Anda di halaman 1dari 7

CRITICAL BOOK REVIEW

“ILMU PENDIDIKAN DALAM PERSPEKTIF ISLAM”

Mata Kuliah : Ilmu Pendidikan Islam

Dosen Pengampu : Zuliana, S.Pd.I., M.Pd.

Disusun oleh:

Nadia Shabrina

NIM :

2101020182

Fakultas Agama Islam

Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Medan

2021
KATA PENGANTAR
Alhamdulillahirobbil’alamiin, puji syukur kehadirat Allah subhanahu wata’ala, berkat
rahmat dan limpahan kasih sayang-Nya penulis bisa menyusun dan menyajikan tugas mereview
sebuah buku yang berjudul “Ilmu Pendidikan dalam Perspektif Islam”.

            Tulisan ini dibuat untuk memenuhi tugas akhir pada mata kuliah Ilmu Pendidikan Islam
semester ganjil tahun 2022. Tak lupa Penulis mengucapkan terima kasih kepada Ibu dosen
pengampu yang telah memberikan bimbingan dan arahan, juga berbagai pihak yang telah
memberikan dorongan dan motivasi.

Penulis menyadari bahwa dalam penyelesaian tugas ini, masih terdapat banyak
kekurangan dan jauh dari kesempurnaan. Oleh karena itu, Penulis mengharapkan kritik serta
saran yang membangun guna menyempurnakan tugas ini dan dapat menjadi acuan dalam
menyusun tugas-tugas selanjutnya.

           Penulis juga memohon maaf apabila dalam penulisan tugas ini terdapat kesalahan dan
kekeliruan sehingga membingungkan pembaca dalam memahami maksudnya.

Medan, 5 Januari 2022

Penulis
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR...........................................................................................
DAFTAR ISI.........................................................................................................
BAB I PENDAHULUAN.....................................................................................
BAB II PEMBAHASAN.......................................................................................
2.1. Teori Belajar.......................................................................................
2.2 Metode Pembelajaran..........................................................................
BAB III Kesimpulan dan Saran.............................................................................
3.1 Kesimpulan..........................................................................................
3.2. Saran...................................................................................................
DAFTAR PUSTAKA............................................................................................
BAB I

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang

Pembahasan tentang Ilmu Pendidikan tidak mungkin terlepaskan dari manusia. Manusia
adalah makhluk yang menarik. Oleh karena itu, ia telah menjadi sasaran studi sejak dahulu, kini,
dan kemudian hari. Dalam sejarah pertumbuhan masyarakat, pendidikan senantiasa menjadi
perhatian utama dalam rangka memajukan kehidupan generasi sejalan dengan tuntutan
masyarakat.

Pada masa ini, umat Islam dalam keadaan lemah. Mereka lemah dalam bidang ekonomi,
politik, sosial, budaya, ilmu, teknologi, dan juga dalam bidang pendidikan. Tanpa mengabaikan
segi-segi lainnya, bidang pendidikan sesungguhnya mempunyai dampak berantai terhadap
kelemahan tersebut secara keseluruhan. Artinya kelemahan umat Islam dalam bidang
pendidikan, jika dibiarkan terus-menerus niscaya akan melestarikan kelemahan dalam segi-segi
kehidupan yang lainnya.

Pendidikan Islam menjadi tumpuan harapan bagi lahirnya manusia-manusia terdidik yang
mampu membangun masyarakat Islam di tengah-tengah masyarakat dunia dan sekaligus
membuktikan Islam sebagai rahmatan lil ‘alamin. Namun, patut disadari bahwa lembaga-
lembaga pendidikan Islam belum menemukan bentuk idealnya yang mampu mengembangkan
potensi umat Islam dalam mengejar ketertinggalannya itu.

Sampai saat ini, tentang konsep dan sistem operasional pendidikan Islam masih
dipersoalkan, lebih dalam era perkembangan pesat IP-TEK masa kini, pendidikan Islam makin
dirasakan tidak mampu berpacu dengan tuntutan perkembangan masyarakat dan
perkembangannya masih berjalan begitu lamban. Persoalannya, apakah Islam memang tidak
mempunyai konsep tentang pendidikan? Jawabannya masih samar-samar. Problem pertama yang
paling krusial tampak pada belum adanya kesepakatan, apalagi final, apa sesungguhnya yang
dimaksud dengan pendidikan Islam itu? Jawaban dari pertanyaan mendasar ini bukanlah hanya
bersifat ilmuan (ilmu kependidikan), tetapi juga bersifat filosofis dan komulatif.
Tanggung jawab kita semua adalah mencari rumusan-rumusan baru baik secara organik,
sistematik maupun fungsional tentang pendidikan Islam yang mampu menjawab persoalan-
persoalan umat masa kini dan mendatang tanpa meninggalkan acuan petunjuk Al-Qur'an dan As-
Sunnah. Menurut Tohari Musnamar, seluruh umat Islam seyogyanya merasa berkepentingan dan
terlibat di dalam usaha perumusan baru ini, untuk bersama-sama mengkaji secara mendalam dan
mencari jawaban dan pemecahan dari masalah-masalah di atas secara tuntas. Semakin segera
terpecahkan semakin baik, sebaliknya semakin lama masalah tersebut (konsep pendidikan Islam
dan sistem operasionalnya yang tepat) tertunda, berarti semakin membiarkan umat Islam
tertinggal laju kemajuan zaman, atau ikut maju tetapi menyimpang dari rel tuntunan agama
Islam.

Dari identifikasi persoalan-persoalan di atas, studi ini akan mencoba membahas


alternatif-alternatif pemikiran pendidikan Islam dalam sebuah "Kerangka Aktualisasi" di tengah
teori-teori dan praktik-praktik kependidikan yang ada. Yang dimaksud dengan kerangka dalam
studi ini adalah frame atau sketsa pendidikan Islam. Sedangkan aktualisasi dimaksudkan
penggalian nilai-nilai dan potensi-potensi Islam yang dapat diterapkan dalam pendidikan umat di
tengah hiruk pikuk teori dan praktek pendidikan ala Barat yang dinilai berdimensi sekuler.

Pendidikan Islam berusaha merealisasikan misi agama Islam dalam tiap pribadi manusia,
yaitu menjadikan manusia sejahtera dan bahagia dalam cita Islam. Proses pendidikan Islam harus
berlangsung secara konstektual dengan nilai-nilai, karena Islam sebagai agama wahyu
mengandung sistem nilai yang menjadi pedoman hidup umat manusia dalam segala bidang,
termasuk bidang pendidikan. Untuk mengarahkan proses yang konsisten sesuai cita-cita
pendidikan Islam, fungsi ilmu pendidikan Islam adalah sebagai petunjuk jalan bagi proses
operasionalisasinya, proses inilah yang akan menjadi umpan balik (feedback) dalam mengoreksi
berbagai teori yang disusun ilmu pendidikan Islam.
BAB II

PENDIDIKAN ISLAM
A. Pengertian Pendidikan Islam
Ilmu pendidikan Islam adalah ilmu pendidikan yang berdasarkan Islam. Isi ilmu adalah
teori. Maka isi ilmu pendidikan adalah teori-teori tentang pendidikan; ilmu pendidikan Islam
merupakan kumpulan teori tentang pendidikan berdasarkan ajaran Islam. Akan tetapi, isi ilmu
disini tidak hanya kumpulan teori, tetapi juga penjelasan tentang teori itu dan data yang
mendukung penjelasan teori itu. Ilmu (sains) adalah sejenis pengetahuan manusia yang logis
yang diperoleh dengan riset terhadap objek-objek yang empiris.
Adapun pengertian pendidikan itu sendiri adalah berbagai usaha yang dilakukan oleh
seseorang (pendidik) terhadap seseorang (peserta didik) agar tercapai perkembangan maksimal
yang positif. Salah satu diantara usaha itu dengan cara mengajarkannya, yaitu mengembangkan
pengetahuan dan keterampilannya. Selain itu, dia juga memberikan contoh (teladan) agar ditiru,
memberikan pujian dan hadiah, mendidik dengan cara membiasakan dan lain-lain yang tidak
terbatas jumlahnya.
Pendidikan merupakan proses sosialisasi anak yang terarah. Pendidikan dalam arti luas
harus diartikan bahwa perkembangan anak dipengaruhi oleh kehidupan keluarga, masyarakat dan
kelembagaan. Penanaman norma perilaku yang benar secara sengaja diberikan kepada peserta
didik yang belajar di kelembagaan pendidikan (sekolah).
Sedangkan kata Islam menjadi imbuhan pada kata pendidikan menunjukkan warna,
model, bentuk dan ciri bagi pendidikan, yaitu pendidikan yang bernuansa Islam atau pendidikan
yang Islami. Secara psikologis, kata tersebut mengindikasikan suatu proses untuk mencapai nilai
moral, sehingga subjek dan objeknya senantiasa mengkonotasikan kepada perilaku yang bernilai,
dan menjauhi sikap amoral.
Ada beberapa definisi pendidikan Islam yang dikemukakan oleh beberapa tokoh,
diantaranya:

Muhammad Fadil Al-Jamali : Pendidikan Islam adalah proses yang mengarahkan manusia
kepada kehidupan yang mengangkat derajat kemanusiaannya sesuai dengan kemampuan dasar
(fitrah) dan kemampuan ajarnya.
Omar Mohammad Al-Toumy : Pendidikan Islam adalah usaha mengubah tingkah laku dalam
kehidupan, baik individu maupun bermasyarakat serta berinteraksi dengan alam sekitar melalu
proses kependidikan berlandaskan nilai Islam.

Anda mungkin juga menyukai