Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN KUANTAN SINGINGI

DINAS KESEHATAN
UPTD KESEHATAN PUSKESMAS PERHENTIAN LUAS
KECAMATAN LOGAS TANAH DARAT
Jl. Jendral Sudirman, Desa Perhentian Luas, Kode Pos 29561
Call Center 081378258400 e_mail : pkmperhentian@gmail.com

KEPUTUSAN KEPALA UPTD KESEHATAN


PUSKESMAS PERHENTIAN LUAS
NOMOR : 445/SK/XI/2019/000

TENTANG
PENGGUNAAN FORM OBSERVASI
PADA PASIEN IGD DAN RAWAT INAP

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA,


KEPALA UPTD KESEHATAN PUSKESMAS PERHENTIAN LUAS,

Menimbang : a. bahwa dalam keadaan tertentu dimana melakukan


penilaian pasien yang telah ditangani kegawat
daruratannya;
b. bahwa dalam meningkatkan mutu dan keselamatan
pasien dapat berjalan optimal perlu dilakukan observasi
berkelanjutan mengenai keadaan pasien yang kemudian
akan pulang atau dirujuk;
c. bahwa berkaitan dengan hal tersebut diatas maka
pelaksanaan pemberlakukan observasi pada pasien IGD
dan Rawat Inap menggunakan form observasi pasien
perlu ditetapkan dengan Surat Keputusan Kepala
Puskesmas;
d. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana
dimaksud dalam a, b dan c, maka dibuatlah Surat
Keputusan Kepala UPTD Kesehatan Puskesmas
Perhentian Luas tentang Penggunaan Form Observasi
Pada Pasien IGD dan Rawat Inap;
Mengingat : 1. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 29 Tahun
2004 tentang Praktek Kedokteran;
2. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 25 Tahun
2009 tentang Pelayanan Publik;
3. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2014 tentang
Kesehatan;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
75 tahun 2014 Tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
43 Tahun 2016 Tentang Standar Pelayanan Minimal
Bidang Kesehatan;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
11 Tahun 2017 tentang Keselamatan Pasien;
7. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
4 Tahun 2019 Tentang Standar Teknis Pemenuhan
Mutu Pelayanan Dasar pada Standar Pelayanan Minimal
– Kementrian Kesehatan.
MEMUTUSKAN
Menetapkan : PENGGUNAAN FORM OBSERVASI PADA PASIEN IGD DAN
RAWAT INAP.
Kesatu : Memberlakukan Keputusan Kepala UPTD Kesehatan
Puskesmas Perhentian Luas tentang Kebijkan
Pemberlakukan Observasi Pasien IGD dan Rawat Inap
dengan penggunaan Form Lembar Observasi.
Kedua : Observasi pasien IGD dan Rawat Inap dilakukan oleh
dokter penanggungjawab dan perawat/bidan.
Ketiga : Dilakukan pemantauan keluhan pasien, keadaan pasien
dan tanda vital pasien IGD maximal 2 jam yang pada
akhirnya akan dirujuk atau rawat inap atau rawat jalan.
Untuk pasien rawat inap maksimal 3 hari yang pada
akhirnya akan pulang atau dirujuk.

Ditetapkan di Perhentian Luas


Pada tanggal 25 November 2019

KEPALA UPTD KESEHATAN


PUSKESMAS PERHENTIAN LUAS,

NOPRIWAN MALUS

Anda mungkin juga menyukai