Anda di halaman 1dari 3

KASUS : RUDI MENERIMA TAWARAN PEKERJAAN BARU

Rudi telah menjadi seorang representative pelayanan langganan bagi perusahaan produk-produk ilmiah
CIRO untuk beberapa tahun lamanya. Dalam posisi ini dia bertugas membantu para langganan melalui
penjelasan tentang cara penggunaan produk-produk CIRO untuk memcahkan masalah teknis mereka.
Dia juga menerima order pembelian dari para langganan, dan memberikan pelayanan purna jual untuk
menjamin bahwa kebutuhan langganan tepuaskan oleh produk-produk CIRO.

Atasan Rudi adalah saudara Budiono, manajer pemasaran perusahaan CIRO. Rudi selalu mempunyai
hubungan baik yang menyenangkan dengan saudara Budiono, dan pendapatannya cukup tinggi
dibandingkan bekerja di perusahaan lain.

Baru-baru ini Rudi menerima sebuah surat dari saudara Ahmad, Wakil Presiden Direktur Bidang
Penelitian perusahaan CIRO, menanyakan apakah dia, “akan tertarik meluangkan kira-kira setengah
waktu kerjanya dalam pengkoordinasian tes-tes koperatif dengan para langganan yang bertugas
mengevaluasi efektivitas produk-produk baru CIRO dalam pemenuhan kebutuhan-kebutuhan tertentu
mereka. Untuk pekerjaan penelitian terapan ini, Rudi akan melapor kepada Ahmad. Surat tersebut
disampaikan tanpa sepengetahuan Budiono.

Rudi sangat tertarik dengan pekerjaan baru ini, tetapi dia ragu-ragu apakah dia dapat bekerja secara
sukses untuk kedua atasannya.

Pertanyaan Kasus :

1. Apa prinsip-prinsip manajemen yang akan dilanggar bila Rudi menerima tugas atau pekerjaan
baru tersebut?
Jawab :
Prinsip-prinsip manajemen yang dilanggar oleh Rudi :

 Wewenang dan tanggung jawab


Rudi mendapatkan tanggung jawab lebih jika menerima pekerjaan itu. Sehingga dapat
menghambat performa kerja Rudi. Dan kemungkinan besar tugasnya akan terbengkalai hingga
lupa akan tanggung jawabnya. 

 Disiplin
Ketika Rudi diam-diam melamar pekerjaan dan menerima jabatan baru tanpa
sepengetahuan bos pertamanya, ia melanggar prinsip disiplin. Disiplin berarti semua perjanjian,
peraturan yang dibuat dan perintah dari atasan harus dihormati, dipatuhi dan dipenuhi
sepenuhnya.

 Kesatuan perintah
Rudi diberi dua tugas saat menerima pekerjaan itu. Dalam prinsip manajemen, setiap
bawahan hanya menerima perintah dari atasannya dan bertanggung jawab hanya kepada
seorang atasannya. Jika beberapa atasan menugaskan seorang bawahan, maka bawahan
tersebut akan kebingungan 

 Kesatuan Arah
Rudi menerima pekerjaan baru maka dia akan melangar prinsip kesatuan arah karena
dia mempunyati 2 kesatuan arah yang sebenarnya Setiap orang bawahan hanya mempunyai
satu rencana, satu tujuan, satu perintah, dan satu atasan, supaya terwujud kesatuan arah,
kesatuan gerak, dan kesatuan tindakan menuju sasaran yang sama.
Rudi mengambil pekerjaan baru, sehingga melanggar prinsip kesatuan manajemen
karena memiliki 2 arah nyata. Setiap bawahan hanya memiliki satu rencana, satu tujuan, satu
komando dan satu atasan, agar menjadi kesatuan komando, kesatuan gerak dan kesatuan
tindakan untulk menuju tujua/sasaran yang sama.

 Kesatuan Komando
Rudi melanggar prinsip kesatuan komando, karena setiap pekerjaan harus ada satu
atasan, tanpa adanya perintah yang bentrok/bertentangan. Saat Rudi memulai pekerjaan baru,
maka dia akan bertanggung jawab atas dua atasan yang berbeda dan harus memberikan hasil
yang memuaskan kepada kedua atasannya. 

 Pembagian Kerja
Rudi telah bekerja di bidang pemasaran dan riset produk selama beberapa tahun dan
ketika dia mengambil pekerjaan baru, dia akan menghadapi kendala dengan waktu,
pengetahuan, keterampilan dan perhatian yang terbatas, sehingga pekerjaannya tidak
maksimal. Serta Rudi harus beradaptasi dengan lingkungan baru.

 Mengutamakan Kepentingan Umum Diatas Kepentingan Pribadi


Saat Rudi memulai pekerjaan baru, maka ia mengutamakan kepentingan pribadi karena
tidak bisa fokus pada satu perusahaan 

2. Bila Rudi menerima penugasan baru, apa jenis masalah yang kemungkinan besar akan terjadi?
Jawab :
Perusahaan akan kekurangan tenaga kerja yang berkualitas karena Rudi tidak terlalu
fokus pada pekerjaan lama akibat adanya pembagian pemikiran pada dua bidang pekerjaan
tersebut. Pekerjaan Rudi akan tidak terselesaikan dengan baik karena dia memiliki pekerjaan
lain dengan atasan lain dan tidak bertanggung jawab atas pekerjaannya yang tidak memuaskan
di pekerjaan lain. Serta, hubungan dengan manajer lama juga akan buruk jika saudara Budiono
mengetahuinya. Jika Rudi menerima pekerjaan itu, mungkin waktu yang dia habiskan untuk
mengerjakan tugasnya akan berkurang yang menyebabkan pekerjaan menumpuk dan tidak
selesai seperti biasanya. 

3. Apa rekomendasi-rekomendasi yang akan saudara ajukan untuk memperbaiki susunan


organisasi, atau mengurangi masalah-masalah potensial perusahaan?
Jawab :
Rekomendasi saya adalah untuk sering berkomunikasi di dalam perusahaan dengan
bawahan atau karyawan, tidak boleh adanya manajer yang memiliki tugas ganda, bersifat
transparan kepada perusahaan. Jadi akan lebih baik memilih satu pekerjaan untuk
memaksimalkan posisinya di salah satu perusahaan. Rekomendasi saya untuk perusahaan yang
pertama adalah memberikan Rudi Sanksi, yang dimana melakukan tindakan yang dapat
mempengaruhi operasional perusahaan 

KELOMPOK MANAJEMEN KLASIK:


1.AWAL MAULANA PUTRA
2.BISMI AKBAR
3.ORY FEBRIAN SAMTA
4.RAYHAN ANANDA IRAWAN
5.MUHAMMAD FADLI
6.NAHLA AHMAD SIREGAR

Anda mungkin juga menyukai