Anda di halaman 1dari 3

TUGAS BAHASA INDONSIA

Dosen : Mukadis, M.pd

Disusun Oleh :
Assyurah Jihan Syamimi
NIM :201121007

JURUSAN D IV KEPERAWATAN POLITEKNIK


KEMENTRIAN KESEHATAN PONTIANAK TAHUN
2020/2021
SOAL :

1. Jelaskan pengertian hipotesis


2. Fungsi hipotesis
3. Syarat-syarat hipotesis
4. Mengapa hipotesis diperlukan dalam KTI

JAWABAN :

1. Hipotesis atau anggapan dasar adalah jawaban sementara terhadap


masalah yang masih bersifat praduga karena masih harus dibuktikan
kebenarannya.Dugaan jawaban tersebut merupakan kebenaran yang
sifatnya sementara, yang akan diuji kebenarannya dengan data yang
dikumpulkan melalui penelitian.
Hipotesis berasal dari bahasa Yunani: hypo = di bawah;thesis =
pendirian, pendapat yang ditegakkan, kepastian.Artinya, hipotesis
merupakan sebuah istilah ilmiah yang digunakan dalam rangka kegiatan
ilmiah yang mengikuti kaidah-kaidah berpikir biasa, secara sadar, teliti,
dan terarah.

2. Fungsi penting hipotesis di dalam penelitian, yaitu:


 Untuk menguji teori,
 Mendorong munculnya teori,
 Menerangkan fenomena sosial,
 Sebagai pedoman untuk mengarahkan penelitian,
 Memberikan kerangka untuk menyusun kesimpulan yang akan
dihasilkan.

3. Syarat Hipotesis,antara lain :


 Sebuah hipotesis ini harus dirumuskan dengan singkat, padat dan
jelas
 Sebuah hipotesis juga harus menunjukkan adanya hubungan antara
dua atau lebih variabel
 Sebuah hipotesis harus berdasarkan pada pendapat, teori-teori para
ahli atau hasil penelitian yang relevan.

4. Hipotesis diperlukan dalam KTI karna hipotesis berperan penting di


dalam penelitian, yaitu:
Untuk menguji teori, sebagai pedoman untuk mengarahkan penelitian dan
memberikan kerangka untuk menyusun kesimpulan yang akan dihasilkan.

Terdapat tiga alasan utama yang mendukung pandangan ini, di antaranya:


 Hipotesis dapat dikatakan sebagai peranti kerja teori. Hipotesis ini
dapat dilihat dari teori yang digunakan untuk menjelaskan
permasalahan yang akan diteliti. Misalnya, sebab dan akibat dari
konflik dapat dijelaskan melalui teori mengenai konflik.
 Hipotesis dapat diuji dan ditunjukkan kemungkinan benar atau
tidak benar atau di falsifikasi.
 Hipotesis adalah alat yang besar dayanya untuk memajukan
pengetahuan karena membuat ilmuwan dapat keluar dari dirinya
sendiri. Artinya, hipotesis disusun dan diuji untuk menunjukkan
benar atau salahnya dengan cara terbebas dari nilai dan pendapat
peneliti yang menyusun dan mengujinya.

Anda mungkin juga menyukai