beberapa faktor yang melatar belakangi berdinya muhammadiyah diantaranya:

1. Aspirasi K.H Ahmad Dahlan.

2. Realitas Sosial Agama di Indonesia.

3. Realitas Sosial dan Pendidikan di Indonesia.

4. Realitas Politik Islam Hindia-Belanda.

Muhammadiyah terus berkembang hingga sampai di baruamba sekitar tahun

1950an dibawa oleh H. Muhammad Ali. Menurut para sesepuh ranting baruamba

berdiri lebih awal dibandingkan dengan ranting lainnya yang ada di cabang

Bumiayu. Beliau mendirikan Muhammadiyah di Ranting Baruamba karena beliau

menyadari yang butuhkan masyarakat Baruamba supaya tidak lagi melanjutkan

ajaran diluar syariat atau yang tidak sesuai I’tiba rasul. Yang juga pimpinan

vii
pertama diranting Muhammadiyah baruamba dan terus mengalami

berkembanganan sampai sekarang.

B. RUMUSAN MASALAH

Melihat latar belakang masalah di atas, maka kami dapat merumuskan

permasalahan sebagai berikut:

1. Bagaimana Sejarah berdirinya Muhammadiyah di Desa Baruamba

2. Bagaimana Perkembangan Muhammadiyah di Desa Baruamba pada

Tahun 1850-sekarang

3. Apa Saja faktor-faktor penghambat dan pendukung berdiri dan

perkembangan Muhammadiyah di Desa Baruamba

C. TUJUAN PENULISAN

Pada dasarnya setiap penelitian mempunyai maksud dan tujuan penelitian.

Adapun tujuan penelitian tentang sejarah ini adalah:

 untuk mengetahui Sejarah berdirinya Muhammadiyah di Desa Baruamba.

 Perkembangan Muhammadiyah di Desa Baruamba.

 faktor-faktor pendukung dan penghambat berdiri dan perkembangan

Muhammadiyah di Desa Baruamba.

D. METODOLOGI
Wawancara, yaitu metode yang dilakukan dengan cara mengajukan

pertanyaan-pertanyaan kepada pimpinan ranting Muhammadiyah Baruamba.

viii
E. SISTEMATIKA PENULISAN
Untuk mempermudah pembaca dalam memahami dan mengetahui isi karya

tulis secara utuh, maka penulis menyusun karya tulis ini dengan sistematika

sebagai berikut:

1. Isi Karya Tulis terdiri dari :

- Halaman Judul (terdiri dari dua lembar, utama dan lembar kedua)

- Halaman Pengesahan Kepala Sekolah

- Halaman Motto dan Persembahan

- Halaman Kata Pengantar

- Halaman Daftar Isi

2. Bagian Isi terdiri dari :

- Pendahuluan

- Pembahasan

- Penutup yang berisi kesimpulan dan saran

3. Bagian akhir terdiri dari :

- Daftar Pustaka

- Lampiran-lampiran

ix
BAB II

PEMBAHASAN

A. SEJARAH BERDIRINYA MUHAMMADIYAH DI DESA BARUAMBA

Sebagai Negara yang pernah mengalami penjajahan cukup lama

menyebabkan keagamaam di indonesia pun menjadi rendah, tanpa dasar yang

benar, diliputi oleh kemusyrikan, bid`ah dan kekhurafatan, serta perbuatan lainnya

yang merusak akidah islam. Agar umat islam kembali sadar akan kebenaran dan

memahami ajaran-ajaran yang sesuai dengan Al-Quran dan sunnah rosul,

diperlukan adanya pendidikan dan penerangan bagi umat islam. Atas latar

belakang tersebut akhirnya Muhammadiyah mulai berdiri dan berkembangan

hingga sampai di baruamba. Secara struktural Muhammadiyah di Baruamba

berdiri sejak tahun 1950an, sedangkan secara emosi Masyarakat sudah mengenal

Muhammadiyah jauh sebelum itu sekitar tahun 1920an.

Tokoh yang berperan dalam berdirinya muhammadiyah di ranting baruamba

salah satunya adalah Bapak H.Nur Ali yang juga mewakafkan beberapa hektar

tanahnya untuk keberlanjutan muhammadiyah terutama dalam bidang pendidikan.

Beliau juga menjadi pimpinan periode pertama di tingkat ranting muhammadiyah

baruamba. Alasan H. Nur Ali mendirikan muhammadiyah di baruamba yaitu

karena beliau menyadari bahwa masyarakat di Desa Baruamba membutuhkan

ajaran ataupun organisasi yang sesuai dengan Al-Qu`ran dan assunah, sehingga

tidak lagi melanjutkan ajaran yang tidak sesuai i`tiba rasul.

x
Visi, Misi dan Tujuan muhamadiyah yang ada di baruamba itu sesuai dengan

Visi, Misi dan Tujuan yang ada di Muhammadiyah pusat:

 Visi, muhammadiyah sebagai gerakan islam yang berlandaskan Al-

Qur`an dan Asunnah

 Misi, upaya mewujudkan islam dalam kehidupan dilakukan melalui

dakwah amr ma`ruf nahi munkar.

 Tujuan, menegakkan dan menjunjung tinggi agama islam sehingga

terwujud masyarakat islam yang sebenar-benarnya.

B. PERKEMBANGAN MUHAMMADIYAH DI DESA BARUAMBA

Muhammadiyah di Baruamba dari pertama kali berdiri hingga sampai saat ini

terus mengalami perkembangan yang sangat pesat diantaranya:

1. Bidang pendidikan dengan berdirinya sekolah pada jenjang TK,MIM,dan

MTSM.

2. Dibidang akidah Muhammadiyah telah berhasil mengembalikan ajaran

ajaran yang sesuai dengan al quran dan assunah atau yang sesuai dengan

I’tuba rasul, dan semakin berkembang dengan munculnya para mubaligh

yang memberi pemahaman tentang keagaaman dan mengadakan kegiatan

keagamaan seperti pengajian rutin.

xi
3. Bidang sosial dengan adanya MPKU yang mengurusi kematian, renovasi

rumah (RLTH) , kegiatan qurban dan zakat, serta membantu kaum duafa.

4. Dibidang kesehatan Ranting Baruamba juga bekerja sama dengan RS

Muhammadiyah ikut menjembatani penerima bpjs.

5. Selain itu Ranting Baruamba Muhammadiyah juga memiliki beberapa

ortom antara lain, Aisyiah, Pemuda Muhammadiyah (PM), Ikatan Pelajar

Muhammadiyah (IPM), HW, dan Tapak Suci.

Struktur kepemimpinan Ranting Muhammadiyah Baruamba periode 2015-

sekarang:

Ketua: Bapak Abdul Wahid

Sekretaris 1: Bapak Ihya Udin

Sekretaris 2: A.P Puji Sriyono

Bendahara: Bapak Slamet

C. FAKTOR PENDUKUNG DAN PENGHAMBAT MUHAMMADIYAH DI


BARUAMBA
Sebagai sebuah organisasi Muhammadiyah, di Ranting Baruamba juga

tidak terlepas dari munculnya problematika, baik dari dalam maupun dari luar.

Seringkali permasalahan muncul seperti pertentangan atau kesalahpaham pada

sesama anggota organisasi ataupun dengan organisasi lainnya.

Sebagai pimpinan ranting yang kami wawancarai Bapak Wahid

menyebutkan bahwa permasalahan akan selalu ada di setiap organisasi, tidak

xii
hanya di Muhammadiyah, namun itu tidak akan menjadi penghalang

keberlangsungan Muhammadiyah di Baruamba jika dihadapi dengan tenang dan

tetap berpegang teguh pada sifat-sifat rasul dalam penyelesaian masalah tanpa

menjadikannya polemik sehingga hambatan tersebut akan terselesaikan.

xiii
xiv
BAB III

PENUTUP
1. KESIMPULAN

Berdasarkan perkembangan muhammadiyah di Desa Baruamba sejak berdiri

sampai sekarang yang telah dibahas dalam bab sebelumnya, maka pada bab

terakhir ini dapat disimpulkan bahwa:

 Latar belakang berdirinya Muhammadiyah tidak terlepas dari tiga pilar yakni

adanya manusia, kerja sama dan tujuan

 Muhammadiyah diranting baruamba mengalami perkembangan yang cukup

pesat baik dari segi amal usaha, anggota maupun kegiatan keagamaannya.

Dari segi amal usaha dibidang pendidikan diantaranya ada sekolah pada

jenjang TK, MIM, MTSM dan masih banyak kegiatan sosial dan keagaman

seperti pengajian rutin.

 Sejalan dengan adanya perkembangan Muhammadiyah di ranting Baruamba

juga terdapat faktor pendukung dan penghambat yang tidak menjadi

penghalang dalam keberlangsungan sebuah organisasi, tetapi dihadapi dengan

penuh kesabaran sebagai bentuk tanggung jawab yang harus dilalui.

2. SARAN
Dalam penulisan ini terkandung beberapa saran bagi penulis maupun

pembaca. Oleh karena itu penulis memberikan saran kepada pembaca pada umumnya

dan peneliti sebagai berikut:

xv
1. Bagi para pembaca tentang Sejarah dan Perkembangan

Muhammmadiyah ranting Baruamba ini sebagai sarana pengetahuan yang

menjelaskan tentang bagaimana perjuangan mereka dalam mendirikan

Muhammadiyah.

2. Bagi penulis, kritik dan saran yang bersifat membangun sangat penulis

harapkan, karena mengingat banyak hal yang kurang dilakukan untuk

mengumpulkan data-data yang lebih banyak dan menginterpretasikannya

dengan baik dalam tulisan ini.

xvi
DAFTAR PUSTAKA

Wahid, Abdul. 2021 Sejarah dan Perkembangan Muhammadiyah di Ranting


Baruamba. Baruamba.

LAMPIRAN

xvii
xviii
xix

Anda mungkin juga menyukai