Anda di halaman 1dari 6

NAMA : Sherlly Maulani

NIM : 1801226
Kelas : BK B 2018
BAB 1
RESUREKSI ILMU PENDIDIKAN (PEDAGOGIK) BAGI PEMUIHAN
PENYELENGGARAAN PENDIDIKAN (Oleh : Sunaryo K.)

Dalam UU No. 20/2003 dalam rangka memahami makna dan membangun mind set utuh
pendidikan sebagai landasan kerja penyelenggaran pendidikan nasional, untuk mengembangkan
manusia Indonesia bermartabat. Pasal 1 (1) dinyatakan bahwa: Pendidikan adalah usaha sadar dan
terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara
aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian
diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya,
masyarakat, bangsa dan negara. Terkait pasal 1 (1), pasal 1 (2) UU No. 20/2003 menegaskan:
Pendidikan nasional adalah pendidikan yang berdasarkan kepada Pancasila dan Undang-Undang
Dasar Republik Indonesia Tahun 1945 yang berakar pada nilai-nilai agama, kebudayaan nasional
Indonesia dan tanggap terhadap tuntutan perubahan zaman. Ada empat kaidah kandungan ayat di
atas yang mengerangkai pendidikan nasional untuk membangun manusia Indonesia bermartabat,
yaitu Landasan filosofis pendidikan nasional, UUD 1945 sebagai dasar pendidikan nasional, Nilai
agama dan budaya, Pendidikan harus tanggap pada perubahan zaman.
Fungsi dan tujuan pendidikan yang digariskan merefleksikan tiga tataran tujuan pendidikan
sebagai Tujuan Utuh Pendidikan, yakni tujuan individual, tujuan kolektif, dan tujuan eksistensial.
Tujuan individual, tujuan yang harus dicapai oleh setiap peserta didik dalam mengembangkan
potensi dirinya. Tujuan kolektif adalah tujuan yang harus dicapai dalam wujud kecerdasan
kehidupan bangsa. Tujuan eksistensial adalah tujuan yang harus terwujud dalam kerakter bangsa
yang bermartabat yang memiliki daya saing dan ketahanan hidup yang kokoh.
1. Diagnosis dan Koreksi Diri, kunci utama reformasi pendidikan terletak pada reformasi
mind set atau tata pikir secara utuh dalam memaknai hakikat dan praktik pendidikan, dan
menjadikan ilmu pendidikan sebagai landasan praktik penyelenggaraan pendidikan.
2. Terapi dan pemulihan pendidikan tidak semata-mata menyangkut tataran praksis
melainkan mulai dari pemulihan mind set dan pemaknaan pendidikan yang menjadi dasar
penentuan kebijakan nasional pendidikan.
3. Penguat ilmu pendidikan Makna dan mind set pendidikan atas kaidah dan rujukan
normatif yang terkandung dalam UU No. 20/2003 menegaskan esensi (ilmu) pendidikan
sebagai “proses membawa manusia Indonesia dari kondisi objektif apa adanya (what it is)
kepada kondisi bagaimana seharusnya (what should be)”.
Sistem Penjaminan Mutu mesti terwujud dalam hasil, proses dan tindakan kinerja yang teraudit
dalam bentuk, Landasan filosofis-akademik, Jaminan ketersediaan sumber daya manusia, Jaminan
kebermutuhan dari aspek proses, Jaminan terselenggaranya pendidikan, Pengokohan jati diri
keilmuan disiplin ilmu pendidikan, Penyelenggaraan pembelajaran dan belajar berbasis riset secara
berkelanjutan, Ketersediaan sumber daya pendukung pendidikan dengan aksesibilitas tinggi.
Menurut saya seorang pendidik termasuk konselor (baik yang bekerja di institusi pendidikan
atau bukan) seyogianya memaknai kerangka pikir UU No. 20/2003 dan menjadikannya mind set
untuk membangun bangsa melalui pencapaian tujuan utuh pendidikan. Tulisan ini menggugah kita,
pendidik, untuk memaknai kembali tugas dan fungsi amanah yang diemban melalui koreksi diri
secara reflektif atas proses penyelenggaraan pendidikan (konseling) yang dilakukan selama ini,
sehingga diperoleh hasil optimal. Untuk mencapai itu semua, diperlukan penguatan ilmu pendidikan
(pedagogik) yang secara kultural diharapkan dapat membangun bangsa secara kolektif ke arah yang
lebih baik.
BAB 2
RAGAM PERSPEKTIF PEDAGOGIK (MAKNA PENIDIKAN, PENGAJARAN DAN
PEATIHAN)

Pergaulan dalam rangka pendidikan mempunyai dua sifat yang dengan mudah dapat dilihat dari
pergaulan demikian orang berusaha mempengaruhi dan pengaruh itu datangnya dari orang dewasa
(atau yang diciptakan oleh orang dewasa : sekolah, buku, peraturan, hidup sehari-hari, dsb) dan
ditujukan kepada orang yang belum dewasa. Dengan demikian kita menolak corak paedagogik yang
menganut paham bahwa orang dewasapun turut termasuk dalam rangka tujuan mempengaruhi itu.
Hal itu akan semakin nyata dalam uraian selanjutnya. Sudah barang tentu harus ada lanjutan
daripada apa yang telah dimulai dengan pendidikan dalam artinya yang hakiki ialah pemberian
bimbingan dan bantuan rohani kepada orang dewasa yang masih memerlukannya dan pada
hakikatya tidak menderita kekurangan sesuatu apapun.
Pendidikan” keagamaan oleh seorang yang tidak beragama, “pendidikan” seksual oleh orang
yang tidak susal. “Pendidikan” budi pekerti oleh seorang yang tidak berbudi, “pendidikan”
kewarganegaraan oleh seorang yang a-sosial, mereka semua itu tidak akan sanggup menciptakan
syarat positif untuk pertumbuhan orang-orang yang beragama, bersusila, berbudi baik serta berguna
betapapun “muluknya” aktivitas pendidikan yang mereka lakukan secara lahir dalam semua
lapangan yang di atas.
Adanya pendidikan dan ”membesarkan anak dengan pengendalian.” Yang terakhir ini tidak
menghiraukan nilai-nilai hidup, tidak melampaui nilai hidup yang amat elementer atau hanya tertuju
kepada nilai hidup yang negatif, mengenai tekniknya. Dapat dikatakan bahwa tindakan yang
terakhir dalam pendidikan ini sering serupa dengan tindakan yang ditimbulkan ”pengendali”
tersebut, maka satu-satunya therapi ialah pendidikan.
suatu pergaulan setiap detik dapat berubah menjadi pendidikan, sehingga dapat dikatakan suatu
tempat menjadi pendidikan” (paedagogik gepraeformeerlveld). Pergaulan itu seakanakan disediakan
untuk memungkinkan munculnya gejala pendidikan yang setiap waktu mampu ”menyimpan
kembali” gejala pendidikan. keseluruhan pendidikan dapat ditinjau dari bagian-bagiannya, yakni
mendidik dengan tindakan yang dengan sengaja dilakukan untuk tercapai suatu tujuan pendidikan,
pergaulan, alam sekitar
Menurut saya Kegiatan pembelajaran dipandang masih jauh dari pencapaian tujuan utuh
pendidikan, yaitu mampu menghasilkan lulusan yang memiliki karakter kuat di samping menguasai
kecakapan hidup (soft skills) serta landasan penguasaan ilmu dan teknologi (hard skills) yang
diperlukan untuk membangun masyarakat masa depan Indonesia yang menghargai keragaman
sebagai perekat integrasi bangsa, di samping meletakkan landasan bagi pembentukan SDM yang
tangguh, memiliki daya saing tinggi baik di arena lokal dan nasional maupun di arena regional dan
global. Strategi pembelajaran yang berlangsung masih terkesan sebagai misi penerusan informasi.
Fakta, konsep, prinsip-prinsip dan nilai-nilai disajikan dalam bentuk lepas-lepas tanpa ada
kaitannya dengan kehidupan nyata, sehingga belajar tidak bermakna. Guru perlu menyadari bahwa
materi kurikuler tidak akan langsung membuahkan pembentukan pengetahuan dan pemahaman,
ketrampilan baik kognitif dan personalsosial maupun psikomotorik serta sikap dan nilai, jika tanpa
dikemas ke dalam pengalaman belajar yang membuka peluang bagi peserta didik untuk secara aktif.
Hanya sebagian saja dari perolehan belajar yang terbentuk sebagai dampak langsung pembelajaran
(instructional effects), sedangkan sebagian lainnya sebagai dampak pengiring (nurtutant effects)
yang berupa akumulasi pengalaman belajar, Oleh sebab itu pembelajaran yang mendidik adalah
perancangan pengalaman belajar yang berdampak mendidik, dan bukan penerusan ilmu
pengetahuan dan teknologi atau sebagai penerusan informasi (content transmission).
BAB 3
LANDASAN PEDAGOGIK (TEORITIS) SIFAT, TUGAS, DAN PERLUNYA ILMU
MENDIDIK.

Pedagogik secara keseluruhan merupakan ilmu praktis, namun terlihat jelas aspek aspek
mengenai teori dan mana yang ditujukan pada prakteknya. Gunning pernah membedakan
(1923)”pedagogik” (ilmu mendidik) dengan “paedagogi” (pendidikan). Tetapi, hemat kami,
sebenarnya adalah tidaklah penting membubuhkan kata “praktis” pada istilah terahir, seperti yang
dilakukan oleh Gunning, karena : mendidik selalu berarti bertindak. Nilai utama dari pedagogik
teoritis bagi seorang pendidik terletak pada sifat mewajibkan, yang membedakan setiap teori yang
tertuju dari tindakan yang menurut kemauan sewaktu dan yang sukar dikontrol. Pemikiran teoritis
memaksa pertanggung jawaban, membuka hati terhadap kritik dan memungkinkan diskusi dengan
orang lain, bahkan memaksa seseorang meneliti diri secara kritis dan oleh karena itu membuat
seseorang introspeksi terhadap dirinya sendiri. “Mempelajari pedagogik” berarti mengalami
perubahan atas diri sendiri. Gunning telah pernah mengemukakan pendapat itu. Memang pedagogik
memaksa si pelajar itu supaya sangat teliti, lengkap serta membuka kesempatan pula baginya untuk
menyempurnakan diri sendiri.
Nilai utama dari pedagogik teoritis bagi seorang pendidik terletak pada sifat mewajibkan,
yang membedakan setiap teori yang tertuju dari tindakan yang menurut kemauan sewaktu dan yang
sukar dikontrol. Pemikiran teoritis memaksa pertanggung jawaban, membuka hati terhadap kritik
dan memungkinkan diskusi dengan orang lain, bahkan memaksa seseorang meneliti diri secara
kritis dan oleh karena itu membuat seseorang introspeksi terhadap dirinya sendiri. “Mempelajari
pedagogik” berarti mengalami perubahan atas diri sendiri. Gunning telah pernah mengemukakan
pendapat itu. Memang pedagogik memaksa si pelajar itu supaya sangat teliti, lengkap serta
membuka kesempatan pula baginya untuk menyempurnakan diri sendiri.
Tetapi ada lagi yang perlu disebutkan bahwa, pekerjaan mendidik merupakan suatu
perbuatan yang khas sifatnya, antara lain bahwa pengujian hasil usaha mendidik itu menghadapi
berbagai kesulitan yang sangat besar. Bukti tentang hasil pekerjaan mendidik itu harus ditunggu
dalam kurun waktu yang sangat lama, terkadang sampai satu generasi lamanya, yakni apabila hasil
terdidik yang sekarang telah menjadi pendidik dan berdiri di tengah-tengah kehidupan sebagai
seorang yang bertanggung jawab. Pedagogik historis memperlihatkan kepada kita, justru ahli teori
yang tidak mempunyai praktek pendidikan itulah yang memberi jalan untuk mengadakan
pembaharuan besar, yang amat kita perlukan dan yang mengakibatkan perbaikan itu.
Jadi dapat disimpulkan jika seseorang hendak mempertanggungjawabkan tujuan yang
hendak dicapainya, demikian juga alat-alat yang wajar dan tepat untuk dipergunakan, maka orang
tak luput dari usaha memperhubungkan tujuan dan alat terhadap pandangan tentang tujuan hidup
dan hakiki manusia, demikian juga tentang yang dicita-citakan mengenai perkembangan akhir si
anak, serta cita-cita yang dikejar anak sendiri dalam hal-hal yang akan ditentangnya atau tidak akan
dilakukannya. Tetapi tidak pula ia luput dari usaha menghubungkan tindakan pendidikannya dengan
pandangan hidupnya. Sudah barang tentu soal-soal yang diuraikan di atas ini merupakan sesuatu
yang memerlukan pemikiran dan pertimbangan yang tenang dan mendalam. Dengan demikian,
maka “teori” menjadi sesuatu yang mutlak bagi seorang pendidik yang menyadari tanggung
jawabnya. Mempelajari Sifat, tugas dan perlunya ilmu mendidik secara bertanggung jawab, berarti
mengharuskan dirinya mempelajari ilmu lain tentang hubungannya dengan kehidupan manusia
contohnya mempelajari kecerdasan anak, perkembangan individu dan bahasan lainnya.
BAB 4
PENDIDIKAN SEBAGAI ILMU PENGETAHUAN

Pedagogik atau ilmu pendidikan adalah ilmu pengetahuan yang menyelidiki, merenungkan
tentanggejala-gejala perbuatan mendidik. Jagi pedagogy mengandung makna sebagai seorang anak
yang pergi dan pulang sekolah di antar, di bimbing, dan di pimpin oleh seorang pembantu. Pada
awalnya istilah pedagos merupakan pekerjaan yang paling rendah, namun seiring berjalannya
waktu istilah ini sekarang menjadi pekerjann mulia yaitu pekerjaan mendidik anak.
Diantara para ilmuwan telah banyak yang menyatakan bahwa pedagogik berstatus sebagai
suatu ilmu yang otonom. Menurut banyak ahli, pandangan ilmiah tentang gejalan pendidikan itu
(pedagogik) merupakan ilmu tersendiri, sejajar dengan ilmu-ilmu tentang humanisme (human
sciences) seperti ekonomoi, hukum, sosiologi, dan sebagainya (Drikarya dalam Syaripudin &
Kurniasih, 2008). Pendapat di atas dapat dikaji dengan mengacu pada tiga persyaratan (kriteria)
keilmuan sebagaimana telah dikemukakan terdahulu, yaitu berkenaan dengan objek studinya,
metode studinya, sistematis dari hasil studinya.Dapat dirumuskan bahwa objek studi ilmu meliputi
berbagai hal sebatas yang dapat dialami manusia. Objek studi ilmu dibedakan menjadi objek
material dan objek formal. Objek material adalah seseuatu yang dipelajari oleh suatu ilmu dalam
wujud materinya, sedangkan objek formal adalah suatu bentuk yang khas atau spesifik dari objek
material yang dipelajari oleh suatu ilmu. Setiap disiplin ilmu memiliki objek material dan objek
formal tertentu. Beberapa disiplin ilmu mungkin memimiliki objek material yang berbeda, tetapi
mungkin pula mempunyai objek material yang sama. Namun demikian, sebagai ilmu yang ototnom
setiap ilmu harus mempunyai objek formal yang spesifik dan berbeda daripada objek formal ilmu
yang lainnya.
(wurzbung) menyebutnya tujuan penuh arti daripada pendidikan.tujuan umum itu sudah dari
sifatnya mendapat penghkususannya dan asas asas (prinsip) bagi penghkususannya ialah sifat dan
bakat anak didik, umur dan kelaminnya, kemungkinan-kemungkinan yang ada pada keluarga dan
alam sekitar (milieu) anak didik tujuan kemasyarakatan bagi si anak kesanggupan kesanggupan
yang ada pada pendidik tugas lembaga pendidikan (sekolah, gereja keluarga dan rumah-rumah, dsb)
Tugas paedagogik ialah memperlengkap pandangan tentang wajar manusia dengan
pandangan tentang wajar anak. Anak itu harus secara lambat laun menjadi dewasa dan hal demikian
tak dapat terlaksana bila terhenti pada nilai-nilai kebijakan, tetapi perkembangan tidak pula tercapai
dan pendidikan tak berhasil bila nilai-nilai yang berlaku bagi orang dewasa dianggap sama dengan
nilai yang berlaku bagi anak. Paedagogik bukan saja diperhadapkan dengan kemungkinan anak
menerima penilaian oleh orang dewasa, tetapi terlebih lebih harus diperhitungkannya penilaian oleh
anak sendiri dan oleh karena itu pertanyaan yang harus dijawab oleh paedagogik ialah apa dari
penilaian keanakan itu dapat dan harus tetap.
Dapat disimpulkan bahwa seharusnya Guru mampu mencatat dan menggunakan informasi
tentang karakteristik peserta didik untuk membantu proses pembelajaran. Karakteristik ini terkait
dengan aspek fisik, intelektual, sosial, emosional, moral, dan latar belakang sosial budaya. Guru
mampu menetapkan berbagai pendekatan, strategi, metode, dan teknik pembelajaran yang mendidik
secara kreatif sesuai dengan standar kompetensi guru. Guru mampu menyesuaikan metode
pembelajaran yang sesuai dengan karakteristik peserta didik dan memotivasi mereka untuk belajar.
Guru mampu menyusun silabus sesuai dengan tujuan terpenting kurikulum dan menggunakan RPP
sesuai dengan tujuan dan lingkungan pembelajaran. Guru mampu menyusun dan melaksanakan
rancangan pembelajaran yang mendidik secara lengkap. Guru mampu melaksanakan kegiatan
pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan peserta didik.
BAB 5
PERSPEKTIF ANTROPOLOGI FILSAFI TENTANG MANUSIA SEBAGAI
“ANIMAL EDUCANDUM”

Paedagogik menganggap filsafat ada dan sama sekali bukan bermaksud untuk menggantikan
ilmu yang terakhir ini. Tidak pula paedagogik itu suatu sistem yangdeduktif-spekulatif, yang hanya
‘harus disalurkan’ saja daripada dalil dasar filsafat yangditerima secara aksiomatis. Pemikiran yang
didasarkan pada penyelidikan persoalan paedagogis yang empiris bertemu pada latar paedagogik
teoritis, yang bekerja secarafenomenologis. Paedagogik teoritis itu bukan filsafat, melainkan
paedagogik linguistik.
Julukan ini diungkapkan oleh Lengeveld yang menyatakan bahwa manusia adalah “animal
educandum” yaitu manusia merupakan makhluk yang dapat dididik dan mendidik. Awal mulanya,
terdapat perdebatan tentang apa sebenarnya manusia itu. Dan banyak dari filsuf mengungkapkan
bahwa manusia sebagai makhluk yang rasional, sebagai homo economicus, dan lain sebagainya.
Bahkan kita sudah mengenal lebih dekat dengan ungkapan Nietze bahwa manusia sebagai makhluk
yang belum selesei. Artinya manusia dalam mengarungi kehidupannya, ia mengemban tugas untuk
menyeleseikan diri dan meningkatkan kualitas diri. Namun ungkapan tersebut mendatangkan
banyak pertanyaan, salah satunya adalah bagaimana caranya manusia “menyeleseikan” diri itu.
Hewan pada umumnya memiliki kebiasaan yang sama dengan manusia, bahkan manusia
dianggap sebagai hewan mamalia yang menyusui. Kebiasaan yang sama tersebut bukan berarti
secara keseluruhan manusia sama seperti hewan. Hamster yang kita kenal sebagai hewan yang lucu,
ia dapat memakan anaknya sendiri. Induk hamster yang telah berhasil melahirkan akan dengan
segara memakan anak-anaknya, itulah sebabnya anak hamster akan sedikit yang dapat bertahan
hidup. Contoh yang lain adalah kalajengking. Setelah melahirkan, induk kalajengking menyuruh
anak-anaknya naik ke punggungnya. Jika diantara anak-anak itu ada yang terjatuh maka induk
kalajengking akan terus memakannya sampai tidak ada yang terjatuh lagi. Manusia tentu tidak akan
memakan lahap anaknya sendiri secara hidup-hidup.
Suatu pendidikan, yang takut akan penderitan demikian menurut hakikatnya mencabut
kemanusiaan anak itu, menghilangkan dari anak itu (yang disebut oleh Nicolai Hartman). Ethische
grudd kenananak itu (bandingkan dengan 53-54). Barangsiapa yang dalam pendidikannya
menghindari atau menjauhi penderitaan ini sebenarnyamenekankan pada arus pembina kata hati
yang negatif, tetapi dengan demikian iamelepaskan tujuan akhir pendidikan, dari melepaskan
pendidikan yang sebenarnya.Arus yang lain juga disebut arus yang positif, ialah memberikan
tanggung jawab,memikul tanggung jawab.Bila semuanya yang di atas ini dirangkumkan untuk
mengkonfrontirnya denganindividualisme atau dengan kolektivisme, maka akan kembalilah apa
yang mengarahkanmakhluk yang sedang menjadi pribadi itu, manusia yang akan menjadi dewasa
itu;manusia yang bertanggung jawab sendiri dan turut juga bertanggung jawab. Tidak mungkin ia
lepas daripada pertanggungjawaban yang pertama itu, tetapi mungkin jugaia harus berhadapan
dengan perjuangan yang berat dan tragis hal yang kedua itu.Bahkan dapat dikatakan, bahwa
penderitaan karena dosa sesama manusia itumembebaskan dia daripada tanggung jawab bersama itu
dan hal itu tidak dapatdikatakan daripada kemenangan yang mengatakan perhitungannya di luar
ketidaksempurnaan manusia.

Anda mungkin juga menyukai