Anda di halaman 1dari 4

STRATEGI PELAKSANAAN KEPERAWATAN JIWA

(KONFUSI AKUT)

Dosen Pembimbing : Ns. Rika Sarfika, M. Kep

Disusun Oleh :
Febrianelly Amanda

2011312058

Kelas A3 2020 Kelompok B Praktikum

PRODI ILMU KEPERAWATAN

FAKULTAS KEPERAWATAN

UNIVERSITAS ANDALAS
STRATEGI PELAKSANAAN TINDAKAN KEPERAWATAN

Nama Klien : Ibu Nurtinis


Pertemuan Ke :1

A. PROSES KEPERAWATAN
1. Kondisi klien :
Data subjektif : pasien mengatakan daya ingat terganggu, dan sukar berfikir
Data objektif : pasien terlihat kebingungan dan ilusi (disorientasi), dan terlihat gelisah
2. Diagnosa Keperawatan :
Konfusi Akut
3. Tujuan Khusus :
- Dapat mendiskusikan topik apa yang pasien ingat
- Pasien mampu bersosialisasi dengan orang lain secara optimal
- Pasien dapat menjalankan aktivitas sehari-hari dengan normal
4. Tindakan Keperawatan :
- Bina hubungan saling percaya
- Bantu klien mengutarakan isi hatinya
- Bantu orientasi realita : panggil nama, oreintasi waktu, orang dan
tempat/lingkungan
- Diskusikan topik yang diingat oleh pasien
- Membantu pasien menetapkan kemampuan yang akan dilatih
- Melatih kemampuan yang dipilih pasien
- Menyusun jadwal pelaksanaan kemampuan yang dilatih
B. STRATEGI KOMUNIKASI DALAM PELAKSANAAN TINDAKAN KEPERAWATAN
ORIENTASI
1. Salam Terapeutik :
“Selamat pagi Buk Nurtinis, Assalamualaikum, perkenalkan nama saya Febrianelly
Amanda, bisa dipanggil Manda. saya bertugas disini dari pukul 08.00 WIB sampai
dengan pukul 14.00 WIB siang. Nama Ibu siapa bu? Alamat Ibu dimana?”
2. Evaluasi / validasi :
“Siapa yang mengantar Ibu kesini? Apa yang terjadi sampai Ibu kesini?”
3. Kontrak : (Topik/Tujuan, Waktu dan Tempat)
Topik/Tujuan : “Bagaimana jika kita berbincang-bincang tentang barang-barang
kesayangan Ibu?
Waktu : “Untuk waktunya kita tidak akan lama Ibu sekitar 15 sampai 20 menit saja.
Apakah Ibu bersedia Bu?
Tempat : “Bagaimana jika kita berbincang-bincang disini saja Bu? Atau Ibu ada
pendapat lain?”
KERJA : (Langkah-langkah Tindakan Keperawatan)
“Ibu mengingat nama lengkap Ibu, Bu?”
“Sekarang Ibu berada dimana?”
“Apa Ibu ingat hari ini tanggal berapa?”
“Ibu terlihat sedang gelisah, bisakah Ibu menceritakan apa yang Ibu rasakan saat ini?”
“Apakah Ibu ingat barang-barang kesayangan Ibu?”
“Bisakah Ibu menyebutkan barang apa yang Ibu sayangi itu?”
“Ibu dapat barang tersebut dari mana Bu?”
“Bagaimana perasaan Ibu saat mendapat barang itu?”
“Kapan Ibu menerima barang tersebut?”
TERMINASI
1. Evaluasi respon klien terhadap tindakan keperawatan (Subyektif dan Obyektif)
a. Evaluasi klien subjektif : “Bagaimana perasaan Ibu setelah berbincang-bincang
Bu?”
b. Evaluasi klien objektif : “Bisakah Ibu menyebutkan barang kesayangan yang Ibu
sebutkan tadi?”
2. Tindak lanjut klien (apa yang perlu dilatih klien sesuai dengan hasil tindakan
yang telah dilakukan):
“Untuk pertemuan selanjutnya harap Ibu bisa menyampaikan barang kesayangan dan
dari mana barang tersebut ya Bu”
3. Kontrak yang akan datang (Topik, Waktu dan Tempat)
a. Topik : “Percakapan kali ini sudah selesai ya Bu. Sesuai dengan perjanjian kita
pada pertemuan selanjutnya bagaimana kalau kita membicarakan tentang
pengembalian ingatan Ibu?
b. Waktu : “Bagaimana jika kita berbincang-bincang selama 15-20 menit?”
c. Tempat ; “Dimana tempat yang Ibu senangi? Bagaimana kalau disini?”

Anda mungkin juga menyukai