Anda di halaman 1dari 12

2.

TINJAUAN PERUSAHAAN

2.1. Sejarah Perusahaan


PT. Pindad (Persero) adalah perusahaan industri manufaktur yang bergerak
pada pembuatan produk militer dan produk komersial lainya atau produk non militer
di Indonesia. PT. Pindad persero mempunyai pekerja kurang lebih sekitar 3000
karyawan serta luas pabrik sebesar yang terletak di bandung 62 hektar. Pada periode
tahun 1808-1850 berdiri bengkel peralatan militer yang bernama Artillere Constructie
Winkle (ACW) dan Pyrotekniesche Werkplaats (PW) yang di mana bengkel ACW
bertugas untuk mengadakan persediaan dan pemeliharaan alat-alat perkakas senjata
dan memperbaiki senjata yang rusak. Sementara bengkel PW difungsikan untuk
membuat dan memperbaiki munisi atau mengerjakan pekerjaan yang berhubungan
dengan bahan peledak untuk memenuhi kebutuhan angkatan laut Belanda pada saat
jaman penjajahan kolonial Belanda.
Pada periode tahun 1923-1932 bengkel-bengkel yang terpisah tersebut lalu di
jadikan satu dan ditempatkan di Bandung dengan nama dari pabrik tersebut adalah
Artilerie Inrichtingen (AI). Lalu pada tahun 1942, Belanda yang menjajah Indonesia
menyerah kepada Jepang sehingga pabrik AI tersebut pun jatuh ke dalam penguasaan
Jepang dan berganti nama menjadi Dai Ichi Kozo (DIK) dan pada pada tahun 1947
berganti nama kemballi menjadi Leger Productie Bedrijven (LPB).
Pada tanggal 29 april 1950 pemerintah Belanda menyerahkan LPB Republik
Indonesia Serikat dan berganti nama kembali menjadi Pabrik Senjata dan Mesiu
(PSM). Tahun 1958 PSM berganti nama kembali menjadi PINDAD dan pada tahun
1983 staus PINDAD pun berubah menjadi BUMN. Pada tahun 1989 PT. PINDAD
(Persero) berada di bawah Badan Pengelola Industri Strategis (BPIS). Tahun 1998
BPIS di bubarkan dan PT. PINDAD menjadi anak perusahaan dari PT. Pakarya Industri
(Persero), yang kemudian dibubarkan sehingga berdasarkan peraturan pemerintah
republlik Indonesia Nomor: 52 tahun 2003, PT. PINDAD (Persero) berada di bawah
kewenangan Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara.

4
Fakultas Teknik Unjani
2.2. Profil Perusahaan
Di dalam subab Profil Perusahaan ini akan di jelaskan secara singkat mengenai
Arti dari Logo perusahaan PT. Pindad (Persero), kekhasan atau budaya perusahaan,
Tujuan dan Sasaran perusahaan, Pencapaian atau penghargaan yang di miliki oleh
perusahaan dan produk yang di hasilkan oleh perusahaan.
a. Logo perusahaan PT. Pindad (Persero)
Berikut ini adalah bentuk serta arti dari logo atau lambang perusahaan
di PT. Pindad (Persero) yang dapat di lihat pada gambar berikut :

Gambar 2.1 Logo Perusahaan PT. Pindad (Persero)

Gambar 2.2 Logo perusahaan Bergambar Bintang

Lambang bintang melambangkan landasan Pancasila yang memiliki


lima sila.

Gambar 2.3 Logo Perusahaan bergambar Roda Gigi di luar Bintang

Lambang roda gigi di luar bintang tersebut menunjukan kemampuan


Pindad dalam teknologi serta produksinya.

5
Fakultas Teknik Unjani
Gambar 2.4 Logo Perusahaan bergambar anak panah

Lambang anak panah yang menuju ke bagian roda gigi dan bintang
tersebut menunjukan gerak dan laju pengendalian yang serasi.

b. Tujuan dan sasaran perusahaan


Setiap perusahaan pasti mempunyai Tujuan dan Sasaran yang berbeda-
beda yang telah ditentukan oleh perusahaan tersebut. Berikut ini akan
dijelaskan tujuan dan sasaran dari PT. Pindad (Persero) yaitu sebagai
berikut :
1. Tujuan Perusahaan
Mampu menyediakan kebutuhan alat utama system persenjataan
secara mandiri, untuk mendukung penyelenggaraan pertahanan dan
keamanan Negara Republik Indonesia.
2. Sasaran Perusahaan
Meningkatkan potensi perusahaan untuk mendapatkan peluang
usaha yang menjamin masa depan perusahaan melalui sinergi internal
dan eksternal.

c. Budaya Perusahaan PT. Pindad (Persero)


PT. Pindad (Persero) mempunyai budaya perusahaan yang di mana
setiap karyawanya harus memegang teguh serta memahami budaya
perusahaan tersebut. Budaya perusahaan tersebut memili logo seperti pada
gambar 2.5.

6
Fakultas Teknik Unjani
Gambar 2.5 Logo dari Budaya Perusahaan

Gambar 2.5 perihal logo dari budaya perusahaan sebagai berikut :


1) JUJUR
 Jujur dalam sikap, kata, dan tindakan
 Bebas dari kepentingan
 Menjaga Intergritas di setiap aspek
2) BELAJAR
 Belajar tanpa henti, mengajari tanpa henti
 Terus mengembangkan diri
 Melakukan perbaikan berkelanjutan
3) UNGGUL
 Menjaga keunggulan mutu, harga dan waktu
 Berdaya saing tinggi
 Mampu menjadi pemain global
4) SELAMAT
 Menjunjung tinggi aspek Keselamatan dan Kesehatan Kerja dan
menjaga Lingkungan hidup
 Menaati hukum dan perundang-undangan
 Menjalankan prinsip Good Corporate Governance (GCG)

d. Pencapaian dari PT. Pindad (Persero)


Terdapat banyak Pencapaian atau penghargaan yang di berikan
kepada PT. Pindad (Persero) baik penghargaan dari pemerintah maupun

7
Fakultas Teknik Unjani
dari lembaga lainnya. Penghargaan dan capaian tersebut diantaranya adalah
:
1) Pengharagaan proper biru 2015 dari kementrian lingkungan hidup
dan kehutanan untuk PT. Pindad (Persero)

Gambar 2.6 Penghargaan Proper Biru

2) Penghargaan TOP IT dan TELCO AWARD 2015 kategori TOP IT


IMPLEMENTATION OF DEFENCE INDUSTRY SECTOR 2015

Gambar 2.7 Penghargaan TOP IT

8
Fakultas Teknik Unjani
3) Penghargaan Industri Hijau 2015 dari kementrian perindustrian

Gambar 2.8 Penghargaan Industri Hijau

4) Penghargaan LIPI SBII AWARD 2015

Gambar 2.9 Piagam Penghargaan LIPI

5) Penghargaan kecelakaan kerja nihil dari kementerian tenaga kerja


dan transmigrasi Republik Indonesia untuk kantor Bandung

Gambar 2.10 Penghargaan Zero Accident Nihil

9
Fakultas Teknik Unjani
6) Penghargaan website BUMN terbaik 2014

Gambar 2.11 Penghargaan Website BUMN Terbaik

7) Penghargaan BUMN peduli

Gambar 2.12 Penghargaan BUMN Peduli

10
Fakultas Teknik Unjani
8) Penghargaan BUMN Marketing AWARD 2014

Gambar 2.13 Penghargaan BUMN Marketing Award

e. Produk yang di hasilkan PT. Pindad (Persero)


Produk utama yang di hasilkan PT. Pindad (Persero) adalah peralatan –
peralatan militer, yang artinya untuk mendukung pertahanan negara
sekaligus untuk dipasarkan di area global seperti senjata, amunisi,
kendaraan khusus. Selain membuat peralatan – peralatan militer atau
alutista negara PT. Pindad (Persero) juga membuat produk-produk non
militer yang berkomersil seperti excavator, generator, peralatan pertanian,
peralatan kapal laut, alat perkeretaapian serta jasa tempa cor dan perbaikan
peralatan.
1) Manufaktur
Proses manufaktur sendiri adalah proses yang di mana
melibatkan mesin di dalamnya yang pada umumnya merubah bentuk
dari suatu produk tersebut dari raw material ke bentuk produk yang
diinginkan melalui proses pemesinan. Untuk produk yang di hasilkan
dalam proses manufaktur di PT. Pindad (Persero) seperti Produk
Senjata dan Munisi, Produk Kendaraan Khusus, Bahan Peledak

11
Fakultas Teknik Unjani
Militer dan Komersil, Produk Konversi Energi, Produk sarana dan
prasarana transportasi, produk mesin industri dan peralatan industri,
produk optikal senjata.
2) Jasa
Selain menghasilkan produk dari proses manufaktur PT. Pindad
(Persero) juga bergerak pada bidang jasa. Jasa sendiri dalam bidang
perindustrian secara umum diartikan sebagai unit usaha yang
menghasilkan produk yang intangible atau produk yang tidak
berwujud yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan para
konsumennya dan mendapatkan profit atau keuntungan. Dalam
bidang jasa PT. Pindad (Persero) melayani jasa seperti Perekayasaan
Sistem Industrial, Pemeliharaan Produk atau peralatan Industri,
Pengujian Mutu dan Kalibrasi, Konstruksi dan Peledakan.

f. Kantor Pusat PT. Pindad (Persero)


Jl. Gatot Subroto, No 517 Bandung, Indonesia, 40284
Phone : +62227312073
Fax : +62227301222
Email : info@pindad.com
Website : www.pindad.com

2.3. Struktur Organisasi PT.Pindad (Persero)


Struktur organisasi merupakan sistem tugas, alur kerja, hubungan pelaporan
dan saluran komunikasi yang dikaitkan secara bersama dalam pekerjaan individual
maupun kelompok. Dengan adanya struktur organisasi maka akan memudahkan
pengaturan pelaksanaan kerja tiap individu karena berpatokan pada tugas, wewenang,
dan tanggung jawab masing-masing anggota. Struktur organisasi merupakan suatu
komponene atau elemen penting yang harus di miliki oleh perusahaan karena jika di
dalam suatu industri tersebut tidak memiliki struktur organisasi industri tersebut pasti

12
Fakultas Teknik Unjani
tidak akan dapat menjalankan fungsi sebagaimana mestinya. Sesuai dengan surat
keputusan direksi PT. Pindad (Persero) nomor SKEP/2/P/BD/II/2017 tanggal 10
Februari 2017, struktur organisasi perusahaan PT. Pindad (Persero) dapat dilihat pada
gambar 2.14. Pada struktur organisasi tersebut bahwa terdapat kotakan yang berisi dari
direktur utama, direktur keuangan & kinerja, direktur bisnis produk hankam, direktur
bisnis produk industrial dan direktur teknologi & supply. Hal tersebut menandakan
bahwa merekalah orang-orang yang mengisi dewan direksi di PT. Pindad, yang
berwenang penuh atas pengurusan yang terkait dengan kepentingan perusahaan sesuai
dengan tujuan perusahaan. Dan untuk jabatan selain di kotak tersebut bertugas di
bawah pengawasan dan perintah dewan direksi. Sedangkan pada project management
officers pada struktur tersebut bersifat ad hoc dalam artian bahwa bertugas untuk salah
satu tujan tertentu saja yang bersifat fleksibel tidak terikat.

Gambar 2.14 struktur organisasi PT. Pindad (Persero)

13
Fakultas Teknik Unjani
2.4. Visi,Misi,Dan Tujuan Perusahaan
2.4.1. Visi
Menjadi produsen peralatan pertahanan dan keamanan terkemuka di Asia
pada tahun 2023, melalui upaya inovasi produk dan kemitraan strategik.
2.4.2. Misi
Melaksanakan usaha terpadu di bidang peralatan pertahanan dan keamanan
serta peralatan industrial untuk mendukung pembangunan nasional dan secara
khusus untuk mendukung pertahanan dan keamanan negara.
2.4.3. Tujuan
Mampu menyediakan kebutuhan Alat Utama Sistem Persenjataan secara
mandiri, untuk mendukung penyelenggaraan pertahanan dan keamanan Negara
Republik Indonesia.
2.5. Aktifitas Pada Bagian Kepegawaian
PT. PINDAD (PERSERO) memberlakukan kepada karyawannya peraturan
lima hari kerja dengan jumlah jam kerja 8 jam per hari. Berikut adalah aktivitas pada
bagian kepegawaian PT.PINDAD (PERSERO) :
1. Jam Kerja Normal
Jam kerja normal terdiri atas 5 hari kerja yaitu hari senin hingga jum’at
dan 2 hari libur yaitu hari sabtu dan minggu

Tabel 2.1 Jam Kerja Normal


Hari Waktu Keterangan
Senin-Kamis 07.30-11.30 Jam kerja
11.30-12.15 Istirahat
12.15-16.30 Jam kerja
Jumat 07.30-11.30 Jam kerja
11.30-12.15 Istirahat
12.15-16.30 Jam kerja

14
Fakultas Teknik Unjani
2. Jam Kerja Lembur
Jam kerja lembur adalah jam kerja yang mendadak bila produksinya
banyak dan waktu pengirimannya pendek maka memerlukan waktu
tambahan jam kerja. Waktu jam kerja lembur pukul 16.30 – 22.00.
3. Jam Kerja Shift
Jam kerja shift adalah jam operator mengerjakan pekerjaannya. Terkadang
dalam suatu pekerjaan dibutuhkan 2 operator yang bekerja bergantian dalam
melaksanakan pekerjaan yang sama dalam sehari. Operator kedua
menyelesaikan sejauh mana apa yang sudah dikerjakan operator pertama
pada hari itu. Operator pertama bekerja pada pukul 07.30 – 14.00, operator
pertama pulang dan dilanjutkan oleh operator kedua pada pukul 14.00 –
22.00.

15
Fakultas Teknik Unjani

Anda mungkin juga menyukai