Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL

USAHA MAKANAN “EVIL BURGER”


Dibuat Untuk Memenuhi Kreatifitas dan Kewirausahaan
Guru Mata Pelajaran : NOVI WULANDARI, S,PD.

Disusun Oleh:
1) Anggie Dwi Ayum .R. (31)
2) Anggun Puspita Sari (33)
3) Anindya Fitri Wiyani (34)
4) Ari Amalia Rossiana (36)

KELAS XII-AKL 1
SMK ANTARTIKA 2 SIDOARJO
JL. SIWALAN PANJI KECAMATAN BUDURAN 61251
SIOARJO
TAHUN AJARAN 2021/2022
BAB 1

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Usaha burger merupakan salah satu pilihan bisnis yang tepat . Popularitas burger
sebagai salah satu makanan cepat saji makin akrab di kalangan masyarakat. Burger
menjadi salah satu makanan alternatif yang dapat dinikmati setiap hari. Meski berasal
dari mancanegara, namun keberadaan burger terbilang sangat populer di tanah air.

Bisnis makanan cepat saji memang sangat menguntungkan ditengah tuntutan


masyarakat modern yang serba cepat . Bisnis makanan cepat saji sebagai pilihan
bisnis yang tepat bagi kami.Dalam dunia bisnis franchise, bisnis burger menjadi salah satu
dari 10 franchise maknan terlaris di Indonesia.

B. Konsep Usaha
Jenis produk yang akan coba pasarkan adalah produk makanan cepat saji yaitu
burger, burger ini merupakan produk yang sangat mudah dibuat dan di pasarkan, serta
kami yakin banyak sekali peminat mulai dari kalangan remaja hingga orang dewasa.
Burger yang akan kami pasarkan memiliki konsep yang berbeda dari burger biasanya.
Kami menggunakan roti yg berwarna hitam dan di dalam burger tersebut berisikan ayam
spicy, keju slice, timun, dan selada.
Kemasan yang kami gunakan adalah Styrofoam. Karena jenis kemasan tersebut
sangat praktis dan mudah didapatkan. Selain itu kemasan Styrofoam membuat produk
terkesan menarik.
Jenis pemasaran secara online dan offline. Kami akan memasarkan produk kami
secara langsung di lingkungan sekolah, karena lingkungan tersebut banyak peminatnya.
serta kami juga akan memasarkan nya melalui media social pribadi kami.
 Logo

C. Visi dan Misi Usaha


 Visi : - Menghasilkan produk yang berkualitas dengan mengutamakan kepuasan
konsumen.
- Menyediakan makanan dengan harga terjangkau.
- Menjadi burger yang memberikan inovasi kepada anak muda untuk
berkreasi.
 Misi : Meningkatkan kualitas dengan harga yang tetap terjangkau serta menyesuaikan
produk makanan dengan selera masyarakat. Memberikan pelayanan yang
memuaskan kepada konsumen dengan berpedoman bahwa konsumen adalah
raja. Menjaga suasana tetap nyaman. Menjaga kebersihan tempat dan makanan.
Memberikan pelayanan yang cepat. Kepuasan konsumen selalu yang utama.

D. Kepemilikan Usaha
 Nama : Anggie Dwi Ayum Risnanda
Kelas : XII AKL 1
Alamat : Jl Kidemang Desa Sidomulyo RT 02 RW 01 Buduran Sidoarjo
No. Hp : 087854989212
 Nama : Anggun Puspita Sari
Kelas : XII AKL 1
Alamat : Wadungasih RT 01 RW 01 Buduran Sidoarjo
No. Hp : 08884829994

 Nama : Anindya Fitri Wiyani


Kelas : XII AKL 1
Alamat : Jl Sono Indah RT 02 RW 03 Buduran Sidoarjo
No. Hp : 08976450426
 Nama : Ari Amalia Rossiana
Kelas : XII AKL 1
Alamat : Beciro RT 04 RW 01 Jumputrejo Sukodono
No. Hp : 081938092123

E. Rencana Pelaksanaan Usaha


 Waktu : Agustus – September 2022
 Tempat : SMK Antartika 2 Sidoarjo
BAB 2

ASPEK OPERASIONAL

A. Kebutuhan Bahan Baku


 Bahan:
- Roti burger
 Isian burger:
- Daun selada
- Timun, iris tipis
- Ayam spicy
- Keju slice
 Bahan Ayam Pedas :
- 3 bgks Tepung ayam krispi (saya pake yang merk Sasa Hot Crispy)
- Siapkan ayam ½ kg
Bahan Saus Pedas:
- 1 bungkus Saus sambal
- ½ bungkus Saus tomat
- 8 siung Bawang putih
- Secukupnya Minyak sedikit untuk menumis bawang
- Secukupnya garam
- Secukupnya Air
- Secukupnya Boncabe (boleh level apa saja jika ingin lebih pedas boleh 2
bungkus/lebih)
- 1 bungkus Saus tiram
- 5 sdm Kecap asin
B. Kebutuhan Mesin dan Peralatan
 Styrofoam
 kompor
 Teflon
 Spatula
 wajan
 Pisau

C. Deskripsi Produksi Usaha

 Cara Membuat Ayam Spicy

- Cuci bersih ayam dengan air mengalir.


- Siapkan wadah besar dan campurkan tepung terigu, tepung ayam krispi. Aduk rata.

- Setelah 15 menit, gulingkan ayam ke adonan tepung secara merata. Lakukan proses
ini sampai semua berlumur tepung.
- Panaskan banyak minyak dalam wajan untuk menggoreng.
- Setelah minyak panas, goreng ayam tepung dengan api sedang sampai matang
berwarna kecoklatan. Angkat dan tiriskan ayam goreng.

 Cara Membuat Baluran Saos

- Sedangkan untuk membuat baluran saosnya, siapkan wajan lain yang bersih dan
panaskan margarin sampai mencair.
- Tumis bawang putih cincang sampai benar-benar harum
- Tambahkan bahan saus yaitu saus sambal pedas, saus tomat, saus tiram, garam, dan
boncabe.
- Aduk rata dan masak saus sampai meletup-letup. Jangan lupa koreksi rasanya.

- Jika sausnya sudah meletup-letup, tuang ayam goreng ke dalam saus dan masak
sebentar agar bumbu saus melumuri ayam goreng secara rata.

- Siapkan piring saji dan taruh ayam dalam piring.

 Cara Menyusun Burger

- Lelehkan margarin lagi lalu panggang sebentar roti bun burger nya agar hangat.
- Jika semua bahan sudah siap, ambil satu roti burger bagian bawah
- Lalu susun bahan isiannya yaitu 1 lembar selada, mentimun, ayam spicy dan keju
slice.
- Terakhir, tutup lagi dengan potongan roti burger bagian atas.
- Lakukan proses di atas sampai semua bahan habis.

D. Gambaran Hasil Produk

Anda mungkin juga menyukai