Anda di halaman 1dari 5

Nama : Riki Indra Gunawan

No. Peserta : 201503058091


Unit Kerja : SMKN 1 Sumedang

LK 3.1 Menyusun Best Practices

Menyusun Cerita Praktik Baik (Best Practice) Menggunakan Metode Star (Situasi,
Tantangan, Aksi, Refleksi Hasil Dan Dampak)
Terkait Pengalaman Mengatasi Permasalahan Peserta didik Dalam Pembelajaran

Lokasi SMK NEGERI 1 SUMEDANG


Lingkup Pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan
Tujuan yang ingin dicapai Meningkatkan Motivasi Belajar Peserta didik pada mata
pelajaran Teknik Gambar Manufaktur
Penulis Riki Indra Gunawan, S.St
Tanggal 14 Desember 2022
Situasi: Kondisi yang menjadi latar belakang masalah:
Kondisi yang menjadi latar Adapun penyebab kurangnya motivasi peserta didik pada mata
belakang masalah, mengapa praktik pelajaran Teknik Gambar Manufaktur berdasarkan pengamatan
ini penting untuk dibagikan, apa yang dilakukan adalah:
yang menjadi peran dan tanggung  Kurangnya kesadaran peserta didik terhadap pentingnya
jawab anda dalam praktik ini. pendidikan
 Peserta didik kurang motivasi membaca jobsheet ketika
praktik gambar manufaktur
 Pendidik belum menerapkan Metode pembelajaran yang
aktif, inovatif dan menyenangkan bagi peserta didik,
 metode yang diterapkan oleh pendidik masih condong ke
arah teacher center ceramah yang monoton
berdasarkan hasil analisis, beberapa penyebab ditentukan bahwa
akar penyebab masalah adalah pembelajaran yang dirancang dan
ditetapkan oleh pendidik belum berpusat pada peserta didik
(student center), pendidik terlalu sering menuntun pembelajaran
peserta didik yang tertera pada LKPD sehingga peserta didik
kurang aktif dalam belajar. Peserta didik akan aktif dalam belajar
apabila rancangan pembelajran yang disusun sudah berpusat
pada peserta didik

Alasan Praktik baik ini penting untuk dibagikan:

1. Membuat peserta didik termotivasi untuk belajar


2. sebagai bahan referensi bagi para pendidik di SMKN 1
Sumedang terutama untuk mata pelajaran Teknik
Gambar Manufaktur
3. Sebagai bahan referensi bagi Pendidik yang mengalami
masalah yang sama dengan penulis
4. Agar dapat meningkatkan profesionalisme kita sebagai
pendidik di instansi masing-masing.

Peran dan tanggung jawab dalam kegiatan praktik :


1. Pemberi motivasi kepada peserta didik
2. Membimbing peserta didik dalam proses pembelajaran
3. Mengorganisasikan peserta didik untuk belajar
4. Memfasilitasi peserta didik dengan menerapkan model
pembelajaran inovatif untuk meningkatkan motivasi
peserta didik
5. Mempersiapkan sebaik mungkin , RPP, media
pembelajaran, LKPD, instrumen penilaian dan bahan
ajar.

Tantangan : Tantangan untuk mencapai tujuan dalam kegiatan ini :


Apa saja yang menjadi tantangan 1. Memilih model pembelajaran yang tepat dan sesuai
untuk mencapai tujuan tersebut? dengan karakteristik materi pelajaran dan karakteristik
Siapa saja yang terlibat, peserta didik untuk meningkatkan motivasi belajar
peserta didik
2. Merumuskan kegiatan 5M dengan sintaks model
pembelajaran PBL
3. Persiapan teknis pembelajaran seperti alat dan media
proses pembelajaran. Dalam sintaks pertama dalam
model PBL pendidik harus mempersiapkan masalah
yang akan dipecahkan kepada peserta didik
4. Peserta didik tidak terbiasa dengan model pembelajaran
yang mengharuskan mereka untuk berperan aktif dalam
proses pembelajaran
5. Tujuan pembelajaran berorientasi pada keterampilan
berpikir tingkat tinggi (High Order Thingking Skill)
6. Pendidik harus menginformasikan tentang
perkembangan teknologi yang akan dating yang akan di
gunakan oleh peserta didik
7. Mengaitkan kompetensi pembelajaran dengan kehidupan
sehari-hari, pendidik harus memberikan informasi
tentang keterampilan yang didapat oleh peserta didik ,
pengetahuan apa yang akan dimiliki dan kebiasaan apa
yang dapat digunakan oleh peserta didik di kemudian
hari.

Yang terlibat dalam kegiatan ini :


Pada kegiatan ini melibatkan banyak peran serta dari rekan
sejawat, Kepala Sekolah, serta dosen melalui berbagai forum
wawancara dan diskusi guna mengidentifikasi dan mencari
alternatif solusi permasalahan yang terjadi di dalam proseses
pembelajaran.

Aksi : Langkah-langkah yang di lakukan untuk menghadapi


Langkah-langkah apa yang tantangan :
dilakukan untuk menghadapi Menentukan analisisakar masalah
tantangan tersebut/ strategi apa Metode pembelajaran masih belum aktif, inovatif dan
yang digunakan/ bagaimana menyenangkan bagi peserta didik, metode yang diterapkan oleh
prosesnya, siapa saja yang terlibat / pendidik masih condong ke arah teacher center ceramah.
Apa saja sumber daya atau materi
yang diperlukan untuk Pemilihan Model pembelajaran
melaksanakan strategi ini Menentukan model pembelajaran dengan strategi memilih
model pembelajaran yang sesuai dengan karakteristik peserta
didik dan materi pembelajaran. Pada proses pemilihan model,
yang dilakukan pendidik adalah:
a. Mempelajari model-model pembelajaran
b. Memahami karakteristik peserta didik dengan
melihat kemampuan dasar dan kebiasaan peserta
didik
c. Mempelajari karakteristik materi pembelajaran yang
terdapat pada pegangan peserta didik dan buku
pegangan pendidik
d. Mempelajari kajian literatur peneliti sebelumnya
tentang kurangnya motivasi belajar peserta didik
pada mata pelajaran gambar manufaktur
e. Melakukan wawancara dengan teman sejawat, wakil
kepala sekolah, kepala sekolah tentang metode yang
tepat, serta diskusi pada forum dengan rekan
pendidik lainya
Pemilihan media pembelajaran inovatif
Startegi yang diperlukan untuk membuat media
pembelajaran inovatif berbasis TPACK yaitu: Microsoft
Power point, Video Tutorial Youtube, Autodesk Inventor, google
form, scan barcode pembelajaran dan aplikasi pendukung serta
mengaitkan materi dengan permasalahan nyata pada kehidupan
sehari-hari. Proses pembuatan media, yang dilakukan pendidik
adalah:
a. Memilih jenis media pembelajaran yang relevan
dengan materi pembelajaran yang akan
disampaikan
b. Proses pembuatan media ini dimulai dari
mempelajari materi yang akan dibuat medianya,
merancang materi pembelajaran ke dalam
Microsoft Power Point
c. Membuat video pembelajaran yang sesuai dengan
materi pembelajaran yang akan disampaikan
menggunakan software Autodesk Inventor
d. Membuat modul e-book
e. Membuat soal latihan menggunakan google form
f. Strategi yang dilakukan pendidik dalam
pemilihan metode pembelajaran adalah dengan
memahami karakteristik siswa dan karakteristik
materi
Statergi yang di gunakan untuk meningkatkan motivasi
belajar peserta didik:
a. Strategi yang dilakukan pendidik untuk
meningkatkan keaktifan peserta didik dalam proses
pembelajaran yaitu merancang pembelajaran yang
berpusat pada peserta didik dengan mengembangkan
RPP dan Lembar Kerja (LKPD) interaktif yang
berpusat pada peserta didik terkait dengan elemen
dan Tujuan pembelajaran yang akan dicapai.
b. Proses pembuatan media pembelajaran memanfaatan
IT yang dapat diakses setiap peserta didik dalam
proses pembelajaran
c. Proses pengembangan modul ajar yang berpusat
pada peserta didik dengan menentukan kegiatan-
kegiatan pembelajaran apa saja yang bisa
meningkatkan minat belajar peserta didik dan
berpartisipasi aktif dalam seluruh rangkaian proses
pembelajaran.

Sumber daya atau materi yang diperlukan untuk


melaksanakan stategi

Sumber daya atau materi yang diperlukan untuk melaksanakan


stategi ini antara lain:
 Materi pembelajaran yang akan disampaikan
 Pemahaman mengenai pengoperasian laptop sebagai
alat untuk membuat materi pembelajaran dalam bentuk
power point dan membuat video pembelajaran yang
sesuai dengan materi
 Keterampilan dalam menggunakan LCD Proyektor
untuk menyajikan materi dan menayangkan video
pembelajaran

Yang terlibat dalam kegiatan ini :

Pada kegiatan ini melibatkan banyak peran serta dari rekan


sejawat, Kepala Sekolah, serta dosen melalui berbagai forum
wawancara dan diskusi guna mengidentifikasi dan mencari
alternatif solusi permasalahan yang terjadi di dalam proseses
pembelajaran
Refleksi Hasil dan dampak Bagaimana dampak dari aksi dari Langkah-langkah yang
Bagaimana dampak dari aksi dari dilakukan?
Langkah-langkah yang dilakukan? Dampak dari aksi dan langkah-langkah yang telah dilakukan
Apakah hasilnya efektif? Atau hasilnya efektif, yang dapat dilihat dari :
tidak efektif? Mengapa? 1. Hasil belajar meningkatkan, efisensi (waktu) dan
Bagaimana respon orang lain efektifitas (hasil)
terkait dengan strategi yang 2. Pemilihan model pembelajaran yang sesuai yaitu model
dilakukan, Apa yang menjadi faktor pembelajaran problem base learning dan aktifitas
keberhasilan atau ketidakberhasilan pembelajaran yang berpusat pada peserta didik sangat
dari strategi yang dilakukan? Apa membantu dalam meningkatkan motivasi belajar
pembelajaran dari keseluruhan 3. Penggunaan media pembelajaran yang beragam baik itu
proses tersebut PPT, video, dan sebagainya yang dituangkan dalam
google site membantu meningkatkan partisipasi belajar
peserta didik. Terlihat dari antusias belajar peserta didik.

Apakah hasilnya efektif? Atau tidak efektif?


Hasilnya sangat efektif, yang terlihat dari keaktifan peserta didik
dalam memperhatikan dan mendengarkan penjelasan pendidik,
pertanyaan pendidik, mengajukan pertanyaan kepada pendidik
dan peserta didik lain, berdiskusi, membaca materi, memberi
pendapat ketika berdiskusi, mendengarkan pendapat peserta
didik lain, memberi tanggapan, berlatih menyelesaikan soal
latihan dan berani mempresentasikan hasil diskusi.
Bagaimana respon orang lain terkait dengan strategi yang
dilakukan?
Respon terhadap kegiatan pembelajaran sangat baik, dapat
terlihat saat kegiatan refleksi akhir pembelajaran semua peserta
didik memberikan refleksi bahwa pembelajaran menyenangkan,
peserta didik lebih aktif, serta penyelesaian permasalahan juga
meningkat

Apa yang menjadi faktor keberhasilan atau ketidak


berhasilan dari strategi yang dilakukan?
Faktor keberhasilan, pembelajaran ini sangat ditentukan oleh
kemampuan atau kompetensi pendidik terhadap pemilihan model
dan media pembelajaran dari pengembangan RPP, Materi
Pembelajaran dan LKPD yang telah disusun. Didukung juga dari
sisi peserta didik dengan adanya partisipasi aktif dalam
mengikuti KBM.

Apa pembelajaran dari keseluruhan proses tersebut ?


Pembelajaran yang dapat diambil dari proses kegiatan yang
sudah dilaksanakan ini semoga dapat menjadi referensi untuk
mengarahkan pendidik dalam melaksanakan pembelajaran agar
lebih baik. Pembelajaran yang berpusat pada peserta didik
dengan menggunakan model Problem Base Learning serta
penggunaan media PPT, video terintgrasi dengan google site
dapat menjadi pembelajaran yang dapat memotivasi semangat
peserta didik dalam belajar.

Anda mungkin juga menyukai