Anda di halaman 1dari 5

PENUGASAN INDIVIDU

SIMULASI LANSIA : AGE RELATED CHANGES

MAHASISWA :

VALENCIA DIANA PATTIPEILOHY

1490120094

PROGRAM PROFESI NERS ANGKATAN XXV

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN IMMANUEL BANDUNG

TA 2020/2021
1. Proses penuaan atau aging adalah suatu proses menghilangnya secara perlahan-
perlahan kemampuan jaringan untuk memperbaiki diri dan mempertahankan struktur
dan fungsi normal (Constantinides, 1994 dalam Darmojo & Martono 2013).
2. Proses menua yang normal dan abnormal yaitu :
a. Proses menua normal adalah proses yang terjadi secara fisiologis dimana terjadi
penurunan kemunduran perubahan pada fisik lansia dan lansia akan menerima
proses menua tersebut sehingga menganggap dirinya sehat (Potter & Perry,
2010).
b. Proses menua abnormal adalah sebuah proses menua yang terjadi secara
fisiologis yang tidak dapat diterima oleh lansia tersebut dikarenakan memiliki
gangguan emosi atau sosial yang menghambat sehingga menganggap dirinya sakit
(Potter & Perry, 2010).
3. Yang saya rasakan saat menggunakan geriatric stimulator suit adalah seperti lansia
pada umumnya yang mengalami kemunduran system organ seperti penglihatan
menurun (kabur), pendengaran berkurang, perubahan badan menjadi bungkuk, masa
dan kekuatan otot menjadi lemah karena ditimpa beban. Namun dalam pengkajian
yang dilakukan teman sebagai perawat dalam simulasi untuk kita yang berperan
sebagai lansia pada kasus terasa sukar dikarenakan kita tidak mampu menjadi lansia
yang sebenarnya di panti.
4. Perubahan dan pengalaman yang dialami oleh lansia meliputi :
a. Perubahan yang dialami oleh lansia meliputi :
1) Perubahan fisiologis dimana lansia mengalami kulit menjadi kering, rambut
beruban dan rontok, penglihatan menurun Sebagian atau menyeluruh,
pendengaran berkurang, indera perasa menurun, daya penciuman berkurang,
tinggi badan menyusut karena proses osteoporosis yang berakibat pada
perubahan badan menjadi bungkuk, tulang menjadi keropos, masa dan
kekuatannya berkurang dan mudah patah, elastisitas paru berkurang, napas
menjadi pendek, terjadi pengurangan fungsi organ di dalam perut, dinding
pembuluh darah menebal sehingga terjadi menjadi tekanan darah tinggi otot
jantung bekerja tidak efisien, adanya penurunan organ reproduksi, terutama
pada wanita dan untuk seksualitas tidak terlalu menurun pada pria.
2) Perubahan fungsional
Fungsi pada lansia meliputi bidang fisik, psikososial, kognitif, dan sosial. Status
fungsional lansia merujuk pada kemampuan dan perilaku aman dalam
aktivitas harian (ADL). ADL sangat penting untuk menentukan kemandirian
lansia. Perubahan yang mendadak dalam ADL merupakan tanda penyakit akut
atau perburukan masalah Kesehatan.
3) Perubahan kognitif
Perubahan struktur kognitif dengan gejala gangguan kognitif seperti
disorientasi, kehilangan keterampilan berbahasa dan berhitung, serta
penilaian yng buruk bukan merupakan proses penuaan yang normal.
4) Perubahan psikososial
Perubahan psikososial selama proses penuaan akan melibatkan proses transisi
kehidupan dan kehilangan. Semakin Panjang usia seseorang, maka akan
semakin banyak pula transisi dan kehilangan yang harus dihadapi. Transisi
hidup yang mayoritas disusun oleh pengalaman kehilangan, meliputi masa
pension dan perubahan keadaan finansial, perubahan peran dan hubungan,
perubahan Kesehatan, kemampuan fungsional dan perubahan jaringan sosial
(Potter & Perry, 2010).
b. Perbandingan pengalaman terkait dengan simulasi yang dilakukan sebagai lansia
dalam proses menua yaitu pada perubahan fisiologis ketika berperan sebagai
lansia kita dapat merasakan perubahan tersebut seperti penglihatan menurun
(kabur) karena menggunakan kacamata, pendengaran berkurang karena
menggunakan airpods, mobilitas yang terbatas ditimpa beban geriatric stimulator
suit, risiko jatuh yang tinggi sehingga mengancam keselamatan, namun pada
pernapasan dan integument, urinary dan nutrisi tidak dirasakan adanya
perubahan seperti lansia, untuk thermogulasi dirasakan karena menggunakan
rompi dan sarung tangan.
Daftar Pustaka

Darmojo, R.B, & Martono, H.H. (2004). Geriatri (Ilmu Kesehatan Usia Lanjut). Jakarta: Balai
Penerbit FKUI

Potter, Perry. (2010). Fundamental Of Nursing: Consep, Proses and Practice. Edisi 7. Vol. 3.
Jakarta : EGC

Anda mungkin juga menyukai