Anda di halaman 1dari 13

PROGRAM KERJA

UNIT RUANG RAWAT INAP LANTAI 2 RUMAH SAKIT AIRAN RAYA


LAMPUNG SELATAN TAHUN 2022

RUMAH SAKIT AIRAN RAYA LAMPUNG SELATAN


Jalan Airan Raya No.99 Way Hui Lampung Selatan
Telp. (0721) 5617799, 5617
KATA PENGANTAR

Puji syukur kita panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas rahmat-Nya
penyusunan program kerja Unit Rawat Inap Lantai 2 ini dapat selesai dan menjadi
acuan di Unit Rawat Inap Lantai 2.

Saat ini kebutuhan akan standar pelayanan merupakan suatu hal yang sangat penting,
khususnya di Unit Rawat Inap Lantai 2. Program kerja ini akan menjadi acuan bagi
petugas untuk menjalankan organisasi dalam penyelenggaraan pelayanan kesehatan
kepada pasien sesuai dengan batasan dan tanggung jawab masing-masing.

Program kerja ini masih jauh dari sempurna, oleh karena itu masukan dan saran dari
berbagai pihak sangat kami harapkan untuk revisi dikemudian hari.

Akhir kata kami ucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah
membantu terwujudnya penyusunan program kerja di Unit Rawat Inap Lantai 2 di
Rumah Sakit Airan Raya.

Way Huwi, Januari 2022

Penyusun

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR............................................................................................................
DAFTAR ISI..........................................................................................................................
BAB I PENDAHULUAN......................................................................................................
A. Pendahuluan................................................................................................................
B. Visi dan Misi...............................................................................................................
C. Ruang Lingkup............................................................................................................
BAB II LATAR BELAKANG...............................................................................................
BAB III TUJUAN UMUM DAN TUJUAN KHUSUS.........................................................
A. Tujuan Umum.............................................................................................................
B. Tujuan Khusus............................................................................................................
BAB IV KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN.............................................
A. Kegiatan Pokok..........................................................................................................
B. Rincian Kegiatan........................................................................................................
C. Rincian Biaya.............................................................................................................
BAB V CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN...............................................................
BAB VI SASARAN...............................................................................................................
BAB VII JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN..........................................................
BAB VIII EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN..................
A. Evaluasi Proses..........................................................................................................
B. Evaluasi Hasil............................................................................................................
BAB IX PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN.......................
A. Pencatatan, Pelaporan Dan Evaluasi Kegiatan..........................................................
B. Pelaporan...................................................................................................................

ii
BAB I
PENDAHULUAN
A. Pendahuluan
Unit Rawat inap lantai 2 sebagai salah satu unit pelayanan di rumah sakit. Unit
rawat inap berusaha memberikan Pelayanan yang profesional dan berpusat pada
pasien dengan mengutamakan Mutu dan Keselamatan Pasien semua dilakukan
untukmendukungakreditasi yangberpusatpada mutu dan keselamatan pasien.
Sehingga harus berbenah, supaya semua proses dapat dilakukan dengan baik
untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan di Rumah Sakit Airan Raya.
Rumah sakit adalah semua sarana kesehatan yang menyelenggarakan pelayanan
rawat inap,rawat jalan, gawat darurat, tindakan medik yang dilaksanakan selama
24 jam melalui upaya kesehatan perorangan. Dalam penyelenggaraan pelayanan
rumah sakit, maka rumah sakit harus melakukanupaya peningkatan mutu
pelayanan umum dan pelayanan medik baik melalui akreditasi, sertifikasi
ataupun proses peningkatan mutu lainnya. Dalam perkembangannya rumah sakit
telah berubah menjadi suatu institusi yang sangat kompleks sehingga
memerlukan suatu manajemen yang baik. Dengan mengikuti standar akreditasi
rumah sakitdi Indonesia maka diharapkan rumah sakit akan dapat memberikan
sebuah pelayanan yang baik,pelayanan yang baik ini tidak akan terwujud
apabila rumah sakit tidak memperhatikan fasilitaskeamanan untuk pasien
(patient safety), pengunjung, dan petugas (Keselamatan dan Kesehatan
Kerja).Upaya peningkatan mutu pelayanan kesehatan dapat diartikan
keseluruhan upaya dankegiatan secara komprehensif dan integrative yang
menyangkut struktur, proses, outcome secaraobjektif, sistematik dan berlanjut
memantau dan menilai mutu dan kewajaran pelayanan terhadappasien,
menggunakan peluang untuk meningkatkan pelayanan pasien, dan memecahkan
masalah-masalah yang terungkapkan sehingga pelayanan yang diberikan di
rumah sakit berdaya guna dan berhasil guna.

B. Visi dan Misi


1. Visi
Menjadi rumah sakit terdepan dalam memberikan pelayanan kesehatan yang
bermutu di lampung
2. Misi
a. Melaksanakan seluruh pelayanan kesehatan yang di berikan sesuai
dengan standar mutu pelayanan
b. Membangun pelayanan kesehatan dengan sistem informasi management
1
yang terintegritas
c. Menciptakan budaya kerja rumah sakit mengutamakan mutu dan
kesehatan pasien
d. Membangun sumber daya melalui pendidikan dan pelatihan yang
berkesinambungan
C. Ruang Lingkup
Ruang lingkup rawat inap lantai 2 adalah:
1. Pasien rawat inap
2. Pasien umum
3. Pasien jaminan asuransi
4. Pasien Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)

2
BAB II
LATAR BELAKANG

Hal Peningkatan kinerja pelayanan kesehatan telah menjadi tema utama diseluruh
dunia. Dengan tema ini,  pelayanan kesehatan dan kelompok profesional kesehatan
sebagai pemberi pelayanan harus menampilkan akuntabilitas sosial  mereka dalam
memberikan pelayanan yang mutakhir kepada konsumen yang berdasarkan standar
profesionalisme, sehingga diharapkan dapat memenuhi harapan masyarakat. Sebagai
konsekuensinya peningkatan kinerja memerlukan persyaratan yang diterapkan dalam
melaksanakan pekerjaan yang berdasarkan standar tertulis.
Dalam pelayanan keperawatan di Rawat Inap, standar sangat membantu perawat
untuk mencapai asuhan yang berkualitas, sehingga harus berfikir realistis tentang
pentingnya evaluasi sistematis terhadap semua aspek asuhan yang berkualitas tinggi
Namun keberhasilan dalam mengimplementasikan standar sangat tergantung pada
individu itu sendiri, usaha bersama dari semua staf serta partisipasi dari seluruh
anggota profesi.
Pelayanan rawat inap di rumah sakit perlu di tingkatkan dan dikembangkan secara
berkesinambungan dalam rangka memenuhi kebutuhan pelayanan, pengobatan,
perawatan, ke pasien baik dengan penyakit menular atau penyakit tidak
menular.Standar yang dikembangkan  dengan baik akan memberikan ciri ukuran
kualitatif yang tepat seperti yang tercantum dalam standar pelaksanaannya Standar
selalu berhubungan dengan mutu karena standar menentukan mutu. Standar dibuat
untuk mengarahkan cara pelayanan yang akan diberikan serta hasil yang ingin
dicapai. Standar merupakan pernyataan-pernyataan tertulis mengenai harapan –
harapan singkat ketrampilan/kompetensi untuk memastikan pencapaian suatu hasil
tertentu.Untuk menjamin mutu asuhan yang diberikan, standar merupakan landasan
normatif dan parameter untuk menentukan tingkat keberhasilan dalam memenuhi
kebutuhan yang seharusnya. Dalam penyusunan standar diharuskan untuk
memperhatikan proses dan harapan  yang akan terjadi dalam upaya meningkatkan
mutu layanan. Standar praktik sangat diperlukan dalam pelayanan  keperawatan di
Rawat Inap Standar sangat membantu keperawatan untuk mencapai asuhan yang
berkualitas. Standar digunakan terutama pada tiga proses evaluasi yaitu menilai diri
sendiri, inspeksi dan akreditasi.

3
BAB III
TUJUAN UMUM DAN TUJUAN KHUSUS

A. Tujuan Umum
Meningkatkan pelayanan keperawatan di Unit rawat inap lantai 2 Rumah Sakit.
B. Tujuan Khusus
Tujuan khusus dari penyusunan program kerja Unit rawat inap lantai 2 ini dapat
di bagi 3 yaitu :
1. Meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan SDM dalam pelayanan
keperawatan.
2. Terpenuhinya sarana dan fasilitas sesuai standart.
3. Terwujudnya mutu pelayanan keperawatan yang professional

4
BAB IV
KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN
A. Kegiatan Pokok
1. Perencanaan kebutuhan ketenagaan
2. Pencapaian terhadap indikator mutu rawat inap
3. Perencanaan kebutuhan sarana prasarana
4. Pengembangan SDM
5. Pelaksanaan orientasi tenaga baru
6. Program keselamatan dan kesehatan kerja rumah sakit
B. Rincian Kegiatan
1. Kegiatan perencanaan kebutuhan ketenagaan
a. Menghitung pola ketenagaan
b. Berdasarkan analisa kebutuhan tenaga sesuai standar yang ditetapkan
rumah sakit.
c. Berkoordinasi dengan PSDM.
2. Kegiatan pencapaian terhadap indikator mutu rawat inap
a. Menghimpun dan mengolah data terhadap indikator mutu yang telah
ditetapkan.
b. Menganalisa data yang telah ditetapkan.
3. Kegiatan Perencanaan kebutuhan sarana prasarana
a. Berkoordinasi dengan logistik.
b. Berdasarkan kebutuhan rutin dan rencana pengembangan di ruang rawat
inap lantai 2.
4. Kegiatan pengembangan SDM
a. Berkoordinasi dengan Unit Diklat.
b. Melaksanakan pelatihan-pelatihan dilingkungan internal maupun
eksternal.
5. Kegiatan pelaksanaan orientasi tenaga baru
a. Melaksanakan orientasi pegawai baru sesuai dengan tugas pokok fungsi
di unit rawat inap lantai 2.
b. Beroordinasi dengan Unit Diklat
6. Kegiatan program keselamatan dan kesehatan kerja rumah sakit
a. Melakukan monitor pelaksanaan cuci tangan dan penggunaan APD bagi
staf, pasien dan pengunjung rawat inap.
b. Melakukan Medical Check Up (MCU) berkala berkoordinasi dengan
PSDM
5
BAB V
CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN
A. Kegiatan perencanaan kebutuhan ketenagaan
1. Menghitung jumlah karyawan yang sudah menjadi pelaksana kemudian
dilakukan perhitungan pola ketenagaan apabila ada kekurangan karyawan di
dalam pelaksanaan sesuai peraturan rumah sakit.
2. Jika kebutuhan belum mencapai perhitungan pola ketenagaan maka kepala
ruangan rawat inap lantai 2 mengajukan permohonana penambahan
karyawan sesuai perhitungan pola ketenagaan.
3. Setelah permohonan telah disetujui maka selanjutnya berkoordinasi dengan
PSDM untuk dapat dilakukan perekrutan karyawan.
B. Kegiatan pencapaian terhadap indikator mutu rawat inap
1. Melakukan pengumpulan data harian setiap hari dari pengumpul data sesuai
indikator yang di tentukan.
2. Melakukan validasi untuk dapat mengetahui kepatuhan pengumpul data
indikator mutu.
3. Penanggung jawab melakukan pengecekan berkala untuk melihat kepatuhan
pengumpul data serta validasi data.
C. Kegiatan Perencanaan kebutuhan sarana prasarana
1. Merekap seluruh kebutuhan logistik yang belum terpebuhi di ruang rawat
inap lantai 2
2. Melakukan amprahan setiap hari senin dan kamis untuk melengkapi
kebutuhan logistis ruang rawat inap lantai 2
D. Kegiatan pengembangan SDM
1. Merekap seluruh karyawan rawat inap lantai 2 dalam pelatihan yang akan
expired misalnya pelatihan BTCLS serta pelatihan-pelatihan yang lainnya
2. Mengajukan pelatihan ke unit diklat untuk dapat melakukan pelatihan
tersebut.
E. Kegiatan pelaksanaan orientasi tenaga baru
1. Melaksanakan orientasi khusus untuk ruang rawat inap lantai 2 untuk
karyawan baru selama 2 minggu
2. Dilakukan penilaian terhadap karyawan baru setelah di orientasi khusus
kemudian diberikan ke unit diklat atas penilaian orientasi khusus.
F. Kegiatan program keselamatan dan kesehatan kerja rumah sakit
1. Melakukan monitoring untuk pelaksanaan cuci tangan dan penggunaan
APD.
6
2. Melakukan MCU berkala untuk karyawan rawat inap lantai 2.
BAB VI
SASARAN

1. Kegiatan perencanaan kebutuhan ketenagaan dengan target 100%


2. Kegiatan pencapaian terhadap indikator mutu rawat inap dilakukan setiap hari oleh
pengumpul data dan vailidasi
3. Kegiatan Perencanaan kebutuhan sarana prasarana dilakukan 2x seminggu
4. Kegiatan pengembangan SDM minimal 20 jam per tahun
5. Kegiatan pelaksanaan orientasi tenaga baru target 100%
6. Kegiatan program keselamatan dan kesehatan kerja rumah sakit untuk penggunaan
cuci tangan dan penggunaan APD harus 100% serta MCU berkala minimal 1 tahun
sekali

7
BAB VII
JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN
2022
NO Kegiatan Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agust Sep Okt Nov Des
1 Kegiatan perencanaan kebutuhan ketenagaan 
Kegiatan pencapaian terhadap indikator mutu
2
rawat inap            
Kegiatan Perencanaan kebutuhan sarana           
3
prasarana 
4 Kegiatan pengembangan SDM            
5 Kegiatan pelaksanaan orientasi tenaga baru            
Kegiatan program keselamatan dan kesehatan
6 kerja rumah sakit untuk penggunaan cuci
tangan dan penggunaan APD            
Kegiatan program keselamatan dan kesehatan
7
kerja rumah sakit untuk MCU berkala 
8 Kegiatan perencanaan kebutuhan ketenagaan 
Kegiatan pencapaian terhadap indikator mutu
9
rawat inap            

8
BAB VIII
EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN

A. Evaluasi Proses
Semua kegiatan program berjalan sesuai jadwal
B. Evaluasi Hasil
Adanya laporan evaluasi dari setiap kegiatan yang dilaksanakan, ditandatangani
oleh Direktur.

9
BAB IX
PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN

A. Pencatatan, Pelaporan Dan Evaluasi Kegiatan


1. Pencatatan dilakukan pada saat pelaksanaan kegiatan
2. Laporan bulanan diserahkan diawal bulan
3. Dilakukan evaluasi kegiatan oleh Kasie Keperawatan
4. Hasil evaluasi dilakukan dianalisa, dan dipakai dasar sebagai penyusunan
program kerja tahun selanjutnya.
B. Pelaporan
Adapun laporan yang terlampir didalam program kerja unit rawat inap lantai 2
adalah :
1. Laporan kegiatan indikator mutu
2. Laporan kegiatan Pendidikan dan pelatihan
3. Laporan perencanaan kebutuhan SDM
4. Laporan di serahkan kepada Direktur rumah sakit.

DITETAPKAN DI : WAY HUWI


PADA TANGGAL: 06 MEI 2022
DIREKTUR RS. AIRAN RAYA,

Dr. ZUCHRADY, MM., PIA


NIP : 002.04.19

15

Anda mungkin juga menyukai