Anda di halaman 1dari 5

JOB SHEET

PRAKTIKUM
PEMASANGAN TRANSFORMATOR

TEKNIK LISTRIK
POLITEKNIK NEGERI UJUNG PANDANG
2019
1.1.1. Praktikum – Pemasangan Transformator Distribusi Pada Tiang Distribusi
1.1.1.1. Latar Belakang
Transformator distribusi dalam hal ini pada jaringan distribusi berfungsi menurunkan tegangan
distribusi 20 kV ke 400 V atau 380 V untuk keperluan distribusi ke jaringan tegangan rendah.
Jumlah transformator distribusi ini cukup banyak dan tersebebar ke berbagai titik pembebanan,
sehingga perlu tenaga terampil untuk pemasangan dan pemeliharaannya, sehingga praktek ini
diperlukan untuk menambah keterampilan mahasiswa.

1.1.1.2. Maksud dan Tujuan


1. Mahasiswa mengetahui prosedur pemasangan transformator distribusi.
2. Mahasiswa mengetahui pemeliharaan transformator distribusi.

1.1.1.3. Teori Dasar Praktikum


Pemasangan transformator distribusi ada beberapa macam, tergantung besar/ daya dan juga
dimana kondisi trafo akan ditempatkan.
1. Pemasangan Luar (Outdoor Installation)
Pemasangan luar dapat dilakukan di:
- Pemasangan tiang tunggal/ langsung; pemasangan ini dilakukakn dengan trafo lansung
diklem pada tiang. Cocok untuk transformator ukuran sampai dengan 25 kVA.

Gambar 1. Single phase polemounted transformer


(Dapat dipasang pada tiang tunggal)

- Pemasangan pada tiang H; transformator dipasang dengan dudukan lengan silang yang
dipasang di antara dua tiang dan diikat erat. Cara ini cocok untuk ukuran transformator
sampai dengan 200 kVA.
- Pemasangan pada platform.
Sebuah platform dibuat pada sebuah struktur yang terdiri dari empat tiang untuk
menempatkan transformator. Cara ini dianjurkan pada tempat-tempat yang bila
transformator ditempatkan tepat di atas tanah. Umumnya sesuai untuk ukuran daya
transformator di atas 200 kVA.
2. Pemasangan dalam (Indoor Installation)
Bangunan untuk ruang transformator harus cukup untuk pemasangan transformator,
mempertimbangkan jika transformator perlu dikeluarkan bila akan dipelihara atau diperbaiki.

Gambar 2. Small Distribution Transformer

1.1.1.4. Target Kompetensi


Kompetensi umum yang dicapai setelah mahasiswa melakukan praktikum ini adalah mahasiswa
mampu melakukan pemasangan transformator.
Adapun kompetensi khususnya adalah:
1. Mahasiswa mengetahui prosedur pemasangan tranformator.
2. Mahasiswa memahami hal-hal yang harus dieprhatikan dalam pengamanan pemasangan
tranformator.
3. Mahasiswa mengetahui peralatan yang diperlukan dalam pemasangan transformator.

1.1.1.5. Prosedur praktek.


1. Memberikan pengaman di sekitar insulator untuk menghindari benturan dengan peralatan
angkat yang berbahan metal.
2. Memindahkan tranformator ke dekat lokasi pemasangan.
3. Menyiapkan peralatan angkat transformator.
4. Memasangan peralatan angkat di lifting lugs yang telah disiapkan.
5. Mengangkat transformator secara perlahan, pastikan badan transformator tidak terbentur.
6. Mendudukkan transformator di tempat yang telah disiapkan.
7. Melepas peralatan angkat disekitar transformator.
8. Melepas pelindung insulator.
9. Terminasi kabel 20 kV dan kabel tegangan rendah di terminal masing-masing.

Gambar 3. Cara pengangkatan transformator

1.1.1.6. Metode Pembelajaran


Metode yang digunakan:
Diskusi: sebelum praktikum dimulai, pembimbing menjelaskan secara singkat tentang materi
praktek.
Demonstrasi: dosen pembimbing memberikan contoh pelaksaan praktik, terkait keamanan, tata
cara penggunaaan alat praktik dan pengambilan data.
Praktik: mahasiswa melakukan praktik secara berkelompok di bawah pengawasan dosen
pembimbing.

1.1.1.7. Sarana Penunjang Praktik


1. Alat dan bahan praktik:
 Transformator distribusi
 Peralatan angkat
 Helmet
 Tangga
2. Jobsheet

1.1.1.8. Metode Evaluasi


1. Pengamatan langsung selama praktikum, meliputi:
1. Bagaimana keaktifan setiap mahasiswa.
2. Kemampuan mengoperasikan peralatan dan menggunakan alat ukur.
3. Kerjasama tim
2. Secara tertulis, yakni;
1. Data praktikum yang diperoleh.
2. Laporan Praktikum
3. Tanya jawab terkait praktikum yang telah dilakukan.

1.1.1.9. Metode Penilaian

Tabel 1. Lembar Penilaian untuk praktikum pemasangan tranformator distribusi.

Skala Penilaian
No. Aspek yang dinilai
1 2 3 4 5
1. Keaktifan selama proses praktikum (40%)
2. Kerjasama Kelompok (10%)
3. Selalu mengutamakan keamanan selama (20%)
praktikum
4. Hasil praktikum yang diperoleh/ data (10%)
5. Kelengkapan isi laporan dan serta analisa data.
(20%)

Keterangan:
1. Kurang (tidak ada indicator yang dipenuhi)
2. Cukup (memenuhi 1 indikator penilaian)
3. Memuaskan (memenuhi 2 indikator penilaian)
4. Baik (memenuhi 3 indikator penilaian)
5. Sangat Baik (memenuhi semua indikator penilaian)

Anda mungkin juga menyukai