Anda di halaman 1dari 44

LAPORAN

PEMANTAPAN KEMAMPUAN PROFESIONAL


( PKP )

PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA KALIMAT


MENGGUNAKAN KARTU KATA PADA SISWA KELAS 1
DI SDN SILO 05 JEMBER SEMESTER GASAL
TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Diajukan untuk memenuhi tugas mata kuliah

Pemantapan Kemampuan Profesional ( PKP ) PDGK4501

Disusun Oleh
Nama Mahasiswa : Aisah
Nim : 837610713
Program Studi : 118 / S1 PGSD
Pokjar : Jenggawah

PROGRAM S1 PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UPBJJ – UT JEMBER
2021/2022
LEMBAR PENGESAHAN
LAPORAN HASIL PERBAIKAN PEMBELAJARAN
BAHASA INDONESIA KELAS I

Nama : AISAH

NIM : 837610713

Program Studi : S1 PGSD

Tempat Mengajar : SDN SILO 05

Jumlah Siklus Pembelajaran : 2 siklus

Hari dan Tanggal Pelaksanaan : Siklus 1, Senin, 15 November 2021

: Siklus 2, Kamis, 18 November 2021

Masalah yang merupakan fokus perbaikan :

1. Peningkatan Kemampuan siswa kelas 1dalam Membaca Kalimat


Menggunakan kartu Kata

Jember, 5 Desembar 2021

Supervisor 1 Mahasiswa

Agustiningsih, S.Pd, M.Pd Aisah


NIP: 198308062009122006 NIM: 837610713
LEMBAR PERNYATAAN BEBAS PLAGIAT

Saya menyatakan dengan sesungguhnya bahwa laporan praktek Pemantapan


Kemampuan Profesional (PKP) yang saya susun sebagai syarat untuk memenuhi
mata kuliah PKP pada Program Studi S1 PGSD Universitas Terbuka (UT) seluruhnya
merupakan hasil karya saya sendiri.

Adapun bagian-bagian tertentu dalam penulisan Laporan PKP yang saya kutip
dari hasil karya orang lain telah dituliskan dalam sumbernya secara jelas sesuai
dengan norma, kaidah dan etika penulisan karya ilmiah.

Apabila di kemudian hari ditemukan seluruh atau sebagian laporan PKP ini bukan
hasil karya saya sendiri atau adanya plagiasi dalam bagian-bagian tertentu, saya
bersedia menerima sanksi, termasuk pencabutan gelar akademik yang saya
sandang sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku.

Jember, 1 Desember 2021

Yang membuat pernyataan

Aisah

NIM: 837610713
KATA PENGANTAR
Alhamdullilah segala puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang telah
melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya, sehingga penyusunan laporan Pemantapan
Kemampuan Profesional (PKP) dengan judul “Meningkatan Kemampuan
Membaca Kalimat Menggunakan kartu Kata Pada Siswa Kelas 1 di SDN SILO 05
Jember Semester Gasal Tahun Pelajaran 2021/2022”sebagai syarat untuk
memperoleh gelar sarjana S-1 PGSD di Universitas Terbuka (UT) dapat terselesaikan
dengan baik.

Selesainya laporan ini tidak lepas dari peran dan bantuan berbagai pihak, baik
langsung maupun tidak langsung. Pada kesempatan ini disampaikan terima kasih
dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada:

1. Dra. Barokah Widuroyekti, M.Pd selaku kepala UPBJJ-UT Jember.

2. Mulyadi S.Pd selaku kepala Pokjar Jenggawah

3. Agustiningsih, S.Pd,M.Pd selaku supervisor 1 yang telah membimbing


hingga terselesainnya Laporan PKP ini.

4. Talam Dianto S.Pd selaku Kepala SDN SILO 05.

5. Teman–teman seperjuangan Semester 8 Pokjar Jenggawah.

Semoga laporan ini dapat bermanfaat, baik bagi pembaca maupun diri kami

pribadi dan dapat menjadi sumbangan bagi perkembangan ilmu pendidikan.

Semoga ilmu yang di dapat dari laporan ini dapat bermanfaat dalam kehidupan

dunia dan akhirat.

Jember, 27 November 2021

Penulis
PERSEMBAHAN
Laporan Pemantapan Kemampuan Profesional (PKP) ini dengan hormat
penulis persembahkan kepada:

1. Kedua orang tua saya ayahanda dan ibunda tersayang, Bapak Kholil dan
Ibu Nikmatun, yang tidak pernah mengenal lelah mendoakan demi kesuksesan
saya;

2. Untuk suami saya Sugianto, terimakasih karena sudah memberi


dukungan dan semangat untuk saya menyelesaikan kuliah saya;

3. Untuk putra saya tercinta Muhammad Ziyan Alifi, yang telah hadir
dalam hidup saya dan menjadi penyemangat dalam saya menyelesaikan
Laporan PKP ini;

4. Para guru saya mulai TK sampai di perguruan tinggi;

5. Seluruh pengurus Universitas Terbuka Pokjar Jenggawah yang selalu

membantu semua proses dalam perkuliahan, dan

6. Almamater yang selalu menjadi kebanggaan, Universitas Terbuka Jember


DAFAR ISI
Hal
HALAMAN JUDUL ....................................................................................................i
LEMBAR PENGESAHAN ...................................................................................... ii
LEMBAR PERNYATAAN BEBAS PLAGIAT ....................................................iii
KATA PENGANTAR ..............................................................................................vi
DAFTAR ISI ..............................................................................................................v
DAFTAR TABEL ...................................................................................................viii
DAFTAR GAMBAR ................................................................................................ix
DAFTAR LAMPIRAN .............................................................................................x
ABSTRAK .................................................................................................................xi
BAB l PENDAHULUAN
A. Latar Belakang .......................................................................................... 1
B. Rumusan Masalah....................................................................................... 3
C. Tujuan Penelitian ........................................................................................3
D. Manfaat Penelitian ..................................................................................... 3
BAB ll KAJIAN PUSTAKA .........................................................................
A. Karakteristik Siswa SD ...............................................................................5
B. Media Pembelajaran ....................................................................................7
C. Alat Peraga Kartu Kata .............................................................................. 8
D. Hasil Belajar ... ...........................................................................................9
BAB lll PELAKSANAAN PENELITIAN PERBAIKAN
PEMBELAJARAN
A. Subyek, Tempat, dan Waktu Penelitia.......................................................11
B. Desain Prosedur Perbaikan Pembelajaran..................................................12
C. Teknik Pengumpulan Data ....................................................................... 16
D. Teknik Analisis Data ............................................................................... 17
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN
A. Deskripsi Hasil Penelitian Perbaikan Pembelajaran..................................18
B. Pembahasan Hasil Penelitian Pebaikan Pembelajaran...............................22
BAB V SIMPULAN DAN SARAN TINDAK LANJUT
A. Simpulan ...................................................................................................
B. Saran Tindak Lanjut .........................................................................
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN
DAFTAR TABEL
DAFTAR GAMBAR
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran Halaman

1 Kesediaan sbg Penilai PKP………………………....……………………..

2 RPP Perbaikan Siklus I dan Siklus II…………………………...………..

3 Lembar Refleksi Pembelajaran…………………………………....………

4 Biodata Mahasiswa……………………………………………....………..
ABSTRAK

Aisah Peningkatan Kemampuan Membaca Kalimat Menggunaka Kartu Kata


Pada Siswa Kelas 1 Di Sdn Silo 05 Jember Semester Gasal Tahun Pelajaran
2021/2022

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca anak


kelas satu. Dengan menggunakan media kartu kata dipandang sesuai dengan
kebutuhan belajar membaca siswa kelas satu, karena siswa kelas satu masih
berfikir konkret pembelajaran harus nyata sehingga mereka bisa memahami
pelajaran. Jenis penelitian perbaikan pembelajaran ini adalah penelitian Tindakan
kelas yang dilakasnakan sebanyak 2 siklus. Hasil penelitian….. Kesimpulan…..

Pelaksanaan penelitian ini dilakukan selama enam hari terhadap siswa


kelas satu SDN SILO 05 JEMBER, ternyata pembelajaran dengan menggunakan
media kartu kata sangat diminati siswa kelas satu yang sebelumnya ramai dan
tidak konsentrasi saat pembelajaran tapi ketika guru menggunakan media kartu
kata saat pembelajaran mereka antusias kembali dalam belajar membaca sehingga
pembelajaran berlangsung dengan baik

Kata kunci: kartu kata, kemampuan membaca, PTK.


1. PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah
Membaca merupakan suatu aktivitas yang dilakukan untuk
mendapatkan sebuah informasi, memperoleh ilmu dan pengetahuan serta
pengalaman-pengalaman baru. Kegiatan membaca merupakan aktivitas yang
unik dan rumit, sehingga seseorang tidak dapat melakukan hal tersebut tanpa
mempelajarinya, terutama anak usia sekolah dasar yang baru mengenal huruf
atau kata-kata. Masalah umun yang sering dihadapi anak dalam membaca
adalah anak megalami kesulitan membaca baik berkenaaan dengan huruf
suku kata dan kalimat. Pembelajaran di SD dilakukan sesuai dengan
perbedaan kelas rendah dan kelas tinggi. Pelajaran kelas rendah merupakan
pelajaran membaca tahap awal sedangkan kelas tinggi merupakan pelajaran
membaca tahap lanjut. Banyak siswa kelas satu kurang minat dalam belajar
membaca salah satu penyebabnya adalah pendekatan, metode dan media yang
di gunakan dalam kegitan pembelajaran kurang menarik.
Mata pelajaran bahasa indonesia merupakan salah satu mata pelajaran
yang kurang diminati siswa kelas satu. Salah satu materi pelajaran bahasa
indonesia kelas satu yaitu tentang membaca lancar. Tetapi kenyataan yang
ada menunjukkan bahwa pemahaman siswa kelas satu akan materi ini belum
sesuai dengan yang di harapkan. Hal ini terjadi di SDN Silo 05, karena
kemampuan membaca siswa rata-rata masih di bawah KKM(70) dilihat dari
penilaian harian (PH). Bahkan dari 15 siswa hampir lebih dari 50% siswa
mengalami kesulitan membaca saat menemukan kata-kata tertutub seperti:
sekolah
Untuk itu dibutuhkan penerapan model pembelajaran yang tepat agar
dapat memberikan kemudahan dalam proses pembelajaran. Anak kelas satu
SD pada umumnya masih berusia enam tahun dan masih tergolong pada tahap
berfikir konkret, yaitu anak akan mudah mengenali hal-hal yang bersifat
nyata. Disamping itu dengan alat bantu yang digunakan oleh guru secara
bervariasi akan membangkitkan minat siswa dalam mengikuti pelajaran. Salah
satu media yang digunakan oleh guru adalah melalui kartu kata. Kartu kata
adalah media visual yang merupakan alat permainan mengembangkan aspek
kognitif, psikomotor dan melatih keterampilan berbahasa serta dapat
memberikan situasi belajar yang sangat menarik dan menyenangkan.
Penerapan bermain kartu kata ini yaitu dengan mengajak siwa bermain
dengan menyusun huruf menjadi kata atau menyusun kata menjadi sebuah
kalimat berdasarkan materi yang diajarkan.

Berdasarkan latar belakang tersebut maka peneliti meninjau


melalui Penelitian Tindakan Kelas dengan judul “PENINGKATAN
KEMAMPUAN MEMBACA KALIMAT MENGGUNAKAN KARTU
KATA PADA SISWA KELAS 1 DI SDN SILO 05 JEMBER SEMESTER
GASAL TAHUN PELAJARAN 2021/2022”

1. Identifikasi Masalah

Berdasarkan proses pembelajaran dapat ditemukan masalah yang


terjadi yaitu:

1. Mata pelajaran bahasa indonesia kurang diminati siswa


2. Siswa megalami kesulitan membaca baik berkenaaan dengan huruf, suku
kata dan kalimat
2. Analisis Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah diatas, maka Analisa masalahnya


sebagai berikut :

1. Metode yang digunakan guru tidak sesuai dengan materi

2. Media yang digunakan kurang menarik dalam pembelajaran

4. Minimnya motivasi dari guru untuk siswa dalam belajar


3. Alternatif dan Prioritas Pemecahan Masalah
Berdasarkan analisa diatas, alternatif dan prioritas pemecahan
masalahnya yaitu pembelajaran bisa dikakukan dengan mengganti metode
bermain menggunakan kartu kata agar tercipta suasana kelas yang efektif.
Mengingat betapa pentingnya proses pembelajaran bahasa indonesia dalam
mambaca kata atau kalimat.Untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam
membaca maka guru harus mencari alternatif dalam pemecahan
masalahnya. Oleh karena itu guru haruslah melaksanakan penelitian
tindakan kelas.

B. Rumusan Masalah
Adapun rumusan masalah pada penelitian perbaikan pembelajaran ini
adalah “ Bagaimana peningkatan kemampuan membaca kalimat pada siswa
kelas 1 menggunakan kartu kata di SDN SILO 05 JEMBER Semester Gasal
Tahun Pelajaran2021/2022?”

C. Tujuan Penelitian Perbaikan Pembelajaran


Penelitian tindakan kelas ini dilakukan dengan tujuan untuk
mendeskripsikan peningkatan kemampuan membaca kalimat pada siswa
kelas 1 menggunakan kartu kata di SDN SILO 05 JEMBER Semester Gasal
Tahun Pelajaran2021/2022.

D. Manfaat Penelitian Perbaikan Pembelajaran


Diharapkan penelitian ini juga dapat memberikan manfaat bagi :
1. Guru
a. Meningkatkan pengetahuan dan ketermpilan menghadapi dan mengatasi
siswa yang mengalami kesulitan belajar membaca kata di kelas I SD
sehingga tercipta suatu proses pembelajaran yang kondusif untuk
membantu perkembangan siswa yang optimal.
b. Mendorong guru dalam memberikan materi pembelajaran dengan
memperhatikan kemampuan siswa.
c. Masukan bagi guru untuk memilih dan menggunakan metode
pembelajaran yang efektif untuk meningkatkan kemampuan membaca
permulaan bagi siswa kelas 1 SD
2. Siswa
a. Meminimalkan kesulitan belajar membaca, sehingga dapat meningkatkan
kemampuan siswa dalam membaca permulaan bagi kelas 1 SD
b. Meningkatkan hasil belajar siswa dalam keterampilan membaca
permulaan bagi kelas 1 SD.
c. Meningkatkan motivasi belajar siswa.
3. Sekolah
a. Hasil penelitian ini sebagai sumbangan yang bermanfaat dalam rangka
menigkatkan kualitas pembelajaran
4. Peneliti lain
a. Hasil penelitian ini diharapkan bermanfaat bagi peneliti lain untuk
melakukan penelitian sejenis dikelasnya masing-masing, atau melakukan
penelitian dengan desain penelitian yang lain seperti peneliti experimental
II. KAJIAN PUSTAKA

A. Karakteristik Siswa SD
Pembelajaran merupakan interaksi antara siswa dengan guru dan
sumber belajar. Interaksi tersebut berfungsi untuk mengembangkan seluruh
potensi , kecakapan dan karakteristik siswa, diantaranya karakteristik fisik,
motorik intelektual, sosial, emosiaonal, moral dan spiritual. Untuk itu hal
yang pertama harus dilakukan oleh guru ketika menagajar adalah mengenal
krakteristik siswa. Materi pelajaran yang disampaikan oleh guru akan lebih
mudah dipahami jika disampaikan menggunakan metode pembelajaran yang
sesuai dengan karakteristik siswa dan gaya belajar siswa. Menurut Piaget
(1896) kondisi anak terdiri dari beberapa tahapan diantaranya tahap sensori
motor 18 bulan sampai 2 tahun, tahap pre -operasional 2 sampai 7 tahun,
tahap konkret operasional 6 sampai 11 Tahun, tahap formal operasional 11
sampai 14 tahun. Siswa SD kelas satu tergolong memasuki tahap konkret
operasional.
Membaca Permulaan merupakan tahapan proses belajar membaca
bagi siswa sekolah dasar kelas satu. Siswa belajar untuk memperoleh
kemampuan dan menguasai teknik-teknik membaca dan menangkap isi
bacaan dengan baik.. Menurut Steinberg ( Susanto Ahmad, 2011: 83)
membaca permulaan adalah membaca yang diajarkan secara terprogram
kepada anak prasekolah. Program ini merupakan perhatian pada perkataan-
perkataan utuh, bermakna dalam konteks pribadi anak-anak dan bahan bahan
yang diberikan melalui permainan dan kegiatan yang menarik sebagai
perantara pembelajaran. Pada tingkatan membaca permulaan, pembaca
belum memiliki keterampilan kemampuan membaca yang sesungguhnya,
tetapi masih dalam tahap belajar untuk memperoleh keterampilan atau
kemampuan membaca. Membaca pada tingkatan ini merupakan kegiatan
belajar mengenal bahasa tulis. Melalui tulisan itulah siswa dituntut dapat
menyuarakan lambang-lambang bunyi bahasa tersebut, untuk memperoleh
kemampuan membaca diperlukan tiga syarat, yaitu kemampuan
membunyikan:
1. Lambang-lambang tulis,
2. Penguasaan kosakata untuk memberi arti, dan
3. Memasukkan makna dalam kemahiran bahasa.
Sedangkan menurut Ritawati (1996: 51) menyebutkan ada lima
langkah dalam membaca permulaan yaitu:
1. Mengenal unsur 12 huruf
2. Mengenal unsur kata
3. Mengenal unsur kalimat
4. Merangkai huruf menjadi suku kata,
5. Merangkai suku kata menjadi kata
Menurut Zuchdi dan Budiasih (1996: 50), membaca permulaan harus
dilakukan secara bertahap, yaitu tahap pramembaca dan membaca. Pada
tahap pramembaca anak akan diajarkan sebagai berikut:
1. Sikap yang baik pada waktu membaca, seperti sikap dudu yang benar.
2. Cara anak meletakkan buku di meja
3. Cara anak memegang buku
4. Cara anak dalam membuka dan membalik-balik buku
5. Cara anak melihat dan memperthatikan tulisan.

Berdasarkan pendapat-pendapat di atas dapat disimpulkan bahwa


pengertian membaca permulaan bagi siswa sekolah dasar kelas satu adalah
langkah awal untuk mengenal simbol-simbol dan tanda-tanda yang
berkaitan dengan huruf-huruf, huruf-huruf tersebut adalah huruf konsonan
(b, d, k, l, m, p, s) dan huruf vokal (a, e, i, o, u) sebagai pondasi untuk
melanjutkan ke tahap membaca lanjutan seperti belajar membaca kata dan
kalimat. Oleh karena itu guru perlu merancang pembelajaran membaca
dengan baik sehingga mampu menumbuhkan kebiasan membaca sebagai
suatu yang menyenangkan. Selain itu dituntut menguasai pembelajaran saat
mengajar karena apa, tanpa penguasaan seorang guru maka pembelajaran
tidak akan berhasil. Oleh sebab itu sebelum mengajar hendaknya guru
melakukan persiapan alat paraga. Media kartu kata adalah salah satu alat
pembelajaran yang tepat karena mudah dicari, mudah digunakan serta mudah
membuatnya.

B. Media Pembelajaran
Media pembelajaran secara umum adalah alat bantu proses belajar
mengajar. Segala sesuatu yang dapat dipergunakan untuk merangsang
pikiran, perasaan, perhatian dan kemampuan atau keterampilan belajar
sehingga dapat mendorong terjadinya proses belajar. Menurut Hamalik
dalam (Arsyad, 2009:2) para guru di tuntut agar mampu menggunakan
alat - alat yang dapat di sediakan oleh sekolah, dan tidak tertutup
kemungkinan bahwa alat -alat tersebut sesuai dengan perkembangan
zaman. Guru sekurang kurangnya dapat menggunakan alat yang murah
dan efisien yang meskipun sederhana dan bersahaja tetapi merupakan
keharusan dalam upaya mencapai tujuan pengajaran yang diharapkan.
Disamping mampu menggunakan alat - alat yang tersedia, guru juga di
tuntut untuk dapat mengembangkan keterampilan membuat media
pembelajaran yang akan di gunakan apabila media tersebut belum tersedia.
Untuk itu guru harus memiliki pengetahuan dan pemahaman yang cukup
tentang media pembelajaran, yang meliputi:
1. Media sebagai alat komunikasi guna lebih mengefektifkan proses belajar
mengajar.
2. Fungsi media dalam rangka mencapai tujuan pendidikan.
3. Seluk –beluk proses belajar.
4. Hubungan antara metode mengajar dan media pendidikan.
5. Nilai atau manfaat media pengajaran.
6. pemilihan dan penggunaan media pendidikan.
7. Berbagai alat dan tehnik media pendidikan.
8. Media pendidikan dalam setiap pelajaran.
9. Usaha inovasi dalam media pendidikan.
Dengan demikian, dapat di simpulkan bahwa media adalah bagian
yang tidak terpisahkan dari proses belajar mengajar demi tercapainya
tujuan pendidikan pada umumnya dan tujuan pembelajaran di sekolah pada
khususnya
C. Alat Peraga Kartu Kata
Alat adalah sarana yang sangat diperlukan dalam menunjang
keberhasilan proses belajar mengajar. Alat peraga menurut Depdiknas (2003)
adalah benda/alat yang digunakan untuk memperagakan fakta, konsep,
prinsip/prosedur tertentu agar tampak lebih nyata/konkret. Jadi Alat Peraga
adalah sarana yang digunakan oleh guru untuk menunjang proses belajar
mengajar didalam kelas agar pembelajaran tampak lebih nyata/konkret
sehingga siswa lebih mudah mengerti.
Kartu kata merupakan sebuah kata yang dituliskan pada potongan-
potongan suatu media, baik karton, kertas maupun papan tulis (tripleks).
Potongan-potongan huruf tersebut dapat dipindah-pindahkan sesuai
keinginan pembuat suku kata, kata maupun kalimat. Penggunaan kartu
kata ini sangat menarik perhatian siswa dan sangat mudah digunakan dalam
pengajaran membaca permulaan. Selain itu kartu kata juga melatih kreatifitas
siswa dalam menyusun kata-kata sesuai dengan keinginannya.
D. Hasil Belajar
Secara umum pengertian hasil belajar adalah perubahan perilaku
dan kemampuan secara keseluruhan yang dimilki oleh siswa setelah
belajar, yang wujudnya berupa kemampuan kognitif, efektif, dan psikomotor
yang disebabkan oleh pengalaman dan bukan hanya salah satu aspek
potensi saja. Hasil belajar menjadi sebuah pengukuran dari penilaian
kegiatan belajar atau proses belajar dinyatakan dalam symbol, huruf
maupun kalimat yang menceritakan hasil yang sudah dicapai oleh setiap
anak atau siswa pada suatu periode tertentu.Untuk mengetahui perkembangan
dan kemajuan belajar siswa, perlu dilakukan suatu penilaian terhadap hasil
belajar. Penilaian tersebut dapat dilakukan melalui teknik tes maupun non tes.
Ada beberapa ahli yang mendefinisikan tentang hasil belajar, yaitu
sebagai berikut.
1. Menurut Sudjana ( 2004: 22) Hasil belajar adalah kemampuan yang
dimiliki siswa setelah menerima pengalaman belajar. Pengalaman
belajar didapatkan dari kegiatan-kegiatan siswa disekolah, guru
menyampaikan pembelajaran kepada siswa seberapa berhasilnya siswa
bisa diketahui melalui tes, bisa berupa penilaian harian dan lain-lain.
2. Menurut Juliah (dalam jihad, 2008:15) hasil belajar adalah segala sesuatu
yang menjadi milik siswa sebagai akibat dari kegiatan belajar yang
dilakukannya
3. Menurut hamalik (2008:15 hasil belajar adalah pola-pola perbuatan, nilai-
nilai, pengertian-pengertian dan sikap-sikap, serta apersepsi dan abilitas
4. Menurut Wasliman (2014:12) hasil belajar yang dieroleh oleh peserta
didik merupakan hasil interaksi antara berbagai faktor yang
mempengaruhi, baik faktor internal maupun faktor eksternal
Dari uraian diatas dapat disimpulkan bahwa hasil belajar adalah
sesuatu yang dicapai atau diperoleh siswa karena adanya usaha dan
fikiran dalam bentuk penguasaan, pengetahuan dan kecakapan dasar
didalam aspek kehidupan sehingga terlihat pada individu terhadap
penilaian sikap, pengetahuan dan perubahan tingkah laku secara
kuantitatif.
III. PELAKSANAAN PENELITIAN PERBAIKAN PEMBELAJARAN

A. Subjek, Tempat dan Waktu Penelitian, Pihak yang Membantu


1. Subjek Penelitian
Subjek penelitian tindakan kelas ini pada mata pelajaran Bahasa
Indonesia materi membaca kalimat tentang bagian anggota tubuh
dilaksanakan dikelas 1 SDN SILO 05 Kecamatan Silo Kabupaten Jember.
Dengan siswa yang berjumlah 15 anak. Siswa laki-laki ada 8 anak,
sedangkan siswi perempuan berjumlah 7 anak. Peneliti menjadikan kelas 1
sebagai sampel penelitiannya.
2. Tempat Penelitian
Tindakan penelitian ini dilakukan di:
SD : SD Negeri Silo 05
Desa : Silo
Dusun : Karang Baru RT: 001/RW: 014
Kode Pos : 68184
Kecamatan : Silo
Kabupaten : Jember
3. Waktu Penelitian
Kegiatan Pelaksanaan Perbaikan Pembelajaran dilakukan di SDN
SILO 05 Kecamatan Silo Kabupaten Jember. Penelitian ini dilakukan di
kelas 1 dengan jumlah siswa sebanyak 15 siswa
Adapun jadwal pelaksanaan penelitian perbaikan pembelajaran
dapat dilihat pada tabel berikut:

Jadwal pelaksanaan penelitian pembelajaran

Siklus Hari / Tanggal Waktu Mata Pelajaran

1 Senin, 15 07.00-09.00 Tema 1


November 2021
Selasa, 16 07.00-09.00 Tema 1
November 2021
Rabu , 17 07.00-07.00 Penilaian harian 1
November 2021
2 Kamis, 17 07.00-09.00 Tema 1
November 2021
Jum’at, 18 07.00-09.00 Tema 1
November 2021
Sabtu, 19 07.00-09.00 Penilaian harian 2
November 2021

4. Pihak Yang Membantu


1. Agustiningsih, S.pd, M.pd selaku Tutor Pendamping yang telah
memberikan bimbingan dan motivasi dalam melakukan penelitian.
2. Talam Dianto, S.pd selaku Kepala Sekolah yang telah memberikan
kesempatan dan izin untuk melakukan penelitian.
3. Nuris Sulfatul Hikmah S.pd Sd selaku rekan sejawat yang telah
memberikan bantuan tenaga maupun moril dalam melakukan peneli
4. Semua anggota dewan guru SDN SILO 05 yang telah membantu dan
mendukung pelaksanaan penelitian.
B. Desain Prosedur Perbaikan Pembelajaran
Dalam penelitian ini desain yang digunakan ialah penelitian tindakan
kelas (PTK). Dimana dalam pelaksanaan kegiatan pembelajaran tidak luput
dari kegiatan penelitian tindakan kelas. Penelitian perbaikan ini terdiri dari
dua siklus, yaitu siklus 1 dan siklus II. Prosedur perbaikan pembelajaran
terdiri dari empat komponen pokok yang dilakukan secara berulang, yaitu :
1. Perencanaan (planning)
2. Pelaksanaan (action)
3. Pengamatan (observation)
4. Refleksi (reflection).
Keempat komponen pokok tersebut di gambarkan sebagai berikut
Gambar 3.1. Siklus PTK Arikunto (2006:97)
Dilihat dari siklus pada grafik diatas, masing-masing siklus ada empat
tahapan, yaitu : 1. Perencanaan, 2. Pelaksanaan, 3. Pengamatan, 4. Refleksi.
Perbaikan Pembalajaran Siklus 1
a. Perencanaan
Rencana perbaikan pembelajaran siklus 1 dilaksanakan melalui
langkah- langkah sebagai berikut:
1. Menyiapkan silabus, RPP tema 1 Bahasa Indonesia tentang anggota tubuh
2. Menyiapkan media pembelajaran
3. Menyiapkan alat evaluasi
b. Pelaksanaan
Pelaksanaan perbaikan pembelajaran siklus 1 dilaksanakan selama 2x
35 menit (satu kali peremuan) pada pertemuan 1 pada tanggal 15 November
2021
c. Tujuan Pembelajaran
1. Dengan membaca nyaring siswa dapat melafalkan huruf vokal dan
konsonan dengan tepat.
2. Dengan membaca nyaring siswa dapat membaca kata tentang anggota
tubuh
d. Kegiatan Pembelajaran
1. Kegiatan Pendahuluan
a. Kelas dimulai dengan dibuka dengan salam
b. Kelas dilanjutkan dengan do’a dipimpin oleh salah seorang siswa.
Siswa yang diminta membaca do’a adalah siswa yang hari ini
datang paling awal dengan tujuan untuk melatih kedisiplinan siswa
c. Siswa diingatkan untuk selalu mengutamakan sikap disiplin setiap
saat dan manfaatnya bagi tercapainya cita-cita
d. Guru melakukan presensi dan menanyakan kabar kepada siswa.
Siswa memperhatikan penjelasan guru tentang tujuan, manfaat,
dan aktivitas pembelajaran yang akan dilakukan
2. Kegiatan Inti
a. Guru mengajak bernyanyi lagu a, b, c agar anak mengingat
kembali susunan huruf a-z.
b. Guru memperlihatkan sebuah kartu kata yang bertuliskan tentang
anggota tubuh.
c. Guru membacakan kemudian meminta siswa menirukan ucapan
guru.
d. Guru mengulangi bacaan sampai 3 kali. Lalu meminta siswa untuk
membaca kedepan satu persatu.
e. Guru meminta siswa mengerjakan latihan soal halaman 70
3. Kegiatan Penutup
a. Siswa bersama guru menyimpulkan hasil pembelajaran pada hari
ini
b. Guru memberikan penguatan di akhir pembelajaran
c. Guru mengakhiri pelajaran dengan berdoa dan salam

e. Pengamatan
Pengamatan siklus 1 dilaksanakan terhadap kegiatan guru dan siswa
oleh supervisor2, pelaksanaan pengamatan dimulai dari awal kegiatan guru
saat melakukan apersepsi sampai dengan kegiatan penutup.

f. Refleksi

Dari pelaksanaan perbaikan siklus 1 peneliti dan supervisor 2


mendiskusikan untuk mencari kelebihan dan kelemahan dalam pembelajaran.
Dari refleksi tersebut dapat disimpulkan bahwa penggunaan media kartu
kata saat pembelajaran dipandang efektif untuk anak kelas satu tapi
kelemahannya guru kurang menguasai kelas perlu banyak berlatih.
Perbaikan Pembelajaran Siklus 11
a. Perencanaan
Perbaikan siklus 11 dilaksanakan dengan melanjutkan materi
pembelajaran tema 1 melalui langkah-langkah sebagai berikut:
1. Menyiapkan silabus dan RPP.
2. Menyiapkan media pembelajaran.
3. Menyiapkan alat evaluasi
b. Pelaksanaan
Pelaksanaan siklus II dilaksanakan selama 2x35 menit (1 kali pertemuan)
c. Tujuan Pembelajaran
1. Dengan membaca nyaring siswa dapat melafalkan huruf vokal dan
konsonan dengan tepat.
2. Setelah membaca nyaring siswa dapat membaca kata tentang anggota
tubuh
d. Kegiatan Pembelajaran
1. Kegiatan Pendahuluan
a. Kelas dimulai dengan dibuka dengan salam
b. Kelas dilanjutkan dengan do’a dipimpin oleh salah seorang siswa
siswa yang hari ini datang paling awal dengan tujuan untuk
melatih kedisiplinan siswa
c. Siswa diingatkan untuk selalu mengutamakan sikap disiplin setiap
saat dan manfaatnya bagi tercapainya cita-cita
d. Guru melakukan presensi dan menanyakan kabar kepada siswa
e. Siswa memperhatikan penjelasan guru tentang tujuan, manfaat,
dan aktivitas pembelajaran yang akan dilakukan
2. Kegiatan Inti
a. Guru mengajak bernyanyi lagu a, b, c agar anak mengingat
kembali susunan huruf a-z.kemudian menyanyikan lagu 2 mata
saya
b. Guru memperlihatkan sebuah kartu kata yang bertuliskan tentang
anggota tubuh.
c. Guru membacakan kemudian meminta siswa menirukan ucapan
guru.
d. Guru membentuk kelompok dan meminta siswa menysusun kartu
huruf menjadi kata sehingga membentuk nama anggota tubuh
e. Guru meminta salah satu siswa sebagai perwakilan kelompok
untuk membaca kata tersebut, lalu meminta menyebutkan huruf
vokal dan konsonanannya
f. Guru meminta siswa mengerjakan latihan soal halaman 70
3. Kegiatan Penutup
a. Siswa bersama guru menyimpulkan hasil pembelajaran pada hari
ini
b. Guru memberikan penguatan di akhir pembelajaran
c. Guru mengakhiri pelajaran dengan berdoa dan salam

e. Pengamatan
Pengamatan siklus II terhadap kegiatan guru dan siswa oleh 2
supervisor Pelaksanaan pengamatan dimulai dari awal kegiatan guru saat
melakukan apersepsi sampai dengan kegiatan penutup.

f. Refleksi

Dari pelaksanaan perbaikan siklus 11 peneliti dan supervisor


mendiskusikan tentang kelebihan dan kelemahan. Dalam penelitian siklus 11
menyatakan bahwa proses belajar mengajar berjalan dengan lancar maka tidak
perlu dilaksanakan siklus III
C. Teknik Pengumpulan Data
1. Teknik observasi
Data tentang aktivitas interaksi dan kemajuan belajar siswa serta
suasana kelas dikumpulkan dengan melakukan observasi kelas yang
dilakukan oleh pengamat. Lembar pengamatan digunakan mengamati
keterlaksanaan pembelajaran dan aktivitas siswa dalam belajar.
Pengamatan terhadap aktivitas siswa, interaksi serta kemajuan belajar
siswa selama proses pembelajaran dilakukan setiap kali pertemuan
dengan mengisi lembar pengamatan yang telah disediakan. Dalam
pengumpulan data ini pengamat mengamati guru dan siswa dan mengisi
lembar pegamatan yang telah disediakan setiap pertemuan.
2. Tes Hasil Belajar
Data hasil belajar siswa dikumpulkan dengan melakukan
penilaian harian. Soal-soal penilaian harian dibuat berdasarkan indikator
yang ingin dicapai pada pembelajaran bahasa Indonesia.
D. Teknik Analisis Data
1. Analisis Data Hasil Pengamatan
Data tentang aktivitas guru dan siswa dianalisis dengan
menggunakan analisis kualitatif deskriptif naratif. Analisis tentang guru
dan siswa didasarkan pada lembar pengamatan selama proses
pembelajaran dengan melihat kesesuaian antara perencanaan dengan
pelaksanaan tindakan serta kelemahan yang terdapat selama proses
pembelajaran.
2. Analisis Data Hasil Belajar
Analisis data hasil belajar dilakukan dengan diadakannya
penilaian harian, dengan penilaian harian dapat diketahui keberhasilan siswa.
3. Analisis data Ketercapaian KKM Indikator
Analisis dataketercapaian KKM untuk setiap indikator dengan
menghitung presentasi siswa yang mencapai KKM indikator, dihitung dengan
menggunakan rumus:
sp
Nilai per indikator = x 100
sm
Ket: sp = skor yang diperoleh siswa
sm = skor maksimum
Siswa yang dikatakan mencapai KKM jika telah memperoleh nilai 70
sedangkan jika memperolah nilai lebih dari 70 maka siswa diakatakan
melampaui KKM

4.Analisis Data Tentang Keberhasilan Tindakan

Analisis data tentang hasil belajar siswa dengan melihat nilai


penilaian harian, selanjutnya dibandingkan dengan KKM yang ditetapkan
yaitu 70. Peningkatan hasil belajar siswa dapat dilihat dari skor dasar nilai
penilaian harian 1 dan penilaian harian 2. Frekwensi siswa yang
mencapai KKM dari skor penilaan harian I ke skor penilaian harian II
meningkat
IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

Pada bab ini akan membahas mengenai deskripsi dari hasil


penelitian perbaikan pembelajaran siklus 1 dan siklus 2 serta pembahasan
hasil penelitian perbaikan pembelajaran siswa kelas I SDN SILO 05
Kecamatan Silo Kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2021/2022.

A. Deskripsi Hasil Penelitian Perbaikan Pembelajaran


1. Tahap pelaksanaan Tindakan Siklus I dan Siklus II

Pelaksanaan penelitian tindakan kelas yaitu dengan menggunakan


media kartu kata yang dilakukan dengan tahap-tahap sebagai berikut:

a. Tahap Persiapan

Pada tahap ini peneliti menyiapkan perangkat pembelajaran yaitu


silabus, RPP, dan membuat media gambar sesuai dengan rencana
pembelajaran.

b. Tahap Penyajian kelas

Proses pembelajaran dilaksanakan sebanyak empat kali pertemuan


dengan ditambah dua kali ulangan harian.

Pertemuan Pertama

Sebelum proses pembelajaran dimualai masing-masing siswa duduk


dengan rapi, dibuka dengan salam, absensi, menanyakan kabar kemudian guru
memberitahu tujuan pembelajaran hari ini. Guru menyanyikan lagu a, b, c
agar anak mengingat kembali susunan huruf a-z. Kemudian Guru
memperlihatkan sebuah kartu kata yang bertuliskan tentang anggota tubuh.
setelah itu guru meminta siswa memperhatikan kartu kata yang ada
didepan.
Guru membacakan kata yang ada pada kartu kata tersebut kemudian
meminta siswa menirukan ucapan guru.Guru mengulangi bacaan sampai 3
kali. Lalu meminta siswa untuk membaca kedepan satu persatu. Setelah itu
guru menjelakan tentng huruf vokal dan konsonannya. Guru kemudian
meminta siswa menyebutkan huruf vokal dan konsonan yang terdapat pada
kartu kata tersebut. Kemudian meminta siswa megerjakan latihan soal yang
ada di buku paket siswa.

Guru memberikan pemahaman lagi tentang tentang huruf vokal dan


konsonan.Setelah itu pada kegiatan penutup guru mengahiri pembelajaran
dengan berdo’a dan salam.

Pertemuan ke dua

Guru melanjutkan materi sebelumnya yaitu tentang huruf vokal dan


konsonan. Guru meminta siswa menyanyikan lagu a, b, c kemudian
melanjutkan dengan lagu dua mata saya, dengan sangat antusias siswa
menyanyikannya dengan suara nyaring. Guru membentuk kelompok dan
meminta siswa menysusun kartu huruf menjadi kata sehingga membentuk
nama anggota tubuh.Guru meminta siswa sebagai perwakilan kelompok untuk
membaca kata tersebut, lalu meminta menyebutkan huruf vokal dan
konsonanannya. Sedangkan kelompok lain memperhatikannya. Guru meminta
siswa mengerjakan latihan soal halaman 70 dengan di dampingi dan arahan
dari guru

Guru memberikan pemahaman lagi tentang macam-macam huruf


vokal dan konsonan. Setelah itu pada kegiatan penutup guru memberikan
tugas rumah yaitu belajar membaca dirumah yang ada di buku paket.

2. Analisis Hasil Penelitian


Dalam penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar
siswa kelas satu. Dengan menggunakan media kartu kata ternyata mereka
semangat dalam belajar dan menunjukkan respon yang sangat
baik.Menggunakan media kartu kata ternyata bisa menarik perhatian siswa,
sehingga pembelajaran dapat diterima oleh siswa . Ini dibuktikan dengan hasil
penilaian harian yang menunjukkan nilai diatas KKM.

Tabel 4.1 Hasil Belajar Siklus 1

KD : Menguraikan lambang bunyi vokal dan konsonan dalam kata bahasa


indonesia atau bahasa daerah
Indikator :Menyusun huruf vokal dan konsonan kata yang bermakna yang
terkait dengan tubuhku

N Nama Siswa KKM Nilai Keterangan


O T TT
1 Achmad muzakki syah 70 65 
2 Adinda mukaila sahra 70 75 
3 Ahmad faris zaifur rizal 70 65 
4 Ahmad lucky ainur rosyid 70 60 
5 Ahmad ramdhan ramadani 70 60 
6 Aini vivi 70 60 
7 Ayu novita sari 70 90 
8 Muhammad dailami 70 85 
9 Muhamat nuril khoirul A 70 70 
10 Muhammad aliando syarif 70 90 
11 Muhammad arin kurniawan 70 80 
12 Muhammad baharudin Y 70 75 
13 Nia andri 70 75 
14 Nur hidayatul miftahul B J 70 80 
15 Syarrofah 70 70 
Jumlah 1100
Rata-rata 73,3
Tuntas 10
Tidak tuntas 5
Persentase ketuntasan hasil belajar 66,7 33,3
Tabel 4.2 Hasil Belajar Siklus 2
KD : Menguraikan lambang bunyi vokal dan konsonan dalam kata bahasa
indonesia atau bahasa daerah
Indikator : Menunjukkan huruf vokal dan konsonan pada kata yang bermakna
terkait dengan tubuhku

: Menghitung jumlah anggota tubuh dan menulis nama bilangannya


pada kata yang bermakna terkait dengan tubuhku

N Nama Siswa KKM(70) Nilai Keterangan


O T TT
1 Achmad muzakki syah 70 75 
2 Adinda mukaila sahra 70 75 
3 Ahmad faris zaifur rizal 70 70 
4 Ahmad lucky ainur rosyid 70 70 
5 Ahmad ramdhan ramadani 70 65 
6 Aini vivi 70 65 
7 Ayu novita sari 70 100 
8 Muhammad dailami 70 95 
9 Muhamat nuril khoirul A 70 80 
10 Muhammad aliando syarif 70 100 
11 Muhammad arin kurniawan 70 80 
12 Muhammad baharudin Y 70 90 
13 Nia andri 70 80 
14 Nur hidayatul miftahul B J 70 90 
15 Syarrofah 70 85 
Jumlah 1220
Rata-rata 81,3
Tuntas 13
Tidak tuntas 2
Persentase ketuntasan hasil belajar 86,7 13,3

Dari hasil penilaian harian diatas dapat disimpulkan bahwa dengan


menggunakan media kartu kata dalam belajar membaca bisa meningkatkan
hasi belajar membaca sehingga siswa lebih mudah menerima pelajaran
dengan baik. Selain itu, Dengan media kartu kata siswa kelas satu lebih
tertarik dan meningkatkan minat dalam belajar membaca sehingga tindakan
yang dilakukan dianggap berhasil.

B. Pembahasan Hasil Penelitian Pembelajaran

Berdasarkan hasil pengamatan dari penilaian harian 1 ke penilaian


harian 2 bisa dilihat dari diagram berikut ini :

Gambar 4.1 Diagram Hasil Belajar siklus 1 dan siklus 2

100
90 Lulus
80
70 Tidak lulus
60
50
40
30
20
10
0 siklus 1 siklus 2

Dari data diagram di atas dapat disimpulkan bahwa, dari 15


siswa pada penilaian harian 1 terdapat 10 siswa yang mencapai nilai di atas
KKM. Setelah dilakukan perbaikan siklus 2, hasil belajar siswa meningkat
menjadi 13 siswa yang mencapai nilai di atas KKM. Dan berdasarkan
hasil pengamatan dalam penggunaan media kartu kata dalam kegiatan
pembelajaran dalam setiap penilaian harian mengalami peningkatan. Hal ini
dapat terlihat dari peningkatan nilai siswa dari penilaian harian 1 ke penilaian
harian 2.
Dari penelitian ini banyak manfaat yang dapat kita ambil diantaranya
kita bisa tahu cara mendidik dan mengajarkan anak kelas rendah dalam
belajar membaca. Tepat sekali apa yang dikatakan oleh Piaget bahwa
anak kelas rendah memiliki pemikiran yang konkret. Oleh karena itu
materi pelajaran yang disampaikan oleh guru akan lebih mudah dipahami jika
disampaikan menggunakan metode pembelajaran yang sesuai dengan
karakteristik siswa dan gaya belajar siswa

Refleksi Siklus 1

Dalam pelaksanaan siklus pertama dari pertemuan pertama sampai


penilaian harian 1 peneliti menemukan kelemahan-kelemahan yaitu anak
masih kurang lancar membaca apalagi saat menemukan huruf vokal b dan d
karena anak masih sulit dalam membedakannya. Bahkan ada yang sudah
lancar membaca tapi kurang dalam memahami bacaan sehingga anak
merasa kesulitan dalam mengerjakan soal latihan. Sebagai tindak lanjut
peneliti mengambil langkah untuk mengulang dan melanjutkan materi yang
sama pada pembelajaran tersebut supaya anak bisa mengerjakan soal dengan
mudah.

Refleksi Siklus II

Dalam siklus ke II peneliti telah melakukan tindakan berupa


memotivasi siswa dalam meningkatkan pengetahun dan menyajikan
pembelajaran yang menarik dan dipahami oleh anak. Berdasarkan analisis
data bahwa hasil belajar siswa kelas 1 SDN SILO 05 Jember mengalami
kemajuan. Dengan media kartu kata ternyata bisa meningkatkan motivasi
belajar, semangat belajar, dan pembelajaran di kelas dapat diikuti anak dengan
baik. Hasil capaian hasil belajar dari siklus ke I sampai siklus II mengalami
perbaikan.
V.SIMPULAN DAN SARAN SERTA TIDAK LANJUT

A. Simpulan

Berdasarkan analisis data yang diperoleh pada proses pembelajaran


dan perbaikan proses pembelajaran dapat disimpulkan bahwa:

“Dengan menggunakan media kartu kata dapat meningkatkan minat dan hasil
belajar membaca siswa kelas I SDN SILO 05 Jember Tahun Pelajaran 2021-
2022 hasil belajar siklus

B. Saran dan Tindak Lanjut


Berdasarkan pengalaman melaksanakan pembelajaran melalui
penelitian tindakan kelas (PTK). Ada beberapa hal yang sebaiknya
dilakukan oleh guru dalam mengupayakan peningkatan keaktifan yang
meningkatkan hasil belajar siswa terhadap materi pembelajaran bahasa
indonesia dalam membaca yaitu :
1. Guru hendaknya selalu aktif, kreatif dan bekerja sama dengan teman
sejawat dalam menemukan dan memecahkan masalah bersama.
2. Guru harus menguasai materi dan media belajar selama proses
pembelajaran.
3. Guru harus selalu memberi motivasi dan arahan selama proses belajar
mengajar.
4. Siswa yang kurang berhasil mendapatkan perhatian khusus dari guru.
5. Sekolah harus menyediakan sarana dan prasarana, melalui alat peraga
dalam kegiatan pembelajaran untuk meningkatkan hasil belajar.
DAFTAR PUSTAKA

Arsyad. 2009 Media Pembelajaran. Jakarta: Raja Grasindo Persada

Depdiknas (2003). Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan, Jakarta : Depdiknas


Hamalik. 2008. Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Sinar Grafika

Ritawati,W.(1996).Bahan ajar pendidikan bahasa indonesia di kelas-kelas rendah


SD, Padang: IKIP.
Sudjana. (2004). Pengertian Hasil Belajar. Jakarta. Universitas Terbuka

Susanto Ahmad. 2011. Perkembangan Anak Usia Dini. Jakarta: Kencana. Perdana.
Media GroupDarmiyati
Zuchdi, dan Budiasih (1996) Pendidikan Bahasa dan Sastra. Indonesia di Kelas
Rendah,Jakarta: Depdikbud.
Lampiran 1

Kesediaan sebagai Superviser 2 dalam Penyelenggaraan


Pemantapan Kemampuan rofesioanl (PKP)
Kepada
Kepala UPBJJ – UT Jember
Di – Jl. Kaliurang 2A Jember

Yang bertanda tangan dibawah ini

Nama :

NIP :

Tempat Mengajar:

Alamat Sekolah :

Telepon :

Menyatakan bersedia sebagai supervisor 2 untuk membimbing mahasiswa dalam perencanaan dan
pelaksanaan PKP (PDGK4501) atas:

Nama :

NIM :

Program Studi :

Tempat Mengajar:

Alamat Sekolah :

Telepon :

Demikian agar surat pernyataan ini dapat digunakan sebagaimana mestinya.

Mengetahui, .....................2021

Kepala Sekolah Supervisor 2,

NIP NIP

NO. Tlp/HP........... NO. Tlp/ HP...


Lampiran 2
Lampiran 2

JADWAL, NAMA SUPERVISOR, DAN PENILAI PRAKTEK PERBAIAKAN PEMBELAJARAN PKP

Kode dan nama mata kuliah : Kabupaten :

Pokjar : UPBJJ-UT :

No NAMA NIM Kelas, tempat, Mata Siklus I Siklus II Siklus III Nama, nmor HP, NPWP
Tgl & jam Tgl & jam Tgl & jam Penilai 1 Penilai 2/
dan alamat pelajaran/tema
pelajaran pelajaran pelajaran supervisor 2
mengajar
1
2

Lampiran 5
Jurnal Pembimbingan Supervisor 2 PKP
NIM/ Nama Mahasiswa :
Mengajar di Kelas :
Sekolah :
No Hari/ kegiatan Hasil/komentar Tindak lanjut Paraf
tanggal Mhs. Sup2.
1 Mendiskusikan refeleksi terhadap Identifikasi masalah, analisis Perbaiki refleksi
pelaksanaan pembelajaran pra siklus masalah, alternatif dan prioritas terhadap pembelajaran
(identifikasi masalah, analisis masalah, pemecahan asalah kurang
alternatif dan prioritas pemecahan sejalan
masalah, rumusan masalah)
2 Mendiskusikan RPP perbaikan -Alat permainan harus Perbaiki alat penilaian
matematika siklus 1 beserta lembar disesuaikan dengan indiktor dan lembar penganatan
pengamatannya -Lembar pengamatan harus
disesuaikan dengan fokus
masalah
3 Mengamati pelaksanaan perbaikan -Siswa terlibat aktif dalam tanya Sesuaikan kegiatan
pembaelajaran matematika siklus 1 jawab guru dengan aktivitas
-Guru terlalu banyak hilir mudik siswa denagn waktu
sehingga waktu tidak terkendali yng tersedia

No Hari/ kegiatan Hasil/komentar Tindak lanjut Paraf


tanggal Mhs. Sup2.
1
Mengetahui , ...,....2021
Supervisor 1, supervisor 2,

................ ...............
NIP........... NIP.........
No.Tlp /Hp No.Tlp /Hp

Anda mungkin juga menyukai