Anda di halaman 1dari 4

Tugas Kelompok

Biologi

Disusun oleh:
1. Rahmat Ramadhan Rigo Putra (22305)
2. Kevin Valery Adimas (22325)
3. Sulthon Ananda Yulianto (22328)
4. Dika Aristian (22331)
5. Titisari Rismayadani (22336)
6. Yehezkiel David Mayer (22345)
7. Farhan Aditya Aji (21280)
8. Bresly Nelce Murdiyatno (20544)

Dosen Pengampu : Dr.Dra. Y.Th. Maria Astuti. M.Si

SARJANA TEKNOLOGI INDUSTRI PERKEBUNAN DAN PANGAN


JURUSAN TEKNOLOGI HASIL PERTANIAN
FAKULTAS TEKNOLOGI PERTANIAN
INSTITUT PERTANIAN STIPER
JOGJAKARTA
2021
Membran Sel
1. Struktur membran sel

a. Lipoprotein
Gabungan antara lemak dan protein.

b. Glikoprotein
Merupakan senyawa karbohidrat yang berikatan dengan protein.

c. Glikolipid
Merupakan senyawa karbohidrat yang berikatan dengan lipid.

d. Fosfolipid
Gabungan antar lemak dan posfat yang bersifat hidrofilik
dengan ujung polar ( larutan dalam air ).

1. Fungsi organel

a. Retikulum Endoplasma
Organel sel yang berbentuk saluran-saluran yang terhubung
dengan inti. Fungsinya antara lain berperan dalam transport zat dan
tempat menempelnya ribosom.
b. Ribosom
Organel sel yang terdapat di dalam sitoplasma dan menempel
pada retikulum endoplasma kasar, berfungsi untuk sintesis
protein.
c. Mitokondria
Organel sel yang berbentuk kapsul dengan saluran lekuk
pendek di bagaian dalam. Fungsinya ialah untuk respirasi sel dan
sebagai pusat pembangkit tenaga.
d. Lisosom
Organel sel yang banyak ditemukan didalam sel-sel yang
berperan penting dalam imunitas seperti leukosit dan limfosit.
Fungsi lisosom antara lain ialah mencerna zat-zat yang belum dapat
diurai, menghancurkan bagian sel yang tidak berguna lagi,
mencerna makanan cadangan di saat kekurangan, tempat
pembentukan enzim pencernaan, menetralkan zat yang
menyebabkan kanker ( karsinogen ).
e. Badan golgi
Organel yang berbentuk bulatan dan berfungsi untuk sekresi
zat, sintesis lisosom dan lain-lain.
f. Sentrosom
Struktur berbentuk tabung yang dapat ditemukan pada sel
eukariota. Yang berfungsi untuk membentuk silia dan flagela, serta
memproses pembelahan sel dalam membentuk benang spindel.
g. Plastida
Organel yang khas pada sel tumbuhan sebagai tempat
pigmen warna.
h. Vakuola
Organel yang berfungsi sebagai tempat untuk menyimpan
cadangan makanan sekaligus menyimpan zat-zat yang akan
dieksresikan.
i. Mikrotubulus
Organel mikro yang berfungsi untuk kerangka sel dan
berperan penting dalam pembentukan spindel.
j. Mikrofilamen
Benang halus yang mempengaruhi kontraksi sel.
k. Peroksisom
Kantong kecil yang berisi dengan enzim katalase yang
berfungsi mengurai peroksida yang merupakan sisa dari
metabolisme yang sifatnya toksik menjadi air dan oksigen yang
membahayakan sel.

Apparatus Golgi
1. Struktur apparatus golgi

Badan golgi ini mempunyai 2 bagian, yakni bagian cis serta trans.
Bagian cis ini bisa atau dapat menerima vesikel yang pada umumnya
berasal dari REK (Retikulum Endoplasma Kasar). Vesikel ini kemudian
diserap ke ruangan-ruangan yang terdapat di dalam badan golgi serta isi
dari vesikel ini akan diproses guna penyempurnaan serta sebagainya.
Ruangan ini kemudian bergerak dari cis ke trans. Pada bagian
tersebut ruangan-ruangan tersebut akan memecahkan dirinya dan juga
membentuk vesikel serta disalurkan ke bagian-bagian sel lainnya atau ke
luar sel.

2. Fungsi organel

a. Memodifikasi, menyortir dan mengemas makromolekul yaitu


protein, lipid dan karbohidrat.

b. Membentuk lisosom

c. Membentuk proteoglikan

d. Mengatur transportasi molekul di dalam sel

Anda mungkin juga menyukai