Anda di halaman 1dari 4

BAB IV

PEMBAHASAN
4.1 Hasil
4.1.1 Tabel Hasil Pengamatan

Nama Tumbuhan Kunci Determinasi

1a, Fam.38.Moraceae
Tanaman Bunga Dolar 124a, 121b, 120a, 119b, 109b, 15a,
(Ficus elastic) 14a, 13b, 12b, 11b, 10b, 9b, 7b, 6b,
4b, 2b, 1b.
1b, 2b, 3b, 4b, 6b, 7b, 9b, 10b, 11b,
12b, 13a golongan 22 (araceae)
Tanaman Tidak Diketahui tumbuhan berumbi.
1b, 2b, 3a golongan 3 (colocasia)
Spesies: colocasia esculentum

Dari hasil determinasi yang telah kami lakukan pada 2 tanaman, yaitu
tanaman yang sudah diketahui namanya (tanaman bunga dollar) dan tanaman
yang belum diketahui namanya kami telah menemukan kunci determinasinya,
kunci determinasi sendiri adalah suatu cara untuk mengetahui jenis, golongan,
family, dan nama ilmiah suatu tumbuhan.
4.2 Pembahasan
Identifikasi merupakan kegiatan dalam taksonomi tumbuhan. Walaupun
identifikasi merupakan proses yang terpisah, dalam praktiknya mencakup dua
kegiatan yang meliputi klasifikasi dan tata nama. Dalam mengidentifikasi suatu
tumbuhan diperlukan suatu keahlian khusus, teliti, dan tanggap. Inti dari
identifikasi merupakan penamaan suatu tumbuhan berbiji maupun tak berbiji.
(Hasanuddin, 2006 p. 93; Tom, 2009, p, 238).
Suatu identifikasi akan menghasilkan tatanama suatu spesifik tumbuhan
baik itu tumbuhan maupun hewan.dalam dunia identifikasi maka diperlukan suatu
pengetahuan baik itu pengetahuan langsung maupun tidak. Pengetahuan secara
langsung didapat dari para ahli dan pengetahuan secara tidak langsung didapat
melalui kunci determinas. (Freud, 2008 p:7).
Langkah-langkah yang harus ditempuh untuk mengadakan klasifikasi
adalah pencandraan sifat-sifat pengelompokan berdasarkan cirri-ciri dan
pemberian nama dijadikan data utama. Sifat secara umum diidentifikasikan
sebagai pertanda atau yang mengacu pada bentuk, susunan, tingkah laku yang
digunakan untuk membandingkan, menginterpretasikan atau memisahkan antara
organisme uang satu dengan yang lainnya, sifat sering dibedakan dengan ciri.
(Widiyadi, 2009 p: 13 ; Diazb, 2009, p: 38)
Determinasi merupakan pengklasifikasiaan makhluk hidup berdasarkan
cirri-ciri baik morfologi maupun antominya. Kunci determinasi digunakan untuk
mencari nama tumbuhan atau hewan yang belum diketahui. Kunci determinasi
yang baik adalah kunci yang dapat digunakan dengan mudah, cepat, serta hasil
yang diperoleh tepat. Pada umumnya kunci disusun secara menggarpu (dikotom),
memuat cirri-ciri yang bertentangan satu sama lain. Artinya, apabila suatu
makhluk hidup memiliki cirri-ciri yang satu, pasti cirri yang lain pasti gugur.
Dikenal 2 macam kunci determinasi, yaitu kunci determinasi bertakik (idented
key) dan kunci determinasi parallel (bracketed key).
Tujuan praktikum kali ini adalah untuk mngetahui cara melakukan
detrminasi, agar dapat mengetahui nama maupun pengklasifikasian makhluk
hidup dan agar dapat mengetahui nama tanaman yang belim pernah diketahui
sebelumnya.
Pada praktikum kali ini kami melakukan praktikum determinasi tanaman.
Adapun alat yang digunakan yaitu silet, pensil, buku “flora” dan buku morfologi
tanaman. Adapun bahan yang digunakan yaitu tanaman dengan nama yang sudah
diketahui dan tanamandengan nama yang belim diketahui.

Dari hasil praktikum yang telah dilakukan dapat


diketahui bahwa melakukan atau mengidentifikasi tumbuhan dapat dilakukan
dengan menggunakan kunci determinasi. Dalam setiap kunci, ciri tumbuhan
disusun secara berurutan berdasarkan urutan pentingnya. Apabila jumlah dari ciri
topik yang dipertentangkan berjumlah cukup banyak, maka dari semua
kemungkinan yang ada, hanya akan tinggal satu kemungkinan saja.
Kunci determinasi tersebut juga merupakan alat untuk memudahkan kita
dalam mengidentifikasikan satu tumbuhan yang belum kita kenal dengan memilih
secara berurutan dua atau lebih pernyataan. Kunci determinasi ada tiga macam
yaitu kunci analisis, kunci sinopsis dan kunci perbandingan.
Untuk mengidentifikasi tumbuhan maka praktikan menggunakan kunci
determinasi yang terdapat pada buku Flora. Model kunci determinasi pada buku
Flora adalah kunci Parallel.
Pada praktikum kali ini dilakukan identifikasi pada dua spesies tumbuhan,
yaitu spesies tumbuhan yang belum diketahui namanya dan tanaman yang sudah
diketahui namanya. Dengan menggunakan kunci determinasi dalam buku Flora,
kita dapat mengetahui nama spesies dan famili dari tumbuhan yang kami
identifikasi. Awalnya diperhatikan terlebih dahulu bagian-bagian dari tumbuhan
yang ingin diidentifikasi lalu dicocokkan pada kunci determinasi sampai diketahui
familinya.
Pada praktikum ini kami mengidentifikasi suatu tumbuhan herba yang
merupakan famili moraceae dan famili araceae . Nama spesies tumbuhan tersebut
adalah Ficus elastica untuk bunga dolar serta spesies untuk tumbuhan yang belum
diketahui adalah Colocasia esculentum. Untuk dapat menggunakan kunci
determinasi dengan benar kita terlebih dahulu harus mengetahui morfologi dari
suatu tumbuhan, karena jika salah maka nama yang kita peroleh pun akan berbeda
dari yang sebenarnya.

Anda mungkin juga menyukai