Anda di halaman 1dari 7

MAKALAH

SISIOLOGI PENDIDIKAN
Diajukan untuk memenuhi tugas mata kuliah
SISIOLOGI PENDIDIKAN

Diajukan Oleh :

Mochammad Fahrishal
PAI B V

Dosen Pembimbing
Muhammad Guntur, S.Pd.I,M.Pd.I

Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Muhammadiyah


Program Studi Pendidikan Agama Islam
Tanjung Redeb

2020/2021

i
KATA PENGANTAR

            Alhamdulilllah, kami panjatkan kehadirat Allah SWT atas rahmat dan hidayahnya,
makalah ini dapat kami selesaikan. Salawat dan salam kepada nabi Muhammad SAW,
pembimbing umat menuju cahaya kebenaran illahi.
Adapun pembuatan makalah ini dimaksudkan untuk tugas perkuliahan secara individu
pada mata kuliah Ilmu Sosiologi Pendidikan di Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Muhamadiyah
(STIT) Tanjung Redeb dan atas dasar itulah maka saya mengharapkan semoga makalah ini bisa
digunakan sebagaimana mestinya.
            Mengingat isinya sangat penting sebagai bahan pembelajaran agar ter capainya tujuan
dalam menghadapi dan memecahkan masalah, baik masalah individu ataupun masalah
kelompok.
            Mudah-mudahan makalah ini besar  manfaatnya bagi para pembaca dan khususnya bagi
penulis menjadi amal yang sholeh yang bisa menghantarkan kesuksesan dalam belajar.

Berau, 28 Desember  2020

ii
DAFTAR ISI
KATA PENGANTA…………………………….................................................................... i        
DAFTAR ISI………………………………………………………………………………… ii
BAB I PENDAHULUAN
A.     Latar Belakang Penulisan……………………………………………………………....... 1
B.     Rumusan Masalah……………………………………………………………………….. 1
C.     Tujuan Penulisan………………………………………………………………………… 1
BAB II PEMBAHASAN
A.     Pengertian Sosiologi Pendidikan……………………………………………………. … 2
                     1.   Pengertian Sosiologi ………………………………………………………………... 2
                     2.   Pengertian Pendidikan ………………………………………………………………... 2
B. Konflik Sosiologi Pendidikan ......................................................... 2
C.     Tujuan Sosiologi Pendidikan ……………………………………………………….. 3
D .     Ruang Lingkup Sosiologi Pendidikan ………………………………………………. 3
BAB III PENUTUP
A.     Keseimpulan ………………………………………………………………………… 3
DAFTAR PUSTAKA…………………………………………………………………

iii
BAB I
PENDAHULUAN

A.       Latar Belakang Penulisan  


Pendidikan merupakan sebuah konsep yang tidak asing di kepala kita, Karena
Pendidikan merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan manusia.

Dewasa ini ilmu pengetahuan telah berkembang pesat, terutama dalam bidang teknologi
modern, Ilmu sosiologipun tidak mau ketinggalan. Salah satu diantaranya adalah Sosiologi
Pendidikan. Ilmu ini masih sangat muda dan masih memerlukan pembinaan, terutama
dilingkungan akademis. Makalah ini adalah ringkasan dari penjelasan dosen pengantar ilmu
sosiologi Pendidikan yang ada selama zoom meeting, yang mengupas tentang pengertian, tujuan,
ruang lingkup, serta kegunaan dari Sosiologi Pendidikan. Makalah ini digunakan sebagai bahan
materi yang di ajukan sebagai pemenuhan tugas secara individu mata kuliah Sosiologi
Pendidikan di Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Muhamadiyah (STIT) Tanjung Redeb.

B.      Rumusan masalah
1.    Apa pengertian dan tujuan Sosiologi Pendidikan ?
2.    Apa saja ruang lingkup Sosiologi Pendidikan ?

C.       Tujuan Penulisan
Dari penulisan makalah ini diharapkan para mahasiswa mampu memahami Pengertian
dari sosiologi pendidikan, tujuan, ruang lingkup serta dapat menerapkannya dalam kehidupan
sehari-hari.

1
BAB II
PEMBAHASAN

A. Pengertian Sosiologi Pendidikan

Comte membagi sosiologi atas statika social dan dinamika social dan sosiologi mempunyai
ciri-ciri sebagai berikut:

1.   Bersifat empiris yaitu didsarkan pada observasi dan akal sehat yang hasilnya tidak bersifat
spekulatif.
2.   Bersifat teoritis yaitu selalu berusaha menyusun abstraksi dan hasil observasi.
3.  Bersifat kumulatif yaitu teori-teori sosiologi dibentuk berdasarkan teori yang ada kemudian
diperbaiki, diperluas dan diperhalus
4.  Bersifat nenotis yaitu tidak mempersoalkan baik buruk suatu fakta tertentu tetapi untuk
menjelaskan fakta tersebut.
Untuk mengerti dan memahami disiplin sosiologi pendidikan, maka diperlukan telaah secara
komprehensif, yang dimulai dari definisi.

1). Pengertian Sosiologi

Secara etimologis (asal-usul kata), “sosiologi pendidikan” berasal dari kata ‘sosiologi’
dan ‘pendidikan.’ ‘Sosilogi’ berasal dari bahasa Latin dan Yunani, yakni kata ‘socius’ dan
‘logos’. ‘Socius’ (Yunani) yang berarti ‘kawan’, ‘berkawan’, ataupun ‘bermasyarakat’,
sedangkan ‘logos’ berarti ‘ilmu’ atau bisa juga ‘berbicara tentang sesuatu’. Dengan demikian
secara harfiah istilah “sosiologi” dapat diartikan ilmu tentang masyarakat. Sosiologi adalah ilmu
yang mempelajari hubungan antara manusia dalam kelompok-kelompok dan struktur sosialnya.

Sosiologi pendidikan menurut (Drs. Ary H. Gunawan), Ilmu pengetahuan yang berusaha
memecahkan masalah-masalah pendidikan dengan analisis atau pendekatan sosiologis.

2). Pengertian Pendidikan

Konsep pendidikan sendiri memiliki pengertian sebagai proses pengubahan sikap dan
perilaku seseorang atau kelompok dalam usaha mendewasakan manusia melalui upaya
pengajaran dan pelatihan. Proses. Dari definisi ini jelaslah bahwa pendidikan berorientasi pada
pengubahan perilaku dan peningkatan intelegensi. Dengan sangat jelas dan fundamental, definisi
ini tidak mengacu pada suatu sistem pendidikan yang formal maupun informal.

B. Konflik Sosiologi Pendidikan

Konflik sedang terjadi dikalangan Dinas Pendidikan dengan orang tua siswa,yang
mana Orang tua siswa menghendaki pembelajaran tatap muka di kelas,akan tetapi 95% orang tua
siswa Tersebut menolak aturan swab yang diadakan pihak Diknas.

2
C. Tujuan Sosiologi Pendidikan

  Dari beberapa pengertian yang dikemukakan dapat disebutkan beberapa konsep tentang
tujuan sosiologi pendidikan, yaitu sebagai berikut:
a.    Sosiologi pendidikan bertujuan menganalisis proses sosialisasi anak, baik dalam keluarga,
sekolah, maupun masyarakat.
b.    Sosiologi pendidikan bertujuan menganalisis perkembangan dan kemajuan sosial.
c.    Sosiologi pendidikan bertujuan menganalisis partisipasi orang-orang terdidik/berpendidikan
dalam kegiatan sosial.
d.    Sosiologi pendidikan bertujuan membantu menentukan tujuan pendidikan.
e.     Menurut E.G. Payne, sosiologi pendidikan bertujuan utama memberikan kepada guru-guru
(termasuk kepada peneliti dan siapapun yang terkait dalam pendidikan) latihan-latihan yang
efektif dalam bidang sosiologi sehingga dapat memberikan sumbangannya secara cepat dan tepat
kepada masalah pendidikan.
D.  Ruang Lingkup Sosiologi Pendidikan 
Masyarakat sebagai ruang lingkup pembahasan sosialogi. Sosiologi disebut juga sebagai
ilmu masyarakat atau ilmu yang membicarakan masyarakat, maka diperlukan pengertian tentang
masyarakat. Berikut adalah pengertian yang diberikan oleh beberapa sosiologi.
a.  Masyarakat merupakan jalinan hubungan sosial, dan selalu berubah. (Mac Iver dan Page.)
b.  Masyarakat adalah kesatuan hidup mahluk-mahluk manusia yang terikat oleh suatu system
adat
istiadat tertentu. (Koendjadiningrat).
c. Masyarakat adalah tempat orang-orang hidup bersama yang menghasilkan kebudayaan.  
(Selosoemardjan dan Soelaiman Soemardi).
.

3
BAB III
PENUTUP
A.     Kesimpulan
Sosiologi pendidikan ialah ilmu yang membicarakan dan menjelaskan hubungan-
hubungan sosial didalam masyarakat yang mempengaruhi individu untuk mendapatkan dan
mengorganisasikan pengalaman. Sosiologi pendidikan mempelajari kelakuan sosial serta prinsip-
prinsip untuk mengontrolnya.
Menurut E.G. Payne, sosiologi pendidikan bertujuan utama memberikan kepada guru-
guru (termasuk kepada peneliti dan siapapun yang terkait dalam pendidikan) latihan-latihan yang
efektif dalam bidang sosiologi sehingga dapat memberikan sumbangannya secara cepat dan tepat
kepada masalah pendidikan.
B. Daftar Pustaka

Anda mungkin juga menyukai