Anda di halaman 1dari 9

Latihan Soal Sertifikasi Manajemen Risiko Level

1
1.
Tipe B
Fasilitas bank garansi (bid bond, performance bond), fasilitas pembukaan Letter of Credit
(L/C) impor, dan fasilitas L/C dalam negeri termasuk dalam produk bank yang tergolong
sebagai:
a. Cash loan
b. Non-cash loan
c. Working capital loan
d. Investment loan

2. Transaksi derivative dapat menggunakan berbagai aset dasar. Transaksi yang


menggunakan aset dasar yang terkait dengan nilai tukar adalah:
a. IRS (interest rate swap)
b. Currency option
c. Interest rate option
d. FRA (forward rate agreement)

3. Akibat kelalaian dari petugas administrasi kredit, maka penarikan dana atas fasilitas kredit
tidak dibukukan ke rekening debitur yang seharusnya, namun ke rekening orang lain yang
tidak ada kaitannya dengan debitur tersebut. Dalam hal ini bank menghadapi risiko kerugian
yang tergolong dalam risiko:
a. Kredit
b. Operasional
c. Pasar
d. Likuiditas

4. Manajemen portfolio menjaga agar portfolio kredit bank tidak terkonsentrasi pada beberapa
nasabah/bidang industri tertentu. Dari pernyataan-pernyataan dibawah ini mana yang bukan
merupakan kategori menghindarkan dari risiko konsentrasi:
a. Pada geografi yang sama
b. Pada sektor industri yang sama
c. Pemilik perusahaan dengan latar belakang etnis yang berbeda
d. Satu kelompok debitur yang satu sama lain saling terkait

5. Bank ANDA merekrut pegawai baru yang ditugaskan sebagai teller. Dalam melayani
nasabah, pegawai tersebut telah menerapkan sesuai prosedur layanan namun suatu ketika
terjadi tuntutan dari nasabah yang menyatakan terjadi kesalahan nominal transfer uang,
Setelah ditelisik terdapat kesalahan posting oleh pegawai baru tersebut, maka bank
terekspos risiko:
a. Risiko reputasi
b. Risiko hukum
c. Risiko kepatuhan
d. Risiko operasional

6. Risiko kredit adalah potensi kerugian akibat kegagalan pihak lawan (counterparty) memenuhi
kewajibannya pada bank. Pilihlah dari pernyataan dibawah ini mana yang paling tepat yang
merupakan sumber dari risiko kredit tersebut:
a. Hanya berasal dari unit kerja perkreditan
b. Bisa berasal dari unit kerja Treasuri

1|
c. Hanya terdapat pada aktiva banking book saja
d. Tidak akan terjadi pada aktiva trading book

7. Salah satu kegiatan rutin bank adalah menempatkan kelebihan likuiditas pada bank lain
(placement) yang disebut dengan interbank call money. Dalam aktivitas ini, dapat saja bank
yang dipilih untuk ditempatkan dana menjadi bermasalah sehingga dana yang ditempatkan
pada Bank tersebut tidak dibayar. Sehubungan dengan kejadian penempatan dana tersebut
risiko yang dihadapi oleh bank yang menempatkan kelebihan likuiditas tersebut adalah:
a. Risiko kredit
b. Risiko pasar
c. Risiko operasional
d. Risiko stratejik

8. Pada tanggal 13 November 2008 Bank XYZ mengalami kalah kliring, yaitu tidak menutup
defisit dan transaksi antar bank hari tersebut sehingga akhirnya tidak diperkenankan
mengikuti kliring oleh Bank Indonesia. Dalam kejadian ini, bank XYZ menghadapi:
a. Risiko operasional
b. Risiko pasar trading book
c. Risiko likuiditas
d. Risiko hukum

9. Portfolio Trading Book yang dimiliki oleh suatu bank terdiri dari transaksi atau portofolio
berikut ini, kecuali:
a. Seluruh portfolio perdagangan bank (proprietary trading) on balance sheet
b. Seluruh portfolio perdagangan bank (proprietary trading) off balance sheet
c. Transaksi derivative dalam rangka mencari untung jangka pendek
d. Penempatan dana pada bank lain atas kelebihan likuiditas

10. Sesuai dengan ketentuan Bank Indonesia, Bank tidak boleh memberikan kredit melebihi
jumlah tertentu baik pada nasabah perorangan maupun pada nasabah group. Apabila bank
memberikan kredit pada seseorang melewati jumlah yang batasan/limit yang ditentukan
Bank Indonesia tersebut, maka bank akan berpotensi terkena:
a. Risiko reputasi
b. Risiko stratejik
c. Risiko kepatuhan
d. Risiko kredit

11. Dalam organisasi satu bank, Komite Audit, Komite Remunerasi dan Komite Pemantau Risiko
merupakan komite dibawah berikut ini:
a. Dewan Direksi
b. Dewan Komisaris
c. Pemegang saham
d. Bank Indonesia

12. Seorang calon debitur mengajukan permohonan kredit. Setelah dilakukan analisa keuangan,
rasio keuangan untuk Debt to Equity Ratio bagus, namun Current Ratio sebesar 5%. Hal apa
yang akan dilakukan oleh petugas atau pejabat kredit :
a. Melanjutkan dengan bunga rendah
b. Dilanjutkan dengan bunga tinggi
c. Dilanjutkan karena DER baik
d. Tidak dilanjutkan

13. Komite Manajemen Risiko (Risk Management Committee atau RMC) adalah organisasi
manajemen risiko tertinggi di suatu bank. Adapun beberapa hal menyangkut ketentuan
keanggotaan RMC adalah:
a. Keanggotaan Komite Manajemen Risiko sekurang-kurangnya terdiri dari dua anggota
Direksi
b. Keanggotaan Komite sekurang-kurangnya terdiri dari mayoritas Direksi dan pejabat
eksekutif.
c. Bank harus menunjuk satu orang anggota Komisaris sebagai anggota tidak tetap RMC.
d. Keanggotaan RMC terdiri dari mayoritas Direksi dan Komisaris

14. Sesuai dengan prinsip Good Corporate Governance maka untuk menghindarkan benturan
kepentingan, Satuan Kerja Manajemen Risiko (SKMR) harus independen terhadap unit kerja
tertentu. Dari unit kerja dibawah ini, pilihlah unit kerja dimana SKMR harus independen
terhadap unit kerja tersebut:
a. Satuan kerja Audit Internal saja
b. Unit kerja perkreditan dan personalia saja
c. Unit kerja Tresuri, Kredit, dan Audit Internal
d. Unit kerja bagian personalia saja.

15. Apabila diketahui gross income Bank XYZ adalah sebagai berikut :
BANK XYZ 2014 2013 2012 2011
Gross income (500) (1.100) (1.400) 2.000

Sesuai dengan PBI, pada Bulan Januari tahun 2014, Bank XYZ akan menghitung ATMR
risiko operasional dengan metode Basic Indicator Approach. Hasil perhitungan yang tepat
adalah :
a. 12,5 x {15% x ((500)+(1.100)+(1.400))/3)}
b. 12,5 x {15% x ((1.100)+(1.400)+2000)/3)}
c. 12,5 x {15% x (0)}
d. 12,5 x {15% x (2000/1)}

16. Bank Indonesia mengatur penerapan manajemen risiko untuk setiap Bank sekurang-
kurangnya mencakup aktivitas yang disebut dengan empat pilar. Dari pernyataan dibawah ini
mana yang tidak termasuk dalam empat pilar tersebut:
a. Pengawasan aktif Dewan Komisaris dan Direksi
b. Kecukupan kebijakan, prosedur, dan penetapan limit
c. Kecukupan proses identifikasi, pengukuran dan pengelolaan risiko serta sistem
pengendalian intern yang menyeluruh
d. Kecukupan ketersediaan Sumber Daya Manusia
17. Apa pengaruh time horizon terhadap nilai VaR :
a. Semakin panjang time horizon, semakin besar nilai VaR
b. Semakin pendek time horizon, semakin besar nilai VaR
c. Tidak ada pengaruh time horizon terhadap nilai VaR
d. Pengaruh time horizon harus dikaitkan dengan besarnya standard deviasi

18. Profil risiko bank disusun dari semua level unit kerja yang kemudian dikonsolidasikan
menjadi profil risiko bank. Sehubungan dengan profil risiko bank tersebut, pilihlah parameter
dibawah ini yang perlu disajikan untuk kepentingan pengawasan manajemen:
a. Inherent risk (risiko inheren) saja
b. Inherentrisk dan frekuensi kejadian saja
c. Estimasi dampak kerugian, inherent risk dan penilaian kualitas kontrol saja
d. Penilaian kualitas kontrol, estimasi dampak kerugian, frekuensi kejadian dan
inherent risk

19. Dalam organisasi satu Bank, Komite yang bertugas mengawasi kompensasi senior
management dan personil kunci lain, serta memastikan bahwa paket kompensasi yang
diberikan bank konsisten dengan budaya Bank, tujuan, strategi dan lingkungan kontrol Bank
disebut dengan:
a. Komite manajemen risiko
b. Komite remunerasi dan nominasi
c. Komite audit
d. Komite pemantau risiko

20. Suatu bank mempunyai pada posisi aset, kredit dalam bentuk valas sebesar USD
5.000.000,-, sedangkan dalam posisi pasiva mempunyai bond yang akan jatuh tempo dalam
3 bulan sebesar USD 1.000.000,-. Bank dalam hal ini mengalami risiko :
a. Risiko kredit dan risiko likuiditas
b. Risiko kredit dan risiko pasar
c. Risiko pasar
d. Risiko likuiditas

21. Sehubungan dengan pengelolaan portfolio kredit yang baik maka agar risiko kredit atas
posisi portfolio kredit dapat dikendalikan sesuai dengan yang diharapkan maka Bank perlu
melakukan pemantauan atas portfolio kredit tersebut. Salah satu cara untuk melakukan
pemantauan risiko kredit adalah:
a. Melakukan analisa atas laporan perkreditan
b. Menyempurnakan pedoman perkreditan
c. Melakukan analisa atas karakter debitur
d. Menentukan asumsi proyeksi keuangan

22. Ketentuan dalam Basel II adalah berlandaskan tiga pilar. Salah satu pilar sesuai dengan
ketentuan Basel II tersebut adalah agar bank menyediakan modal untuk mengcover risiko
kredit, risiko pasar pada posisi trading book dan risiko operasional. Ketentuan ini termasuk
pada:
a. Pilar 1
b. Pilar 2
c. Pilar 3
d. Semua benar

23. Sesuai dengan ketentuan dalam Basel II, disusun regulasi berlandaskan tiga pilar. Pilar I dari
Basel II mengatur kebutuhan modal untuk mengcover:
a. Risiko likuiditas
b. Risiko kredit
c. Risiko suku bunga dalam banking book
d. Risiko konsentrasi kredit

24. Basel II dikeluarkan karena Basel 1 dipandang sudah kurang memadai dalam mengatur
kebutuhan modal untuk mengcover risiko. Kritik terhadap perhitungan modal dengan Basel 1
adalah:
a. Basel I hanya menghitung risiko kredit
b. Basel I tidak memperhitungkan risiko pasar
c. Basel I kurang sensitif dalam mengukur risiko kredit
d. Basel I kurang sensitif dalam mengukur risiko pasar

25. Sesuai dengan fungsinya, adapun tugas dari bidang kepatuhan dalam sistem manajemen
suatu bank adalah untuk:
a. Menetapkan kebijakan dan prosedur sebagai koridor bagi unit bisnis untuk melakukan
operasi
b. Memastikan bahwa seluruh unit kerja patuh pada peraturan main perusahaan
c. Mengidentifikasi pelanggaran atas aturan yang berlaku dalam waktu singkat
d. Menangkap pegawai yang melakukan tindakan fraud.

26. Apabila bank mengalami kerugian risiko operasional, bank dapat melakukan pengendalian
risiko dengan mitigasi risiko, yang bukan termasuk dalam aktivitas mitigasi risiko (risk
mitigation) adalah :
a. Menyediakan fasilitas genset
b. Menyediakan alternatif operator jaringan telekomunikasi
c. Menempatkan server sistem informasi di basement dengan alasan efisiensi ruangan
d. Semua benar

27. Dalam penetapan besaran suku bunga pinjaman, biaya mana yang paling besar porsinya:
a. Biaya modal
b. Biaya dana masyarakat
c. Biaya premi risiko
d. Margin keuntungan yang diharapkan Bank

28. PT “XYZ” memperoleh pinjaman dari Bank “AMRI” sebesar USD 1 juta, untuk jangka waktu 1
tahun dengan suku bunga floating 3 bulan LIBOR. Dengan bantuan petugas kredit bank
tersebut, perusahaan dapat memperoleh kredit dengan jumlah lebih besar dari aset yang
dibeli. Setelah kredit itu cair, perusahaan tersebut dengan sengaja tidak membayar
kewajiban pembayaran bunga maupun pokok. Atas kejadian tersebut, bank terekspos
kerugian karena risiko:
a. Hukum dan operasional
b. Operasional dan reputasi
c. Operasional dan kredit
d. Kredit dan hukum

29. Akurasi data sangat diperlukan untuk mendapatkan hasil pengukuran yang dapat
dipertanggungjawabkan. Pengukuran risiko dengan menggunakan data historis adalah :
a. Data historis yang digunakan negara maju dan wilayah yang sama
b. Data historis yang telah disepakati oleh industry perbankan
c. Data historis dengan melihat data kemungkinan terjadinya kejadian berulang
d. Data historis disesuaikan dengan faktor pasar yang dikelola oleh Bank

30. Pada akhirnya penerapan manajemen risiko untuk Bank memiliki tujuan utama, yaitu:
a. Meningkatkan reputasi bank
b. Meningkatkan nilai untuk stakeholder dan pemegang saham
c. Meningkatkan strata ekonomi/social masyarakat di sekitar bank
d. Menurunkan NPL bank

31. Seringkali bank mengalami ketergantungan yang tinggi pada orang-orang tertentu. Kondisi
ini dapat menimbulkan kerugian akibat risiko operasional yang disebabkan oleh faktor:
a. Kegagalan faktor manusia
b. Kegagalan kebijakan dan prosedur
c. Kegagalan sistem dan teknologi
d. Kegagalan proses

32. Salah satu bank di Indonesia memiliki SUN berjangka dengan tenor 10 tahun.Pada masa
holding period surat berharga, bank tersebut dapat terekspos risiko apa?
a. Risiko kredit
b. Tidak terekspos risiko
c. Risiko derivatif
d. Risiko suku bunga

33. Di bawah ini merupakan rumus perhitungan gross income :


a. Pendapatan bunga + pendapatan non bunga
b. Pendapatan bunga – beban bunga
c. Pendapatan bunga – beban bunga + pendapatan non bunga – beban non bunga
d. Pendapatan bunga bersih – beban bunga bersih

34. Risiko operasional dapat terjadi akibat dari sistem dan teknologi, manusia, kelemahan
prosedur ataupun kejadian eksternal. Dari kejadian dibawah ini pilihlah kejadian risiko
operasional yang disebabkan oleh kesalahan manusia:
a. Bank melakukan spin-off salah satu unit bisnisnya
b. Sistem komputer rusak sehingga nasabah dirugikan
c. Terjadi kebakaran karena hubungan arus pendek
d. Teller salah menghitung fisik uang sehingga terdapat selisih pada pembukuan bank
35. Risiko operasional bisa timbul karena beberapa faktor. Salah satu contoh dari peristiwa
terkait dengan risiko operasional yang disebabkan oleh faktor eksternal adalah:
a. ATM tidak dapat digunakan disebagian besar kota Jakarta
b. Terdapat pemalsuan deposito di Cabang Utama
c. Terjadi kerugian akibat kebakaran di suatu cabang di luar kota
d. Terjadi kesalahan transfer uang ke nasabah lain

36. Kantor Cabang Bank A pada tanggal 11 Oktober 2017 telah dirampok oleh sekelompok
orang tidak dikenal, pada pagi dini hari tersebut. Akibat dari peristiwa tersebut bank
mengalami kerugian finansial sebesar tidak kurang dari Rp. 3 Milyar, disamping beberapa
kerusakan infrastruktur dan bangunan kantor. Kerugian finansial bank tersebut termasuk
dalam kategori risiko:
a. Operational loss akibat kejadian eksternal
b. Expected loss
c. Catastrophic loss
d. Operational loss akibat faktor manusia

37. Pernyataan yang benar mengenai kerugian operasional :


a. Kerugian operasional yang sudah diperkirakan (expected loss) dibebankan dalam
komponen modal, kerugian yang belum diperhitungkan (unexpected loss) dibebankan
pada pricing
b. Kerugian operasional yang sudah diperkirakan (expected loss) dibebankan dalam
komponen pricing, kerugian yang belum diperhitungkan (unexpected loss) dibebankan
pada modal
c. Kerugian operasional yang sudah diperkirakan (expected loss) dibebankan dalam
komponen laba, kerugian yang belum diperhitungkan (unexpected loss) dibebankan pada
modal
d. Kerugian operasional yang sudah diperkirakan (expected loss) dibebankan dalam
komponen pricing, kerugian yang belum diperhitungkan (unexpected loss) dibebankan
pada laba

38. Jangka waktu bridging loan (dana talangan) :


a. 3 tahun
b. 5 tahun
c. Maksimum 1 tahun
d. Jangka waktu tergantung jenis proyek

39. Pada aktivitas bank sering ditemukan bahwa dampak kerugian relatif kecil, dan bila biaya
untuk melakukan mitigasi risiko lebih tinggi dibandingkan dengan manfaat mengurangi
dampak tersebut. Dalam kondisi seperti tersebut maka bank biasanya melakukan strategi:
a. Risk transfer
b. Do nothing
c. Risk mitigation
d. Risk avoidance

40. Derivatif banyak digunakan sebagai hedging, dengan alasan-alasan berikut, kecuali :
a. Risiko kredit yang lebih rendah.
b. Lebih likuid
c. Volatilitas transaksi derivative yang lebih rendah.
d. Capital charge lebih rendah.

41. Harga dari instrument derivative diperoleh dari nilai salah satu di bawah ini, KECUALI
a. Instrumen keuangan.
b. Aset Tertimbang Menurut Risiko
c. Komoditas
d. Instrument derivative lainnya.

42. Risiko operasional melekat pada suatu aktivitas bisnis. Apabila bank menutup asuransi atas
risiko tersebut, maka bentuk pengendalian risiko operasional yang dilakukan adalah:
a. Risk acceptance (diterima)
b. Risk avoidance (dihindari)
c. Risk transfer (dialihkan)
d. Risk mitigation (dikurangi atau dikelola)

43. Alat untuk penilaian dan pengukuran risiko operasional yang sudah terjadi dan memonitor
rencana aksi mencegah terulangnya kerugian adalah:
a. Key Risk Indicator
b. Manajemen Insiden
c. Risk and Control Self Assessment
d. Loss Event Database

44. Salah satu persyaratan untuk menetapkan data sebagai Key Risk Indicator (KRI) adalah
Measurable. Maksud dari Measurable adalah:
a. Harus dapat diukur secara kuantitatif
b. Dapat ditentukan secara pasti besar risiko operasional
c. Event yang dipilih menimbulkan dampak yang kecil
d. Semua benar
45. Salah satu manfaat penting bagi bank dalam rangka pengumpulan data kerugian yang
dicatat dalam LED (Loss Event Database) adalah:
a. Untuk melihat efektivitas pengendalian internal dalam melakukan aktivitas
operasional berdasarkan frekuensi timbulnya kejadian
b. Memprediksi potensi risiko yang munkin terjadi di masa datang
c. Merekomendasi kepada manajemen bank dalam membuat keputusan yang bersifat
strategis
d. Meningkatkan efisiensi dalam pengelolaan aktivitas bisnis dan operasional

46. Agar bank mempunyai dana cadangan apabila suatu saat terjadi kredit bermasalah, maka
bank perlu mempersiapkan cadangan yang disebut dengan CKPN (Cadangan Kerugian
Penurunan Nilai), yang dulu disebut dengan PPAP. Adapun dasar penentuan CKPN ini
adalah berdasarkan nilai dari:
a. Expected loss
b. Unexpected loss
c. Extraordinary loss
d. Unacceptable loss
47. Penggunaan metode IRB approach dengan menggunakan Foundation IRB, kecuali?

a. Profitability of Default dihitung oleh Internal


b. LGD dan EAD dihitung oleh Supervisor
c. Data yang dibutuhkan 5 tahun
d. LGD dan EAD dihitung oleh Internal

48. Rasio yang menilai kemampuan bank dalam menggunakan utang sebagai sumber modal
yaitu?
a. Rasio Leverage
b. Rasio Likuiditas
c. Rasio Aktivitas
d. Rasio Profitabilitas

49. Pak Amir mempunyai usaha pembuatan tahu dan karena kualitas tahu sangat baik, maka
permintaan tahu semakin meningkat. Karena persediaan bahan baku yang terbatas, tidak
semua permintaan tahu dapat dipenuhi. Untuk itu Pak Amir mengajukan fasilitas kredit ke
bank ABC untuk pembelian bahan baku. Apabila disetujui, fasilitas kredit yang dapat
diberikan bank ABC adalah:
a. Kredit modal kerja
b. Kredit investasi
c. Kredit tanpa agunan
d. Kredit konsumer

50. Fasilitas bridging loan atau kredit talangan biasanya diberikan dengan jangka waktu:
a. Jangka panjang
b. Jangka menengah panjang
c. Jangka pendek
d. Lebih dari 1 tahun

Anda mungkin juga menyukai