Anda di halaman 1dari 125

LAPORAN

PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL) RUMAH SAKIT


DI
RS IDAMAN BANJARBARU
Jl. Trikora No.115, Guntungmanggis, Kec. Landasan Ulin, Kota Banjar
Baru, Kalimantan Selatan 70721
(25 Oktober s.d 15 November 2022)

Disusun oleh:
Alifira Adhany Yustian NIM. 11194761910453
Misa Raema NIM. 11194761910482
M. Rian Al Nafis Karami NIM. 11194761910484
Noor Aspia NIM. 11194761910488

PROGRAM STUDI SARJANA FARMASI


FAKULTAS KESEHATAN
UNIVERSITAS SARI MULIA
BANJARMASIN
TA 2022/2023
LEMBAR PENGESAHAN
LAPORAN
PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL) RUMAH SAKIT
DI
RS IDAMAN BANJARBARU
(25 Oktober s.d 15 November 2022)

Laporan ini disusun untuk memenuhi peryaratan mengikuti ujian praktik


kerja lapangan (PKL) pada Program Studi Sarjana Farmasi
Fakultas Kesehatan
Universitas Sari Mulia
Banjarmasin

Disusun oleh:
Alifira Adhany Yustian NIM. 11194761910453
Misa Raema NIM. 11194761910482
M. Rian Al Nafis Karami NIM. 11194761910484
Noor Aspia NIM. 11194761910488

Disetujui oleh:
Dosen Pembimbing Apoteker Pembimbing RS

apt. Saftia Aryzki, M.Farm apt. Muhammad Rahimi, S.Farm


NIK. 1166012022217 NRP. 94.043.1.17
Mengetahui
Ketua Jurusan Farmasi Kepala Instalasi Farmasi RS

apt. Noval, M.Farm apt. Ayu Soraya, M.Clin.Pharm


NIK. 1166042017095 NIP. 19830713 201001 2 010

DAFTAR ISI

ii
HALAMAN COVER..............................................................................................i
LEMBAR PENGESAHAN...................................................................................ii
DAFTAR ISI.........................................................................................................iii
DAFTAR LAMPIRAN..........................................................................................v
BAB I PENDAHULUAN.......................................................................................1
1.1 Latar Belakang........................................................................................1
1.2 Tujuan PKL Rumah Sakit.....................................................................2
BAB II ASPEK ADMINISTRASI........................................................................3
2.1 Rumah Sakit............................................................................................3
2.2 Instalasi Farmasi Rumah Sakit..............................................................5
2.3 Struktur Organisasi Rumah Sakit.........................................................7
2.4 Struktur Organisasi Instalasi Farmasi Rumah Sakit..........................9
2.5 Alur Pelayanan Resep di Rumah Sakit...............................................12
BAB III ASPEK MANAJEMEN RUMAH SAKIT..........................................16
3.1 SOP Metode Pemilihan sediaan farmasi dan alat kesehatan............16
3.2 SOP Metode Perencanaan sediaan farmasi dan alat kesehatan.......18
3.3 SOP Metode Pengadaan sediaan farmasi dan alat kesehatan..........21
3.4 SOP Metode Penerimaan sediaan farmasi dan alat kesehatan.........23
3.5 SOP Metode Penataan dan Penyimpanan sediaan farmasi dan alat
kesehatan................................................................................................25
3.6 SOP Metode Pendistribusian sediaan farmasi dan alat kesehatan. .31
3.7 SOP Metode Pengendalian sediaan farmasi dan alat kesehatan......33
3.8 SOP Metode Pencatatan dan Pelaporan sediaan farmasi dan alat
Kesehatan...............................................................................................34
3.9 SOP Metode Pemusnahan sediaan farmasi dan alat kesehatan.......36
BAB IV ASPEK PELAYANAN KLINIS...........................................................39
4.1 Pengkajian dan Pelayanan Resep........................................................39
4.2 Penelusuran Riwayat Obat...................................................................41
4.3 Rekonsiliasi............................................................................................42
4.4 Pelayanan Informasi Obat (PIO).........................................................44
4.5 Konseling................................................................................................45
4.7 PTO.........................................................................................................48
4.8 Monitoring Efek Samping Obat (MESO)...........................................49
4.9 Evaluasi Penggunaan Obat (EPO).......................................................51
4.10 Dispensing Sediaan Steril.....................................................................51

iii
BAB V ANALISA KASUS..................................................................................53
5.1 Kasus Managemen................................................................................53
5.2 Kasus Pelayanan Klinis.........................................................................55
A. Kasus 1...............................................................................................55
B. Kasus 2...............................................................................................77
C. Kasus 3...............................................................................................89
D. Kasus 4...............................................................................................96
DAFTAR PUSTAKA.........................................................................................114
LAMPIRAN............................................................................................................1

DAFTAR LAMPIRAN
Gambar 1 Rak Penyimpanan Obat Tblet Generik...................................................1
Gambar 2 Rak Penyimpanan Obat Program............................................................1
Gambar 3 Rak Penyimpanan Obat Injeksi...............................................................1
Gambar 4 Rak Penyimpanan Obat Sirup.................................................................2
Gambar 5 Rak Penyimpanan Obat Tetes Mata........................................................3

iv
Gambar 6 Lemari Pendingin untuk Obat Suhu Dingin............................................3
Gambar 7 Lemari Penyimpanan Obat High Alert...................................................4
Gambar 8 Lemari Narkotika dan Psikotropika........................................................4
Gambar 9 Area Peracikan Obat...............................................................................5
Gambar 10 Etiket.....................................................................................................5
Gambar 11 Contoh Lembar Kartu Stok Obat..........................................................6
Gambar 12 Lembar Copy Resep..............................................................................7
Gambar 13 Contoh Lembar Resep...........................................................................8
Gambar 14 Lembar Entri/Rekap Pemberian Resep.................................................8
Gambar 15 Formulir Telaah Resep dan Obat..........................................................9
Gambar 16 Formulir Rekonsiliasi Obat.................................................................10
Gambar 17 Surat Pesanan Obat.............................................................................11
Gambar 18 Surat Faktur.........................................................................................12

BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Rumah Sakit sebagai salah satu sarana upaya kesehatan yang
menyelenggarakan kegiatan pelayanan kesehatan serta dapat dimanfaatkan
untuk pendidikan tenaga kesehatan dan penelitian. Pelayanan di rumah
sakit berupa pelayanan rawat jalan,pelayanan rawat inap,dan pelayanan
gawat darurat yang mencakup pelayanan medik dan penunjang medik.

v
Salah satu unit pelayanan yng mempunyai peranan yang sangat penting
didalamnya adalah unit kefarmasian.
Instalasi farmasi Rumah sakit (IFRS) merupakan departemen yang
dipimpin oleh apoteker, bertanggung jawab untuk perencanan, pengadaan
obat, penyimpanan, pendistribusian obat, penghapusan obat dan
pengawasan terhadap kebutuhan farmasi, untuk meningkatkan
penggunaannya di rumah sakit serta memberi informasi dan menjamin
kualitas pelayanan yang berhubungan dengan penggunaan obat dan
kebutuhan farmasi.
Tujuan dari pembangunan kesehatan adalah tercapainya hidup
sehat bagi setiap penduduk untuk mewujudkan derajat kesehatan yang
optimal sebagai salah satu kesejahteraan umum, pelayanan farmasi di
Rumah Sakit merupakan bagian yang tidak bisa dipisahkan dari pelayanan
farmasi di Rumah Sakit secara keseluruhannya. Instalasi Farmasi di
Rumah Sakit merupakan satu-satunya unit di Rumah Sakit yang
mengadakan bertanggung jawab atas pengadaan dan penyajian informasi
obat yang siap pakai bagi semua pihak di rumah sakit, baik petugas
maupun pasien.
Melalui pembekalan praktik kerja lapangan, dapat memberikan
pengetahuan atau wawasan yang berkaitan dengan dunia kerja yang
sebenarnya dengan mengadakan Praktik Kerja Lapangan (PKL). PKL
adalah suatu bentuk pelatihan dengan cara memberikan pengalaman
belajar bagi mahasiswa untuk berpartisipasi dengan tugas langsung di
dunia kerja. PKL akan menambah kemampuan untuk mengamati,
mengkaji, serta menilai antara teori dengan kenyataan yang terjadi di
lapangan yang pada akhirnya dapat meningkatkan kualitas mahasiswa
dalam mengamati permasalahan dan persoalan, baik dalam bentuk aplikasi
teori maupun kenyataan yang sebenarnya. Dalam pelaksanaan Praktek
Kerja Lapangan, di Rumah Sakit Daerah Idaman Banjarbaru.
1.2 Tujuan PKL Rumah Sakit
1. Meningkatkan pemahaman mahasiswa tentang peran, fungsi, posisi
dan tanggung jawab sarjana farmasi dalam pelayanan kefarmasian di
rumah sakit.

vi
2. Membekali mahasiswa agar memiliki wawasan, pengetahuan,
keterampilan dan pengalaman praktis untuk melakukan pekerjaan
kefarmasian di rumah sakit.
3. Memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk melihat dan
mempelajari strategi dan kegiatan-kegiatan yang dapat dilakukan
dalam rangka pengembangan praktik kefarmasian di rumah sakit.
4. Mempersiapkan mahasiswa dalam memasuki dunia kerja sebagai
tenaga farmasi yang profesional.
5. Memberi gambaran nyata tentang permasalahan dan bagaimana cara
pemecahan masalah terkait pekerjaan kefarmasian di rumah sakit.
6. Memberikan kesempatan mahasiswa untuk berkomunikasi dengan
tenaga kesehatan lainnya yang ada di rumah sakit dalam peningkatan
pelayanan kesehatan.

BAB II
ASPEK ADMINISTRASI
2.1 Rumah Sakit
Rumah Sakit Umum Daerah Kota Banjarbaru berdiri pada tahun
1965 adalah sebuah Usaha Kesehatan Ibu dan Anak (UKIDA) milik
Pemerintah Propinsi Kalimantan Selatan, pembentukannya bertujuan agar
para ibu dan anak terhindar dari berbagai penyakit menular yang
mewabah, kemudian pada tahun 1965 ditingkatkan menjadi Balai
Kesehatan Ibu dan Anak (BKIA) Pada tahun 1971 dengan respon
masyarakat yang sangat tinggi dikembangkan lagi dan ditetapkan

vii
menjadi sebuah Rumah Sakit Umum type “D” oleh Pemerintah Provinsi
Kalimantan Selatan dengan jumlah tempat tidur 40 buah.
Kemudian RSUD banjarbaru berdasarkan
Kepmenkes.104/menkes/SK/I/1995, tanggal, 30 Januari 1995 tentang
peningkatan kelas RSUD Banjarbaru ditingkatkan statusnya menjadi
Rumah sakit type “C“ dengan kapasitas 75 tempat tidur. Selanjutnya
dengan semangat otonomi daerah khususnya adanya kewenangan Wajib
bagi kabupaten/kota maka pada tanggal, 14 Agustus 2003 dilakukan serah
terima pengelolaan kewenangann RSUD Kota Banjarbaru beserta
Pembiayaan, Personil, Peralatan/aset dan Dokumen dari Gubernur
Kalimantan Selatan (Bapak H.Muhammad Syahril Darham) kepada
Walikota Banjarbaru (Bapak H. Rudy Resnawan). Dengan demikian
Pemerintah kota Banjarbaru adalah pemilik dan penanggng jawab
pengelolaan RSUD Kota Banjarbaru , dengan berpedoman PP Nomor 41
Tahun 2007 tentang organisasi perangkat daerah saat ini RSUD
Banjarbaru dibentuk dengan Peraturan Daerah kota Banjarbaru nomor 12
tahun 2008 tentang pembentukan organisasi lembaga tekhnis daerah dan
Satuan Pamong Praja Kota Banjarbaru dan peraturan Walikota Banjarbaru
nomor 48 ttahun 2008 tentang tugas pokok dan fungsi RSUD kota
Banjarbaru serta Peraturan Walikota Banjarbaru nomor 43 tahun 2009
tentang uraian tugas RSUD kota Banjarbaru.
Di dalam era pelayanan Rumah sakit yang penuh persaingan,
menuntut setiap rumah sakit bisa memberikan pelayanan sebaik-baiknya
kepada masyarakat serta terjangkau dan profesional sehingga tuntutan
masyarakat untuk mendapatkan pelayanan dibidang kesehatan dapat
terpenuhi.
RSUD Banjarbaru sebagai salah satu Satuan Kerja Perangkat
Daerah (SKPD) kota Banjarbaru yang melaksanakan tugas pokok
memberikan pelayanan kesehatan secara paripurna dan dengan fungsi
penyelenggaraan pelayanan kesehatan perorangan kepada masyarakat
secara profesional dapat terjangkau dan sebaik mungkin.
Saat ini RSUD Banjarbaru dihadapkan kepada tantangan yang
berat yaitu usaha peningkatan mutu, pemenuhan tuntutan masyarakat

viii
adanya kompetisi yang semakin ketat atar rumah sakit pemerintah ataupun
rumah sakit swasta melaksanakan fungsi sosial serta beban ekonomi
masyarakat yang semakin berat karena sekmen yang dilayani harus sampi
kepada masyarakat ekonomi bawah sedangkan sisi lain dihadapkan pada
suatu keadaan keterbatasan terutama birokrasi dalam pengelolaan
keuangan.
Dengan diberlakukan PP nomor 23 tahun 2005 tentang pengelolaan
keuangan Badan Layanan Umum dan Permendagri 61 tahun 2007 tentang
pedoman tehnis pengelolaan keuangan Badan Layanan Umum Daerah
maka rumah sakit dapat mengubah pola pengelolaan keuangannya.
Penerapan peraturan ini memberikan kesempatan kepada rumah sakit
untuk dapat memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan pola
pengelolaan keuangan fleksible dengan menonjolkan
produktifitas,efesiensi, dan efektifitas.
RSUD Banjarbaru pada tahun 2005 terakreditasi dengan 5 (lima)
pokja yaitu :
1. Pokja pelayanan kamar Operasi
2. Pokja Pelayanan Laboratorium
3. Pokja Pelayanan Radiologi
4. Pelayanan IGD
5. Pokja Pelayanan Medik
Kemudian dikembangkan lagi menjadi 12 (dua belas) pokja pada tahun
2009 yaitu :
1. Pokja pelayanan kamar Operasi
2. Pokja Pelayanan Laboratorium
3. Pokja Pelayanan Radiologi
4. Pokja Pelayanan IGD
5. Pokja Pelayanan Medik
6. Pokja Pelayanan Administrasi dan Manajemen
7. Pokja Rekam medic
8. Pokja Farmasi
9. Pokja K3
10. Pokja Pelayanan Keperawatan

ix
11. Pokja Pengendalian Infeksi
12. Pokja Pelayanan Perinatal Resti
2.2 Instalasi Farmasi Rumah Sakit
Instalasi Farmasi adalah unit pelaksana fungsional yang
menyelenggarakan seluruh kegiatan pelayanan kefarmasian di Rumah
Sakit. Penyelenggaraan pelayanan kefarmasian di rumah sakit
dilaksanakan di Instalasi Farmasi Rumah Sakit (IFRS) melalui sistem satu
pintu. Instalasi Farmasi dipimpin oleh seorang Apoteker sebagai
penanggung jawab. Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2009 tentang
Rumah Sakit menyatakan bahwa pengelolaan alat kesehatan, sediaan
farmasi, dan bahan medis habis pakai di rumah sakit harus dilakukan oleh
instalasi farmasi sistem satu pintu. Alat Kesehatan yang dikelola oleh
instalasi farmasi sistem satu pintu berupa alat medis habis pakai/peralatan
non elektromedik, antara lain alat kontrasepsi (IUD), alat pacu jantung,
implant,
Sistem satu pintu adalah satu kebijakan kefarmasian termasuk
pembuatan formularium, pengadaan, dan pendistribusian sediaan farmasi,
alat kesehatan, dan bahan medis habis pakai yang bertujuan untuk
mengutamakan kepentingan pasien melalui Instalasi Farmasi Rumah
Sakit. Dengan demikian semua sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan
medis habis pakai yang beredar di rumah sakit merupakan tanggung
jawab Instalasi Farmasi Rumah Sakit, sehingga tidak ada pengelolaan
sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan medis habis pakai di rumah
sakit yang dilaksanakan selain di Instalasi Farmasi Rumah Sakit. Dengan
kebijakan pengelolaan sistem satu pintu, Instalasi Farmasi sebagai satu-
satunya penyelenggara pelayanan kefarmasian, sehingga rumah
sakit akan mendapatkan manfaat dalam hal:
1. Pelaksanaan pengawasan dan pengendalian penggunaan sediaan
farmasi, alat kesehatan, dan bahan medis habis pakai.
2. Standarisasi sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan medis habis
pakai.
3. Penjaminan mutu sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan medis
habis pakai.

x
4. Pengendalian harga sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan medis
habis pakai.
5. Pemantauan Terapi Obat (PTO).
6. Penurunan risiko kesalahan terkait penggunaan sediaan farmasi, alat
kesehatan, dan bahan medis habis pakai (keselamatan pasien)
7. Kemudahan akses data sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan
medis habis pakai yang akurat.
8. Peningkatan mutu pelayanan rumah sakit..
9. Peningkatan pendapatan rumah sakit dan peningkatan kesejahteraan
pegawai..
Rumah Sakit harus menyusun kebijakan terkait manajemen
pengunaan obat yang efektif. Kebijakan tersebut harus ditinjau ulang
sekurang-kurangnya sekali setahun. Peninjauan ulang sangat membantu
rumah sakit memahami kebutuhan dan prioritas dari perbaikan sistem
mutu dan keselamatan penggunaan obat yang berkelanjutan. Rumah Sakit
perlu mengembangkan kebijakan pengelolaan obat untuk meningkatkan
keamanan, khususnya obat yang perlu diwaspadai (high-alert
medication). High-alert medication adalah obat yang harus diwaspadai
karena sering menyebabkan terjadi kesalahan/kesalahan serius (sentinel
event) dan Obat yang berisiko tinggi menyebabkan Reaksi Obat yang
Tidak Diinginkan (ROTD). Kelompok obat high-alert diantaranya:
1. Obat yang terlihat mirip dan kedengarannya mirip (Nama Obat Rupa
dan Ucapan Mirip/NORUM, atau Look Alike Sound Alike/LASA).
2. Elektrolit konsentrasi tinggi (misalnya kalium klorida 2meq/ml atau
yang lebih pekat, kalium fosfat, natrium klorida lebih pekat dari 0,9%,
dan magnesium sulfat =50% atau lebih pekat).
3. Obat-obat sitostatika.
2.3 Struktur Organisasi Rumah Sakit
Menurut Kepmenkes Nomor 72 2016 Tentang Standar Pelayanan
Farmasi Di Rumah Sakit. Bagan organisasi adalah bagan yang
menggambarkan pembagian tugas, koordinasi dan kewenangan serta
fungsi. Kerangka organisasi minimal mengakomodasi penyelenggaraan
pengelolaan perbekalan, pelayanan farmasi klinik dan manajemen mutu,

xi
dan harus selalu dinamis sesuai perubahan yang dilakukan yang tetap
menjaga mutu sesuai harapan pelanggan.
Menurut Kepmenkes Nomor 72 2016 Tentang Standar Pelayanan
Farmasi Di Rumah Sakit. Bagan organisasi adalah bagan yang
menggambarkan pembagian tugas, koordinasi dan kewenangan serta
fungsi. Kerangka organisasi minimal mengakomodasi penyelenggaraan
pengelolaan perbekalan, pelayanan farmasi klinik dan manajemen mutu,
dan harus selalu dinamis sesuai perubahan yang dilakukan yang tetap
menjaga mutu sesuai harapan pelanggan.

DIREKTUR
dr. DANNY INDRAWARDHANA, MMRS
NIP. 19800621 201001 1 015
KEPALA BAGIAN TATA USAHA

BUDI YULISTIANTO, S. SOS


NIP. 19740901 199403 1 005
KELOMPOK
JABATAN
FUNGSIONAL
KEPALA SUB BAGIAN PERENCANAAN KEPALA SUB BAGIAN KEPALA SUB BAGIAN
DAN KEUANGAN UMUM & PERLENGKAPAN KEPEGAWAIAN

HIDAYATULLAH, SE TOTO SOENARDI, SKM MAYA SONEA, S.AP


NIP. 19751023 201001 1 012 NIP. 19751026 199403 1 003 NIP. 19710406 200701 2 011

KEPALA BIDANG PELAYANAN KEPALA BIDANG KEPERAWATAN KEPALA BIDANG PENUNJANG

dr. SITI NINGSIH M. HADARANI, S.KEP.NS. M.PH RISLANSYAH, SKM, MM


NIP. 19820419 201101 2 004 NIP. 19731112 199303 004 NIP. 19740514 199303 1 001

KEPALA SEKSI PELAYANAN MEDIK KEPALA SEKSI ASUHAN KEPALA SEKSI SARANA DAN
KEPERAWATAN PRASARANA MEDIK

dr. CHINTIA KARTIKA SARI TRI NUGROHO, Ns.M.KEP HARUN ARRASYID, S.Kep,
NIP. 19860312 201101 2 006 NIP. 19721122 199603 1 002 M.H.Kes

KEPALA SEKSI BINA MUTU


PELAYANAN KEPALA SEKSI DIKLAT DAN SEKSI REKAM MEDIK
PENYULUHAN
SITI FATIMAH, SKM
NIP. 19690616 199101 1 002 SARJANI, SKM, M.MKes INDAH TRISNANIYANTI, SKM, MPH
NIP. 19711128 199803 2 007
NIP. 19661223 198903 1
002

KOMITE MEDIK KOMITE PELAYANAN INSTALASI RAWAT JALAN


KEPERAWATAN ADMINISTRASI TERPADU
(PAT) INSTALASI RAWAT INAP

INSTALASI GAWAT DARURAT

INSTALASI BEDAH SENTRAL

INSTALASI RADIODIAGNOSTIK

xii
INSTALASI FARMASI

INSTALASI GIZI

INSTALASI PHATOLOGI KLINIK

INSTALASI PEMELIHARAAN KLINIK

INSTALASI PERAWATAN INTENSIF

INSTALASI REHABILITASI MEDIK

INSTALASI KAMAR JENAZAH

Gambar 2.1 Struktur Organisasi Rumah Sakit

2.4 Struktur Organisasi Instalasi Farmasi Rumah Sakit


Instalasi Farmasi RSD Idaman Kota Banjarbaru merupakan sarana
penyelenggaraan pelayanan farmasi di bawah Direktur, berkoordinasi ke
bidang penunjang medis. IFRS dipimpin oleh apoteker, dalam
melaksanakan tugasnya dibantu oleh beberapa apoteker, tenaga teknis
kefarmasian dan beberapa tenaga lain sesuai dengan kebutuhan yang sudah
professional dalam mengerjakan tugasnya. Pelayanan farmasi di rumah
sakit merupakan bagian dari pelayanan kesehatan yang bertanggung jawab
dalam menjaga mutu penggunaan atau pengelolaan perbekalan farmasi
secara menyeluruh, baik dalam ruang lingkup pelayanan produk maupun
dalam ruang lingkup pelayanan farmasi klinik.
Pelayanan farmasi yang ada pada Instalasi Farmasi di RSD Idaman
Kota Banjarbaru yaitu: Pelayanan farmasi Rawat Jalan (Umum, BPJS,
SKTM, Jamkesda, pihak ketiga) Pelayanan farmasi Rawat Inap, Depo
IGD, Pelayanan farmasi klinik dan Logistik Farmasi (Gudang Farmasi).
Adapun praktik kerja lapangan yang dilakukan di Instalasi farmasi RSD
Idaman Kota Banjarbaru, yaitu :
a. Pelayanan farmasi Rawat Jalan
Pelayanan farmasi Rawat Jalan merupakan bagian dari unit
pelayanan yang ada di Farmasi RSD Idaman Kota Banjarbaru.
Pelayanan farmasi Rawat Jalan ini melayani pasien rawat jalan yang

xiii
terdiri dari BPJS (PBI dan Non PBI), umum, pihak ketiga (jamkesda
dan perusahaan). Penerima Bantuan Iuran (PBI) adalah peserta
Jaminan Kesehatan bagi fakir miskin dan orang tidak mampu dan
seluruh poliklinik yang ada di RSD Idaman Banjarbaru. Jam
Pelayanan farmasi Rawat Jalan yaitu pada hari Senin s/d Kamis dari
pukul 08.00-15.00 WITA dan pada hari Jum’at s/d Sabtu pukul 07.30-
14.00. Unit pelayanan ini dipimpin oleh apoteker dan dibantu oleh 3
apoteker fungsional dan tenaga teknis 16 kefarmasian.

b. Pelayanan farmasi Rawat Inap


Pelayanan farmasi rawat inap di RSD Idaman Banjarbaru
melayani pasien Umum, BPJS, SKTM, Jamkesda dan pihak ketiga.
Unit pelayanan rawat inap dipimpin seorang Apoteker dengan dibantu
2 Apoteker fungsional dan Tenaga Teknis Kefarmasian. Pelayanan
rawat inap dimulai pada pukul 08.00-19.00 WITA, jika pasien rawat
inap mau menebus obat di atas pukul 19.00 WITA dapat menebus di
pelayanan farmasi Instalasi Gawat Darurat.
c. Depo Obat Instalasi Gawat Darurat (IGD)
Depo obat instalansi Gawat Darurat merupakan salah satu
Pelayanan farmasi yang dipersiapkan oleh Instalasi Farmasi Rumah
Sakit (IFRS) untuk melaksanakan tugas pokok dan fungsinya dalam
pelayanan. Pelayanan farmasi IGD dikhususkan untuk melayani
pasien dalam waktu 24 jam. Unit pelayanan rawat inap dikordinator 1
orang apoteker dan tenaga teknis kefarmasian (TTK). Jenis Pasien
yang di layani Umum, BPJS dan Jaminan lainnya seperti : Jamkesda,
SKTM, dan Asuransi kesehatan lainnya.
Untuk Jam Layanan Depo Pelayanan Farmasi Instalasi Gawat
Darurat adalah 24 jam yang terbagi menjadi 3 shift, yaitu :
Pagi : Pukul 08.00-14.00 wita
Siang : Pukul 14.00-21.00 wita
Malam : Pukul 21.00-08.00 wita
d. Unit Pengelolaan Perbekalan Farmasi (Gudang Farmasi)

xiv
Pengelolaan Perbekalan Farmasi atau gudang farmasi di
Rumah RSD Idaman Banjarbaru. Jam kerja dimulai pukul 08.00
WITA sampai pukul 15.00 WITA. Unit Pengelolaan Perbekalan
Farmasi dipimpin 1 orang apoteker dibantu 1 orang apoteker, 4 orang
tenaga teknis kefarmasian (TTK) dan 2 orang staf administrasi. Unit
pengelolaan perbekalan farmasi yang merupakan tempat dalam
mengelola. perbekalan farmasi berupa bahan medis habis pakai, obat
dan bahan baku obat. Unit pengelolaan perbekalan farmasi salah satu
bagian rumah sakit yang kegiatannya dibawah manajemen IFRS yang
dipimpin oleh apoteker dan dibantu beberapa orang tenaga teknis
kefarmasian. Siklus kegiatan pengelolaan perbekalan farmasi yang ada
di gudang farmasi RSD Idaman terdiri atas Perencanaan, Pengadaan,
penerimaan, Penataan, penyimpanan, pendistribusian, pengendalian,
pencatatan, pelaporan, dan pemusnahan.

KEPALA INTALASI FARMASI

apt. Ayu Soraya, M.Clin.Pharm

KOORDINATOR RAWAT KOORDINATOR RAWAT


KOORDINATOR IGD INAP JALAN KOORDINATOR LOGISTIK

apt. Eka Fitri Fuji Lestari, S.Farm apt. Ratna Suci W.H. S.Farm apt. Muhammad Rahimi, S. Farm apt. Nely Rizka Yuninda,S.Farm

Gambar 2.2 Struktur Organisasi Instalasi Farmasi Rumah Sakit

xv
2.5 Alur Pelayanan Resep di Rumah Sakit
A. Alur Pelayanan Resep Rawat Jalan

Penyerahan resep

Cek kelengkapan
berkas

Pemberian nomor
antrian

Telaah resep

Penulisan etiket

Resep BPJS/
Resep Umum
asuransi lainnya

Entri resep Entri resep

Pembayaran di
kasir

Penyiapan obat racikan dan non


racikan

Telaah obat/telaah akhir

Penyerahan obat dan pemberian


informasi obat

xvi
Gambar 2.3 Alur Pelayanan Resep Rawat Jalan
B. Alur Pelayanan Resep Rawat Inap

Penyerahan resep

Cek kelengkapan
berkas

Pemberian nomor
antrian

Telaah resep

Penulisan etiket

Resep BPJS/
Resep Umum
asuransi lainnya

Entri resep Entri resep

Pembayaran di
kasir

Penyiapan obat racikan dan non


racikan

Telaah obat/telaah akhir

Penyerahan obat dan pemberian


informasi obat

Gambar 3.5 Alur Pelayanan Resep Rawat Inap

xvii
C. Alur Pelayanan Resep Instalasi Gawat Darurat (IGD)

RESEP

Petugas Kefarmasian melakukan


telaah resep

Jelas & Tidak jelas &


Lengkap tidak lengkap

Persiapan Komunikasi ke
resep penulis resep

Pasien umum Pasien BPJS, Jamkesda,


Asuansi lainnya

Cetak struktur dan Dispensing


bayar kekasir

Pemeriksaan
akhir obat

Konfirmasi
Identitas
Pasien

Penyerahan &
Informasi obat

Gambar 3.4 Alur Pelayanan Resep Instalasi Gawat Darurat (IGD)

Pelayanan Resep dimulai dari penerimaan, pemeriksaan


ketersediaan, pengkajian resep, penyiapan sediaan farmasi, alat

xviii
kesehatan, dan bahan medis habis pakai termasuk peracikan obat,
pemeriksaan, penyerahan disertai pemberian informasi. Pada setiap
tahap alur pelayanan Resep dilakukan upaya pencegahan terjadinya
kesalahan pemberian obat (medication error) (Permenkes, 2016)
Kegiatan ini untuk menganalisa adanya masalah terkait obat, bila
ditemukan masalah terkait obat harus dikonsultasikan kepada dokter
penulis resep. Apoteker harus melakukan pengkajian resep sesuai
persyaratan administrasi, persyaratan farmasetik, dan persyaratan klinis
baik untuk pasien rawat inap maupun rawat jalan (Permenkes, 2016).
Persyaratan administrasi meliputi:
1. Nama, umur, jenis kelamin, berat badan dan tinggi badan pasien
2. Nama, nomor ijin, alamat dan paraf dokter
3. Tanggal Resep
4. ruangan/unit asal Resep.
Persyaratan farmasetik meliputi:
1. Nama obat, bentuk dan kekuatan sediaan
2. Dosis dan Jumlah obat
3. Stabilitas
4. Aturan dan cara penggunaan.
Persyaratan klinis meliputi:
1. Ketepatan indikasi, dosis dan waktu penggunaan obat
2. Duplikasi pengobatan
3. Alergi dan Reaksi Obat yang Tidak Dikehendaki (ROTD)
4. Kontraindikasi
5. Interaksi obat.

BAB III
ASPEK MANAJEMEN RUMAH SAKIT
3.1 SOP Metode Pemilihan sediaan farmasi dan alat kesehatan
Pemilihan adalah kegiatan yang bertujuan untuk menetapkan jenis
Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai sesuai
dengan kebutuhan (Permenkes, 2016). Pemilihan Sediaan Farmasi, Alat

xix
Kesehatan, dan Bahan Medis Habis pakai menurut (Permenkes, 2016)
harus berdasarkan:
a. formularium dan standar pengobatan/pedoman diagnosa dan terapi;
b. standar Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis
Pakai yang telah ditetapkan;
c. pola penyakit
d. efektifitas dan keamanan
e. pengobatan berbasis bukti
f. mutu
g. harga; dan
h. ketersediaan di pasaran.
Formularium Rumah Sakit disusun mengacu kepada Formularium
Nasional. Formularium Rumah Sakit merupakan daftar Obat yang
disepakati staf medis, disusun oleh Komite/Tim Farmasi dan Terapi yang
ditetapkan oleh Pimpinan Rumah Sakit. Formularium Rumah Sakit harus
tersedia untuk semua penulis Resep, pemberi Obat, dan penyedia Obat di
Rumah Sakit. Evaluasi terhadap Formularium Rumah Sakit harus secara
rutin dan dilakukan revisi sesuai kebijakan dan kebutuhan Rumah Sakit
(Permenkes, 2016)
Penyusunan dan revisi Formularium Rumah Sakit dikembangkan
berdasarkan pertimbangan terapetik dan ekonomi dari penggunaan Obat
agar dihasilkan Formularium Rumah Sakit yang selalu mutakhir dan dapat
memenuhi kebutuhan pengobatan yang rasional (Permenkes, 2016).
Adapun Tahapan proses penyusunan Formularium Rumah Sakit:
a. membuat rekapitulasi usulan obat dari masing-masing staf medik
fungsional (SMF) berdasarkan standar terapi atau standar pelayanan
medic.
b. Mengelompokkan usulan obat berdasarkan kelas terapi.
c. Membahasa usulan tersebut dalam rapat komite/ tim farmasi dan
terapi, jika diperlukan dapat meminta masukan dari pakar.
d. Mengembalikan rancangan hasil pembahasan komite/ time farmasi
dan terapi, dikembalikan ke masing-masing SMF untuk mendapatkan
umpan balik.

xx
e. Membahas hasil umpan balik dari masing-masing SMF
f. Menetapkan daftar obat yang masuk ke dalam formularium rumah
sakit
g. Meyusun kebijakan dan pedoman untuk implementasi
h. Melakukan edukasi mengenai formularium Rumah sakit kepada staf
dan melakukan monitoring.
Kriteria dalam pemilihan Obat untuk masuk Formularium Rumah Sakit:
a. Mengutamakan penggunaan generik
b. Memiliki rasio manfaat-risiko (benefit-risk-ratio) yang paling
menguntungkan penderita
c. Mutu terjamin, termasuk stabilitas dan bioavabilitas
d. Praktis dalam penyimpanan dan pengangkutan
e. Praktis dalam penggunaan dan penyerahan
f. Menguntungkan dalam hal kepatuhan dan penerimaan oleh pasien
g. Memiliki rasio manfaat-biaya (benefit-cost-ratio) yang tertinggi
berdasarkan biaya langsung dan tidak langsung
h. Obat lain yang terbukti paling efektif secara ilmiah dan aman
(evidence based medicines) yang paling dibutuhkan untuk pelayanan
dengan harga yang terjangkau.
Dalam rangka meningkatkan kepatuhan terhadap formularium
Rumah Sakit, maka Rumah Sakit harus mempunyai kebijakan terkait
dengan penambahan atau pengurangan Obat dalam Formularium Rumah
Sakit dengan mempertimbangkan indikasi penggunaaan, efektivitas,
risiko, dan biaya (Permenkes, 2016).
Pemilihan sediaan farmasi dan BMHP yang dilakukan di RSD
IDAMAN BANJARBARU berdasar kepada formularium rumah sakit dan
formularium nasional. Dengan sistem langsung melalui e-catalog, yang
mana pada e-catalog sudah tertera ketentuan obat dan harga obat, serta
distributor nya. Formularium rumah sakit disusun oleh Komite Farmasi
dan Terapi (KFT) yang mengacu kepada formularium Nasional dan E-
catalog. Komite Farmasi dan Terapi (KFT) RSD Idaman Banjarbaru
diketuai oleh seorang dokter dan posisi sekretaris dipegang oleh apoteker.
3.2 SOP Metode Perencanaan sediaan farmasi dan alat kesehatan

xxi
Perencanaan kebutuhan merupakan kegiatan untuk menentukan
jumlah dan periode pengadaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan
Bahan Medis Habis Pakai sesuai dengan hasil kegiatan pemilihan untuk
menjamin terpenuhinya kriteria tepat jenis, tepat jumlah, tepat waktu dan
efisien. Perencanaan dilakukan untuk menghindari kekosongan Obat
dengan menggunakan metode yang dapat dipertanggung jawabkan dan
dasar-dasar perencanaan yang telah ditentukan antara lain konsumsi,
epidemiologi, kombinasi metode konsumsi dan epidemiologi dan
disesuaikan dengan anggaran yang tersedia (Permenkes, 2016).
1. Metode Konsumsi
Menggunakan metode konsumsi untuk menghitung permintaan
didasarkan pada data aktual konsumsi obat pada periode yang lalu,
setelah berbagai penyesuaian dan koreksi. Beberapa hal yang perlu
diperhatikan adalah:
a. Pengumpulan dan pemrosesan data.
b. Analisis data untuk informasi dan evaluasi.
c. Hitung perkiraan permintaan pasokan obat-obatan
Rumus perhitungan Safety Stok/Buffer:
Lead Time
SS (Safety Stock) = × CA
Jumlah hari / bulan
Keterangan:
Safety Stock: persediaan barang untuk menghindari kekurangan
persediaan
Lead Time: Waktu tunggu pengadaan
CA: Konsumsi rata-rata perbulan
Rumus perhitungan metode konsumsi:
CT = (CA×T) + SS (Safety Stock) – Sisa Stok
(Rata-rata penggunaan 3 bulan sebelumnya + Buffer stock) – sisa stok
akhir bulan
Keterangan:
CT: Rencana kebutuhan per periode waktu
T: Lama kebutuhan (bulan/tahun)
2. Metode Epidemiologi/ Morbiditas

xxii
Metode morbiditas adalah menghitung permintaan persediaan
obat berdasarkan pola penyakit, perkiraan peningkatan kunjungan dan
waktu pengiriman. Langkah-langkah metodenya adalah:
a. Menentukan jumlah pasien yang dilayani.
b. Menentukan jumlah kunjungan medis kasus sesuai dengan
prevalensi penyakit.
c. Memberikan formularium atau standar atau pedoman pengadaan
obat.
d. Menghitung perkiraan kebutuhan persediaan obat.
e. Menyesuaikan alokasi dana yang tersedia.
3. Metode Kombinasi
Kombinasi metode konsumsi dan metode morbiditas
disesuaikan dengan anggaran yang tersedia. Acuan yang digunakan,
yaitu :
a. DOEN, Formularium Rumah Sakit, Standar Terapi Rumah
Sakit (Standard Treatment Guidelines/STG), dan kebijakan
setempat yang berlaku.

b. Data catatan medik/rekam medik.


c. Anggaran yang tersedia.
d. Penetapan prioritas.
e. Pola penyakit, sisa persediaan dan data penggunaan periode
yang lalu.
f. Rencana pengembangan (Dirjen, 2010).
Perencanaan sediaan farmasi dan BMHP di RSD Idaman
Banjarbaru menggunakan perencanaan yang dibuat setelah stock
opname dan dilihat pada pemakaian 3 bulan sebelumnya, serta
ditambahkan stok buffer 50% untuk meminimalisir kekosongan atau
keterlambatan pengiriman dengan rumus (rata-rata pemakaian 3 bulan
ditambah buffer – sisa stok) (Permenkes, 2016).
SOP perencanaan RSD IDAMAN BANJARBARU adalah
sebagai berikut :

xxiii
1. Petugas Gudang farmasi mengidentifikasi semua kebutuhan
sediaan farmasi dan BMHP untuk pelayanan farmasi dalam 1 bulan
ke depan setiap akhir bulan.
2. Koordinator unit pengelolaan perbekalan farmasi menyusun jumlah
kebutuhan bulanan dengan menggunakan rumus:
(Rata-rata penggunaan 3 bulan sebelumnya + Buffer stock) – sisa
stok akhir bulan
3. Penentuan harga dari item kebutuhan bulanan berdasarkan:
a. Untuk sediaan farmasi dan BMHP yang tidak tersedia di e-
catalog menggunakan harga e-catalog
b. Untuk sediaan farmasi dan BMHP yang tidak tersedia di e-
catalog menggunakan harga berdasarkan surat pesanan atas
history pembelian sebeumnya
4. Data perencanaan dikelompokkan sesuai distributor
5. Kepala Instalasi Farmasi melakuka analisis dan perubahan sesuai
kebutuhan terhadap dokumen perencanaan bulanan yang telah
disusun.
6. Kepala Instalasi Farmasi menandatangani dokumen perencanaan
bulanan yang sudah diberikan paraf oleh koordinator pengelolaan
perbekalan farmasi di minggu pertama dan membuat telaahan staf
ke direktur tentang perencanaan untuk meminta persetujuan.
7. Setelah disetujui, maka perencanaan yang dibuat dapat dilakukan
proses pengadaan.
3.3 SOP Metode Pengadaan sediaan farmasi dan alat kesehatan
Pengadaan merupakan kegiatan yang dimaksudkan untuk
merealisasikan perencanaan kebutuhan. Pengadaan yang efektif harus
menjamin ketersediaan, jumlah, dan waktu yang tepat dengan harga yang
terjangkau dan sesuai standar mutu. Pengadaan merupakan kegiatan yang
berkesinambungan dimulai dari pemilihan, penentuan jumlah yang
dibutuhkan, penyesuaian antara kebutuhan dan dana, pemilihan metode
pengadaan, pemilihan pemasok, penentuan spesifikasi kontrak,
pemantauan proses pengadaan, dan pembayaran. Tujuan pengadaan Untuk
memastikan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis

xxiv
Pakai sesuai dengan mutu dan spesifikasi yang dipersyaratkan maka jika
proses pengadaan dilaksanakan oleh bagian lain di luar Instalasi Farmasi
harus melibatkan tenaga kefarmasian (Permenkes, 2016).
Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam pengadaan Sediaan
Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai antara lain
(Permenkes, 2016):
a. Bahan baku Obat harus disertai Sertifikat Analisa.
b. Bahan berbahaya harus menyertakan Material Safety Data Sheet
(MSDS).
c. Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai
harus mempunyai Nomor Izin Edar.
d. Masa kadaluarsa (expired date) minimal 2 (dua) tahun kecuali untuk
Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai
tertentu (vaksin, reagensia, dan lain-lain), atau pada kondisi tertentu
yang dapat dipertanggung jawabkan. Rumah Sakit harus memiliki
mekanisme yang mencegah kekosongan stok Obat yang secara
normal tersedia di Rumah Sakit dan mendapatkan Obat saat Instalasi
Farmasi tutup.
Pengadaan dapat dilakukan melalui (Permenkes, 2016):
a. Pembelian (Permenkes, 2016)
Untuk Rumah Sakit pemerintah pembelian Sediaan
Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai harus
sesuai dengan ketentuan pengadaan barang dan jasa yang berlaku.
Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam pembelian adalah:
1) Kriteria Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis
Habis Pakai, yang meliputi kriteria umum dan kriteria mutu
Obat.
2) Persyaratan pemasok.
3) Penentuan waktu pengadaan dan kedatangan Sediaan Farmasi,
Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai.
4) Pemantauan rencana pengadaan sesuai jenis, jumlah dan waktu.
b. Produksi Sediaan Farmasi (Permenkes, 2016)
Instalasi Farmasi dapat memproduksi sediaan tertentu apabila:

xxv
1) Sediaan Farmasi tidak ada di pasaran
2) Sediaan Farmasi lebih murah jika diproduksi sendiri
3) Sediaan Farmasi dengan formula khusus
4) Sediaan Farmasi dengan kemasan yang lebih kecil/repacking
5) Sediaan Farmasi untuk penelitian, dan
6) Sediaan Farmasi yang tidak stabil dalam penyimpanan/harus
dibuat baru (recenter paratus). Sediaan yang dibuat di Rumah
Sakit harus memenuhi persyaratan mutu dan terbatas hanya
untuk memenuhi kebutuhan pelayanan di Rumah Sakit
tersebut.
c. Sumbangan/Dropping/Hibah (Permenkes, 2016)
Instalasi Farmasi harus melakukan pencatatan dan pelaporan
terhadap penerimaan dan penggunaan Sediaan Farmasi, Alat
Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai sumbangan/dropping/
hibah. Seluruh kegiatan penerimaan Sediaan Farmasi, Alat
Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai dengan cara
sumbangan/dropping/hibah harus disertai dokumen administrasi
yang lengkap dan jelas. Agar penyediaan Sediaan Farmasi, Alat
Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai dapat membantu
pelayanan kesehatan, maka jenis Sediaan Farmasi, Alat
Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai harus sesuai dengan
kebutuhan pasien di Rumah Sakit. Instalasi Farmasi dapat
memberikan rekomendasi kepada pimpinan Rumah Sakit untuk
mengembalikan/menolak sumbangan/dropping/hibah Sediaan
Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai yang
tidak bermanfaat bagi kepentingan pasien Rumah Sakit.
Pengadaan sediaan farmasi dan BMHP di RSD IDAMAN
BANJARBARU dengan sistem langsung dan tidak langsung.
Sistem pengadaan secara langsung, yaitu dengan pembelian
dengan distributor/PBF yang bekerja sama dengan RSD Idaman
Banjarbaru dan pengadaan dari BPJS. Sedangkan, sistem
pengadaan tidak langsung, yaitu pembelian secara online

xxvi
menggunakan e-catalog dan e-purchasing. Serta droping atau
hibah yang diterima sesuai dengan kebutuhan rumah sakit.
3.4 SOP Metode Penerimaan sediaan farmasi dan alat kesehatan
Penerimaan merupakan salah satu bagian dari kegiatan pengadaan
agar obat yang diterima sesuai dengan jenis jumlah dan mutunya
berdasarkan dokumen yang menyertainya dilakukan oleh panitia
penerimaan yang salah satu anggotanya dalah tenaga farmasi. Tujuan
penerimaan untuk menjamin kesesuaian jenis, spesifikasi, jumlah, mutu,
waktu penyerahan dan harga yang tertera dalam kontrak atau surat pesanan
dengan kondisi fisik yang diterima. Semua dokumen terkait penerimaan
barang harus tersimpan dengan baik (Permenkes, 2016).
Proses penerimaan yang dilakukan di RSD IDAMAN
BANJARBARU ada dua yaitu, penerimaan sediaan farmasi dan BMHP
dari pengadaan BLUD, dan penerimaan perbekalan farmasi dari
sumbangan/droping. Pada penerimaan sediaan farmasi dan BMHP dari
pengadaan BLUD:
1. Sediaan farmasi dan BMHP dilakukan penerimaan oleh staf unit
pengelolaan perbekalan farmasi yang menjabat sebagai panitia
pemeriksa dan penerima hasil pekerjaan,
2. saat penerimaan harus dilakukan pemeriksaan kesesuaian antara surat
pesanan (SP) atau kontrak dengan faktur yang meliputi persyaratan
kondisi/mutu, jumlah, harga, waktu (ED), sertifikat analisis untuk
bahan baku obat, dan Meterial Safety Data Sheet (MSDS) untuk
bahan berbahaya dan beracun.
3. Sediaan farmasi dan BMHP yang sudah sesuai dengan syarat dapat
dilakukan penyimpanan sesuai SPO penyimpanan, sedangkan yang
tidak sesuai dapat dikembalikan ke distributor/penyedia.
4. Setelah itu, panitia pemeriksa dan penerima hasil pekerjaan
menandatangani berita acara pemeriksaan barang untuk sediaan
farmasi BMHP yang sesuai persyaratan
5. kemudian kepala instalasi menandatangani faktur sebagai bukti
penerimaan sediaan farmasi dan BMHP yang sesuai persyaratan.

xxvii
6. Setelah itu, koordinator unit perbekalan farmasi melakukan verifikasi
faktur/surat pengiriman barang untuk diinput oleh sistem staf farmasi
ke dalam SIMRS, dan staf unit pengelolaan perbekalan farmasi
melakukan rekapitulasi sediaan farmasi dan BMHP yang diterima
dalam bentuk laporan penerimaan per bulan.
7. Laporan penerimaan diserahkan dan ditandatangani oleh kepala
instalasi farmasi tiap akhr bulan.
Pada penerimaan perbekalan farmasi dari sumbangan/dropping,
penerimaan perbekalan farmasi sumbangan/dropping yang akan diterima
oleh staff logistik yaitu ttk yang ditunjuk untuk menerima barang tersebut,
rumah sakit harus memenuhi kriteria yaitu perbekalan yang akan diberikan
memang benar dibutuhkan dan akan dipergunakan di Rumah Sakit,
perbekalan farmasi tersebut memenuhi standar kualitas dan persyaratan
waktu kadaluarsa minimal 2 (dua) tahun kecuali ada ketentuan khusus
yang disetujui oleh kepala instalasi farmasi, dan memiliki label dengan
bahasa yang mudah dimengerti.
1. Staf unit pengelolaan perbekalan farmasi memeriksa kesesuaian
barang yang datang dengan memeriksa kualifikasi/spesifikasi barang,
kebutuhan rumah sakit (melalui surat permintaan dari instalasi
farmasi atau pengelola program), persyaratan waktu kadaluarsa, label
barang, dan berita acara serah terima (BAST) terlampir.
2. Perbekalan farmasi sumbangan/dropping yang sudah sesuai dengan
syarat dapat dilakukan penyimpanan sesuai SPO penyimpanan.
3. Staf unit pengelolaan perbekalan farmasi melakukan input perbekalan
farmasi sumbangan/dropping ke dalam SIMRS sesuai BAST.
4. Setelah itu, staf unit pengelolaan perbekalan farmasi melakukan
rekapitulasi perbekalan farmasi sumbangan/droping yang diterima
dalam bentuk laporan penerimaan perbekalan farmasi
sumbangan/dropping per bulan.
Laporan penerimaan perbekalan farmasi sumbangan/dropping
diserahkan dan ditandatangani oleh kepala instalasi farmasi tiap akhir
bulan.

xxviii
3.5 SOP Metode Penataan dan Penyimpanan sediaan farmasi dan alat
kesehatan
Penataan adalah proses untuk memudahan dalam penyimpanan,
penyusunan, pencarian dan pengawasan perbekalan farmasi, diperlukan
pengaturan penataan gudang dengan baik. Penyimpanan adalah suatu
kegiatan menyimpan dan memelihara dengan cara menempatkan sediaan
farmasi dan BMHP yang diterima pada tempat yang dinilia aman dari
pencurian serta gangguan fisik yang dapat merusak mutu obat. Tujuan
penyimpanan adalah untuk memelihara mutu sediaan
farmasi,menghindari penggunaan yang tidak bertanggung
jawab,menghindari kehilangan dari pencurian,serta memudahkan
pencarian dan pengawasan (Permenkes, 2016).
Faktor-faktor yang perlu dipertimbangkan dalam merancang
bangunan gudang adalah sebagai berikut (Dirjen, 2010).
a. Kemudahan bergerak
1) Gudang menggunakan sistem satu lantai, jangan menggunakan
sekat-sekat karena akan membatasi pengaturan ruangan. Jika
digunakan sekat, perhatikan posisi dinding dan pintu untuk
mempermudah gerakan.
2) Berdasarkan arah arus penerimaan dan pengeluaran perbekalan
farmasi, ruang gudang dapat ditata berdasarkan sistem arus garis
lurus, arus U atau arus L.
b. Sirkulasi udara yang baik.
Sirkulasi udara yang baik merupakan salah satu faktor
penting dalam merancang bangunan gudang penyimpanan adalah
dengan adanya sirkulasi udara yang cukup didalam ruangan gudang.
Sirkulasi yang baik akan memaksimalkan umur simpan (masa
penyimpanan) dari perbekalan farmasi sekaligus bermanfaat dalam
memperpanjang dan memperbaiki kondisi kerja sediaan. Idealnya
dalam sebuah gudang terdapat AC, namun biayanya akan menjadi
mahal untuk ruang gudang yang luas. Alternatif lain adalah
menggunakan kipas angin, apabila kipas angin belum cukup maka
perlu ventilasi udara melalui atap.

xxix
c. Rak dan pallet
Penempatan rak dan penggunaan pallet dalam sebuah gudang
yang tepat dapat meningkatkan sirkulasi udara yang baik dalam
gudang dan perputaran stok perbekalan farmasi akan menjadi lebih
baik.
d. Kondisi penyimpanan khusus
1) Vaksin memerlukan “Cold Chain” khusus dan harus dilindungi
dari kemungkinan terputusnya arus listrik.
2) Narkotika dan bahan berbahaya harus disimpan dalam lemari
khusus dan selalu terkunci.
3) Bahan-bahan mudah terbakar seperti alkohol dan eter harus
disimpan dalam ruangan khusus, sebaiknya disimpan di
bangunan khusus terpisah dari gudang induk.
Perbekalan farmasi disusun menurut bentuk sediaan dan
alfabetis. Untuk memudahkan pengendalian stok maka dilakukan
langkah-langkah berikut (Permenkes, 2016) :
1) Gunakan prinsip FEFO (First Expired First Out) dan FIFO (First
In First Out) dalam penyusunan perbekalan farmasi yaitu
perbekalan farmasi yang masa kadaluwarsanya lebih awal atau
yang dietrima lebih awal harus digunakan lebih awal sebab
umumnya perbekalan farmasi yang datang lebih awal biasanya
juga diproduksi lebih awal dan umumnya relatif lebih tua dan
masa kadaluwarsanya lebih awal.
2) Susun perbekalan farmasi dalam kemasan besar di atas pallet
secara rapi dan teratur. Gunakan lemari khusus untuk
penyimpanan narkotika.
3) Simpan perbekalan farmasi yang dapat dipengaruhi oleh
temperatur, udara, cahaya dan kontaminasi bakteri pada tempat
yang sesuai.
4) Simpan perbekalan farmasi dalam rak dan berikan nomor kode,
pisahkan perbekalan farmasi dalam dengan perbekalan farmasi
perbekalan farmasi untuk penggunaan luar.
5) Cantumkan nama masing-masing perbekalan farmasi pada rak

xxx
dengan rapi.
6) Apabila persediaan perbekalan farmasi cukup banyak, maka
biarkan perbekalan farmasi tetap dalam box masing-masing.
7) Perbekalan farmasi yang mempunyai batas waktu penggunaan
perlu dilakukan rotasi stok agar perbekalan farmasi tersebut tidak
selalu berada di belakang sehingga dapat dimanfaatkan sebelum
masa kadaluwarsa habis.
8) Item perbekalan farmasi yang sama ditempatkan pada satu lokasi
walaupun dari sumber anggaran yang berbeda.
Setelah barang diterima di Instalasi Farmasi perlu dilakukan
penyimpanan sebelum dilakukan pendistribusian. Penyimpanan harus
dapat menjamin kualitas dan keamanan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan,
dan Bahan Medis Habis Pakai sesuai dengan persyaratan kefarmasian.
Persyaratan kefarmasian yang dimaksud meliputi persyaratan stabilitas
dan keamanan, sanitasi, cahaya, kelembaban, ventilasi, dan
penggolongan jenis Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis
Habis Pakai (Permenkes, 2016).
Menurut (Permenkes, 2016) komponen yang harus diperhatikan
antara lain:
a. Obat dan bahan kimia yang digunakan untuk mempersiapkan Obat
diberi label yang secara jelas terbaca memuat nama, tanggal pertama
kemasan dibuka, tanggal kadaluwarsa dan peringatan khusus.
b. Elektrolit konsentrasi tinggi tidak disimpan di unit perawatan kecuali
untuk kebutuhan klinis yang penting.
c. Elektrolit konsentrasi tinggi yang disimpan pada unit perawatan
pasien dilengkapi dengan pengaman, harus diberi label yang jelas dan
disimpan pada area yang dibatasi ketat (restricted) untuk mencegah
penatalaksanaan yang kurang hati-hati.
d. Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai yang
dibawa oleh pasien harus disimpan secara khusus dan dapat
diidentifikasi.
e. Tempat penyimpanan obat tidak dipergunakan untuk penyimpanan
barang lainnya yang menyebabkan kontaminasi.

xxxi
Berdasasrkan (Permenkes, 2016) Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan,
dan Bahan Medis Habis Pakai yang harus disimpan terpisah yaitu:
a. Bahan yang mudah terbakar, disimpan dalam ruang tahan api dan
diberi tanda khusus bahan berbahaya.
b. Gas medis disimpan dengan posisi berdiri, terikat, dan diberi
penandaaan untuk menghindari kesalahan pengambilan jenis gas
medis. Penyimpanan tabung gas medis kosong terpisah dari tabung
gas medis yang ada isinya. Penyimpanan tabung gas medis di ruangan
harus menggunakan tutup demi keselamatan.
SOP penataan dan penyimpanan sediaan farmasi dan alat kesehatan
di RSD Idaman Banjarbaru adalah sebagai berikut:
1. Sediaan Farmasi dan BMHP harus disimpan berdasarkan bentuk
sediaan dan jenisnya serta disusun secara alfabetis
2. Penempatan sediaan farmasi dan BMHP yang mencantumkan tanggal
kadaluwarsa menggunakan sistem FEFO (First Expired First Out)
dan yang tidak mencantumkan tanggal kadaluwarsa menggunakan
sistem FIFO (First In First Out).
3. Sediaan farmasi dan BMHP yang bentuknya mirip dan nama atau
pengucapannya mirip harus diselingi dengan minimal 2 (dua) obat
non kategori LASA diantara atau ditengahnya dan pada tempat obat
diberikan stiker LASA
4. Sediaan farmasi dan BMHP kategori bahan berbahaya dan beracun
(B3) disimpan dalam rak atau lemari penyimpanan tersendiri yang
diberi label penyimpanan B3 dan dilengkapi MSDS (Material Sheet
Data Sheet).
5. Penempatan sediaan farmasi dan BMHP dalam kemasan besar yang
berat diletakkan dilantai menggunakan alas pallet
6. Suhu penyimpanan terdiri dari:
a. Penyimpanan pada suhu kamar (25°C) untuk obat-obatan, cairan
infus dan BMHP
b. Penyimpanan pada suhu dingin dalam lemari pendingin (2-8°C)
untuk obat-obat, produk biologis dan reagensia yang

xxxii
membutuhkan suhu dingin untuk mempertahankan stabilitasnya
sesuai dengan persyaratan penyimpanan pada etiket.
7. Setiap hari ada petugas yang memonitor dan mencatat suhu dan
kelembaban ruangan dan lemari pendingin pada lembar pemantauan
suhu dan kelembaban.
8. Penyimpanan obat tidak boleh terkena cahaya matahari
SOP penyimpanan obat golongan narkotika dan psikotropika di
RSD IDAMAN BANJARBARU sebagai berikut:
1. Simpan obat Narkotika & Psikotropika dilemari khusus yang
dilengkapi dengan kunci pengaman, diberi penandaan dan daftar obat
yang tersedia ditempel dipintu lemari.
2. Kunci dipegang oleh dua orang petugas farmasi yang ditunjuk.
3. Untuk depo setiap pergantian shif dilakukan serah terima kunci.
4. Setiap transaksi obat masuk/ keluar, narkotika catat dikartu stok &
buku Narkotika sedangkan psikotropika di kartu stock psikotropika.
5. Penyimpanan dengan sistem FIFO dan FEFO.
SOP penyimpanan produk nutrisi di RSD IDAMAN
BANJARBARU sebagai berikut :
1. Produk nutrisi ditempatkan terpisah dari perbekalan farmasi lainnya.
2. Produk nutrisi baik parenteral (infus) maupun enteral (susu)
disimpan pada suhu dibawah 30°C dan terlindung dari cahaya.
3. Monitor setiap hari suhu ruangan 15-25°C (Grafik monitor suhu).
4. Bila saat pemantauan suhu tidak sesuai dengan standar penyimpanan
(15-25°C) petugas segera melapor ke IFRS untuk segera diperbaiki
5. Hasil pemantaun suhu didokumentasikan dengan baik.
SOP penyimpanan bahan berbahaya di RSD IDAMAN
BANJARBARU sebagai berikut :
1. Simpan terpisah dari bahan lain.
2. Lengkapi dengan apar dan penandaan/ label.
3. Sertakan MSDS setiap sediaan.
4. Susun bahan dengan sistem FIFO.
5. Lakukan pengawasan secara berkala untuk memastikan bahan-bahan
berbahaya tersimpan dengan aman.

xxxiii
6. Penandaan atau rambu-rambu bahan berbahaya meliputi dibawah
ini.

3.6 SOP Metode Pendistribusian sediaan farmasi dan alat kesehatan


Distribusi merupakan suatu rangkaian kegiatan dalam rangka
menyalurkan atau menyerahkan sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan
medis habis pakai dari tempat penyimpanan sampai kepada unit
pelayanan/pasien dengan tetap menjamin mutu, stabilitas, jenis, jumlah,
dan ketepatan waktu. Rumah sakit harus menentukan sistem distribusi
yang dapat menjamin terlaksananya pengawasan dan pengendalian sediaan
farmasi, alat kesehatan, dan  bahan medis habis pakai di uni  bahan medis
habis pakai di unit pelayanan. Tujuan pendistribusian adalah tersedianya
sediaan farmasi dan BMHP di unit-unit pelayanan secara tepat waktu,tepat
jenis dan jumlah.Sistem distribusi di unit pelayanan dapat dilakukan
dengan cara (Permenkes, 2016) :
a. Sistem persediaan lengkap diruangan (floor stock):
1) Pendistribusian sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan medis
habis pakai untuk persediaan di ruang rawat disiapkan dan dikelola
oleh IFRS.
2) Sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan medis habis pakai yang
disimpan di ruang rawat harus dalam jenis dan jumlah yang sangat
dibutuhkan.
3) Dalam kondisi dimana tidak ada petugas farmasi yang mengelola
atau diatas jam kerja. Maka, pendistribusian akan didelegasi kepada
penanggung jawab ruangan.
4) Setiap hari dilakukan serah terima kembali pengelolaan obat floor
stock kepada petugas farmasi dari penanggungjawab ruangan.
5) Apoteker harus menyediakan informasi, peringatan dan
kemungkinan interaksi obat pada setiap jenis obat yang disediakan di
floor stock.

xxxiv
Pada distribusi sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan medis
habis pakai berdasarkan sistem floor stock dilakukan melalui Gudang
atau logistik ke instalasi farmasi rawat jalan dan rawat inap.

b. Sistem Resep Perorangan


Pendistribusian sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan
medis habis  pakai berdasarkan berdasarkan resep perorangan/pasien
perorangan melalui Instalasi Farmasi rawat jalan dan Instalasi Gawat
Darurat (IGD).
c. Dosis Unit (Unit Dose Dispensing/UDD)
Penyiapan sediaan farmasi dan BMHP secara unit dose adalah
penyiapan sediaan farmasi dan BMHP yang dikemas dalam satu
kantong/wadah untuk satu kali penggunaan obat (dosis), sehingga siap
untuk diberikan ke pasien. Pendistribusian sediaan farmasi, alat
kesehatan, dan bahan medis habis  pakai berdasarkan resep
perorangan yang disiapkan ruangan yang disiapkan dalam unit dosis
tunggal ganda, untuk penggunaan satu kali dosis/pasien. Sistem unit
dosis ini digunakan untuk pasien rawat inap.
d. Sistem Kombinasi
Sistem pendistribusian sediaan farmasi, alat kesehatan, dan
bahan medis habis pakai bagi pasien rawat inap dengan menggunakan
kombinasi a + b atau b + c atau a + c. Sistem distribusi Unit Dose
Dispensing (UDD) sangat dianjurkan untuk pasien rawat inap
mengingat dengan sistem ini tingkat kesalahan pemberian obat dapat
diminimalkan sampai kurang dari 5% dibandingkan dengan sistem
floor stock atau resep individu yang mencapai 18%. Sistem distribusi
dirancang atas dasar kemudahan untuk dijangkau oleh pasien dengan
mempertimbangkan :
1. Efisiensi dan efektivitas sumber daya
2. Metode sentralisasi atau desentralisasi (Permenkes RI, 2016).
Pendistribusian di RSD IDAMAN BANJARBARU
dilakukan dari gudang farmasi dilakukan setiap hari dengan formulir

xxxv
permintaan dan mutasi obat/BMHP dari tiap depo pelayanan (depo
IGD, rawat inap, dan rawat jalan), setelah itu pihak gudang akan
menyiapkan obat, alkes, dan BMHP yang diminta sesuai dengan
formulir prmintaan dan mutasi obat/BMHP, kemudian akan
dilakukan update stok obat, alkes, dan BMHP di SIMRS (Sistem
Manajemen Rumah Sakit), setelah itu obat, alkes, dan BMHP yang
sudah disiapkan akan di cek kembali, dan akan diantarkan ke depo-
depo ketika sudah sesuai. Sistem yang digunakan tiap depo-depo
dengan sistem floor stock, yaitu pendistribusian sediaan farmasi
untuk persediaan diruang perawatan, sistem resep perorangan atau
pendistribusian sediaan farmasi langsung pada pasien berdasarkan
resep perorangan dan kombinasi antara unit dose dispensing dengan
one daily dose.
SOP distribusi obat RSD IDAMAN BANJARBARU sebagai
berikut:
1. Setiap pagi petugas Tenaga Teknis Kefarmasian (TTK)/perawat
mengecek obat pasien.
2. Retur sisa obat bila obat stop, pasien pulang atau meninggal
3. Resep diantar perawat ruangan /diambil petugas TTK
4. Lakukan skrining resep
5. Obat disiapkan untuk keperluan 1 hari (pagi- siang-malam)
6. Entry data pemakaian obat di SIM RS dan ditransfer ke nomor
RMK masing-masing pasien
7. Obat disimpan pada masing-masing loker obat pasien dan
lakukan serah terima dengan perawat ruangan
8. Semua data obat tercatat di rekam medik
3.7 SOP Metode Pengendalian sediaan farmasi dan alat kesehatan
Pengendalian persediaan adalah suatu kegiaatan untuk memastikan
tercapainya sasaran yang diinginkan sesuai dengan strategi dan program
yang telah ditetapkan sehingga tidak terjadi kelebihan dan kekurangan atau
kekosongan obat di rumah sakit. Pengendalian dalam penggunaan sediaan
farmasi, alat kesehatan dan bahan medis habis pakai dapat dilakukan oleh
IFRS harus bersama dengan KFT di rumah sakit. Tujuan pengendalian

xxxvi
penggunaan obat sesuai dengan formularium rumah sakit, Penggunaan
obat sesuai dengan diagnosis dan terapi dan memastikan persediaan
efektif dan efisien atau tidak terjadi kelebihan dan
kekurangan/kekosongan, kerusakan, kadaluwarsa, dan kehilangan serta
pengembalian sediaan sediaan farmasi, alat kesehatan, kesehatan, dan
bahan dan bahan medis habis  pakai (Permenkes, 2016).
Adapun cara untuk mengendalikan persediaan sediaan farmasi, alat
kesehatan, dan bahan medis habis pakai adalah sebagai berikut
(Permenkes, 2016) :
a. Melakukan evaluasi persediaan yang jarang digunakan (slow moving).
b. Melakukan evaluasi persediaan yang tidak digunakan dalam waktu tiga
bulan berturut-turut (death stock).
c. Stock opname dilakukan secara periodic dan berkala
SOP Pengendalian persediaan sediaan farmasi di RSD IDAMAN
BANJARBARU:
1. Lakukan proses bulanan pada SIM RS untuk mendapatkan jumlah stok
masuk dan stok keluar.
2. Print data obat untuk mencek kesesuaian data stok fisik, kartu stok dan
SIM RS.
3. Bila belum sesuai lakukan penelusuran.
4. Bila sudah sesuai, lakukan proses tutup bulan untuk menutup transaksi
dan mendapatkan stok akhir bulan berjalan dan stok awal bulan
berikutnya.
5. Laporan stok bulan perbekalan farmasi serahkan ke bagian
administrasi Instalasi Farmasi.
3.8 SOP Metode Pencatatan dan Pelaporan sediaan farmasi dan alat
Kesehatan
Pencatatan merupakan kegiatan yang bertujuan untuk memonitor
transaksi perbekalan farmasi yang keluar dan masuk di lingkungan IFRS.
Proses pencatatan akan memudahkan petugas untuk melakukan
penelusuran bila terjadi adanya mutu obat yang sub standar dan harus
ditarik dari peredaran. Pencatatan dapat dilakukan dengan menggunakan
digital maupun manual. Tujuan pencatatan dilakukan untuk memonitor

xxxvii
transaksi perbekalan farmasi yang keluar dan masuk. Pencatatan ini dapat
memudahkan untuk melakukan penelusuran bila terjadi adanya mutu obat
yang sub-standar dan harus ditarik dari peredaran (Permenkes, 2016)
Pencatatan dapat dilakukan dengan menggunakan bentuk digital
maupun manual.Kartu yang umum digunakan untuk melakukan pencatatan
adalah kartu stok. Kartu stok diletakkan bersamaan atau berdekatan
dengan perbekalan farmasi  bersangkutan,  bersangkutan, pencatatan
dilakukan dilakukan secara rutin dari hari ke hari, setiap terjadi terjadi
mutasi perbekalan farmasi (penerimaan, pengeluaran, hilang atau rusak/
kadaluwarsa) langsung dicatat dalam kartu stok, penerimaan dan
pengeluaran  barang dijumlahkan pada setiap akhir bulan (Permenkes,
2016).
Pelaporan adalah kumpulan catatan dan pendataan kegiatan
administrasi  perbekalan  perbekalan farmasi, farmasi, tenaga dan
perlengkapan perlengkapan kesehatan kesehatan yang disajikan disajikan
kepada  pihak yang berkepentingan. Tujuan pelaporan adalah tersedianya
data yang akurat ianya data yang akurat sebagai bahan evaluasi,
tersedianya informasi yang akurat, tersedianya arsip yang memudahkan
penelusuran surat dan laporan, mendapat data yang lengkap untuk
membuat perencanaan (Permenkes, 2016).
SOP Pencatatan dan pelaporan di RSD IDAMAN BANJARBARU:
1. Lakukan stock opname setiap akhir bulan.
2. Rekap hasil stock perbulan dari SIM RS.
3. Rekap laporan pelayanan perbekalan farmasi perbulan.
4. Rekap laporan penggunaan narkotika psikotropika.
5. Rekap laporan perbekalan farmasi yang kadaluarsa atau rusak.
6. Rekap laporan perbekalan farmasi yang tidak bergerak selama 3 bulan
atau lebih.
SOP Pelaporan di RSD IDAMAN BANJARBARU:
1. Laporan monitoring suhu dan kelembaban.
2. Laporan monitoring penyimpanan perbekalan farmasi.
3. Rekap laporan penggunaan obat droping (ARV dan TD MDR).

xxxviii
4. Rekap laporan pembelian perbulan pada SIM RS dan rekap distribusi
floor stock ruangan, poliklinik dan unit lain yang terkait oleh logistik
farmasi.
5. Arsip semua dokumen dan laporan yang dibuat depo dan logistik
farmasi.
6. Rekap dan evaluasi seluruh laporan depo dan logistik farmasi oleh
kepala instalasi farmasi untuk disampaikan ke direktur dengan
tembusan bagian penunjang medik dan bagian keuangan.
3.9 SOP Metode Pemusnahan sediaan farmasi dan alat kesehatan
Pemusnahan dan penarikan sediaan farmasi, alat kesehatan, dan
bahan medis habis pakai yang tidak dapat digunakan harus dilaksanakan
dengan cara yang sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan
yang berlaku. Penarikan sediaan farmasi yang tidak memenuhi
standar/ketentuan peraturan  perundang-undang  perundang-undangan
dilakukan dilakukan oleh pemilik pemilik izin edar berdasarkan
berdasarkan perintah perintah  penarikan oleh BPOM (mandatory recall)
atau berdasarkan inisiasi sukarela oleh  pemilik  pemilik izin edar
(voluntary recall) dengan tetap memberikan laporan kepada Kepala
BPOM. Tujuan pemusnahan adalah untuk menjamin sediaan farmasi dan
BMHP yang sudah tidak memenuhi syarat dikelola sesuai dengan standar
yang berlaku,adanya penghapusan akan mengurangi beban penyimpanan
maupun mengurangi risiko terjadi penggunaan obat yang sub standar
(Permenkes, 2016).
Pemusnahan dilakukan untuk sediaan farmasi, alat kesehatan dan
bahan medis habis pakai apabila (Permenkes, 2016):
a. Produk tidak memenuhi persyaratn mutu
b. Persediaan sedian farmasi telah kadaluwarsa
c. Tidak memenuhi syarat untuk digunakan dalam pelayanan kesehatan
d. Dicabut izin edarnya
Tahapan pemusnahan dilakukan terdiri atas (Permenkes, 2016) :
a. Membuat daftar sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan medis
habis pakai yang akan dimusnahkan.
b. Menyiapkan berita acara pemusnahan

xxxix
c. Mengoordinasikan jadwal, metode dan tempat pemusnahan kepada
pihak terkait.
d. Menyiapkan tempat pemusnahan
e. Melakukan pemusnahan disesuaikan dengan jenis dan bentuk sediaan
serta peraturan yang berlaku.
Pemusnahan yang ada di RSD IDAMAN BANJARBARU, yaitu
pemusnahan obat, alkes dan resep. Pemusnahan obat dilakukan setiap
tahun namun jika jumlah obat yang akan dimusnahkan cukup banyak
maka pemusnahan dilakukan dengan segera. Jika obat termasuk golongan
obat narkotika dan psikotropika dihitung jumlahnya terlebih dahulu,
sedangkan pemusnahan resep dimusnahkan setiap 5 tahun sekali, resep
dihancurkan kemudian dikubur atau dibakar. Pemusnahan dilengkapi
berita acara pemusnahan.
SOP Pemusnahan alat kesehatan di RSD IDAMAN BANJARBARU:
1. Obat,alkes dan resep di letakkan di tempat karantina pada obat dan
alkes dimusnahkan setiap 1 tahun dan resep setiap 5 tahun baru
dimusnahkan
2. Kemudian tempat khusus penyimpanan obat kadaluarsa harus terpisah
dari ruang peracikan
3. Memberi label “KOMODITI KADALUARSA DILARANG DI
JUAL”
4. Menunjukkan petugas yang bertanggung jawab mengelola komoditi
ini.
5. Sebelum memasukkan komoditi yang telah kadaluarsa pada tempat
khusus terlebih dahulu dicatat dalam buku
6. 6 (enam) bulan sekali depo menyerahkan komoditi kadaluarsa ke
gudang farmasi bisa diusulkan untuk dilakukan pemusnahan.
SOP Pemusnahan perbekalan farmasi di RSD IDAMAN
BANJARBARU:
a. Petugas gudang farmasi telah merekap seluruh sediaan farmasi yang
sudah rusak/kadaluarsa yang akan dimusnahkan.
b. Buat berita acara pemusnahan yang ditanda tangani oleh Kabid
Penunjang Medik, Kepala Instalasi Farmasi, Staf Instalasi Farmasi

xl
dan Staf Instalasi Sanitasi. Sediaan farmasi tersebut dimusnahkan
sesuai dengan tata cara yang berlaku. Arsipkan dokumen berita
acara pemusnahan.
SOP Pemusnahan resep di RSD IDAMAN BANJARBARU sebagai
berikut:
1. Ambil kumpulan resep yang telah disimpan lebih dari 5 tahun
2. Catat dan timbang berat resep yang akan dimusnahkan
3. Tetapkan jadwal dan tempat pemusnahan
Tata cara melakukan pemusnahan obat:
a. Resep narkotika dihitung jumlahnya, untuk resep lain cukup
ditimbang.
b. Resep dihancurkan kemudian dikubur atau dibakar.
Membuat berita acara pemusnahan resep yang sekurang-kurangnya
memuat:
a. Waktu dan tempat pelaksanaan
b. pemusnahan resep.
c. Jumlah resep narkotika dan berat resep yang dimusnahkan.
d. Nama Apoteker pelaksana pemusnahan resep.
e. Nama saksi dalam pelaksanaan pemusnahan resep.
f. Membuat Berita Acara Pemusnahan (format terlampir) yang
ditandatangani oleh Apoteker dan saksi dalam pelaksanaan
pemusnahan resep.
Pada penarikan sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan medis
habis pakai dilakukan terhadap produk yang izin edarnya di cabut oleh
badan pengawas obat dan makanan (BPOM). Penarikan sediaan farmasi,
alat kesehatan, dan bahan medis habis pakai akan dilakukan oleh BPOM
atau tempat distribusi. Rumah sakit harus mempunyai sistem pencatatan
terhadap kegiatan penarikan.

BAB IV
ASPEK PELAYANAN KLINIS
4.1 Pengkajian dan Pelayanan Resep

xli
Pengkajian resep dilakukan untuk menganalisa adanya masalah
terkait obat yang tertera pada resep, bila ditemukan masalah terkait obat,
maka apoteker harus melakukan pengkajian resep sesuai persyaratan
administrasi, persyaratan farmasetik, dan persyaratan klinis baik untuk
pasien rawat inap maupun rawat jalan (Permenkes RI, 2016).
Berdasarkan (Permenkes RI, 2016) ada tiga persyaratan terkait
pengkajian resep yaitu administrasi, farmasetik, dan klinis.
Persyaratan administrasi meliputi:
a. Nama, umur, jenis kelamin, berat badan dan tinggi badan pasien;
b. Nama, nomor ijin, alamat dan paraf dokter;
c. Tanggal resep; dan
d. Ruangan/unit asal resep
Persyaratan farmasetik meliputi:
a. Nama obat, bentuk dan kekuatan sediaan;
b. Dosis dan jumlah obat;
c. Stabilitas;dan
d. Aturan dan cara penggunaaan.
Persyaratan klinis meliputi:
a. Ketepatan indikasi, dosis dan waktu penggunaan obat;
b. Dupliksi pengobatan;
c. Alergi dan reaksi obat yang tidak dikehendaki (ROTD);
d. Kontraindikasi; dan
e. Interaksi obat.
Pelayanan resep dimulai dari penerimaan resep, pemeriksaan
resep, cek ketersediaan obat, melakukan penyiapan obat, alat kesehatan,
dan bahan medis habis pakai termasuk peracikan obat, pemeriksaan,
penyerahan disertai pemberian informasi obat. Pada setiap alur pelayanan
resep dilakukan upaya pencegahan terjadinya kesalahan pemberian obat
(medication error) (Permenkes RI, 2016).
Pada depo instalasi gawat darurat (IGD) RSD Idaman Banjarbaru,
kegiatan pengkajian dan pelayanan resep dimulai ketika pasien datang
membawa resep fisik ke depo IGD. Kemudian petugas kefarmasian akan
melakukan telaah resep, apabila resep tidak jelas dan tidak lengkap maka

xlii
dilakukan konfirmasi ke dokter yang menuliskan resep. Jika resep sudah
jelas dan lengkap selanjutnya akan dilihat golongan pasien (umum, bpjs,
asuransi, dll). Selanjutnya dilakukan pembuatan etiket dan dispensing
obat sesuai resep. Kemudian dilakukan pemeriksaan akhir sebelum obat
diserahkan kepada pasien. Setelah itu, obat akan diserahkan kepada
pasien yang sebelumnya sudah dikonfirmasi mengenai identitas pasien,
dan disertai pemberian informasi obat.
Pada depo rawat jalan RSD Idaman Banjarbaru, kegiatan
pengkajian dan pelayanan resep dimulai ketika pasien datang membawa
resep fisik ke depo rawat jalan, kemudian diberikan nomor antrian dan
nomor kontak pasien, lalu dilakukan pengecekan golongan pasien (BPJS,
jamkesda dan SKTM, dan umum). Setelah itu, ditelaah resep, lalu
dilakukan entry melalui SIMRS (Sistem Manajemen Rumah Sakit), jika
pasien dari golongan umum maka pasien akan membayar ke kasir, dan
harus menyerahkan struk pembayaran. Lalu jika sudah dilakukan entry
maka obat akan disiapkan, dikemas dan diberikan etiket. Serta dilakukan
pengecekan ulang sebelum obat diserahkan. Terakhir, obat akan
diserahkan kepada pasien dengan memanggil pasien sesuai nomor
antrian, serta diserai pemberian informasi obat.
Pada depo rawat inap RSD Idaman Banjarbaru, kegiatan
pengkajian dan pelayanan resep dimulai ketika resep dari ruangan
diserahkan ke depo rawat inap, lalu dilakukan telaah resep, kemudian
dilakukan serah terima resep, setelah itu di entry melalui SIMRS (Sistem
Manajemen Rumah Sakit), selanjutnya dilakukan penyiapan dan
pengemasan perbekalan farmasi. Setelah itu, dilakukan pengecekan
ulang. Terakhir dilakukan serah terima obat dan BMHP ke ruangan, dan
diserahkan ke pasien jika pasien pulang.
4.2 Penelusuran Riwayat Obat
Kegiatan penelusuran riwayat penggunaan Obat menurut (Permenkes RI,
2016) yaitu:
a. Membandingkan riwayat penggunaan Obat dengan data rekam
medik/pencatatan penggunaan Obat untuk mengetahui perbedaan
informasi penggunaan Obat;

xliii
b. Melakukan verifikasi riwayat penggunaan Obat yang diberikan oleh
tenaga kesehatan lain dan memberikan informasi tambahan jika
diperlukan;
c. Mendokumentasikan adanya alergi dan Reaksi Obat yang Tidak
Dikehendaki (ROTD);
d. Mengidentifikasi potensi terjadinya interaksi Obat;
e. Melakukan penilaian terhadap kepatuhan pasien dalam menggunakan
Obat;
f. Melakukan penilaian rasionalitas Obat yang diresepkan;
g. Melakukan penilaian terhadap pemahaman pasien terhadap Obat yang
digunakan;
h. Melakukan penilaian adanya bukti penyalahgunaan Obat;
i. Melakukan penilaian terhadap teknik penggunaan Obat;
j. Memeriksa adanya kebutuhan pasien terhadap Obat dan alat bantu
kepatuhan minum Obat (concordance aids);
k. Mendokumentasikan Obat yang digunakan pasien sendiri tanpa
sepengetahuan dokter; dan
l. Mengidentifikasi terapi lain, misalnya suplemen dan pengobatan
alternatif yang mungkin digunakan oleh pasien.
Kegiatan RPO yang dilakukan terhadap pasien berdasarkan (Permenkes,
2016), meliputi:
a. Penelusuran riwayat penggunaan Obat kepada pasien/keluarganya;
dan
b. Melakukan penilaian terhadap pengaturan penggunaan Obat pasien.
Informasi yang harus didapatkan meliputi nama Obat (termasuk Obat
non Resep), dosis, bentuk sediaan, frekuensi penggunaan, indikasi
dan lama penggunaan Obat.
RSD Idaman kota Banjarbaru memiliki formulir untuk riwayat
pengobatan pasien di ruang rawat inap dan IGD, dimana formulir tersebut
dicatat langsung oleh Apoteker yang bertanggung jawab dan visite di
ruangan tersebut. Formulir tersebut berisi tanda tanda vital, keluhan
pasien, hasil laboratorium, dan pengobatan yang diberikan pada pasien.
4.3 Rekonsiliasi

xliv
Rekonsiliasi Obat merupakan proses membandingkan instruksi
pengobatan dengan Obat yang telah didapat pasien. Rekonsiliasi
dilakukan untuk mencegah terjadinya kesalahan Obat (medication error)
seperti Obat tidak diberikan, duplikasi, kesalahan dosis atau interaksi
Obat. Kesalahan Obat (medication error) rentan terjadi pada pemindahan
pasien dari satu Rumah Sakit ke Rumah Sakit lain, antar ruang perawatan,
serta pada pasien yang keluar dari Rumah Sakit ke layanan kesehatan
primer dan sebaliknya (Permenkes, 2016)
Dilakukannya rekonsiliasi Obat menurut (Permenkes, 2016) bertujuan
untuk:
a. Memastikan informasi yang akurat tentang Obat yang digunakan
pasien;
b. Mengidentifikasi ketidaksesuaian akibat tidak terdokumentasinya
instruksi dokter; dan
c. Mengidentifikasi ketidaksesuaian akibat tidak terbacanya instruksi
dokter.
Tahap proses rekonsiliasi Obat menurut (Permenkes, 2016) yaitu:
a. Pengumpulan data mencatat data dan memverifikasi Obat yang
sedang dan akan digunakan pasien, meliputi nama Obat, dosis,
frekuensi, rute, Obat mulai diberikan, diganti, dilanjutkan dan
dihentikan, riwayat alergi pasien serta efek samping Obat yang pernah
terjadi. Khusus untuk data alergi dan efek samping Obat, dicatat
tanggal kejadian, Obat yang menyebabkan terjadinya reaksi alergi dan
efek samping, efek yang terjadi, dan tingkat keparahan. Data riwayat
penggunaan Obat didapatkan dari pasien, keluarga pasien, daftar Obat
pasien, Obat yang ada pada pasien, dan rekam medik/medication
chart. Data Obat yang dapat digunakan tidak lebih dari 3 (tiga) bulan
sebelumnya. Semua Obat yang digunakan oleh pasien baik Resep
maupun Obat bebas termasuk herbal harus dilakukan proses
rekonsiliasi.
b. Komparasi Petugas kesehatan membandingkan data Obat yang
pernah, sedang dan akan digunakan. Discrepancy atau
ketidakcocokan adalah bilamana ditemukan

xlv
ketidakcocokan/perbedaan diantara data-data tersebut.
Ketidakcocokan dapat pula terjadi bila ada Obat yang hilang, berbeda,
ditambahkan atau diganti tanpa ada penjelasan yang
didokumentasikan pada rekam medik pasien. Ketidakcocokan ini
dapat bersifat disengaja (intentional) oleh dokter pada saat penulisan
Resep maupun tidak disengaja (unintentional) dimana dokter tidak
tahu adanya perbedaan pada saat menuliskan Resep.
c. Melakukan konfirmasi kepada dokter jika menemukan
ketidaksesuaian dokumentasi. Bila ada ketidaksesuaian, maka dokter
harus dihubungi kurang dari 24 jam.
Hal lain yang harus dilakukan oleh Apoteker adalah:
1) Menentukan bahwa adanya perbedaan tersebut disengaja atau tidak
disengaja;
2) Mendokumentasikan alasan penghentian, penundaan, atau pengganti;
dan
3) Memberikan tanda tangan, tanggal, dan waktu dilakukannya
rekonsilliasi Obat.
Rekonsiliasi Obat di RSD Idaman Kota Banjarbaru dilakukan di
unit IGD dan unit rawat inap. IGD merupakan tempat awal pasien masuk
ke Rumah Sakit, sedangkan rawat inap merupakan tempat kelanjutan
pasien yang dirawat di unit IGD, namun ada juga pasien yang langsung di
rawat inap tanpa masuk IGD terlebih dahulu. Rekonsiliasi di unit IGD dan
rawat inap yaitu membandingkan obat yang digunakan pasien saat
sebelum masuk rumah sakit dengan cara visite ke ruangan pasien, yang
mana, pada saat visite apoteker akan menanyakan obat yang pernah, dan
sedang digunakan sebelum masuk rumah sakit. Rekonsiliasi obat
didelegasikan kepada apoteker yang mana apoteker nantinya akan
menetapkan apakah obat yang telah digunakan akan dilanjutkan atau
dihentikan. Formulir rekonsiliasi obat di RSD Idaman Kota Banjarbaru
meliputi data pasien (Nomor RM, nama, dan tanggal lahir), riwayat alergi
pasien (berupa obat-obatan atau makanan), data obat yang sedang
digunakan pasien beserta kekuatan/dosis, frekuensi penggunaan, cara
pemberian, penggunaan terakhir, tindak lanjut apakah obat akan

xlvi
dihentikan, dilanjutkan dengan aturan yang sama, atau dilanjutkan dengan
perubahan aturan. Serta kolom perubahan aturan pakai jika ada perubahan
aturan pakai obat. Formuli rekonsiliasi di tanda tangani oleh perawat, dan
apoteker.
4.4 Pelayanan Informasi Obat (PIO)
Pelayanan Informasi Obat (PIO) merupakan kegiatan penyediaan
dan pemberian informasi, rekomendasi Obat yang independen, akurat,
tidak bias, terkini dan komprehensif yang dilakukanoleh Apoteker kepada
dokter, Apoteker, perawat, profesi kesehatan lainnya serta pasien dan
pihak lain di luar Rumah Sakit (Permenkes, 2016).
Pelayanan Informasi Obat menurut (Permenkes, 2016) bertujuan
untuk menyediakan informasi mengenai Obat kepada pasien dan tenaga
kesehatan di lingkungan Rumah Sakit dan pihak lain di luar Rumah Sakit;
a. Menyediakan informasi untuk membuat kebijakan yang berhubungan
dengan Obat/Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis
Habis Pakai, terutama bagi Komite/Tim Farmasi dan Terapi;
b. Menunjang penggunaan Obat yang rasional.
Kegiatan PIO meliputi:
a. Menjawab pertanyaan;
b. Menerbitkan buletin, leaflet, poster, newsletter;
c. Menyediakan informasi bagi Tim Farmasi dan Terapi sehubungan
dengan penyusunan Formularium Rumah Sakit.
Apoteker di RSD Idaman Kota Banjarbaru juga berperan dalam
melakukan Promosi Kesehatan Masyarakat Rumah Sakit (PKMRS).
Promosi Kesehatan Masyarakat Rumah Sakit (PKMRS) merupakan
program rumah sakit dalam memberikan informasi pada masyarakat
rumah sakit (terdiri dari pasien, keluarga pasien dan pegawai rumah sakit)
oleh apoteker, dokter, perawat atau tenaga kesehatan lainnya. PKMRS
merupakan salah satu kegiatan farmasi klinik yang dilakukan oleh
apoteker di instalasi farmasi.
4.5 Konseling
Konseling Obat menurut (Permenkes, 2016) adalah suatu aktivitas
pemberian nasihat atau saran terkait terapi Obat dari Apoteker (konselor)

xlvii
kepada pasien dan/atau keluarganya. Konseling untuk pasien rawat jalan
maupun rawat inap di semua 33 fasilitas kesehatan dapat dilakukan atas
inisitatif Apoteker, rujukan dokter, keinginan pasien atau keluarganya.
Pemberian konseling yang efektif memerlukan kepercayaan pasien
dan/atau keluarga terhadap Apoteker. Pemberian konseling Obat
bertujuan untuk mengoptimalkan hasil terapi, meminimalkan risiko
reaksi Obat yang tidak dikehendaki (ROTD), dan meningkatkan
costeffectiveness yang pada akhirnya meningkatkan keamanan
penggunaan Obat bagi pasien (patient safety). Secara khusus konseling
Obat ditujukan untuk:
a. Meningkatkan hubungan kepercayaan antara Apoteker dan pasien;
b. Menunjukkan perhatian serta kepedulian terhadap pasien;
c. Membantu pasien untuk mengatur dan terbiasa dengan Obat;
d. Membantu pasien untuk mengatur dan menyesuaikan penggunaan
Obat dengan penyakitnya;
e. Meningkatkan kepatuhan pasien dalam menjalani pengobatan;
f. Mencegah atau meminimalkan masalah terkait Obat;
g. Meningkatkan kemampuan pasien memecahkan masalahnya dalam
hal terapi;
h. Mengerti permasalahan dalam pengambilan keputusan; dan
i. Membimbing dan mendidik pasien dalam penggunaan Obat sehingga
dapat mencapai tujuan pengobatan dan meningkatkan mutu
pengobatan pasien.
Berdasarkan (Permenkes, 2016) kegiatan dalam konseling Obat
meliputi:
a. Membuka komunikasi antara Apoteker dengan pasien;
b. Mengidentifikasi tingkat pemahaman pasien tentang penggunaan
Obat melalui Three Prime Questions;
c. Menggali informasi lebih lanjut dengan memberi kesempatan kepada
pasien untuk mengeksplorasi masalah penggunaan Obat;
d. Memberikan penjelasan kepada pasien untuk menyelesaikan masalah
pengunaan Obat;

xlviii
e. Melakukan verifikasi akhir dalam rangka mengecek pemahaman
pasien; dan
f. Dokumentasi.
Faktor yang perlu diperhatikan dalam konseling obat menurut
(Permenkes, 2016) yaitu:
a. Kriteria Pasien:
1) Pasien kondisi khusus (pediatri, geriatri, gangguan fungsi ginjal,
ibu hamil dan menyusui);
2) Pasien dengan terapi jangka panjang/penyakit kronis (TB, DM,
epilepsi, dan lain-lain);
3) Pasien yang menggunakan obat-obatan dengan instruksi khusus
(penggunaan kortiksteroid dengan tappering down/off);
4) Pasien yang menggunakan obat dengan indeks terapi sempit
(digoksin, phenytoin)
5) Pasien yang menggunakan banyak obat (polifarmasi); dan
6) Pasien yang mempunyai riwayat kepatuhan rendah.

b. Sarana dan Peralatan


1) Ruangan atau tempat konseling; dan
2) Alat bantu konseling (kartu pasien/catatan konseling).
Konseling yang dilakukan di RSD Idaman Banjarbaru dilakukan
oleh apoteker di ruang konseling. Serta terdapat kartu pasien/catatan
konseling. Konseling di RSD Idaman Banjarbaru memiliki kriteria
pasien sesuai dengan (Permenkes, 2016) yaitu pasien dengan kondisi
khusus (pediatri, geriatri, gangguan fungsi ginjal, ibu hamil dan
menyusui); pasien dengan terapi jangka panjang/penyakit kronis (TB,
DM, epilepsi, dan lain-lain); pasien yang menggunakan obat-obatan
dengan instruksi khusus (penggunaan kortikosteroid dengan tappering
down/off; pasien yang menggunakan obat dengan indeks terapi sempit
(digoksin, phenytoin); pasien yang menggunakan banyak obat
(polifarmasi); dan pasien yang mempunyai riwayat kepatuhan rendah.
Menurut (Permenkes, 2016), visite merupakan kegiatan kunjungan
ke pasien rawat inap yang dilakukan Apoteker secara mandiri atau

xlix
bersama tim tenaga kesehatan untuk mengamati kondisi klinis pasien
secara langsung, dan mengkaji masalah terkait Obat, memantau terapi
Obat dan Reaksi Obat yang Tidak Dikehendaki, meningkatkan terapi
Obat yang rasional, dan menyajikan informasi Obat kepada dokter,
pasien serta profesional kesehatan lainnya. Visite juga dapat dilakukan
pada pasien yang sudah keluar Rumah Sakit baik atas permintaan pasien
maupun sesuai dengan program Rumah Sakit yang biasa disebut dengan
Pelayanan Kefarmasian di rumah (Home Pharmacy Care). Sebelum
melakukan kegiatan visite Apoteker harus mempersiapkan diri dengan
mengumpulkan informasi mengenai kondisi pasien dan memeriksa terapi
Obat dari rekam medik atau sumber lain.
Apoteker RSD Idaman Kota Banjarbaru melakukan visite secara
mandiri dan bersama tim medis. Apoteker terlebih dahulu melihat rekam
medik dan status pasien. Saat visite Apoteker akan mengumpulkan
informasi dengan mewawancarai pasien atau keluarga pasien mengenai
data pasien, riwayat penyakit, riwayat sosial, riwayat pengobatan,
keluhan yang dirasakan pasien.
Hasil visite nantinya akan dijadikan sebagai penunjang dalam
pemantauan terapi obat, untuk mengkaji pengobatan pasien,
merekomendasikan rejimen terapi baru,
merekomendasikan penyelesaian/pencegahan masalah terkait
penggunaan obat, pemberian informasi obat, pemantauan implementasi
rekomendasi dan hasil terapi  pasien, dengan cara mengidentifikasi
masalah terkait penggunaan obat. Hasil ditulis dilembar asuhan
kefarmasian dan di lembar Catatan Pemantauan Pasien Terintegrasi
(CPPT) sebagai identifikasi aktual dan potensial masalah yang
berhubungan dengan obat, menyelesaikan masalah yang berhubungan
dengan obat atau DRP, yang kemudian kemudian disimpan bersama
status pasien dan rekap medis pasien.
4.7 PTO
Menurut (Permenkes, 2016) Pemantauan Terapi Obat (PTO)
merupakan suatu proses yang mencakup kegiatan untuk memastikan
terapi Obat yang aman, efektif dan rasional bagi pasien. Tujuan PTO

l
adalah meningkatkan efektivitas terapi dan meminimalkan risiko Reaksi
Obat yang Tidak Dikehendaki (ROTD).
Kegiatan dalam PTO meliputi:
a. Pengkajian pemilihan Obat, dosis, cara pemberian Obat, respons
terapi, Reaksi Obat yang Tidak Dikehendaki (ROTD);
b. Pemberian rekomendasi penyelesaian masalah terkait Obat; dan
c. Pemantauan efektivitas dan efek samping terapi Obat.
Tahapan PTO:
a. Pengumpulan data pasien;
b. Identifikasi masalah terkait Obat;
c. Rekomendasi penyelesaian masalah terkait Obat;
d. Pemantauan; dan
e. Tindak lanjut.
Faktor yang harus diperhatikan:
a. Kemampuan penelusuran informasi dan penilaian kritis terhadap
bukti terkini dan terpercaya (Evidence Best Medicine);
b. Kerahasiaan informasi; dan
c. Kerjasama dengan tim kesehatan lain (dokter dan perawat)
Kegiatan PTO (pemantauan terapi obat di RSD Idaman Banjarbaru
dilakukan oleh dokter, perawat, apoteker, dan ahli gizi/nutrisionist. Hasil dari
kegiatan PTO didokumentasikan didalam form CPPT. Pada penulisan form
CPPT penulisan antar tenaga kesehatan dibedakan oleh tinta pulpen, seperti
tinta biru untuk apoteker, tinta hitam untuk dokter, dan perawat, dan tinta
hijau untuk ahli gizi/nutrisionist. Hasil PTO nantinya akan tercantuk kedalam
rekam medis pasien.
4.8 Monitoring Efek Samping Obat (MESO)
Monitoring Efek Samping Obat (MESO) merupakan kegiatan
pemantauan setiap respon terhadap Obat yang tidak dikehendaki, yang
terjadi pada dosis lazim yang digunakan pada manusia untuk tujuan
profilaksis, diagnosa dan terapi. Efek Samping Obat adalah reaksi Obat
yang tidak dikehendaki yang terkait dengan kerja farmakologi
(Permenkes, 2016).
MESO bertujuan:

li
a. Menemukan Efek Samping Obat (ESO) sedini mungkin terutama yang
berat, tidak dikenal, frekuensinya jarang;
b. Menentukan frekuensi dan insidensi ESO yang sudah dikenal dan yang
baru saja ditemukan;
c. Mengenal semua faktor yang mungkin dapat
menimbulkan/mempengaruhi angka kejadian dan hebatnya ESO;
d. Meminimalkan risiko kejadian reaksi Obat yang tidak dikehendaki;
dan
e. Mencegah terulangnya kejadian reaksi Obat yang tidak dikehendaki
Kegiatan pemantauan dan pelaporan ESO:
a. Mendeteksi adanya kejadian reaksi Obat yang tidak dikehendaki
(ESO);
b. Mengidentifikasi obat-obatan dan pasien yang mempunyai risiko
tinggi mengalami ESO;
c. Mengevaluasi laporan ESO dengan algoritme Naranjo;
d. Mendiskusikan dan mendokumentasikan ESO di Tim/Sub Komite/Tim
Farmasi dan Terapi;
e. Melaporkan ke Pusat Monitoring Efek Samping Obat Nasional.
Faktor yang perlu diperhatikan:
a. Kerjasama dengan Komite/Tim Farmasi dan Terapi dan ruang rawat;
dan
b. Ketersediaan formulir Monitoring Efek Samping Obat.
Kegiatan MESO (monitoring efek samping obat) di RSD Idaman
Banjarbaru dilakukan oleh kolaborasi tenaga kesehatan. Kegiatan ini
dilakukan dengan metode Algoritma Naranjo yang berisi penilaian
terhadap kondisi pasien yang mengalami reaksi efek samping obat. Proses
penilaian ini tidak hanya dilakukan oleh satu tenaga kesehatan saja, tetapi
juga dokter, farmasis, perawat, dan lainnya agar hasil MESO yang
didapat lebih akurat. Proses pelaporan MESO dapat dilakukan oleh siapa
saja yang menemukan reaksi efek samping pertama kali pada pasien
setelah penggunaan obat. Apabila obat yang menyebabkan reaksi efek
samping telah ditemukan setelah mendapatkan hasil penilaian, maka
dilakukan pengisian pada form MESO yang berisi identitas, dan kondisi

lii
pasien, riwayat, bentuk dan waktu efek samping obat terjadi, data
laboratorium, serta identitas obat yang meliputi nama generik/dagang,
nama industri farmasi, bentuk sediaan, nomor batch, cara pemberian,
dosis/waktu pemberian, waktu mulai dan pemberian obat. Form MESO di
tandatangani oleh orang yang melaporkan kejadian efek samping obat.
Setelah itu, form MESO akan dikirimkan ke pihak MESO pusat, yaitu
pusat famakovigilans/MESO Nasional Badan Pengawasan Obat dan
Makanan Republik Indonesia.

4.9 Evaluasi Penggunaan Obat (EPO)


Evaluasi Penggunaan Obat (EPO) merupakan program evaluasi
penggunaan Obat yang terstruktur dan berkesinambungan secara
kualitatif dan kuantitatif.
Tujuan EPO yaitu:
a. Mendapatkan gambaran keadaan saat ini atas pola penggunaan Obat;
b. Membandingkan pola penggunaan Obat pada periode waktu tertentu;
c. Memberikan masukan untuk perbaikan penggunaan Obat.
d. Menilai pengaruh intervensi atas pola penggunaan obat.
Kegiatan praktek EPO bedasarkan (Permenkes, 2016):
a. Mengevaluasi penggunaan obat secara kualitatif; dan
b. Mengevaluasi penggunaan obat secara kuantitatif.
Faktor-faktor yang perlu diperhatikan:
a. Indikator peresepan;
b. Indikator pelayanan;
c. Indikator fasilitas.
Evaluasi Penggunaan Obat (EPO) yang dilakukan di RSD Idaman
Banjarbaru yaitu mengevaluasi penggunaan obat secara kualitatif yang
berupa parameter dosis, interaksi obat, dan efek samping obat, dan
kuantitatif yang berupa parameter jumlah pasien yang menggunakan obat
pada rentang waktu yang sudah ditentukan. Kegiatan ini
didokumentasikan dalam bentuk laporan evaluasi penggunaan obat
(EPO). Kegiatan EPO sendiri, meliputi kesesuaian penulisan resep

liii
berdasarkan formularium nasional, tingkat kejadian medication error,
antibiotic defined daily dose (DDD), dan lainnya.
4.10 Dispensing Sediaan Steril
Dispensing sediaan steril berdasarkan (Permenkes, 2016) harus
dilakukan di Instalasi Farmasi dengan teknik aseptik untuk menjamin
sterilitas dan stabilitas produk dan melindungi petugas dari paparan zat
berbahaya serta menghindari terjadinya kesalahan pemberian Obat.
Dispensing sediaan steril bertujuan:
a. Menjamin agar pasien menerima Obat sesuai dengan dosis yang
dibutuhkan;
b. Menjamin sterilitas dan stabilitas produk;
c. Melindungi petugas dari paparan zat berbahaya; dan
d. Menghindari terjadinya kesalahan pemberian Obat.
Kegiatan dispensing sediaan steril di RSD Idaman banjarbaru
terbatas pada penanganan sediaan sitostatik saja, pada penanganan
sediaan sitostatik mempunyai ruangan tersendiri, dan dilamnya terdapat
alat Laminar Air Flow, pada penanganan sediaan sitostaik hanya
dilakukan oleh tenaga kefarmasian yang sudah mengikuti pelatihan
pencampuran sediaan sitostatik, dengan menggunakan alat pelindung diri
yang lengkap, serta pada saat pencampuran sediaan dilakukan didalam
alat Laminar Air Flow.

liv
BAB V
ANALISA KASUS
5.1 Kasus Managemen
1. Kasus
Kekosongan obat
2. Gambaran umum masalah kasus
Kekosongan obat akibat peningkatan pasien yang tidak terduga.
3. Penjabaran umum solusi berdasarkan temuan masalah
Masalah Solusi Referensi
Obat yang telah 1. Dapat dilakukan SOP RSD Idaman
diadakan mengalami konfirmasi ke Banjarbaru
kekosongan karena dokter dan
peningkatan jumlah memberi saran
pasien subtitusi sesuai
yang ada di
formularium RS
2. Obat yang tidak
tersedia dibuatkan
copy resep.
3. Dilakukan
pemesanan cito
untuk stok obat
tersebut dengan
memesan lagi
kepada PBF
(pedagang besar
farmasi).

lv
4. Jika terjadi
kekosongan pada
distributor, maka
dilakukan
peminjaman ke
apotek yang
bekerja sama
dengan RS atau
kepada RS lainnya.

4. Rencana Aplikasi

Pencatatan obat kosong dilakukan setiap hari


dan dilaporkan ke unit pengelolaan perbekalan
farmasi

Bila terjadinya kekosongan obat di unit


pelayanan dan tidak adanya stok unit di
gudang

Dilakukan konfirmasi ke dokter dan memberi


saran substitusi obat sesuai yang ada di
formularium RS

Obat yang tidak tersedia dibuatkan copy resep

dan dilakukan pemesanan cito obat oleh


Apoteker di unit gudang ke PBF

Apabila terjadi kekosongan di distributor, maka


dilakukan peminjaman ke apotek yang bekerja
sama dengan RS atau kepada RS lainnya.

5. Mitigasi Risiko

lvi
1. Melakukan perhitungan perencanaan dengan juga mempertimbangkan
epidemiologi terbaru (kasus kasus penyakit yang sedang meningkat di
lingkungan masyarakat).
2. Melakukan stock opname sebulan sekali
6. Kesimpulan
Kekosongan obat karena meningkatnya jumlah pasien bisa
diakibat karena beberapa faktor yaitu karena kurangny tenaga kerja untuk
kegiatan inventori, perencanaan pengadaan yang tidak akurat dan
kekosongan obat di distributor, keterlambatan dalam pengiriman dapat
mempengaruhi mutu pelayanan yang diberikan yang mengakibatkan
perawatan terhadap pasien tertunda. oleh karena itu diperlukan metode
pengendalian yang dapat mencegah kekosongan obat di rumah sakit,
sistem kesehatan harus bertindak cepat untuk mengidentifikasi dan
mendapatkan obat/produk alternatif. Hal ini dilakukan untuk menghindari
gangguan dalam perawatan pasien dan memberikan terapi obat yang aman.
5.2 Kasus Pelayanan Klinis
A. Kasus 1
RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU
Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan
Ruangan/Poliklinik: Poli Internis Tanggal: 9/11/2022
Kategori Pasien: Riwayat Alergi Obat
Umum BPJS Jamkesda/SKTM Tidak
Ya, Nama Obat

R/ Levemir No. III


S1×30
R/ Novorapid No. VII
S3×24
R/ Insulin Needle No. X
R/ Acarbose 100 mg No. XC
S3×1 d.c
R/ Amlodipin 10 mg No. XXX
S1×1

lvii
R/ Vitamin B Complex No. XXX
S1×1
R/ Fenofibrat 300 mg No. XXX
1-0-0
R/ Gabapentin 300 mg No. XXX
0-0-1
R/ Lansoprazol No. XXX
1-0-0
R/ Atorvastatin No. XXX
0-0-1
R/ Na. Diklofenak No. X
S1×1

Nama Pasien : Ny.W


No. RM :
Tanggal Lahir :
Berat Badan :
Alamat :
Nama Dokter : dr. Achmad Dainuri, Sp.PD
SIP. No. 038 Tahun 2022

1. SKRINING RESEP
a. Aspek Administrasi

PADA RESEP
No. URAIAN
ADA TIDAK Pengatasan
Inscription
1 Identitas dokter: 
2 Nama dokter 
3 SIP dokter 
4 Alamat dokter 
5 Nomor telepon 
Tempat dan tanggal
6 
penulisan resep

lviii
Invocatio
Tanda resep diawal
7 
penulisan resep (R/)
Prescriptio/Ordonatio
8 Nama Obat 
9 Kekuatan obat 
10 Jumlah obat 
11 Signatura
12 Nama pasien 
 Konfirmasi
13 Jenis kelamin
ke pasien
14 Umur pasien 
15 Berat badan 
16 Alamat pasien 
17 Aturan pakai obat 
Konfirmasi
18 Iter/tanda lain 
ke pasien
Subscriptio
19 Tanda tangan/paraf dokter 

b. Aspek Farmasetis

No Kriteria Permasalahan Pengatasan

1 Bentuk sediaan Ada Konfirmasi ke dokter

2 Stabilitas obat Ada Konfirmasi ke dokter

3 Kompatibiltas Ada Konfirmasi ke dokter

4 Cara pemberian Tidak ada

Jumlah dan aturan


5 Tidak ada
pakai

c. Aspek Klinis (SOAP)


SUBJECTIVE

lix
-Nyeri lutut

OBJECTIVE
-Usia: 49 tahun
-Gula Darah: 320 mg/dL
-Kolestrol: 290 mg/dL

ASSESSMENT
PROBLEM OBJECTIV
SUBJECTIVE TERAPI DRP
MEDIK E
Gula Darah - Gula Darah: -Levemir M2.1 Kejadian
320 mg/dL -Novorapid yang tidak
-Insulin diinginkan terkait
Needle penggunaan obat
-Acarbose (termasuk yang
100 mg potensial terjadi).
→Pemakaian
acarbose dosis
tinggi bisa
menyebabkan
malabsorbsi
(penyerapan yang
tidak memadai).
Sedangkan untuk
efek samping,
acarbose dapat
meningkatkan gas
didalam perut,
rasa masuk angin,
dan diare
(Ramaiah, 2006)
(Medscape)
P1.2 Pemilihan
obat tidak tepat
termasuk
kontraindikasi
→ Dosis tunggal
acarbose tidak
mengakibatkan
risiko terjadinya
hipoglikemia.
Namun,
kombinasi
acarbose dengan
insulin dapat
mengakibatkan
hipoglikemia
(Soegondo S.,

lx
1995).
(Medscape)
I1.4 Intervensi
didiskusikan
dengan penulis
resep
→ Dosis awal
yang
direkomendasikan
yaitu 50 mg dua
kali sehari, secara
bertahap
ditingkatkan 100
mg tiga kali
sehari. Untuk efek
maksimal,
acarbose
diberikan bersama
suapan pertama.
Pada pasien
diabetes acarbose
dapat mengurangi
hiperglikemi
postprandial 30-
50% (Masharani,
2004)
(Medscape).
A3.1 Intervensi
diajukan,
penerimaan tidak
diketahui.
→Pasien dengan
nilai GDS >300
mg/dL maka
diberikan terapi
insulin kombinasi
golongan rapid
acting dan long
acting (contohnya
Novorapid dan
Levemir). Pada
kondisi pasien
dengan nilai GDS
yang sangat tinggi
perlu diberikan
terapi kombinasi
insulin rapid
acting yang
bekerja
menurunkan gula

lxi
darah dengan
segera dan
mengontrol gula
darah saat
makan, dan
insulin long acting
menjaga kondisi
insulin basal pada
saat malam hari
agar
Hipertensi - - Amlodipin gula darah tetap
10 mg dalam kondisi
stabil (Retri Atika,
2016).
(Medscape)

Tidak ditemukan
adanya DRP atau
PCNE pada terapi
hipertensi.
→Tujuan terapi
antihipertensi
pada pasien
diabetes mellitus
adalah untuk
menjaga tekanan
darah sistolik <
140 mmHg dan
diastolic < 90
mmHg (James,
2014) . Hipertensi
umumnya terjadi
pada pasien
diabetes mellitus
tipe 2 dan
pengobatan
dengan
antihipertensi
dapat mencegah
komplikasi makro
dan mikrovaskuler
(BPOM,
Informatorium
Obat Nasional
Indonesia, 2014)
Pasien yang
mendapat terapi
obat antihipertensi

lxii
tekanan darah,
kadar elektrolit
dan berat badan
harus dimonitor
secara teratur, dan
diamati untuk
mencegah
terjadinya edema
dan gagal jatung
kongestif
Nyeri Nyeri lutut -Vitamin B (Medscape)
neuropatik Complex
(osteoarthri -Gabapentin
tis) 300 mg
-Natrium
Diklofenak
50 mg

M3.3
Memerlukan
klarifikasi lebih
lanjut mengenai
keluhan pasien.
→ Diperlukan
informasi
mengenai gejala
atau keluhan
pasien mengenai
nyeri lutut yang
dialami.
P1.7 Terlalu
banyak obat
(kelompok terapi
atau bahan aktif
yang berbeda)
diresepkan untuk
indikasi yang
sama.
→ Pemberian
terapi disesuaikan
dengan skala nyeri
pasien, jika pasien
hanya mengalami
gejala nyeri lutut
ringan hingga
sedang cukup
diberikan

lxiii
acetaminophen
atau OAINS
(Natrium
Diklofenak) (IRA,
2014)
I1.2 Menanyakan
atau
mengonfirmasikan
kepada penulis
resep
→ Perlunya
konfirmasi kepada
penulis resep atau
dokter terhadap
gejala yang
dialami oleh
pasien serta
rekomendasi
terapi yang
diberikan.
A3.1 Intervensi
diajukan,
penerimaan tidak
diketahui
→ Strategi
penatalaksanaan
pasien dan pilihan
jenis pengobatan
ditentukan oleh
nyeri yang
dialami, sesuai
dengan
karakteristik
masing-masing
serta
kebutuhannya.
Asam - - Lansoprazol Oleh karena itu
lambung diperlukan
(Gastrointe penilaian yang
stinal) cermat pada sendi
dan pasiennya
secara
keseluruhan, agar
penatalaksanaann
ya aman,
sederhana,
memperhatikan
edukasi pasien
serta melakukan
pendekatan

lxiv
multidisiplin
(IRA, 2014)

Tidak ada drp atau


PCNE untuk
problem medik
asam lambung
(Gastrointestinal)
→ Pasien diabetes
mellitus memiliki
factor resiko
peningkatan
kejadian gejala
gastrointestinal.
Mekanisme yang
mendasari
hubungan antara
diabetes mellitus
dengan
peningkatan
gejala
gastrointestinal.
Gejala
gastrointestinal
sering dikaitkan
dengan gangguan
fungsi neuropatik
autonomik
irreversible yang
merupakan salah
satu komplikasi
penyakit ini.
Faktor yang
mendasari
terjadinya
gastrointestinal ini
- Kolestrol: Atorvastatin antara lain :
290 mg/dL 20 mg neuropati
Fenofibrat autonomik,
Kolestrol 300 mg neuropati perifer
diabetik,
ketidakseimbanga
n glukosa,
pengobatan
diabetes, lama
menderita
diabetes (Kimet,
2010) Sehingga
diberikan terapi
lansoprazole

lxv
untuk
menghindari
resiko terjadinya
gastrointestinal
→ Fenofibrat
merupakan
golongan fibrat
yang baik jika
dikombinasi
dengan Statin
untuk
menurunkan kadar
trigliserida dan
meningkatkan
kadar kolestrol.
(Eckel, 2011).
PLAN
1. Levemir Long acting insulin umumnya digunakan untuk menjaga agar
kadar gula darah tetap terkontrol dalam jangka waktu yang ntibio
(Perkeni, Petunjuk Praktis Terapi Insulin pada Pasien Diabetes Melitus.,
2007). Insulin long acting mulai berkerja 1-2 jam. Puncak efek obat
selama 24 jam. Digunakan 1x1 hari pada malam hari karena insulin ini
ntibi tidak ada puncak efek obat dan kemungkinan hipoglikemik pada
malam hari bisa dikurangi (Tandra, 2007).
2. Novorapid Rapid acting insulin digunakan untuk memberikan efek
penurunan kadar gula darah yang cepat pada pasien setelah disuntikan ke
dalam tubuh sesuai dengan dosis ( (Perkeni, Petunjuk Praktis Terapi
Insulin pada Pasien Diabetes Melitus., 2007). Novorapid merupakan tipe
insulin yang bekerja cepat (rapid acting), insulin ini memungkinkan
penggantian insulin pada waktu makan secara fisiologis karena mula
kerjanya yang cepat, keuntungan lainnya yaitu karena insulin ini dapat
diberikan segera sebelum makan tanpa mengganggu kontrol glukosa
(Katzung, 2010). Insulin jenis ini memiliki onset kerja 5-15 menit
dengan aksi puncak pada menit ke 30-90, dan durasi rata-rata selama 5
jam. Digunakan 3 kali 1 hari (Hahr, 2015).
3. Acarbose 50 mg 3 kali 1 tablet 50 mg saat makan (Association, 2009).
Acarbose menghambat kerja enzim-enzim pencernaan yang mencerna
karbohidrat, sehingga memperlambat absorbsi glukosa ke dalam darah .

lxvi
Durasi kerja 1-3 jam (Dipiro JT, 2008)
4. Vitamin B Complex 1 kali 1 tablet sesudah makan. Vitamin B complex
tersebut dapat menangani berbagai kondisi salah satunya adalah nyeri
(Alvarado, 2016). Manfaat dari vitamin B complex tersebut dapat
dibedakan menjadi dua, yaitu menurunkan efek kerusakan pada serabut
saraf serta efek anti-nosiseptif dan anti hiperalgesia (Mimenza, 2014).
5. Natrium Diklofenak 75 mg 2 kali sehari 1 tablet sesudah makan.
Natrium diklofenak digunakan sebagai terapi awal dan juga terapi akut
pada nyeri yang disertai dengan inflamasi (BPOM, 2015). Natrium
diklofenak memiliki efek samping terhadap lambung sehingga diberikan
sesudah makan (Katzung, 2010).
6. Atorvastatin 20 mg 1 kali 1 tablet 20 mg malam hari. Statin mampu
menurunkan kadar kolestrol dalam darah. Atorvastatin dengan waktu
capaian kadar maksimal sekitar 1,3-2,4 jam, diminum malam hari karena
sintesis kolesterol terjadi di malam hari.. Statin adalah obat pilihan pada
disipidemia yang memiliki efektivitas paling baik (Panduan Pengelolaan
Dislipidemia di Indonesia 2015)
7. Fenofibrat 300 mg 1 kali 1 tablet 300 mg pagi hari. Fenofibrat
menurunkan trigliserida plasma dan hati. Obat ini bekerja mengaktifkan
enzim lipoprotein lipase yang kerjanya memecahkan trigliserida.
Fenofibrat digunakan dipagi hari dikarenakan menghindari penggunaan
bersamaan statin dan fibrat (Panduan Pengelolaan Dislipidemia di
Indonesia 2015)

KONSELING

lxvii
Terapi Farmakologi:
- Levemir
Indikasi : untuk menjaga agar kadar gula darah tetap terkontrol dalam
jangka waktu yang ntibio (Perkeni, Petunjuk Praktis Terapi Insulin pada
Pasien Diabetes Melitus., 2007)
Aturan pakai : Digunakan 1x1 hari 30 IU pada malam hari
Efek samping : Hipoglikemia
Penyimpanan : Pada suhu 2-8°C
- Novorapid
Indikasi : untuk memberikan efek penurunan kadar gula darah yang cepat
pada pasien setelah disuntikan ke dalam tubuh sesuai dengan dosis
( (Perkeni, Petunjuk Praktis Terapi Insulin pada Pasien Diabetes Melitus.,
2007)
Aturan pakai: Digunakan 3 kali 1 hari 24 IU
Efek samping : Hipoglikemia
Penyimpanan : Pada suhu 2-8°C
Cara penyuntikan insulin pen:
1. Mencuci tangan terlebih dahulu
2. Siapkan insulin pen, jarum, kapas ntibio dan tempat sampah.
3. Sebelum digunakan, periksa tanggal kadaluarsa, warna dan kejernihan
insulin
4. Persiapkan insulin pen dan lepaskan penutup insulin pen
Pastikan insulin tidak menggumpal dengan memutar mutar insulin pen
sampai gumpalan hilang secara perlahan (jangan dikocok)
5. Lepaskan kertas pembungkus dan tutup jarum
 Buka kertas pembungkus dan tutup jarum pen
 Tarik kertas pembungkus pada jarum pen
 Putar jarum insulin ke insulin pen
 Lepaskan penutup luar jarum sehingga jarum tampak
6. Pastikan insulin pen siap digunakan
Pastikan tidak ada udara di dalam insulin pen dan jarum berfungsi dengan
baik Dengan cara :
 Putar tombol pemilih dosis pada ujung pen untuk 1 atau 2 unit

lxviii
 Tahan insulin pen dengan jarum mengarah keatas
 Tekan tombol dosis dengan benar ntibi mengamati keluarnya sedikit
insulin
 Ulangi jika perlu sampai insulin terlihat di ujung jarum
 Tombol pemutar harus ntibio ntibi setelah insulin terlihat didalam pen
7. Atur dosis sesuai anjuran dokter
8. Pilih lokasi bagian tubuh yang akan disuntik
 Pastikan posisi nyaman saat menyuntikan insulin pen
 Penyuntikan dapat dilakukan pada bagian perut, lengan, paha atas atau
pantat
 Tidak dianjurkan untuk menyuntik di lokasi yang sama terus menerus,
rotasikan posisi (konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu)
9. Suntikan insulin
 Usapkan kapas ntibio pada bagian yang akan disuntik
 Genggam pen dengan 4 jari, letakkan ibu jari pada tombol dosis.
 Mencubit kulit (bagian lemak) yang akan disuntik menggunakan 2 jari
 Segera suntikkan jarum dengan cara tegak lurus (sudut 90°) dengan
bagian tubuh yang akan di suntik
 Gunakan ibu jari untuk menekan ke bawah pada tombol dosis sampai
berhenti (klep dosis akan ntibio pada nol).
 Biarkan jarum di tempat suntikan selama 5-10 detik untuk memastikan
insulin benar-benar masuk dan mencegah insulin keluar dari tempat
suntikan,
 Melepaskan kulit yang dicubit
 Tarik jarum dari tempat penyuntikan dan usap dengan kapas ntibio,
jangan di gosok atau dipijat
10. Persiapkan insulin pen untuk penggunaan berikutnya
 Tutup luar jarum dan putar untuk melepaskan jarum dari pen.
 Tutup luar jarum dan putar untuk melepaskan jarum dari pen.
Tempatkan jarum yang telah digunakan pada wadah yang aman
(kaleng kosong) dan buang ke tempat sampah
11. Simpan ntibio insulin pen untuk digunakan ke pemakaian selanjutnya

lxix
12. Cuci tangan setelah selesai menggunakan insulin pen

- Acarbose 50 mg
Indikasi : Acarbose menghambat kerja enzim-enzim pencernaan yang
mencerna karbohidrat, sehingga memperlambat ntibio glukosa ke dalam
darah (Dipiro JT, 2008)
Aturan Pakai : 3 kali 1 tablet 50 mg saat makan
Efek samping: Sakit kepala, vertigo, urtikaria, diare, perut kembung
Penyimpanan: Pada suhu kamar 25-30°C
- Vitamin B Complex
Indikasi: vitamin B complex tersebut dapat menangani berbagai kondisi
salah satunya adalah nyeri (Alvarado, 2016).
Aturan pakai : 1 kali 1 tablet sesudah makan
Efek samping : Pusing, mual, sakit perut
Penyimpanan : Pada suhu kamar 25-30°C
- Natrium Diklofenak 75 mg
Indikasi : digunakan sebagai terapi awal dan juga terapi akut pada nyeri
yang disertai dengan inflamasi (BPOM, 2015).
Aturan pakai : 2 kali sehari 1 tablet sesudah makan
Efek samping : tukak lambung
Penyimpanan : Pada suhu kamar 25-30°C
- Atorvastatin 20 mg
Indikasi : Statin mampu menurunkan kadar kolestrol dalam darah.
(Panduan Pengelolaan Dislipidemia di Indonesia 2015)
Aturan pakai : 1 kali 1 tablet 20 mg malam hari.
Efek samping : Nyeri otot, rasa ntib
Penyimpanan : Pada suhu kamar 25-30°C
- Fenofibrat 300 mg
Indikasi : Fenofibrat menurunkan trigliserida plasma dan hati (Panduan
Pengelolaan Dislipidemia di Indonesia 2015)
Aturan pakai : 1 kali 1 tablet 300 mg pagi hari.
Efek samping : mual muntah, diare
Penyimpanan : Pada suhu kamar 25-30°C

lxx
Terapi Non-Farmakologi:
1. Jaga pola hidup sehat dengan mengonsumsi sayuran dan buah-buahan
serta makanan rendah gula, garam dan lemak.
2. Olahraga teratur 30-60 menit/hari
3. Hindari merokok
4. Hindari mengonsumsi alkohol
5. Perbanyak minum air putih

a. COPY RESEP
RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU
Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan
Ruangan/Poliklinik: Poli Internis Tanggal: 9/11/2022
Kategori Pasien: Riwayat Alergi Obat
Umum BPJS Jamkesda/SKTM Tidak
Ya, Nama Obat

Tanggal resep : 9/11/2022


Tanggal copy resep : 9/11/2022
No : 1
Dari Dokter : dr. Achmad Dainuri, Sp.PD

lxxi
Nama Pasien : Ny. W
Umur : 49 tahun

R/ Levemir No. III


S1×30
___________________________ det
R/ Novorapid No. VII
S3×24
___________________________ det
R/ Insulin Needle No. X
___________________________ det
R/ Acarbose 100 mg No. XC
S3×1 d.c
___________________________ det
R/ Amlodipin 10 mg No. XXX
S1×1
___________________________ nedet
R/ Vitamin B Complex No. XXX
S1×1
___________________________ det
R/ Fenofibrat 300 mg No. XXX
1-0-0
___________________________ det
R/ Gabapentin 300 mg No. XXX
0-0-1
___________________________ nedet
R/ Lansoprazol No. XXX
1-0-0
___________________________ nedet
R/ Atorvastatin No. XXX
0-0-1
___________________________ det
R/ Na. Diklofenak No. X

lxxii
S2×1
___________________________ det

Paraf Apoteker

b. DAFTAR OBAT YANG DIAMBIL BERDASARKAN RESEP


No Nama Obat Dosis Jumlah Sediaan

1. Levemir 3

2. Novorapid 7

3. Insulin Needle 10

4. Acarbose 50 mg 60

5. Vitamin B Complex 30

6. Natrium Diklofenak 50 mg 10

7. Atorvastatin 20 mg 30

8. Fenofibrat 300 mg 30

c. LABELING

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel.
Guntung Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan

lxxiii
Nama : Ny. W Tanggal : 9/11/2022
No. RM : Nama Dokter : dr. Achmad

Levemir
1× 30 IU
\
Obat Luar

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel.
Guntung Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan

Nama : Ny. W Tanggal : 9/11/2022


No. RM : Nama Dokter : dr. Achmad
Novorapid
3×24 IU
Obat Luar

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan

lxxiv
Nama : Ny. W Tanggal: 9/11/2022
No.RM : Nama Dokter: Dr. Achmad

Acarbose 50 mg
3×1 tablet 50 mg
Saat makan

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan

Nama : Ny. W Tanggal: 9/11/2022


No.RM : Nama Dokter: Dr. Achmad

Vitamin B Complex
1×1 tablet
Sesudah makan

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan
Nama : Ny. W Tanggal: 9/11/2022
No.RM : Nama Dokter: Dr. Achmad

Natrium Diklofenak 75 mg
2×1 tablet 75 mg
Tiap 12 jam
Sesudah makan

lxxv
RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU
Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan
Nama : Ny. W Tanggal: 9/11/2022
No.RM : Nama Dokter: Dr. Achmad

Atorvastatin 20 mg
1×1 tablet 20 mg
Malam hari
Sesudah makan

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan
Nama : Ny. W Tanggal: 9/11/2022
No.RM : Nama Dokter: Dr. Achmad

Fenofibrat 300 mg
1×1 tablet 300 mg
Pagi hari
Sesudah makan

lxxvi
RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU
Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan

Nama : Ny. W Tanggal: 9/11/2022


No.RM : Nama Dokter: Dr. Achmad

Amlodipin 10 mg
1×1 tablet 10 mg
Sesudah makan

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan
Nama : Ny. W Tanggal: 9/11/2022
No.RM : Nama Dokter: Dr. Achmad

Lansoprazol
1×1 tablet
Pagi hari
Sebelum makan

B. Kasus 2
RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU
Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan
Ruangan/Poliklinik: Poli Jantung Tanggal: 9/11/2022
Kategori Pasien: Riwayat Alergi Obat
Umum BPJS Jamkesda/SKTM Tidak

lxxvii
Ya, Nama Obat

R/ Ramipril No. XXX


0-0-2,5
R/ Concor No. XXX
1,25-0-0
R/ Aspilet No. XXX
1-0-0
R/ Klopidogrel No. XXX
0-0-1
R/ Atorvastatin No. XXX
0-0-20
R/ Furosemid ½ No. X
(Kp) Sesak
R/ ISDN 5 mg No. X
(Kp) Nyeri Dada

Nama Pasien : Tn. A


No. RM : 123456
Tanggal Lahir :
Berat Badan :
Alamat :
Nama Dokter : dr. Faizal Rahman, SPJPFIHA
SIP. No. 339 Tahun 2019

1. SKRINING RESEP
a. Aspek Administrasi

PADA RESEP
No. URAIAN
ADA TIDAK Pengatasan
Inscription
1 Identitas dokter: 
2 Nama dokter 
3 SIP dokter 

lxxviii
4 Alamat dokter 
 Konfirmasi
5 Nomor telepon
ke dokter
Tempat dan tanggal
6 
penulisan resep
Invocatio
Tanda resep diawal
7 
penulisan resep (R/)
Prescriptio/Ordonatio
8 Nama Obat 
 Aspilet,
CPG,
Atorvastatin,
9 Kekuatan obat Furosemid
(Konfirmasi
ke dokter)
10 Jumlah obat 
11 Signatura
12 Nama pasien 
 Konfirmasi
13 Jenis kelamin
ke pasien
14 Umur pasien 
Konfirmasi
15 Berat badan 
ke pasien
Konfirmasi
16 Alamat pasien 
ke pasien
17 Aturan pakai obat 
Konfirmasi
18 Iter/tanda lain  ke pasien
dan dokter
Subscriptio
 Konfirmasi
19 Tanda tangan/paraf dokter
ke dokter

b. Aspek Farmasetis

lxxix
No Kriteria Permasalahan Pengatasan

1 Bentuk sediaan Ada Konfirmasi ke dokter

2 Stabilitas obat Ada Konfirmasi ke dokter

3 Kompatibiltas Ada Konfirmasi ke dokter

4 Cara pemberian Tidak ada

Jumlah dan aturan


5 Tidak ada
pakai

c. Aspek Klinis (SOAP)


SUBJECTIVE
-Terasa berdebar
-Nafas kadang berat disertai dengan nyeri dada
OBJECTIVE
-Usia 47 tahun
-Tekanan Darah: 140/110
-Kolestrol: 172 mg/dL

ASSESSMENT

PROBLE
SUBJECTIVE OBJECTIVE TERAPI DRP
M MEDIK
Jantung Dada terasa Tekanan - Aspilet 80 Menurut
Koroner berdebar, darah : mg guideline
(Angina napas kadang- 140/100 - Atorvastatin Pencegahan
Pektoris kadang sesak Kolestrol : 20 mg kejadian
Stabil) disertai 172 mg/dl - Ramipril kardiovasku
dengan nyeri lar dengan
2,5 mg
dada optimal
- Concor 1,25 tercapai
mg dengan
- ISDN 5 mg meresepkan
- Clopidogrel antiplatelet
75 mg dan statin.
- Furosemid Pada pasien
tertentu
penggunaan
ACEI atau

lxxx
ARB dapat
dipertimban
gkan.

(Perki,
2019)

Sehingga
tidak
terdapat
DRP pada
terapi
pasien

PCNE :
Tidak
terdapat
pemasalaha
n (P3.3)

PLAN
Terapi Farmakologi :
1. Aspilet 80 mg, indikasi : profilaksis penyakit serebrovaskuler atau
infark miokard. Cara penggunaan : 1x1 tab 80 mg diminum di
malam hari sesudah makan efek terapi : mengurangi
agregasiantiplatelet sehingga dapat menghambat pembentukan
thrombus pada sirkulasi arteri (Basic pharmacology)
2. Atorvastatin 20 mg, indikasi : mengurangi insiden kejadian coroner
klinis dan memperlambat progress aterosklerosis coroner pada
pasien PJK. Cara penggunaan : 1x1 tab 20 mg diminum pada malam
hari sesudah makan. Efek terapi : diharapkan dapat mengontrol
lemak dalam darah (Basic Pharmacology)
3. Ramipril 2,5 mg , indikasi : penderia hipertensi dengan proteinuria,
gagal jantung., pasca infark miokard dengan gangguan fungsi
ntibioti. Cara penggunaan : 1 x 2,5 mg diminum pada malam hari
sesudah makan. Efek terapi : diharapkan dapat mengontrol tekaan

lxxxi
darah dan menurunkan laju jantung (Basic Pharmacology)
4. Concor 1,25 mg , indikasi : Hipertensi, angina, gagal jantung. Cara
penggunaan : 1x1 tab 2,5 mg diminum pada pagi hari sesudah
makan. Efek terapi : diharapkan dapat mengontrol tekanan darah dan
menurunkan laju jantung (Basic Pharmacology).
5. ISDN 5 mg, indikasi : terapi & profilaksis angina pectoris. Cara
penggunaan : 3 x 1 tab 5 mg digunakan bila ada nyeri dada sesudah
makan. Efek terapi : diharapkan dapat meningkatkan suplai darah
atau oksigen ke miokard. ( Basic pharmacology)
6. Clopidogrel 75 mg. indikasi : mencegah kejadian aterotrombosis
pada pasien yang menderita infark miokard. Cara penggunaan : 1x1
tab pada malam hari sesudah makan. Efek terapi : anti agregasi dan
menghambat pembentukan thrombus ( Basic pharmacology)
7. Furosemid 40 mg , indikasi : pasien denganretensi cairan yang berat,
hypertensive heart failure dan edema paru akut. Cara penggunaan : 1
x ½ tab diminum pada pagi hari sesudah makan. Efek terapi :
menurunkan volume darah dan caira ekstraseluler akibat terjadi
penurunan curah jantung dan tekanan darah (Basic Pharmacology)

Terapi non farmakologi :


a. Diet rendah garam dan kolestrol
b. Perbanyak komsumsi air putih
c. Melakukan aktivitas fisik
d. Berhenti merokok
e. Hindari mekanan tinggi purin
f. Melakukan aktifitas fisik yang ringan

2. KONSELING
Terapi Farmakologi :
1. Aspilet 80 mg, indikasi : profilaksis penyakit serebrovaskuler atau
infark miokard. Cara penggunaan : 1x1 tab 80 mg diminum di malam
hari sesudah makan efek terapi : mengurangi agregasiantiplatelet
sehingga dapat menghambat pembentukan thrombus pada sirkulasi

lxxxii
arteri (Basic Pharmacology & Drug Notes, 2019)
2. Atorvastatin 20 mg, indikasi : mengurangi insiden kejadian coroner
klinis dan memperlambat progress aterosklerosis coroner pada pasien
PJK. Cara penggunaan : 1x1 tab 20 mg diminum pada malam hari
sesudah makan. Efek terapi : diharapkan dapat mengontrol lemak
dalam darah (Basic Pharmacology & Drug Notes, 2019)
3. Ramipril 2,5 mg , indikasi : penderia hipertensi dengan proteinuria,
gagal jantung., pasca infark miokard dengan gangguan fungsi
ntibioti. Cara penggunaan : 1 x 2,5 mg diminum pada malam hari
sesudah makan. Efek terapi : diharapkan dapat mengontrol tekaan
darah dan menurunkan laju jantung (Basic Pharmacology & Drug
Notes, 2019)
4. Concor 1,25 mg , indikasi : Hipertensi, angina, gagal jantung. Cara
penggunaan : 1x1 tab 2,5 mg diminum pada pagi hari sesudah makan.
Efek terapi : diharapkan dapat mengontrol tekanan darah dan
menurunkan laju jantung (Basic Pharmacology & Drug Notes, 2019)
5. ISDN 5 mg, indikasi : terapi & profilaksis angina pectoris. Cara
penggunaan : 3 x 1 tab 5 mg digunakan bila ada nyeri dada sesudah
makan. Efek terapi : diharapkan dapat meningkatkan suplai darah
atau oksigen ke miokard. (Basic Pharmacology & Drug Notes, 2019)
6. Clopidogrel 75 mg. indikasi : mencegah kejadian aterotrombosis
pada pasien yang menderita infark miokard. Cara penggunaan : 1x1
tab pada malam hari sesudah makan. Efek terapi : anti agregasi dan
menghambat pembentukan thrombus (Basic Pharmacology & Drug
Notes, 2019)
7. Furosemid 40 mg , indikasi : pasien denganretensi cairan yang berat,
hypertensive heart failure dan edema paru akut. Cara penggunaan : 1
x ½ tab diminum pada pagi hari sesudah makan. Efek terapi :
menurunkan volume darah dan caira ekstraseluler akibat terjadi
penurunan curah jantung dan tekanan darah (Basic Pharmacology &
Drug Notes, 2019)
3. COPY RESEP

lxxxiii
RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU
Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan
Ruangan/Poliklinik: Poli Jantung Tanggal:
Kategori Pasien: Riwayat Alergi Obat
Umum BPJS Jamkesda/SKTM Tidak
Ya, Nama Obat

Tanggal resep : 9/11/2022


Tanggal copy resep : 9/11/2022
No : 1
Dari Dokter : dr. Faizal Rahman, SPJPFIHA
Nama Pasien : Tn. A
Umur : 47 tahun

R/ Aspilet 80 mg No. XXX


S 1-0-0 det

R/ Atorvastatin 20 mg No. XXX


S 0-0-1 det

R/ Ramipril 2,5 mg No. XXX


S 0-0-2,5 det

R/ Concor 1,25 mg No. XXX


S 1,25-0-0 det

R/ ISDN 5 mg No. X
S 3 dd 1 prn nyeri dada det

R/ Clopidogrel 75 mg No. XXX


S 0-0-1 det

R/ Furosemid 40 mg No.X
S 1 dd ½ prn sesak dada det

Paraf Apoteker
4. DAFTAR OBAT YANG DIAMBIL BERDASARKAN RESEP
No Nama Obat Dosis Jumlah Sediaan

lxxxiv
1. Ramipril 2,5 mg 30 tablet

2. Concor 1,25 mg 30 tablet

3. Aspilet 80 mg 30 tablet

4. Klopidogrel 75 mg 30 tablet

5. Atorvastatin 20 mg 30 tablet

6. Furosemid 40 mg 10 tablet

7. ISDN 5 mg 10 tablet

5. LABELING

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan
Nama : Tn. A Tanggal: 9/11/2022
No.RM : Nama Dokter: Dr. Faisal

Aspilet 80 mg
1×1 tablet 80 mg
Malam hari
Sesudah makan

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan

lxxxv
Nama : Tn. A Tanggal: 9/11/2022
No.RM : Nama Dokter: Dr. Faisal

Atorvastatin 20 mg
1×1 tablet 20 mg
Malam hari
Sesudah makan

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan
Nama : Tn. A Tanggal: 9/11/2022
No.RM : Nama Dokter: Dr. Faisal

Ramipril 2,5 mg
1×1 tablet 2,5 mg
Malam hari
Sesudah makan

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan

lxxxvi
Nama : Tn. A Tanggal: 9/11/2022
No.RM : Nama Dokter: Dr. Faisal

Concor 1,25 mg
1×1/2 tablet 2,5 mg
Pagi hari
Sesudah makan

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan
Nama : Tn. A Tanggal: 9/11/2022
No.RM : Nama Dokter: Dr. Faisal

ISDN 5 mg
3×1 tablet 5 mg
Bila nyeri dada
Sesudah makan

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan

lxxxvii
Nama : Tn. A Tanggal: 9/11/2022
No.RM : Nama Dokter: Dr. Faisal

Clopidogrel 75 mg
1×1 tablet 75 mg
Malam hari
Sesudah makan

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan
Nama : Tn. A Tanggal: 9/11/2022
No.RM : Nama Dokter: Dr. Faisal

Furosemid 40 mg
1×1/2 tablet
Pagi hari
Sesudah makan

C. Kasus 3
RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU
Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan
Ruangan/Poliklinik: Spesialis Anak Tanggal: 9/11/2022

lxxxviii
Kategori Pasien: Riwayat Alergi Obat
Umum BPJS Jamkesda/SKTM Tidak
Ya, Nama Obat

R/ cefixime 50 mg
Dexamethasone ¼
Cetirizine 5 mg
Ambroxol ¼
Salbutamol 1/5
M.f pulv dtd No.XX
S 2 dd pulv 1

Nama Pasien : An. A


No. RM : 123456
Tanggal Lahir :
Berat Badan :
Alamat :
Nama Dokter : dr. Yanuar Nusca Permana SP.A
SIP. No. 451 Tahun 2021

1. SKRINING RESEP
d. Aspek Administrasi

PADA RESEP
No. URAIAN
ADA TIDAK Pengatasan
Inscription
1 Identitas dokter: 
2 Nama dokter 
3 SIP dokter 
4 Alamat dokter 
5 Nomor telepon 
Tempat dan tanggal
6 
penulisan resep
Invocatio
Tanda resep diawal
7 
penulisan resep (R/)

lxxxix
Prescriptio/Ordonatio
8 Nama Obat 
9 Kekuatan obat 
10 Jumlah obat 
11 Signatura
12 Nama pasien 
 Konfirmasi
13 Jenis kelamin
ke pasien
14 Umur pasien 
15 Berat badan 
16 Alamat pasien 
17 Aturan pakai obat 
Konfirmasi
18 
ke pasien
Subscriptio
19 Tanda tangan/paraf dokter 

e. Aspek Farmasetis

No Kriteria Permasalahan Pengatasan

1 Bentuk sediaan Ada Konfirmasi ke dokter

2 Stabilitas obat Ada Konfirmasi ke dokter

3 Kompatibiltas Ada Konfirmasi ke dokter

4 Cara pemberian Tidak ada

Jumlah dan aturan


5 Tidak ada
pakai

d. Aspek Klinis (SOAP)


SUBJECTIVE
Batuk selama 3 hari

OBJECTIVE

xc
Suhu tubuh : 36,2˚C
Umur : 3,5 tahun
ASSESSMENT
PROBLE SUBJECTIV OBJECTIV
TERAPI DRP
M MEDIK E E
Batuk Batuk selama Suhu badan -cefixime 200 Menurut
3 hari 36,2°C mg guideline
- Pengunaan
dexamethason obat cetirizine
e 0,5 mg ambroxol
-cetirizine 5 adalah
mg kombinasi zat
-ambroxol 30 aktif yang
mg sesuai untuk
-salbutamol 4 pengobatan
mg pada batuk.
(Sinaga B,
2017)

Menurut
Formularium
Spesialistik
ilmu
Kesehatan
anak
pengunaan
Salbutamol
dan
dexamethason
e dapat
meningkatkan
risiko
hipokalemia
pada
pemberian
dexamethason
e dan
salbutamol
pada dosis
tinggi Pada
pasien.
(McNally GP,
2009)

Obat yang
diterima sudah
tepat dan
rasional
Sehingga tidak

xci
menunjukan
adanya DRP
pada terapi
pasien

PCNE :
Tidak terdapat
pemasalahan
(P3.3)

PLAN

xcii
Terapi Farmakologi :
1. Cefixime 200 mg
Indikasi : ntibiotic, bronchitis kronis yang disebabkan oleh bakteri
Efek samping : diare
Kontraindikasi : hipersensitivitas terhadap cefixime (ntibiot)
2. Dexamethasone 0,5 mg
Indikasi : anti radang, sekresi lender, infeksi
Efek samping : pusing, jerawat
Kontraindikasi :hipersensitivitas (ntibiot)
3. Cetirizine
Indikasi : untuk mengatasi gatal dan bersin-bersin
Efek samping : sakit kepala
Kontraindikasi : hipersensitivitas terhadap cetirizine (mims)
4. Ambroxol 30 mg
Indikasi : mukolitik, mengencerkan dahak agar tidak lengket sehingga
mempermudah pengeluaran dahak
Efek samping : mulut kering
Kontraindikasi : antibiotic (erythromycin, amoxicillin) (mims)
5. Salbutamol 4 mg
Indikasi : bronkus akut
Efek samping : ruam
Kontraindikasi : kehamilan(mims)

Terapi non farmakologi :


a. Perbanyak komsumsi air putih
b. Menggunakan masker
c. Melaksanakan etika batuk
d. Hindari makanan berminyak

d. KONSELING

xciii
Terapi Farmakologi :
Obat racikan puyer yang terdiri dari Cefixime, dexamethasone, cetirizine,
ambroxol, dan salbutamol
Indikasi : untuk mengobati batuk
Cara penggunaan : 2x sehari 1 bungkus tiap 12 jam di minum sesudah
makan. Harus di habiskan karena mengandung ntibiotic
efek terapi : Antibiotik. Mengatasi alergi, mukolitik, sesak nafas.
Penyimpanan : simpan pada suhu ruang terhindar dari sinar matahari
langsung

e. COPY RESEP
RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU
Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan
Ruangan/Poliklinik: Spesialis Anak Tanggal: 9/11/2022
Kategori Pasien: Riwayat Alergi Obat
Umum BPJS Jamkesda/SKTM Tidak
Ya, Nama Obat

Tanggal resep :
Tanggal copy resep :
No : 1
Dari Dokter : dr.Yanuar Nusca Permana Sp.A
Nama Pasien : An. Ahmad Faaz
Umur : 3,5 tahun

R/ Cefixime 200 mg
Dexamethasone 0,5 mg
Cetirizine 5 mg
Ambroxol 30 mg
Salbutamol 4 mg
qs

xciv
M.f pulv dtd No. XX
S 2 dd pulv 1
det

Paraf Apoteker

f. DAFTAR OBAT YANG DIAMBIL BERDASARKAN RESEP


No Nama Obat Dosis Jumlah Sediaan

1. Cefixime 200 mg ½ tablet

2. Dexamethasone 0,5 mg 5 tablet

3. Cetirizine 5 mg 10 tablet

4. Ambroxol 30 mg 5 tablet

5. Salbutamol 4 mg 2 tablet

13. LABELING

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan

xcv
Nama : An. A Tanggal: 9/11/2022
No.RM : Nama Dokter: Dr. Yanuar

Racikan
2×1 bungkus
Tiap 12 jam
Sesudah makan
Dihabiskan

D. Kasus 4
RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU
Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan
Ruangan/Poliklinik: Poli Internis Tanggal: 9/11/2022
Kategori Pasien: Riwayat Alergi Obat
Umum BPJS Jamkesda/SKTM Tidak
Ya, Nama Obat

R/ Amlodipin 5 mg No. XXX


S 1 dd ½ tab
R/ Stalevo No. XC
S 3 dd 1 (saat lapar)
R/ Trihexyphenidyl No. XXX
S 1 dd 1
R/ Sifol 0,75 mg No. XXX
S 1 dd 1 p. C
R/ Sifol 0,75 mg No. XXX
S 1 dd 1 p. C
R/ Haloperidol 0,5 mg No. XXX
S 2 dd ½ tab
R/ Leparson No. LX
S 2 dd 1
R/ Asam folat No. XXX
S 1 dd 1
R/ Paracetamol 500 mg No. XV

xcvi
S 3 dd 1

Nama Pasien : A
No. RM :
123456
Tanggal Lahir : 10/09/1963
Berat Badan : 68 kg
Alamat :
Nama Dokter : dr. Winny Martalina, Sp. S
SIP. No. 020 Tahun 2022

1. SKRINING RESEP
a. Aspek Administrasi

PADA RESEP
No. URAIAN
ADA TIDAK Pengatasan
Inscription
1 Identitas dokter: 
2 Nama dokter 
3 SIP dokter 
4 Alamat dokter 
5 Nomor telepon 
Tempat dan tanggal
6 
penulisan resep
Invocatio
Tanda resep diawal
7 
penulisan resep (R/)
Prescriptio/Ordonatio
8 Nama Obat 
 Stalevo dan
Leparson
9 Kekuatan obat
(Konfirmasi
ke dokter)

xcvii
10 Jumlah obat 
11 Signatura
12 Nama pasien 
 Konfirmasi
13 Jenis kelamin
ke pasien
14 Umur pasien 
15 Berat badan 
Konfirmasi
16 Alamat pasien 
ke pasien
17 Aturan pakai obat 
Konfirmasi
18 Iter/tanda lain 
ke pasien
Subscriptio
19 Tanda tangan/paraf dokter 

b. Aspek Farmasetis

No Kriteria Permasalahan Pengatasan

1 Bentuk sediaan Ada Konfirmasi ke dokter

2 Stabilitas obat Ada Konfirmasi ke dokter

3 Kompatibiltas Ada Konfirmasi ke dokter

4 Cara pemberian Tidak ada

Jumlah dan aturan


5 Tidak ada
pakai

c. Aspek Klinis (SOAP)


SUBJECTIVE
Tremor atau gemetar pada anggota gerak tubuh, perlambatan

xcviii
gerakan (sulit bangun dari kursi atau tempat tidur atau freezing saat
berjalan), kaku otot sendi, rasa cemas (gangguan mood)
OBJECTIVE
Suhu tubuh : 36˚C
Umur : 59
tahun
Bb : 65 kg
Tb : 163 cm
Riwayat penyakit : tidak ada
Riwayat alergi : tidak ada
Tekanan darah : 120/80 mmHg
Gula darah : normal

ASSESSMENT
PROBLEM OBJECTIV
SUBJECTIVE TERAPI DRP
MEDIK E
Parkinson Tremor atau Tekanan Stalevo 3 x C1.7
gemetar pada darah : 1 sehari Terlalu banyak
anggota gerak 120/80 (saat lapar), obat yang
tubuh, mmHg diberikan diresepkan
perlambatan Suhu (36˚C) 90 tablet untuk indikasi
gerakan (sulit P2.1 Kejadian
bangun dari Leparson obat yang
kursi atau 2x1 merugikan
tempat tidur sehari, (mungkin)
atau freezing diberikan terjadi
saat berjalan), 60 tablet
kaku otot = obat Stalevo

xcix
sendi, rasa dan Leparson
cemas sama – sama
(gangguan terdapat
mood) kandungan
Levodopa 100
mg (Basic
Pharmacology
& Drug
Notes,2019)
jika diberikan
kedua obat
tersebut maka
terjadi double
dosis dan
kemungkinan
dapat terjadi
efek obat yang
dapat
merugikan
pasien.

I3.1 obat
diubah menjadi
...
= dapat
dipertimbangka
n diberikan
Stalevo saja
yaitu kombinasi
Levodopa 100
mg, Carbidopa
25 mg,
Entracapone

c
200 mg yang
dimana
beradasarkan
guidleine dapat
mengurangi
gejala seperti
kaku, tremor
serta
memperbaiki
gerakan.
- Trihex (Muliawan et
yphen al,2018)
idyl
1x1 P3.3 Tidak ada
sehari permasalahan

- Sifol
0,375
mg
P3.3 Tidak ada
1x1
permasalahan
sehari
sesudah
makan.
Diberika
n 30
tablet

- Sifol
0,75
mg P3.3 Tidak ada
1x1 permasalahan
sehari
sesudah

ci
makan,
diberika
n 30
tablet

- Halope
ridol
P3.3 Tidak ada
0,5
permasalahan
mg
1

-
Amlodip
in 5 mg
C1.3 Tidak ada
indikasi obat
P2.1 Kejadian
obat yang
merugikan
(mungkin)
terjadi
= hasil lab TD
pasien
menunjukkan
120/80 mmHg
yang artinya
tekanan darah
normal jadi
pasien tidak
membutuhkan
- As.
antihipertensi.
Folat
1x1
sehari

cii
P3.3 Tidak ada
- - PCT permasalahan
500
mg,
2
C1.3 Tidak ada
indikasi obat
P2.1 Kejadian
obat yang
merugikan
(mungkin)
terjadi
= suhu pasien
normal serta tidak
ada gejala demam
dan nyeri jadi
pasien tidak
membutuhkan
terapi PCT

PLAN
Terapi Farmakologi
1. Stalevo ( levodopa 100 mg, Carbidopa 25 mg, Entacapone 200 mg)
Indikasi : penyakit parkinson dan gejala parkinsonisme.
Aturan pakai : 3 x 1 tab sehari, tiap 8 jam sebelum makan.
Efek terapi : menggantikan dopamin yang hilang sehingga
mengurangi gejala tremor, kaku dan memperbaiki
gerakan (Basic Pharmacology & Drug Notes,
2019)
2. Trihexyphenidyl 2 mg
Indikasi : antimuskarinik.
Aturan pakai : 1 x 1 tab sehari, sesudah makan.
Efek terapi : mengurangi efek koligernik sentral yang

ciii
berlebihan akibat defisiensi dopamin sehingga meningkatkan
kemampuan berjalan atau mengurangi keterlambatan gerak (Basic
Pharmacology & Drug Notes, 2019)

3. Sifol 0,375 mg dan 0,75 mg (Pramipexole)


Indikasi : penyakit parkinson.
Aturan pakai : 1 x 1 tab, sesudah makan (dosis pemeliharaan
0,375 -4,5 mg/hari)
Efek terapi : menggantikan fungsi dopamin di otak sehingga
mengurangi gejala parkinson (Basic Pharmacology & Drug Notes,
2019)

4. Haloperidol 0,5 mg
Indikasi : antipsikotik
Aturan pakai : 2 x ½ tab sehari,sesudah makan.
Efek terapi : sebagai antipsikotik yang membantu mengurangi
rasa gelisah atau cemas (Basic Pharmacology & Drug Notes, 2019)

5. Asam folat
Aturan pakai : 1 x 1 tab sehari, sesudah makan.
Efek terapi : meningkatkanya asam folat dalam tubuh
mengurangi resiko penyakit parkinson (Basic Pharmacology & Drug
Notes, 2019)

civ
b. KONSELING
1. Stalevo ( levodopa 100 mg, Carbidopa 25 mg, Entacapone 200 mg)
Indikasi : penyakit parkinson dan gejala parkinsonisme.
Aturan pakai : 3 x 1 tab sehari, tiap 8 jam sebelum makan (saat
lapar)
E. Samping : gangguan GI ( mual dan muntah)
Efek terapi : menggantikan dopamin yang hilang sehingga
mengurangi gejala tremor, kaku dan memperbaiki
gerakan (Basic Pharmacology & Drug Notes,2019).

2. Trihexyphenidyl 2 mg
Indikasi : antimuskarinik.
Aturan pakai : 1 x 1 tab sehari, sesudah makan.
E. Samping : mulut kering dan pusing
Efek terapi : mengurangi efek koligernik sentral yang berlebihan
akibat defisiensi dopamin sehingga meningkatkan kemampuan berjalan
atau mengurangi keterlambatan gerak(Basic Pharmacology & Drug
Notes,2019).

3. Sifol 0,375 mg dan 0,75 mg (Pramipexole)


Indikasi : penyakit parkinson.
Aturan pakai : 1 x 1 tab, sesudah makan (dosis pemeliharaan 0,375
-4,5 mg/hari)
E. Samping : mual, mengantuk dan halusinasi
Efek terapi : menggantikan fungsi dopamin di otak sehingga
mengurangi gejala parkinson (Basic Pharmacology & Drug
Notes,2019).

4. Haloperidol 0,5 mg
Indikasi : antipsikotik
Aturan pakai : 2 x ½ tab sehari,sesudah makan.

cv
E. Samping : lelah dan mengantuk
Efek terapi : sebagai antipsikotik yang membantu mengurangi
rasa gelisah atau cemas (Basic Pharmacology & Drug Notes,2019).

5. Asam folat
Aturan pakai : 1 x 1 tab sehari, sesudah makan.
Efek terapi : meningkatkanya asam folat dalam tubuh
mengurangi resiko penyakit parkinson (Basic Pharmacology & Drug
Notes,2019).

Monitoring :
1. Obat stalevo sebaiknya diminum sebelum makan tapi apabila timbul
rasa mual maka obat dapat diminum setelah makan.
2. Jika terjadi efek samping yang terasa menganggu saat pemakaian
obat maka segera hubungi dokter.
3. Simpan obat pada suhu ruang dan hindari paparan matahari
langsung.

Terapi Non-Farmakologi
1. Perbanyak konsumsi sayuran
2. Melatih gerakan tubuh disesuaikan kemampuan fisik
3. Kurangi stres dan istirahat yang cukup

c. COPY RESEP

cvi
RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU
Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan
Ruangan/Poliklinik: Poli Internis Tanggal:
Kategori Pasien: Riwayat Alergi Obat
Umum BPJS Jamkesda/SKTM Tidak
Ya, Nama Obat

Tanggal resep : 9/11/22


Tanggal copy resep : 9/11/22
Dari Dokter : dr. Winny
Nama Pasien : A
Umur : 59 tahun

R/ Stalevo No. XC
S 3 dd 1 tab a.c det

R/ Trihexyphenidyl 2 mg No. XXX


S 1 dd 1 tab p.c det

R/ Sifol 0,75 mg No. XXX


S 1 dd 1 tab p.c det

R/ Sifol 0,375 mg No. XXX


S 1 dd 1 tab p.c det

R/ haloperidol 0,5 mg No. XXX


S 2 dd ½ tab p.c det

R/ Asam Folat No. XXX


S 1 dd 1 tab p.c det

Paraf Apoteker

No Nama Obat Dosis Jumlah Sediaan


d. DAFTAR OBAT YANG DIAMBIL BERDASARKAN RESEP
1. Stalevo - 90 tablet

2. Trihexyphen 2 mg 30 tablet
idyl
3. Sifol 0,75 30 tablet
mg
4. Sifol 0,375 30 tablet
cvii mg
5. Haloperidol 0,5 30 tablet
mg
6. Asam folat - 30 tablet
LABELING

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel.
Guntung Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan

Nama : A Tanggal: 9/11/2022


No.RM : Nama Dokter: Dr. Winny

Stalevo
3 x 1 tab sehari
Saat lapar

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan

cviii
Nama : A Tanggal: 9/11/2022
No.RM : Nama Dokter: Dr. Winny

Trihexyphenidyl
1 x 1 tab sehari
Sesudah makan

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan

Nama : A Tanggal: 9/11/2022


No.RM : Nama Dokter: Dr. Winny

Sifol 0,375 mg
1 x 1 tab sehari
Sesudah makan

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan

cix
Nama : A Tanggal: 9/11/2022
No.RM : Nama Dokter: Dr. Winny

Sifol 0,75 mg
1 x 1 tab sehari
Sesudah makan

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel.
Guntung Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan

Nama : A Tanggal: 9/11/2022


No.RM : Nama Dokter: Dr. Winny

Haloperidol 0, 5 mg
4 x ½ tab sehari
Sesudah makan

RSD IDAMAN KOTA BANJARBARU


Jl. Trikora No. 115 RT.39 RW.001 Kel. Guntung
Manggis 70721
Telp. (0511) 6749696 Fax. (0511) 6749697
Banjarbaru – Kalimantan Selatan

cx
Nama : A Tanggal: 9/11/2022
No.RM : Nama Dokter: Dr. Winny

Asam folat
1 x 1 tab sehari
Sesudah makan

BAB VI
KESIMPULAN DAN SARAN
6.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di
RSD IDAMAN BANJARBARU, maka kami dapat mengambil

cxi
kesimpulan beberapa hal yang kami dapatkan dari hasil Praktik Kerja
Lapangan adalah, sebagai berikut:
1. Sistem pengelolaan pelayanan kefarmasian di RSD IDAMAN
BANJABARU sudah terkelola dengan baik sesuai dengan Peraturan
Menteri Kesehatan Nomor 72 Tahun 2016 tentang Standar Pelayanan
Kefarmasian di Rumah Sakit.
2. Pada setiap Instalasi Farmasi dan Logistik Farmasi di RSD IDAMAN
BANJABARU memiliki Apoteker dan Tenaga Teknis Kefarmasian
yang sudah menjalankan tugas serta fungsinya dengan sebaik-baiknya
3. Praktek Kerja Lapangan dapat memberikan kesempatan bagi kami
untuk menerapkan ilmu yang diperoleh selama perkulihan serta
menambah keterampilan, pengetahuan, dan wawasan dalam
melaksanakan tugas dan tanggung jawab di Rumah Sakit. Baik itu
mengenai pengelolaan dan pengendalian obat serta alur pelayanan di
unit pelayanan farmasi (rawat jalan, rawat inap, dan IGD) sehingga
kami dapat mengenal tugas dan fungsi instalasi farmasi dan hal yang
berperan di dalamnya yang dapat berguna bagi kami kedepannya dalam
dunia kerja.
6.2 Saran
Adapun saran yang dapat kami sampaikan adalah sebagai berikut.
1. Agar dapat dilakukan pengelolaan dan pengendalian serta pengecekan
stok obat yang terjadwal karena terdapat beberapa kekosongan obat,
BMHP dan alat kesehatan yang dapat mengganggu aktivitas pelayanan.
2. Mempertahankan pelayanan yang ramah agar kepercayaan masyarakat
terhadap RSD Idaman Banjabaru tetap terjaga.

DAFTAR PUSTAKA
Alvarado, A. M. (2016). Complex B Vitamins: Physiology and Therapeutic Effect
on Pain. American Journal of Pharmacological Sciences, 20-27.
Association, A. P. (2009). Drug Information Handbook. A Comprehensive
Resource for All Clinicals and Healthcare Professionals. U.S.A: Lexi-
Comp.
Basic Pharmacology & Drug Notes. (2019). Makassar: MMN Publishing.
BPOM. (2015). Pedoman Cara Ritel Pangan yang baik di Pasar Tradisional.
Jakarta: Badan Pengawas Obat dan Makanan.

cxii
Dipiro JT, T. R. (2008). Pharmacotherapy: A Pathophysiologic Approach. 7th ed.
New York: McGraw Hill.
Eckel, R. K. (2011). Obesity and Type 2 Diabetes : What Can Be Unified and
What Needs to Be Individualized. Diab Care J, 34: 1424-30.
Hahr, A. J. (2015). Management of Diabetes Mellitus in Patient. Clinical Diabetes
and Endocrinology. Vol 1 No 2.
IRA, P. R. (2014). Diagnosis dan Penatalaksanaan Osteoartritis.
Katzung, G. B. (2010). Farmakologi Dasar dan Klinik, Edisi 10. Jakarta: Salemba
Medika.
Masharani, U. K. (2004). Basic And Clinical Endocrinology, 680-684. USA: Mc
Graw Hill.
McNally GP, R. A. (2009). McNally GP, Raikar AM. Formulation of Pediatric
Dsage Form. Dalam: Mulberg AE, Silber SA, van der Anker JN (editor).
Pediatric Drug Development: Conceptd and Applications. Hoboken, . NJ:
Wiley Backwell.
Mimenza, A. J. (2014). Comparative Clinical Trial of Safety and Tolerability of
Gabapentin Plus Vitamin B1/B12 Versus Pregabalin in the Treatment of
Painful Peripheral. Journal of Pain and Relief, 1-6.
Perkeni. (2007). Petunjuk Praktis Terapi Insulin pada Pasien Diabetes Melitus.
Jakarta: Perkeni.
Perkeni. (2015). Panduan Pengelolaan Dislipidemia di Indonesia 2015. Jakarta:
PB Perkeni.
Perki, P. D. (2019). Panduan Evaluasi dan Tatalaksana Angina Pektoris Stabil.
Permenkes. (2016). Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor72
Tahun 2016 Tentang Standar Pelayanan kefarmasian di Rumah sakit.
Jakarta: Kementrian Kesehatan Republik Indonesia.
Ramaiah. (2006). Diabetes, Cara Mengetahui Gejala Diabetes dan Mendeteksi
Sejak Dini. Jakarta: PT Buana Ilmu Populer.
Retri Atika, M. A. (2016). Karakteristik Penggunaan Insulin Pada Pasien Diabetes
Mellitus Tipe Ii Dengan Gangguan Ginjal Di Instalasi Rawat Inap RSUD
A.W. SJAHRANIE Samarinda. rosiding Seminar Nasional Kefarmasian
Ke-3.
Sinaga B, W. W. (2017). Batuk. Dalam: Rasmin M, Jusuf A, Amin M, Taufik,
Nawas MA, Rai IBN, et al, editors. Buku ajar pulmonologi dan kedokteran
respirasi jilid 1. . Jakarta: Universitas Indonesia.
Soegondo S., S. P. (1995). Prinsip Pengobatan Diabetes, Insulin, dan Obat
Hipoglikemia Oral dalam Diabetes Melitus Penatalaksanaan Terpadu.
Jakarta: FKUI.

cxiii
LAMPIRAN
1. Tempat Penyimpanan Obat

Gambar 1 Rak Penyimpanan Obat Tblet Generik

Gambar 2 Rak Penyimpanan Obat Program

Gambar 3 Rak Penyimpanan Obat Injeksi

1
Gambar 4 Rak Penyimpanan Obat Sirup

2
Gambar 5 Rak Penyimpanan Obat Tetes Mata

Gambar 6 Lemari Pendingin untuk Obat Suhu Dingin

3
Gambar 7 Lemari Penyimpanan Obat High Alert
2. Tempat Penyimpanan Obat Narkotika dan Psikotropika

Gambar 8 Lemari Narkotika dan Psikotropika

4
3. Ruang Peracikan

Gambar 9 Area Peracikan Obat


4. Etiket Obat dan Alat Kesehatan

Gambar 10 Etiket

5
5. Kartu Stok

Gambar 11 Contoh Lembar Kartu Stok Obat

6
6. Lembar Salinan Resep

Gambar 12 Lembar Copy Resep

7
7. Lembar Resep

Gambar 13 Contoh Lembar Resep


8. Rekap Pemberian Resep

Gambar 14 Lembar Entri/Rekap Pemberian Resep

8
9. Lembar Telaah Obat dan Resep

Gambar 15 Formulir Telaah Resep dan Obat

9
10. Lembar Rekonsiliasi

Gambar 16 Formulir Rekonsiliasi Obat

10
11. Surat Pesanan

Gambar 17 Surat Pesanan Obat

11
12. Faktur

Gambar 18 Surat Faktur

12

Anda mungkin juga menyukai