Anda di halaman 1dari 11

DESKRIPSI ALAT PERAGA MATEMATIKA

TASAPA
I. PENGERTIAN ALAT PERAGA TASAPA
Alat peraga matematika adalah seperangkat benda yang dirancang, dibuat,
dihimpun atau disusun secara sengaja yang digunakan untuk membantu menanamkan
prinsip dan konsep matematika secara efektif.
TASAPA adalah Tangga Satuan Panjang
Alat Peraga tasapa adalah suatu alat peraga berbetuk seperti tangga yang
berfungsi untuk mempermudah pembelajaran siswa dalam memahami konsep
konversi satuan panjang yaitu km, hm, dam, m, dm, cm, mm. (kilometer,
hektometer,dekameter, meter, desimeter,centimetre, milimeter).
Dan digambarkan sebagai berikut :

II. TUJUAN DAN MANFAAT


1. Tujuan
 Untuk mempermudah guru dalam menjelaskan materi tentang konversi
satuan panjang.
2. Manfaat
 Siswa akan lebih mudah memahami materi tentang konversi satuan
panjang.
 Pembelajaran di kelas menjadi lebih menarik.
 Menambah kreativitas guru dan siswa dalam membuat media
pembelajaran.

III. ALAT DAN BAHAN


Dalam pembuatan alat peraga tasapa adal;ah sebagai berikut :
Alat :
 Gunting atau cutter pemotong kertas.
 Penggaris
 Spidol berbagai macam warna
Bahan :
 Lem kertas
 Isolative
 Kardus bekas
 Kertas manila atau asturo

IV. CARA PEMBUATAN


 Siapkanlah alat dan bahan yang akan digunakan untuk membuat media tangga
pintar.
 Buat 2 buah pola seperti tangga pada kardus bekas sebanyak 7 anak tangga
dengan ukuran 7 cm. Untuk ukuran tangganya dapat disesuaikan dengan
kebutuhan.
 Kemudian, buat pola berbentuk persegi panjang dengan ukuran sesuai selera
sebanyak 2 buah.
 Buat pola lagi berbentuk persegi dengan ukuran 7 cm x 7 cm sebanyak 14
buah.
 Jika semua pola sudah selesai digambar, maka potonglah semua pola yang
sudah digambar di ataskardus bekas tersebut.
 Lalu, lapisi semua kardus bekas yang sudah dipotong menggunakan kertas
manila warna.
 Setelah itu, agar tangga dapat nampak lebih hidup kita buat menjadi bentuk 3
dimensi dengan cara menyatukan semua pola yang sudah dibuat tadi.
 Kemudian, jika semua pola sudah disatukan tempelkan nama satuan panjang
pada setiap anak tangga dan agar terlihat lebih menarik jangan lupa beri
beberapa hiasan juga.

V. CARA MENGGUNAKAN
 Guru terlebih dahulu menjelaskan rencana dan tujuan kegiatan pembelajaran.
 Kemudian guru menjelaskan tentang konsep konversi satuan panjang kepada
siswa.
 Kemudian, guru dapat menggunakan media tangga pintar untuk menjelaskan
bagaimana cara merubah satuan panjang yang satu ke satuan panjang yang
lain.
 Dengan menggunakan media tangga pintar ini siswa akan lebih termotivasi
untuk mengikuti proses pembelajaran.

VI. KESIMPULAN
 Dengan alat peraga Tangga Satuan Panjang maka guru akan lebuh mudah
menjelaskan tentang konsep satuan panjang dan siwa akan lebih tertarik dalam
melaksanakan pembelajran.
VII. LAMPIRAN GAMBAR

Anda mungkin juga menyukai