Anda di halaman 1dari 2

PETIKAN PUTUSAN

Nomor 37/Pid.Sus/2021/PN.Ktp

DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

Pengadilan Negeri ketapang yang mengadili perkara pidana pada Peradilan umum
tingkat pertama dengan acara pidana khusus, telah menjatuhkan putusan sebagai berikut
dalam perkara Terdakwa : 

Nama                       : WIDODO bin Ali;


Tempat Lahir           : Ketapang (Kalbar);
Umur/Tgl Lahir       : 21 Tahun/20 Oktober 1999;
Jenis Kelamin          : Laki-laki;
Kebangsaan         : Indonesia;
Tempat Tinggal       : Desa Mulia Baru Kel.Sukaharja Kec.Delta Pawan Kab.Ketapang
Kalimantan Barat;
Agama                    : Islam;       
Pekerjaan             : Swasta;
 
- Terdakwa ditangkap sejak tanggal 3 September 2020 sampai dengan 5 September 2020:
- Terdakwa ditahan dalam tahanan Rumah Tahanan Negara oleh ;
1. Penyidik, sejak tanggal 4 September 2020 sampai dengan tanggal 22 September
2020;
2. Perpanjangan Penuntut Umum, sejak tanggal 23 September 2020 sampai dengan
tanggal 1 November 2020;
3. Penuntut Umum, sejak tanggal 2 November 2020 sampai dengan 22 November
2020;
4. Perpanjangan penahanan oleh Ketua Pengadilan Negeri Ketapang sejak tanggal 23
November 2020 sampai dengan tanggal 20 Januari 2021:
Terdakwa didampingi Penasehat Hukum ;

Pengadilan Negeri Tersebut;


Telah membaca dan seterusnya;
Telah mendengar pembacaan surat dakwaan Penuntut Umum dipersidangan;
Telah meneliti dan memperhatikan adanya Barang bukti yang diajukan di
persidangan;
Menimbang, dan seterusnya;
Memperhatikan, Dakwaan Pasal 285 KUHP Jo Pasal 338 KUHP, Undang Undang
Nomor 8 Tahun 1981 tentang Hukum Acara Pidana, Serta peraturan perundang-
undangan lain yang berkaitan dengan perkara ini;
MENGADILI
1. Menyatakan terdakwa Widodo bin Ali tersebut di atas, Terbukti secara sah
dan meyakinkan bersalah melakukan tindak perkosaan dan pembunuhan
sebagaimana dakwaan penuntut umum 
2. Menjatuhkan pidana terhadap Terdakwa Oleh karena itu dengan pidana
penjara selama 15(lima belas)  tahun;
3. Menetapkan masa penangkapan dan penahanan yang telah dijalani oleh
Terdakwa dikurangkan seluruhnya dari pidana yang dijatuhkan;
4. Menetapkan agar terdakwa tetap berada dalam tahanan; 
5. Menetapkan barang bukti berupa;
- 1 buah sepeda motor merk Honda Beat jenis metik warna merah
Dikembalikan kepada Terdakwa
- 1 buah pakaian kemeja terdakwa warna putih polos
- 1 buah celana panjang jeans terdakwa warna biru
- 1 buah celana dalam terdakwa warna hitam
- 1 buah pakaian kaus korban bergambar bunga warna kuning
- 1 buah celana panjang korban korban warna biru 
- 1 buah celana dalam korban warna ungu
- 1 buah bra/BH korban warna ungu
Untuk dimusnahkan
6. Menetapkan agar Terdakwa dibebani membayar biaya perkara sejumlah
Rp. 2000,- (Dua ribu rupiah)

Demikianlah diputuskan dalam sidang permusyawaratan Majelis


Hakim Pengadilan Negeri Ketapang, Pada hari Kamis tanggal 3 Desember
2020 oleh kami Wahyuni Prasetyaningsih, S.H.,M.H sebagai Hakim Ketua
Majelis, Yuliati,S.H.,M.H. dan Dr. Dyvatya Fathanah Sabrina Putrie , S.H.,
M.H., masing-masing sebagai Hakim Anggota, Putusan tersebut diucapkan
dalam persidangan yang terbuka untuk umum pada hari dan tanggal itu
juga,  oleh Hakim Ketua dengan didampingi para Hakim Anggota tersebut,
dibantu oleh M. Hariyandi sebagai Panitera Pengganti Pengadilan Negeri
Ketapang, serta dihadiri oleh M. Deny, S.H. Penuntut Umum pada
Kejaksaan Negeri Ketapang, Terdakwa dan Penasehat Hukum Terdakwa;
 
Hakim-hakim Anggota Hakim Ketua
ttd ttd
Yuliati, S.H., M.H, Wahyuni Prasetyaningsih, S.H.,M.H,

ttd
Dyvatya Fathanah Sabrina Putrie, S.H.,M.H,

Panitera Pengganti,
ttd
M. Hariyandi,
 
 
 

Anda mungkin juga menyukai