Anda di halaman 1dari 3

SOAL UAS

Nama : Bersyeba Tarigan


NPM : 1903020013
Mata Kuliah : Pemeliharaan
Semester : IV/TM

1. Jelaskan menurut saudara maksud dari pekerjaan Pemeliharaan dengan Perawatan !


2. Apa saja macam-macam golongan pekerjaan Pemeliharaan, jelaskan jawaban saudara
!
3. Tuliskan maksud dari Supandi (1990) istilah dari perawatan dan erat hubungannya
dengan perbaikan !
4. Menurut management Perawatan mesin (alat ) ada 4 (empat) keputusan dalam
kebijaksanaan sistem perawatan, apa saja variable nya yg sdr ketahui.jelaskan
jawabanya !
5. Apa saja keuntungan-keuntungan yang diperoleh dengan adanya Pemeliharan rutin yg
baik terjadwal terhadap mesin-mesin ?

Jawab :

1. Maksud dari pekerjaan Pemeliharaan dengan Perawatan adalah serangkaian aktivitas


untuk menjaga fasilitas dan peralatan agar senantiasa dalam keadaan siap pakai untuk
melaksanakan produksi secara efektif dan efisien sesuai dengan jadwal yang telah
ditetapkan dan berdasarkan standar (fungsional dan kualitas).

2. Macam-macam golongan pekerjaan Pemeliharaan :


1) Breakdown Maintenance (Pemeliharaan saat terjadi Kerusakan)
Breakdown Maintenance adalah perawatan yang dilakukan ketika sudah terjadi
kerusakan pada mesin atau peralatan kerja sehingga mesin tersebut tidak dapat
beroperasi secara normal atau terhentinya operasional secara total dalam kondisi
mendadak.
2) Preventive Maintenance (Pemeliharaan Pencegahan)

Preventive Maintenance adalah jenis Maintenance yang dilakukan untuk mencegah


terjadinya kerusakan pada mesin selama operasi berlangsung. Contoh Preventive
maintenance adalah melakukan penjadwalan untuk pengecekan (inspection) dan
pembersihan (cleaning) atau pergantian suku cadang secara rutin dan berkala.
3) Corrective Maintenance (Pemeliharaan Korektif)
Corrective Maintenance adalah Perawatan yang dilakukan dengan cara
mengidentifikasi penyebab kerusakan dan kemudian memperbaikinya sehingga
Mesin atau peralatan Produksi dapat beroperasi normal kembali. Corrective
Maintenance biasanya dilakukan pada mesin atau peralatan produksi yang sedang
beroperasi secara abnormal (Mesin masih dapat beroperasi tetapi tidak optimal).

3. Maksud dari Supandi (1990) istilah dari perawatan dan erat hubungannya dengan
perbaikan adalah “perawatan” dan “perbaikan” (maintenanceand repair) sangat
erat hubungannya. Perawatan sebagai aktivitas untuk mencegah kerusakan dan
Perbaikan sebagai aktivitas untuk memperbaiki kerusakan.

4. Menurut management Perawatan mesin (alat ) ada 4 (empat) keputusan dalam


kebijaksanaan sistem perawatan
1) Apa yang harus dirawat?
Suatu sistem produksi biasanya terdiri dari banyak komponen dalam bentuk fasilitas
kerja, proses produksi dan sistem manusia-mesin. Untuk tujuan dilakukannya
perawatan, maka komponen sistem produksi dapat dikelompokkan dengan
menggunakan analisis ABC, yang berdasarkan pada reliability secara keseluruhan
dan akibatnya pada biaya operasi total.
2) Bagaimana perawatan tersebut dilaksanakan ?
Setelah ditentukannya komponen yang akan di maintenance, maka perlu juga untuk
menentukan bagaimana perawatan tersebut dilakukan. Dalam menentukannya perlu
diperhatikan alternatif yang dapat dilakukan untuk merawat komponen agar kondisi
operasinya memuaskan dan juga dengan biaya yang minimum.
3) Oleh siapa perawatan tersebut dilaksanakan ?
Tergantung dari teknologi proses produksi yang digunakan dan permintaan dari
pelayanan maintenance, program maintenance dapat dilakukan oleh pihak internal
maupun external perusahaan/ organisasi. Untuk sistem produksi dengan teknologi
yang sederhana, sebaiknya dilakukan perawatan oleh pihak internal perusahaan
saja. Pertimbangan yang utama dalam menentukan pihak mana yang akan
melakukan perawatan adalah tentunya yang membutuhkan biaya yang terendah.
4) Dimana perawatan dilaksanakan ?
Kegiatan perawatan yang dilakukan sebaiknya ditentukan tempatnya, apakah akan
dilakukan secara sentralisasi ataupun desentralisasi. Keputusan tersebut tergantung
dari banyaknya permintaan perawatan, kemampuan operator perawatan yang
dibutuhkan, tingkat keparahan breakdown, jarak supplier spare parts, dll.

5. Keuntungan-keuntungan yang diperoleh dgn adanya Pemeliharan rutin yg baik


terjadwal terhadap mesin-mesin adalah :
1) Mencegah perbaikan dengan biaya besar
2) Membuat keamanan lebih terjamin
3) Meningkatkan efisiensi
4) Mengurangi down time
5) Meningkatkan keandalan
6) Memperpanjang umur mesin dan peralatan
7) Mengurangi pemakaian energi
8) Menghilangkan ambiguitas dalam tugas pemeliharaan
9) Meningkatkatkan produktivitas

Anda mungkin juga menyukai