Anda di halaman 1dari 4

BUKU JAWABAN TUGAS MATA KULIAH

TUGAS 1

Nama Mahasiswa : NIKMATUL FIRDAUS

Nomor Induk Mahasiswa/ NIM : 837536387

Kode/Nama Mata Kuliah : PDGK4202 / PEMBELAJARAN IPA DI SD

Kode/Nama UPBJJ : 74/MALANG

Masa Ujian : 2020/21.2 (2021.1)

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN


KEBUDAYAAN UNIVERSITAS TERBUKA
1. Kaitan teori belajar Piaget, Bruner, Gagne, dan Ausubel yang dapat mendasari rancangan tersebut.
1. Teori Piaget berpendapat bahwa anak membangun sendiri pengetahuannya dari
pengalamannya sender dengan lingkungan. Pengetahuan datang dari tindakan, perkembangan
kognitif, sebagian besar bergantungan kepada seberapa jauh anak aktif memanipulasi dan aktif
berinteraksi dengan lingkungannya. Dalam hal ini peran guru sebagai fasilitator dan buku
sebagai pemberi informasi. Kecenderungan anak – anak SD beranjak dari hal-hal yang konkrit.
Berdasarkan kecenderungan tersebut belajar adalah suatu proses yang aktif konstruktif.
2. Teori Bruner menganggap bahwa belajar dan presepsi merupakan suatu kegiatan pengelolahan
informasi yang menemukan kebutuhan – kebutuhan untuk mengenaal dan menjelaskan gejala
yang ada dilingkungan kita. Dikatakan demikian karena kategori atau konsep merupakan
perwakilan benda atau kejadian yang mempunyai persamaan. Dan beranggapan bahwa
berinteraksi dengan lingkungan di sekeliling kita selalu menggunakan kategori – kategori. Dan
proses pembelajaran siswa secara aktif mencari sendiri pengetahuan yang diinginkan.
3. Teori Gagne belajar itu menggunakan suatu proses yang memungkinkan seseorang untuk
mengubah tingkah lakunya cukup cepat, dan perubahan tersebut bersifat relative tetap,
sehingga perubahan yang serupa tidak perlu tejadi berulang kali setiap menghadapi situasi yang
baru. Belajar sebagai suatu proses, yang disebut model pemrosesan informasi (information
processing model), proses belajar dianggap sebagai transformasi input menjadi output seperti
yang lazim terlihat pada sebuah computer.
4. Teori Ausubel belajar bermakna akan terjadi apabila informasi baru dapat dikaitkan dengan
konsep – konsep yang sudah terdapat dalam struktur kognitif seseorang. Faktor yang paling
penting yang mempengaruhi belajar adalah apa yang telah diketahui oleh siswa. Informasi yang
baru diterima akan disimpan didaerah tertentu dalam otak. Banyak sel otak yang terlihat dalam
penyimpanan pengetahuan tersebut.
2. Jawaban dari narasi no.1
a. Pendekatan pembelajaran yang paling tepat yang digunakan pak Ahmad adalah pemecahan
masalah.
b. Alasannya antara lain :
 Penggunaan pendekatan pemecahan masalah ini dapat diterapkan berbagai metode
yang bertolak dari suatau permasalahan.
 Keterampilaan memecahkan masalah merupakan keterampilan dasar yang
dikembangkan melalui serangkaian latihan. Latihan memecahkan permasalahan
tersebut juga melatih siswa untuk bertanggung jawab, memiliki kemampuan tinggi,
tanggap terhadap berbagai kondisi dan situasi yang dihadapinya, dan memiliki
kreativitas.
c. Prosedur pendekatan pembelajaran pemecahan masalah :
a) Mengidentifikasi sifat – sifat cahaya dan keterkaitannya dengan indera penglihatan
dalam kehidupan sehari – hari.
b) Merumuskan masalah : Bagaimana percobaan cahaya menembus benda bening.
c) Merumuskan hipotesis : percobaan menggunakan cahaya matahari atau cahaya senter,
gelas atau benda transparan atau bening, benda – benda berwarna gelap, dan benda –
benda bening, tetapi berwarna. Letakkan peralatan seperti pada gambar. Arahkan
cahaya ke tembok berwarna putih.
d) Melakukan kegiatan (demonstrasi dan kerja kelompok) untuk membuktikan hipotesis
bahwa cahaya bisa menembus cahaya.
e) Merumuskan kesimpulan dari kegitan tersebut terkait dengan cara cahaya menembus
benda bening.
3. Keterkaitan antara metode demontrasi dan metode diskusi adalah sangat baik karena dalam metode
demonstrasi guru dapat menerangkan pokok pembahasan yang dapat didengarkan oleh seluruh siswa.
Dalam pembelajaran diskusi yang dilakukan oleh siswa pokok pembahasannya sudah terangkum
didalam otak meraka, maka dalam diskusi tersebut yang dilakukan akan berjalan dengan baik, lancar,
dan sempurna karena tidak satu orang yang menerangkan dan saling tukar pikiran.
4. Jawaban sebagai berikut :
a) Metode yang paling tepat adalah metode diskusi.
b) 4 alasan antara lain :
 Mendorong siswa berfikir sistematis dengan menghadapkannya kepada masalah –
masalah yang akan dipecahkan.
 Siswa terlibat aktif dalam proses belajar mengajar.
 Siswa dapat saling tukar menukar informasi, menerima informasi, daan dapat pula
mempertahankan pendapatnya dalam rangka pemecahan masalah yang dapat ditinjau
dari berbagai segi.
 Suatu cara penyajian bahan pengajaran dengan guru memberikan kesempatan kepada
siswa atau kelompok – kelompok untuk mengadakan perbincangan ilmiah guna
mengumpulkan pendapat, membuat kesimpulan atau menyusun berbagai alternative
pemecahan suatu masalah.
c) SKENARIO PEMBELAJARAN
Mata pelajaran : SAINS
Materi pokok : Bumi dan Alam Semesta
Pertemuan / waktu : Pertama / 2 x 30 menit
Metode : Diskusi

A. Kompetensi Dasar
9.1 Mendeskripsikan sistem tata surya dan posisi penyusun tata surya

B. Indikator
 Mengenali planet – planet dan benda – benda langit yang beredar mengelilingi
matahari.
 Mendeskripsikan posisi planet – planet dalam tata surya.
 Mendeskripsikan peredaran planet – planet didalam tata surya.
 Membuat perbandingan ukuran anggota – anggota tata surya dengan skala
yang tepat.
C. Materi essensial
Tata surya
 Matahari sebagai pusat tata surya (Hlm.153)
 Planet - planet
D. Media pembelajaran
Buku SAINS SD Haryanto Erlangga Kelas VI
E. Rincian kegiatan pembelajaran siswa.
1. Pendahuluan ( 5 menit )
 Menyampaikan indikator dan kompetensi yang diharapkan
2. Kegiatan inti ( 50 menit )
 Memahami peta konsep tentang tata surya
 Mengetahui bahwa matahari adalah pusat dari tata surya yang
Dikelilingi oleh planet – planet.
 Menyebutkan penyebab planet – planet mengelilingi matahari
 Membuat keterangan mengenai matahari
 Memahami perbedaan antara planet dengan matahari
 Menyebutkan planet – planet yang mengelilingi matahari

3. Penutup ( 5 menit )
 Memberikan kesimpulan bahwa :
 Matahari memancarkan cahaya sendiri
 Ada 8 planet yang mengelilingi matahari
4. Pekerjaan rumah
 Mencari urutan planet mulai dari yang terdekat sampai terjauh dari
matahari.

Mengetahi Pasuruan,
Kepala sekolah Guru Mata Pelajaran

(………………….) (…………………..)

Anda mungkin juga menyukai