Anda di halaman 1dari 8

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : SMPN 3 Lembang

Kelas/Semester : VIII/2

Mata Pelajaran : IPA (Fisika)

Materi Pembelajaran : Alat Optik (Mata)

Jumlah Pertemuan : 1 pertemuan (2 x 40 menit)

A. Standar Kompetensi
6. Memahami konsep dan penerapan getaran, gelombang dan optika dalam produk
teknologi sehari-hari.

B. Kompetensi Dasar
6.4 Mendeskripsikan alat-alat optik dan penerapannya alam kehidupan sehari-hari

C. Indikator
1. Menjelaskan pengertian alat optik.
2. Menjelaskan bagian-bagian mata
3. Menjelaskan cara kerja mata sebagai alat optik
4. Menjelaskan jenis-jenis cacat mata
5. Menghitung kekuatan lensa kacamata

D. Tujuan Pembelajaran
1. Siswa dapat menjelaskan bagian-bagian mata sebagai alat optik.
2. Siswa dapat menjelaskan jenis-jenis cacat mata

Nilai PBKB (karakter) yang diharapkan dari siswa :


- Rasa ingin tahu - Kejujuran
- Kemandirian - Tanggung jawab
- Ketangguhan
E. Materi Pembelajaran

Alat optik adalah alat penglihatan manusia, baik alamiah maupun buatan manusia.
Alat optic alamiah adalah mata dan alat optic buatan adalah alat bantu penglihatan
manusia untuk mengamati benda-bena yang tidak dilihat dengan jelas oleh mata. Mata
termasuk alat optik karena di dalamnya terdapat lensa mata yang digunakan untuk
menerima cahaya yang dipantulkan oleh benda-benda yang kita lihat. Secara garis besar
mata kita terdiri atas lensa mata, retina, otot, dan saraf. Bagian paling luar adalah lensa
mata yang digunakan untuk membentuk bayangan di retina. Sebagai sebuah lensa,
ketebalan mata akan berpengaruh pada titik fokus. Jika mata melihat benda jauh, mata
kita akan melebar sehingga lensa mata menjadi menipis dan jarak fokusnya menjadi
kecil. Hal ini dimaksudkan supaya bayangan benda tersebut jatuh tepat di retina.
Kemampuan mata untuk melebar atau mengkerut dibantu otot-otot mata. Melebar dan
mengerutnya mata kita akan mengakibatkan lensa mata menjadi menebal atau menipis.
Kemampuan lensa mata untuk menipis atau menebal sesuai dengan jarak benda yang
dilihat disebut daya akomodasi.
Ada tiga jenis cacat mata, yaitu :
1. Rabun dekat
2. Rabun jauh
3. Presbiopi
F. Model dan Metode Pembelajaran
Model pembelajaran : Pembelajaran kooperatif tipe STAD
Metode Pembelajaran : diskusi, ekspositori (ceramah interaktif)

G. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran

Tahapan 
Pembelajaran Alokasi
Kegiatan Pembelajaran
kooperatif tipe Waktu
STAD
A. KEGIATAN PENDAHULUAN 2 menit
 Guru memulai pembelajaran dengan mengucapkan
salam.
 Guru memeriksa kehadiran siswa.
 Guru melakukan apersepsi dengan mengajukan beberapa 3 menit
pertanyaan sebagai berikut:
Tahapan 
Pembelajaran Alokasi
Kegiatan Pembelajaran
kooperatif tipe Waktu
STAD
 Mengapa kita dapat melihat melihat benda yang
berada pada berbagai jarak dengan jelas?
 Mengapa jatuhnya bayangan bisa di depan atau di
belakang retina?

 Guru memotivasi dan menggali konsepsi awal siswa, 10 menit


dengan melakukan demonstrasi sebagai berikut :
Tahap 1  Perhatikan kacamata ini. Apakah setiap orang akan
menyampaikan merasa cocok dengan menggunakan kacamata yang
tujuan dan sama?
memotivasi siswa  Apa fungsi kacamata ?
 Guru menampilkan gambar-gambar mengenai
penggunaan kacamata oleh orang yang berbeda
 Guru menyampaikan tujuan pembelajaran

Tahap 2  Guru menampilkan powerpoint terkait dengan cara kerja 10 menit


menyajikan/menya mata sebagai alat optik
mpaikan informasi  Siswa menyimak video yang ditampilkan oleh guru

Eksplorasi B. KEGIATAN INTI


Tahap 3  Guru membagi siswa kedalam beberapa kelompok,
mengorganisasikan 20 menit
masing-masing kelompok terdiri atas 6-7 orang
siswa ke dalam
kelompok- siswa.
kelompok belajar  Guru menjelaskan teknik kerja kelompok dengan
menekankan bahwasetiap anggota kelompok saling
membantu dan bertanggung jawab atas
keberhasilan anggotanya, sehingga semua anggota
kelompok dapat mempelajari materi dengan tuntas
 Guru memberikan permasalahan melalui LKS
 Siswa mengerjakan LKS
Elaborasi  Guru membimbing aktivitas siswa dalam 10 menit
mengerjakan LKS.
Tahap 4
Membimbing  Siswa berdiskusi dengan teman yang lainnya
kelompok bekerja terkait dengan permasalahan yang diberikan pada
dan belajar
Tahapan 
Pembelajaran Alokasi
Kegiatan Pembelajaran
kooperatif tipe Waktu
STAD
LKS
 Siswa mengkomunikasikan hasil diskusinya baik
melalui presentasi ke depan kelas maupun
menuliskannya di papan tulis

Tahap 5 evaluasi  Guru memberikan soal post-tes untuk menguji


pemahaman siswa terhadap materi yang telah dipelajari:
 Setelah selesai evaluasi, guru memberikan penguatan 15 menit
melalui video atau animasi yang masih terkait dengan
materi yang dipelajari

C. KEGIATAN PENUTUP 10 menit


 Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk
bertanya terkait hal-hal yang belum dipahami
mengenai konsep yang dipelajari.
 Guru memberikan soal untuk melihat kemampuan
siswa setelah pembelajaran, dan dijadikan sebagai
bahan tugas
Tahap 6
 Guru memberikan penghargaan kepada kelompok
memberikan yang terbaik.
penghargaan  Guru memberikan informasi mengenai materi
pembelajaran pada pertemuaan berikutnya yaitu
tentang pembiasan pada lensa cembung.
 Guru menutup pembelajaran dengan mengucapkan
salam.

H. Pedoman Penilaian Hasil Belajar


a. Penilaian kelompok

No Nama Aspek yang dinilai Jumlah kategori


kelompok skor
1 2 3 4 5
Keterangan aspek yang dinilai : 1. Tanggung jawab
2. Bekerja sama
3. Teliti
4. Jujur
5. Disiplin
Skor maksimal : 15
Skor maksimal setiap aspek : 3
Kategori jumlah skor : 11 – 15 = Baik
6–5 = Cukup
1–5 = Kurang

b. Penilaian Individu (Post tes)


1. Teknik penilaian : Tes & non tes
2. Bentuk instrument : Keaktifan siswa di kelas
Tugas individu (LKS)
3. Instrument : Lembar keaktifan siswa
Soal Isian
Soal PG di buku kerja siswa PILA, IPA terpadu hal 132 –
133 no 1 - 9

Soal Evaluasi

Seseorang dapat melihat jika bayangan terdapat pada retina.


1. Seseorang yang tidak dapat melihat jauh , orang ini menderita cacat mata ......... harus
dikoreksi menggunakan kaca mata ...........
2 Seseorang yang tidak dapat melihat dekat , orang ini menderita cacat mata ......... harus
dikoreksi menggunakan kaca mata ...........
FORMAT PENILAIAN KEAKTIFAN SISWA

Skor
No Aspek yang dinilai
1 2 3 4
1. Kemampuan bertanya
2. Memperhatikan guru
3. Mengerjakan soal latihan yang diberikan
4. Menanggapi pertanyaan
5. Mengungkapkan pendapat

Rubrik Penilaian Keaktifan Siswa


1. Kemampuan bertanya
 Skor 4 : pertanyaan yang diajukan sesuai dengan materi yang sedang dibicarakan dan
kalimat yang digunakan mudah dimengerti.
 Skor 3 : pertanyaan yang diajukan sesuai dengan materi yang sedang dibicarakan
namun kalimat yang digunakan berbelit-belit.
 Skor 2 : pertanyaan yang diajukan tidak sesuai dengan materi yang sedang
dibicarakan namun kalimat yang digunakan mudah dimengerti.
 Skor 1 : pertanyaan yang diajukan tidak sesuai dengan materi yang sedang
dibicarakan dan kalimat yang digunakan berbelit-belit.
2. Memperhatikan guru
 Skor 4 : memperhatikan penjelasan guru dari awal sampai akhir.
 Skor 3 : memperhatikan penjelasan guru dari awal sampai akhir diselingi dengan
mengobrol dengan teman sebangku.
 Skor 2 : memperhatikan penjelasan guru hanya di awal saja dan sisanya mengobrol.
 Skor 1 : tidak memperhatikan penjelasan guru
3. Mengerjakan soal latihan yang diberikan
 Skor 4 : mengerjakan soal latihan lengkap di buku latihan dan salah satunya di papan
tulis.
 Skor 3 : mengerjakan soal latihan lengkap di buku tulis.
 Skor 2 : mengerjakan soal latihan hanya beberapa no saja.
 Skor 1 : mengerjakan soal latihan dengan mencontek
4. Menanggapi pertanyaan
 Skor 4 : menanggapi pertanyaan dengan bahasa yang baik, sesuai dengan apa yang
ditanyakan, dan menanggapi atas keinginan sendiri.
 Skor 3 : menanggapi pertanyaan dengan bahasa yang baik, sesuai dengan apa yang
ditanyakan namun tidak atas keinginan sendiri (ditunjuk).
 Skor 2 : menanggapi pertanyaan dengan bahasa yang baik, tanggapan yang diberikan
tidak sesuai dengan apa yang ditanyakan dan bukan atas keinginan sendiri
(ditunjuk).
 Skor 1 : menanggapi pertanyaan dengan bahasa yang kurang baik, tanggapan yang
diberikan tidak sesuai dengan apa yang ditanyakan dan bukan atas keinginan
sendiri.
5. Mengungkapkan pendapat
 Skor 4 : mengungkapkan pendapat dengan bahasa yang baik, pendapat yang
dikemukakan sesuai dengan materi yang sedang dibicarakan dan atas
keinginan sendiri.
 Skor 3 : mengungkapkan pendapat dengan bahasa yang baik, pendapat yang
dikemukakan sesuai dengan materi yang sedang dibicarakan namun bukan
atas keinginan sendiri.
 Skor 2 : mengungkapkan pendapat dengan bahasa yang baik, pendapat yang
dikemukakan tidak sesuai dengan materi yang sedang dibicarakan dan
bukan atas keinginan sendiri.
 Skor 1 : mengungkapkan pendapat dengan bahasa yang kurang baik, pendapat yang
dikemukakan tidak sesuai dengan materi yang sedang dibicarakan dan
bukan atas keinginan sendiri.
I. Sumber Belajar

a. Karim, Saeful dkk. 2008. Belajar IPA- Membuka Cakrawala Alam Sekitar untuk
Kelas VIII. Jakarta : PT. Setia Purna Inves
b. LKS
c. Gambar-gambar
d. Kacamata

Mengetahui Lembang, Mei 2012


Guru Pamong Praktikan PPL

Sri Sutrianti, S.Pd Erie Syaadah


NIP. 196812291991032012 NIM. 0800553

Anda mungkin juga menyukai