Anda di halaman 1dari 13

Makalah Manajemen Bisnis

“ Customer Segments (Segmentasi Konsumen) ”

Oleh :
Asrul Gunawan 60900116067
Harfina Febrianti Hafid 60900118006
Nurmilayanti 60900118014
Tithania Indah Permatahati 60900118025

Dosen :
Syahbudin,.S.Kom.M.Kom

JURUSAN SISTEM INFORMASI


FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI ALAUDDIN MAKASSAR
2021
Kata Pengantar

Puja dan puji syukur kehadirat ALLAH SWT yang telah memberikan
rahmat dan hidayah serta inayah-Nya kepada kita. Sehingga dengan rahmat-Nya,
Alhamdulillah makalah Manajemen Bisnis yang berjudul “Customer Segments
(Segmentasi Konsumen)” ini dapat terselesaikan dangan tepat waktu. Makalah ini
saya buat untuk memenuhi tugas dari mata kuliah Makalah Bisnis
Terima kasih saya ucapkan kepada semua pihak yang telah membantu
dalam bentuk materi dan saran, serta dibuat dengan segala masukan dan kekurangan
yang telah diberikan pada saya sehingga makalah ini dapat selesai.
Saya berharap kepada semua pihak dengan segala kritik dan saran yang
bersifat membangun, sangat saya harapkan untuk dimasa yang akan datang agar
bisa menyempurnakan makalah ini, sebab makalah ini masih banyak
kekurangannya.

Gowa, 07 Mei 2021

Penyusun

i
Daftar Isi

Kata Pengantar ......................................................................................................... i


Daftar Isi.................................................................................................................. ii
BAB I ...................................................................................................................... 1
PENDAHULUAN .................................................................................................. 1
A. Latar Belakang ............................................................................................... 1
B. Rumusan Masalah .......................................................................................... 2
C. Tujuan ............................................................................................................. 2
BAB II ..................................................................................................................... 3
PEMBAHASAN ..................................................................................................... 3
A. Pengertian Customer Segments ..................................................................... 3
B. Peran Penting Customer Segments ................................................................. 4
C. Jenis Customer Segments ............................................................................... 4
D. Benefits Customer Segments ......................................................................... 7
E. Tipe Market Customer Segments ................................................................... 7
BAB III ................................................................................................................... 9
PENUTUP ............................................................................................................... 9
A. Kesimpulan .................................................................................................... 9
B. Saran ............................................................................................................... 9
Daftar Pustaka ....................................................................................................... 10

ii
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Dengan meningkatnya kebutuhan masyarakat yang semakin lama
semakin bertambah, tentunya para masyarakat harus berusaha untuk
mendapatkan kebutuhannya sehari-hari yang sangat mendesak. Namun dengan
berkembangnya teknologi yang saat ini semakin maju maka masyarakat pun
sudah tidak begitu khawatir. Banyak masyarakat yang sudah memanfaatkan
teknologi yang berkembang untuk membuka lahan pekerjaan seperti berbisnis.
Dalam memulai berbisnis tentunya harus mengetahui bisnis apa yang ingin anda
jalani dengan mengetahui bisnis yang ingin anda geluti maka anda harus
mengetahui seluk beluk yang terdapat dalam bisnis anda.
Banyak alasan mengapa masyarakat jaman sekarang mengutamakan
dan mencoba untuk berbisnis, salah satunya Sejak munculnya praktik e-
commerce, model bisnis menjadi salah satu konsep yang paling menonjoldi
antara konsep-konsep manajemen yang lain. Hadirnya e-commerce membuat
para praktisi bisnis mengubah total model bisnis lama menjadi model bisnis
baru yang lebih sesuai. Penyebab utama kepopuleran model bisnis adalah
karena ditengarai banyak organisasi yang tumbuh pesat karena kemampuannya
menciptakan model bisnis yang tepat. Hal yang paling penting diutamakan
dalam berbisnis adalah mencari keuntungan yang sebanyak-banyaknya. Namun
tak dipungkiri bahwa keadaan ekonomilah yang memaksa mereka untuk
berusaha memenuhi kebutuhan mereka masing-masing. Keadaan ekonomi yang
memaksa mereka untuk aktif dan bertindak mencari penghasilan yang didapat
melalui cara berbisnis. Namun, ada juga para pegawai yang menjalani bisnis
karena alasan usaha sampingan. Banyak keuntungan yang bisa didapatkan
dalam berbisnis namun juga bukan hanya keuntungan yang didapatkan tapi
kerugian pun juga bisa kita dapatkan dalam memulai suatu bisnis. Meskipun
dalam berbisnis ada hal negatifnya, namun kita tidak boleh menyerah untuk
melakukan suatu bisnis. banyak masyarakat yang berfikiran bahwa dengan

1
memulai usaha bisnis maka mereka harus mempunyai modal yang sangat besar,
namun mereka salah. Dalam memulai suatu bisnis anda tidak memerlukan
modal yang cukup besar, yang anda perlukan adalah suatu keberanian dalam
menanggung resiko yang akan anda hadapi jika anda mengalami suatu kerugian
dalam bisnis anda.

B. Rumusan Masalah
Dari latar belakang diatas dapat kita rumuskan beberapa masalah, yakni sebagai
berikut :
1. Apa itu Customer Segments ?
2. Bagaimana peran penting Customer Segments ?
3. Apa jenis Customer Segments ?
4. Sebutkan benefits dari Customer Segments ?
5. Jelaskan tipe market Customer Segments ?

C. Tujuan
1. Menyelesaikan Makalah yang telah diberikan
2. Memenuhi Tugas Mata Kuliah Manajemen Bisnis
3. Mengetahui pengertian Customer Segments
4. Mengetahui peran penting Customer Segments
5. Mengetahui jenis Customer Segments
6. Mengetahui benefits dari Customer Segments
7. Mengetahui tipe market Customer Segments

2
BAB II
PEMBAHASAN

A. Pengertian Customer Segments


Customer segmentation atau segmentasi pelanggan merupakan sebuah
komponen dalam bisnis yang berkaitan langsung dengan demografi pelanggan.
Nantinya dalam segmentasi ini, Anda akan diminta untuk mengelompokkan
karakteristik masing-masing pelanggan dengan kategori tertentu. Tujuan dari
diadakannya customer segmentation ini adalah untuk membuat metode
pemasaran yang jauh lebih tertarget dan tepat sasaran. Dengan demikian,
perusahaan tidak perlu membuang biaya iklan atau promosi yang sia-sia.
Sebagai contoh, Anda sedang menjalankan bisnis fashion. Seperti
yang kita tahu, sandang merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia yang
harus dipenuhi. Untuk itu pangsa pasar bisnis fashion terbuka sangat lebar
sehingga dapat dimaksimalkan pemasarannya agar dapat menggaet lebih
banyak pelanggan. Namun dalam bisnis tersebut juga Anda harus mengetahui
bahwa masing-masing jenis fashion atau pakaian memiliki target khususnya
tersendiri. Misalnya saja, daster yang identik dengan perempuan, batik yang
identik dengan orang dewasa dan bergaya formal, kaos atau hoodie casual yang
cenderung unisex dan masih banyak lagi lainnya.
Nah, lewat pemahaman di atas dapat diketahui bahwa setiap jenis
pakaian memiliki segmentasi pasar yang khusus. Dengan demikian, Anda tentu
tidak bisa menjual daster pada customer pria, pun begitu juga sebaliknya Anda
tidak bisa menjual kemeja pria ke customer wanita. Meskipun mereka bisa saja
membeli produk tersebut untuk pasangannya, namun hal ini termasuk ke dalam
kemungkinan yang kecil. Segmentasi pelanggan yang tepat akan membuat
Anda lebih mudah dalam memasarkan produk dengan efektif dan efisien secara
waktu maupun dana yang akan dikeluarkan. Penjualan produk pun juga dapat
lebih ditingkatkan lewat pembuatan segmentasi yang tepat tersebut.

3
Dalam hal ini, segmentasi bisa Anda kelompokkan atau dibuat
kategori sesuai dengan kebutuhan. Misalnya lewat jenis kelamin, minat,
ketertarikan atau hobi, usia pelanggan.

B. Peran penting Customer Segments


Segmentasi pelanggan memegang peranan yang cukup penting dalam
operasional sebuah bisnis. Terutama bagi Anda yang menjalankannya metode
pemasaran secara online menggunakan website maupun sosial media yang ada.
Karena pada platform tersebut, Anda bisa membuat iklan promosi dengan target
yang lebih spesifik.
Peran penting dari customer segmentation sendiri adalah dapat
membantu bisnis Anda meningkatkan trafik penjualan produknya. Selain itu,
Anda juga bisa lebih menghemat biaya dan waktu yang digunakan untuk
menjalankan iklan promosi yang tersegmen tersebut. Segmentasi pelanggan ini
juga perlu dilakukan agar Anda bisa mengetahui di mana letak kesalahan dalam
metode pemasaran yang digunakan. Sehingga dapat dijadikan bahan evaluasi
untuk melakukan pengembangan dan menciptakan inovasi di masa mendatang.
Selain itu, seringkali harga suatu produk juga menjadi salah satu
alasan konsumen tak jadi melakukan pembelian. Nah, dengan membuat
segmentasi yang terkelompok dengan baik tadi, Anda bisa melihat sejauh mana
daya beli setiap konsumen. Sehingga Anda bisa menciptakan promo atau
mungkin membuat sistem bundling untuk produk yang banyak diminati oleh
pelanggan.

C. Jenis Customer Segments


1. Demographic Segmentation ( Segmentasi Demografis )
Segmentasi demografis sendiri merupakan pengelompokkan
pelanggan berdasarkan data dari kependudukan. Hal ini dapat mencakup
seluruh informasi mengenai usia, jenis kelamin, pendidikan dan pekerjaan
pelanggan, besaran pendapatan, status pernikahan hingga entitas tertentu
yang membuat pelanggan menjadi lebih spesifik.

4
Hal ini sejalan dengan apa yang telah kami sebutkan sebelumnya.
Di mana Anda tidak akan bisa menjual produk yang dikhususkan untuk
laki-laki kepada perempuan, begitu pun sebaliknya. Meski mereka bisa
membeli produk tersebut untuk buah tangan atau kado pada orang-orang
spesialnya, namun kemungkinan terjadinya pembelian tersebut hanyalah
sebagian kecil.
Sehingga alih-alih Anda menghabiskan waktu dan uang untuk
mempromosikan barang yang khusus untuk laki-laki kepada kaum hawa.
Lebih baik, Anda langsung menargetkan promosi tersebut ke semua
kalangan kaum adam. Dengan demikian, selain jauh lebih efisien juga
akan lebih menghemat praktik Anda dalam menjalankan pemasaran.
2. Geographical Segmentation ( Segmentasi Geografis )
Berikutnya, Anda juga bisa mengelompokkan pelanggan
berdasarkan sektor geografis. Ini bisa saja berupa di mana tempat tinggal
pelanggan tersebut atau bagaimana kondisi lingkungan di sekitar bisnis
Anda, memberikan perhatian lebih terhadap cuaca atau iklim yang ada di
sekitarnya dan lain-lain.
Lewat segmentasi geografis ini Anda juga bisa menciptakan
inovasi yang berkaitan dengan kondisi wilayah tersebut saat itu.
Misalnya saja, ketika musim penghujan, Anda yang saat itu menjalankan
bisnis fashion, dapat menciptakan inovasi produk baru berupa jaket yang
anti air atau mungkin membuat jas hujan custom yang menarik.
Apabila Anda menjalankan bisnis di bidang kuliner, pilihan
inovasi ini dapat berupa sajian yang hangat atau cocok untuk dikonsumsi
ketika musim hujan tiba. Di mana hal tersebut membuat suasana di
sekitar wilayah menjadi lebih dingin daripada biasanya.
3. Behavioral Segmentation ( Segmentasi Perilaku )
Segmentasi perilaku yang dapat Anda kelompokkan. Di mana
dalam hal ini Anda bisa mengelompokkan pelanggan lewat bagaimana
cara mereka melakukan interaksi dengan brand Anda. Misalnya saja jika
Anda memiliki marketplace online untuk bisnis Anda sendiri. Maka Anda
bisa membuat beberapa jenis segmentasi. Seperti contoh segmen

5
pelanggan yang hanya melakukan pencarian terhadap nama produk
namun tidak memasukkannya ke keranjang atau pelanggan yang
memasukkan produk ke keranjang namun tidak melanjutkan transaksi
pembelian dan masih banyak lagi lainnya.
Tujuan dari membuat segmentasi berbasis perilaku ini adalah
untuk mencaritahu alasan di balik aktivitas pelanggan tersebut. Kira-kira
apa yang membuat mereka hanya mencari produknya atau hanya
memasukkannya ke dalam keranjang? Mungkin saja mereka sedang
melakukan perbandingan harga dengan produk di tempat lain ataupun
mereka ragu untuk melakukan pembelian lantaran kurangnya review yang
meyakinkan. Lewat segmentasi tersebut, Anda bisa mengantisipasi setiap
permasalahan yang mungkin terjadi atau dialami oleh konsumen.
Sehingga Anda bisa membuat mereka yakin untuk terus berbelanja produk
Anda ke depannya.
4. Segmentation Customer Journey ( Segmentasi Customer Journey )
Customer journey dapat didefinisikan sebagai perjalanan
konsumen pada saat berinteraksi dengan brand Anda. Hal ini dimulai
dengan bagaimana cara mereka mengetahui keberadaan brand Anda
tersebut, kemudian melihat atau mencari tahu produk yang dijual,
melakukan perbandingan dengan produk dari brand lain, melakukan
pembelian hingga akhirnya benar-benar menjadi pelanggan yang loyal.
Segmentasi perjalanan konsumen ini perlu diadakan untuk
mengetahui cara yang tepat dalam menciptakan pendekatan dengan
pelanggan. Karena seperti yang kita tahu, karakter masing-masing
pelanggan berbeda dengan satu sama lain. Untuk itu cara pendekatan yang
harus digunakan pun juga berbeda. Tergantung sejauh mana konsumen
tersebut melakukan perjalanannya mengenal brand bisnis Anda.

6
D. Benefits Customer Segments
Terdapat beberapa benefits dari Customer Segments yakni sebagai berikut :
1. Membantu membangun hubungan loyal dengan pelanggan dengan
mengembangkan dan menawarkan produk dan layanan yang
mereka inginkan
2. Membantu meningkatkan layanan pelanggan
3. Membantu memaksimalkan penggunaan sumber daya Anda
4. Membantu meningkatkan atau menyesuaikan produk untuk
memenuhi kebutuhan pelanggan
5. Membantu meningkatkan keuntungan dengan menekan biaya

E. Tipe Market Customer Segments


Adapun tipe market dari Customer Segments yakni sebagai berikut :
1. Clone Market
Tipe market ini mengambil model bisnis asing dan
mengadopsinya pada kondisi lokal seperti bahasa, budaya, pembatasan
impor atau kontrol/ kepemilikan lokal. Misalnya, Anda dapat
melakukan cloning kepada model bisnis mesin pencarian, lalu membuat
perbedaan pada bahasa yang digunakan dalam aplikasi, spesifik
terhadap satu regional.
2. Existing Market
Terdapat market yang sudah ada sebelumnya. Namun, customer
menginginkan atau membutuhkan kinerja yang lebih baik, biasanya
didorong oleh teknologi. Penentuan posisi didorong oleh produk dan
seberapa besar nilai yang diberikan customer pada fitur-fiturnya. Risiko
yang mungkin akan dihadapi adalah market yang sudah ada akan
akan mempertahankan wilayah mereka, dengan jejaring yang sudah ada
sebelumnya dan inovasi yang sedang terus mereka kembangkan
berkelanjutan.
3. Resegmented Market
Para resegmented market, dilakukan segmentasi ulang terhadap
market yang sudah ada. Misalnya di dunia penerbangan, ada segmen

7
baru yang menyasar customer berbiaya murah, akhirnya maskapai
Southwest atau Air Asia menyediakan penerbangan berbiaya rendah ini.
4. New Market
Customer pada market ini belum ada, tetapi terdapat beberapa
tantangannya adalah:
• Bagaimana mereka akan mengetahui tentang Anda
• Bagaimana mereka akan menyadari kebutuhan mereka
• Bagaimana Anda tahu bahwa market size cukup baik
• Faktor apa yang harus dibuat yang tidak pernah ditawarkan
oleh industry

Nah selain itu terdapat perbandingan tipe market dapat dilihat pada gambar
dibawah ini :

8
BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan
Segmentasi konsumen ini perlu diadakan untuk mengetahui cara yang
tepat dalam menciptakan pendekatan dengan pelanggan. Karena seperti yang
kita tahu, karakter masing-masing pelanggan berbeda dengan satu sama lain.
Untuk itu cara pendekatan yang harus digunakan pun juga berbeda. Tergantung
sejauh mana konsumen tersebut melakukan perjalanannya mengenal brand
bisnis Anda.

B. Saran
Demikian yang dapat kami sajikan dalam makalah ini. Mungkin masih
banyak kekurangan yang perlu dibenahi. Kami membuka lebar pintu kritik dan
saran bagi yang berkenan, untuk pembenahan makalah ini. Sehingga kesalahan
yang dapat dibenahi, serta menjadi pelajaran untuk pembuatan makalah yang
lebih sempurna lagi.

9
Daftar Pustaka

Media blog yang mengulas topik tentang Customer Segments, BMC, Market dan
Inovasi Bisnis
https://sis.binus.ac.id/2020/12/04/types-of-customer-segment-segmented/

https://riyanthisianturi.com/customer-segments/

https://www.jojonomic.com/blog/customer-segmentation/

https://www.proweb.co.id/articles/manajemen/segmentasi_pelanggan.html

10

Anda mungkin juga menyukai