Anda di halaman 1dari 2

SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI (STIE) EKUITAS

Jl. P.H.H. Mustofa No. 31 Bandung

UJIAN TENGAH SEMESTER (UTS) GENAP


TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Mata Kuliah : Kewirausahaan


Hari/Tanggal : Senin, 21 Maret 2022
Prodi : D3 Akuntansi
Dosen : Tim Dosen
Waktu : 120 Menit
Sifat Ujian : tertutup

JAWABAN DI TULIS TANGAN, LALU DI FOTO DI KIRIM DALAM BENTUK PDF

Rengginang atau “Rangginang” merupakan makanan tradisional khas Jawa Barat yang satu ini
memiliki rasa gurih dan renyah. Orang-orang jaman dahulu mengonsumsi rengginang sebagai
teman makan, tapi saat ini rengginang lebih banyak dimakan sebagai camilan, sama halnya
dengan makanan tradisional lainnya seperti opak. Seiring dengan perkembangan jaman, di era
modern seperti sekarang ini untuk menemukan rengginang sudah sangat sulit karena biasanya
rengginang hanya bisa ditemukan di acara hajatan seperti sunatan, pernikahan, dan sejenisnya.
Meskipun para pembuat rengginang sudah sangat jarang, namun dibeberapa daerah di Jawa
Barat produsen makanan tradisional ini masih bisa dijumpai, salah satunya di Desa
Babakanmulya Kecamatan Cigugur Kabupaten Kuningan.

Rohimah merupakan produsen rengginang dari desa Babakanmulya. Rengginang sebenarnya


cukup mudah dibuat namun, untuk mendapatkan kualitas terbaik harus dijemur sampai benar-
benar kering agar saat digoreng bias lebih mengembang. Rengginang milik Rohimah dikemas
masing-masing 1 Kilogram dalam plastik bening yang dijual dengan harga Rp.23.000/Kg untuk
rasa original dan Rp.23.000/Kg untuk rengginang rasa udang/terasi. Saat ini Rohimah,
memproduksi rengginang dengan dua rasa, rasa udang/terasi dan rasa original. Saat ini,
Rengginang milik Rohimah belum memiliki merek dan memasarkan rengginangnya dengan
menitipkan ke pasar tradisional dan berdasarkan pesanan untuk hajatan akan tetapi beliau
punya keinginan untuk mengembangkan usaha rengginang ke skala nasional dan bahkan
hingga ekspor keluar negeri. Adapun beberapa kendala Rohimah dalam menjalankan usaha
rengginangnya yakni seperti saat musim hujan produksi rengginang akan menurun karena agak
sulit kering dan beberapa pengrajin rengginang yang lain mulai beralih profesi.
Untuk mengembangkan usaha rengginang miliknya, Rohimah memerlukan masukan agar
dapat mengangkat kembali pamor rengginang sebagai makanan ringan khas Jawa Barat yang
kekinian dan disesuaikan dengan minat pasar terutama kalangan kelas menengah yang mulai
marak di Indonesia.

1. Coba saudara bayangkan produk rangginang itu sendiri, pikirkan konsep inovatif dari
produk rangginang dengan pendekatan SCUMPS!. Jelaskan satu persatu dari pendekatan
SCUMPS tersebut (sisipi gambar hasil dari SCUMPS menjadi nilai lebih)!.
2. Jika Anda diminta untuk memberi rekomendasi strategi pengembangan bisnis rengginang
milik bu Rohimah, buatlah ide pengembangan bisnis rengginang dengan menggunakan
semua element dalam metode SCAMPER!. Uraikan satu persatu element SCAMPER
tersebut!.
3. Bu Rohimah selaku pemimpin dalam usahanya harus dapat memotivasi para karyawannya.
Menurut anda dengan cara apa Bu Rohimah dapat memotivasi para karyawannya agar tetap
semangat dan selalu produktif pada keadaan yang saat ini!.
4. Mindset seperti apa yang harus dimiliki bu Rohimah selaku pimpinan dan karyawannya

Catatan yang harus diperhatikan untuk penamaan dan bentuk file sebelum di unggah di
portal E-learning:

Nama file: NPM_NAMA MAHASISWA_KWU(kelas apa)


Pastikan file yang diupload berbentuk (format) .pdf

Anda mungkin juga menyukai