Anda di halaman 1dari 3

NAMA: SAID AHMAD FARID

Nim: P07220219117
TUGAS VILEP
MATA AJAR KEPERAWATAN KOMUNITAS

Pelajari dan gahami tentang konsep dari model keperawatan komunitas sebelum kalian
mendiskusikan topik berikut ini.

Perhatikan kasus dibawah ini.

Pilih satu teori atau model yang dapat diaplikasikan dalam asuhan kepearawatan
komunitas:
1. Jelaskan alasan memilih teori atau model tersebut
2. Berikan gambaran penerapan teori atau model tersebut dalam asuhan keperawatan
komunitas
3. Apa kelebihan dan kekurangan dari teori atau model tersebut dalam penerapannya
pada asuhan keperawatan komunitas.
4. Berikan saran untuk mengatasi kelemahan dari teori atau model yang dipilih
tersebut.

JAWABAN :

1. Teori Imogene King berfokus pada interaksi tiga sistem: sistem personal, sistem
interpersonal, dan sistem sosial. Ketiganya membentuk hubungan personal antara
perawat dan klien. Tujuannya adalah untuk memanfaatkan komunikasi dalam
membantu klien mencapai kembali adaptasi positif terhadap lingkungan.
2. Keperawatan adalah perilaku yang dapat diobservasi yang ditemukan dalam
system asuhan kesehatan yang ada dimasyarakat. Persepsi perawat dan pasien
berdasarkan pada pertimbangan dalam melakukan tindakan yang diikuti oleh
reaksi, interaksi dan transaksi antara perawat dan pasien. Proses transaksi King
merupakan dasar pengetahuan yang penting yang dapat digunakan perawat dalam
proses keperawatan.Aplikasi praktek teori King pernah dicoba pada pelayanan
kesehatan meliputi perawatan emergency, perawatan anak dan pada pasien HIV
AIDS dengan tuberculosis, pasien psikiatrik , pada pasien dengan gangguan
ortopedik baik akut maupun kronis dan pasien gangguan perkembangan
mental . Pada pasien yang masuk IGD seringkali mengalami gangguan persepsi
terhadap dirinya sendiri, body image yang sering terjadi pada pasien trauma dan
mengalami cidera tubuh secara signifikan. Pada saat haemodinamik pasien stabil
perhatian perawat difokuskan kembali pada koping pasien dari perasaan
kehilangan, perpisahan dan marah yang dialaminya
2. KELEBIHAN :
a. Teori ini dapat menyesuaikan pada setiap perubahan.
b. Dapat dipergunakan dan menjelaskan atau memprediksi sebagian besar
fenomena dalam keperawatan.
c. Merupakan serangkaian konsep yang saling berhubungan dengan jelas dan dapat
diamati dalam praktek keperawatan.
d. Megedepankan partipasi aktif klien dalam penyusunan tujuan bersama,
mengambil keputusan, dan interaksi untuk mencapai tujuan klien.
e. Dapat dipakai pada semua tatanan pelayanan keperawatan.
f. Kolaborasi antara tenaga kesehatan.
KEKURANGAN :

a. Beberapa definisi konsep dasar kurang jernih. Misalnya konsep mengenai


stres yang kurang jelas karena ia menyatakan bahwa stress memiliki
konsekuensi positif dan menyarankan para perawat harus menghapus
pembuat stress dari lingkungan rumah sakit.

b. Teori ini berfokus pada sistem interpersonal. Sehingga tujuan yang akan
dicapai sangat bergantung pada persepsi perawat dan klien yang terlibat dalam
hubungan interpersonal dan hanya pada saat itusaja.

• Teori King belum menjelaskan metode yang aplikatif dalam


penerapan konsep interaksi, komunikasi, transaksi dan persepsi,
misalnya pasien- pasien tidak dapat berinteraksi secara kompeten
dengan perawat, seperti bekerja dengan pasien koma, bayi yang baru
lahir dan pasienpsikiatrik.

3. Melibatkan partipasi aktif klien dalam penyusunan tujuan bersama, mengambil


keputusan, dan interaksi untuk mencapai tujuan klien di berbagai tatanan
pelayanan keperawatan baik di klinik maupun di komunitas. Dan perawat-perawat
yang ingin menggunakan teori ini pada praktik keperawatan, harus mempunyai
pengetahuan dari konsep-konsep yang ada dalam teori pencapaian tujuan dan
memiliki kemampuan untuk membuat perencanaan keperawatan individu sambil
mendorong partisipasi aktif pasien dalam fase pengambilan keputusan.

Anda mungkin juga menyukai