Anda di halaman 1dari 77

DEPARTEMEN RADIOLOGI REFERAT

FAKULTAS KEDOKTERAN OKTOBER


UNIVERSITAS HASANUDDDIN 2022

FRAKTUR PADA VERTEBRA DAN EKSTREMITAS

Oleh:
Andi Bunga Aqilah
Zahra Zakiya Nasrullah
Astrid Puspa Kusuma Arif
Muh. Rayyan Yunar H
Reskyuni Nurbaiti
Vicka Urenza Talebong
Andi Risky Ramadani
Nurul Izza Syamsu Alam
Indra Maharani Rendeng

Residen Pembimbing:
dr. Surya Siahaan

Supervisor Pembimbing:
dr. Zatriani, M.Kes, Sp.Rad

DIBAWAKAN DALAM RANGKA TUGAS KEPANITERAAN KLINIK


DEPARTEMEN RADIOLOGI
FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS HASANUDDIN
MAKASSAR
2022
HALAMAN PENGESAHAN

Yang bertanda tangan di bawah ini, menyatakan bahwa:

Andi Bunga Aqilah C014212043


Zahra Zakiya Nasrullah C014212177
Astrid Puspa Kusuma Arif C014212062
Muh. Rayyan Yunar H C014212113
Reskyuni Nurbaiti C014212145
Vicka Urenza Talebong C014212169
Andi Risky Ramadani C014212056
Nurul Izza Syamsu Alam C014212202
Indra Maharani Rendeng C014212219

Judul Referat: Fraktur Pada Vertebra dan Ekstremitas

Telah menyelesaikan tugas kepaniteraan klinik pada bagian Radiologi Fakultas


Kedokteran Universitas Hasanuddin

Makassar, Oktober 2022

Dosen Pembimbing, Residen Pembimbing,

dr.Zatriani, M.Kes, Sp.Rad dr. Surya Siahaan

Mengetahui,

Koordinator Pendidikan Mahasiswa Departemen Radiologi Fakultas


Kedokteran Universitas Hasanuddin

dr. Nur Amelia Bachtiar, MPH., Sp.Rad

ii
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL........................................................................................................................i
HALAMAN PENGESAHAN........................................................................................................ii
DAFTAR ISI..................................................................................................................................iii
BAB I...............................................................................................................................................1
PENDAHULUAN...........................................................................................................................1
BAB II..............................................................................................................................................3
TINJAUAN PUSTAKA.................................................................................................................3
2.1. ANATOMI VERTEBRA...............................................................................................3
2.2. SPONDYLOLISTHESIS...............................................................................................5
2.2.1. Definisi.....................................................................................................................5
2.2.2. Epidemiologi............................................................................................................5
2.2.3. Etiologi dan Klasifikasi............................................................................................6
2.2.4. Patofisiologi..............................................................................................................7
2.2.5. Manifestasi Klinis.....................................................................................................9
2.2.6. Diagnosis..................................................................................................................9
2.2.7. Tatalaksana [17].....................................................................................................12
2.2.8. Diagnosis Banding [18]..........................................................................................13
2.2.9. Komplikasi.............................................................................................................14
2.2.10. Prognosis................................................................................................................14
2.2.11. Contoh Kasus..........................................................................................................14
2.3. FRAKTUR KOMPRESI..............................................................................................16
2.3.1. Definisi...................................................................................................................16
2.3.2. Epidemiologi..........................................................................................................16
2.3.3. Etiologi...................................................................................................................17
2.3.4. Faktor Risiko..........................................................................................................17
2.3.5. Klasifikasi...............................................................................................................18
2.3.6. Patofisiologi............................................................................................................19
2.3.7. Diagnosis................................................................................................................20
2.3.8. Pemeriksaan Radiologi...........................................................................................22
2.3.9. Tatalaksana.............................................................................................................24
2.3.10. Diagnosis Banding..................................................................................................32
2.3.11. Komplikasi.............................................................................................................33
2.4. FRAKTUR BURST......................................................................................................34
iii
2.4.1. Definisi...................................................................................................................34
2.4.2. Epidemiologi..........................................................................................................35
2.4.3. Etiologi...................................................................................................................35
2.4.4. Faktor Resiko..........................................................................................................35
2.4.5. Klasifikasi...............................................................................................................36
2.4.6. Patofisiologi............................................................................................................37
2.4.7. Diagnosis................................................................................................................37
2.4.8. Pemeriksaan Radiologis.........................................................................................38
2.4.9. Tatalaksana.............................................................................................................39
2.4.10. Diagnosis Banding..................................................................................................40
2.4.11. Komplikasi.............................................................................................................40
2.5. JENIS-JENIS FRAKTUR EXTREMITAS...............................................................41
2.5.1. Fraktur Spiral..........................................................................................................41
2.5.2. Fraktur Greenstick..................................................................................................42
2.5.3. Fraktur Kominutif...................................................................................................42
2.5.4. Fraktur Transversal.................................................................................................43
2.5.5. Fraktur Oblique.....................................................................................................43
2.5.6. Contoh Kasus..........................................................................................................44
2.6. FRAKTUR SHALTER HARRIS................................................................................45
2.6.1. Anatomi..................................................................................................................45
2.6.2. Definisi...................................................................................................................52
2.6.3. Epidemiologi..........................................................................................................53
2.6.4. Etiologi...................................................................................................................53
2.6.5. Faktor resiko...........................................................................................................53
2.6.6. Klasifikasi...............................................................................................................54
2.6.7. Patofisiologi............................................................................................................55
2.6.8. Gambaran klinis......................................................................................................56
2.6.9. Diagnosis................................................................................................................57
2.6.10. Pemeriksaan Radiologi...........................................................................................58
2.6.11. Tatalaksana.............................................................................................................60
2.6.12. Diagnosis Banding..................................................................................................60
2.6.13. Komplikasi.............................................................................................................61
2.6.14. Prognosis................................................................................................................61
2.6.15. Contoh Kasus..........................................................................................................62
BAB III..........................................................................................................................................65
KESIMPULAN.............................................................................................................................65
DAFTAR PUSTAKA...................................................................................................................66

iv
dBAB I
PENDAHULUAN
Seiring dengan pertumbuhan penduduk, teknologi, serta mobilisasi yang tinggi, saat ini
trauma menjadi salah satu penyebab morbiditas dan mortalitas tertinggi penduduk dunia. Salah
satu trauma yang mengakibatkan kecacatan dan kematian tertinggi adalah fraktur vertebra.
Trauma tulang belakang dapat mengenai jaringan lunak berupa ligament, diskus dan faset tulang
belakang dan medulla spinalis [1]
Fraktur adalah hilangnya kontinuitas tulang, tulang rawan sendi, tulang rawan epifisis, baik
yang bersifat total maupun parsial. Keadaan ini akan mengganggu fungsi dari organ tulang
sebagai penyanggah tubuh dan dapat menyebabkan terjadinya disabilitas [2]. Fraktur secara
umum diklasifikasikan sebagai fraktur terbuka, fraktur tertutup, dan fraktur komplikasi. Fraktur
tertutup merupakan fraktur dengan kulit tidak ditembus oleh lingkungan/dunia luar. Fraktur
terbuka merupakan fraktur yang mempunyai hubungan dengan dunia luar tubuh melalui luka
pada kulit dan jaringan lunak, dapat terbentuk dari dalam maupun luar. Fraktur komplikasi
merupakan fraktur yang disertai dengan adanya suatu komplikasi seperti malunion, delayed
union, nounion, dan infeksi tulang. Adapun klasifikasi fraktur berdasarkan polanya antara lain,
fraktur transversal, fraktur oblik, fraktur spiral, fraktur kompresi, dan fraktur avulsi [3]
Fraktur vertebra merupakan trauma yang banyak terjadi di seluruh dunia. Insidensi trauma
pada laki-laki lebih banyak terjadi dibandingkan perempuan dengan puncak insiden pada
kelompok umur antara 20 tahun samppai 40 tahun. Kejadian 40% spinal cord injury disebabkan
pleh kecelakaan lalu lintas, 20% jatuh, 40% luka tembak, sport, kecelakaan kerja. Kurang lebih
75%-90% fraktur tulang belakang terjadi di region thorakal dan lumbal, terutama di daerah
peralihan region thoraks dan lumbal (thoracolumbal junction). Sedangkan lokasi fraktur atau
dislokasi cervical paling sering pada C2 diikuti dengan C5 dan C6 terutama pada usia 30 tahun
[4]
Secara umum mekanisme trauma terjadi akibat trauma langsung dan tidak langsung.
Trauma tidak langsung merupakan trauma tersering yang terjadi pada kolumna vertebra. Fraktur
yang terjadi pada vertebra tentunya disebabkan oleh trauma dengan mekanisme arah gaya
tertentu. Gaya yang umum terjadi pada trauma kolumna vertebra antara lain, kompresi axial,
fleksi dan distraksi, hiperekstensi, fleksi dislokasi, rotasi dan shear [5]
Kompresi axial menyebabkan adanya dua tipe fraktur pada vertebra yaitu fraktur kompresi
dan fraktur tipe burst. Fraktur kompresi terjadi akibat adanya gaya axial secara langsung pada
1
pertengahan kolumna vertebra menghasilkan wegde compression fracture yang akan
menyebabkan adanya deformitas kifosis pada tulang belakang. Fraktur tipe burst merupakan
fraktur vertical dengan pergeseran sentripetal dari fragmennya [5]. Fraktur tipe ini terjadi ketika
beban axial pada tubuh menghasilkan gaya fleksi pada vertebra thorakalis yang kyphotic, gaya
kompresi dialami secara lurus oleh kolumna vertebra. Gaya axial pada kolumna vertebra
menghasilkan tekanan pada korpus vertebra. Pergerakan maju dan mundur dari fragmen tulang ke
kanalis spinalis akan menyebabkan deficit neurologis [6]
Fraktur Salter-Harris atau growth plate fracture merupakan salah satu jenis fraktur yang
melibatkan lempeng epifisis atau plat pertumbuhan tulang. Growth plate adalah area lunak
kartilago dan akhir tulang panjang yang melebar. Pertumbuhan tulang anak umumnya terjadi
pada growth plate. Ketika anak telah sempurna perkembangannya, maka area tersebut akan
mengeras menjadi bagian yang solid. Growth plate relative lemah dan mudah rusak bila
terbentur, jatuh, dan tertekan dengan tekanan berlebih. Jenis fraktur ini adalah cedera umum yang
ditemukan pada anak-anak, terjadi 15% fraktur tulang panjang pada masa kanak-kanak [7]
Pemeriksaan diagnostik yang umum dilakukan pada kasus fraktur adalah Pencitraan
radiografi konvensional untuk menentukan lokasi dan luasnya fraktur. Dapat juga dilakukan
pemeriksaan Computed Tomography (CT) atau Magnetic Resonance Imaging(MRI) untuk
memperlihatkan fraktur secara lebih jelas dan mengidentifikasi kerusakan jaringan lunak [6]

2
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1. ANATOMI VERTEBRA


Tulang Belakang secara medis dikenal sebagai columna vertebralis. Rangkaian tulang
belakang adalah sebuah struktur lentur yang dibentuk oleh sejumlah tulang yang disebut vertebra
atau ruas tulang belakang. Diantara setiap dua ruas tulang belakang terdapat bantalan tulang
rawan. Panjang rangkaian tulang belakang pada orang dewasa mencapai 57 sampai 67 sentimeter.
Seluruhnya terdapat 33 ruas tulang, 24 buah diantaranya adalah tulang terpisah dan 9 ruas sisanya
dikemudian hari menyatu menjadi sakrum 5 buah dan koksigius 4 buah [8]
Tulang vertebra merupakan struktur kompleks yang secara garis besar terbagi atas 2 bagian.
Bagian anterior tersusun atas korpus vertebra, diskus intervertebralis (sebagai artikulasi), dan
ditopang oleh ligamentum longitudinale anterior dan posterior. Sedangkan bagian posterior
tersusun atas pedikel, lamina, kanalis vertebralis, serta prosesus tranversus dan spinosus yang
menjadi tempat otot penyokong dan pelindung kolumna vertebrae. Bagian posterior vertebra
antara satu dan lain dihubungkan dengan sendi apofisial (faset). Stabilitas vertebra tergantung
pada integritas korpus vertebra dan diskus intervertebralis serta dua jenis jaringan penyokong
yaitu ligamentum (pasif) dan otot (aktif). Vertebra dikelompokan dan dinamai sesuai dengan
daerah yang ditempatinya, yaitu:
a. Vertebra Cervical
Vertebra Cervical terdiri dari tujuh tulang atau ruas tulang leher, ruas tulang leher
adalah yang paling kecil. Ruas tulang leher pada umumnya mempunyai ciri badanya
kecil dan persegi panjang, lebih panjang ke samping daripada ke depan atau ke
belakang. Lengkungnya besar, prosesus spinosus atau taju duri ujungnya dua atau
bivida. Prosesus transverses atau taju sayap berlubang-lubang karena banyak foramina
untuk lewatnya arteri vertebralis.
b. Vertebra Thoracalis
Vertebra torakalis terdiri dari dua belas tulang atau nama lainnya ruas tulang
punggung lebih besar dari pada yang servikal dan disebelah bawah menjadi lebih besar.

3
Ciri khasnya adalah badannya berbentuk lebar lonjong dengan faset atau lekukan kecil
disetiap sisi untuk menyambung iga, lengkungnya agak kecil, taju duri panjang dan
mengarah kebawah, sedangkan taju sayap yang membantu mendukung iga adalah tebal
dan kuat serta memuat faset persendian untuk iga
c. Vertebra Lumbalis
Vertebrae lumbalis terdiri dari lima ruas tulang atau nama lainnya adalah ruas tulang
pinggang, luas tulang pinggang adalah yang terbesar. Taju durinya lebar dan berbentuk
seperti kapak kecil. Taju sayapnya panjang dan langsing. Ruas kelima membentuk sendi
dan sakrum pada sendi lumbo sacral.
d. Vertebra Sacralis
Vertebrae Sacralis terdiri dari lima ruas tulang, berbentuk segitiga dan terletak pada
bagian bawah Columna Vertebralis terjepit diantara kedua tulang inominata. Dasar dari
sakrum terletak di atas dan bersendi dengan vertebra lumbalis kelima dan membentuk
sendi intervertebral yang khas. Tapi anterior dari basis sakrum membentuk
promontorium sakralis. Kanalis sakralis terletak dibawah kanalis vertebra. Dinding
kanalis sakralis berlubang-lubang untuk dilalui saraf sakral. Taju duri dapat dilihat pada
pandangan posterior dan sacrum
e. Vertebra Coccygeus
Vertebrae Coccygeus terdiri terdiri dari empat atau lima vertebra yang bergabung
menjadi satu [8]

Gambar 2.1 Kolumna Vertebralis tampak depan, belakang, samping dan segmennya

4
Diskus intervertebralis merupakan penghubung antara 2 corpus vertebrae. Sistem otot
ligamentum membentuk jajaran barisan (alignment) tulang belakang. Fungsi dari diskus
intervertebralis adalah untuk memberikan stabilitas pada kolumna vertebra, memungkinkan
pergerakan fleksi dan menyerap serta distribusi tekanan beban. Fungsi dari tulang belakang
sendiri adalah untuk penyangga tubuh saat posisi berdiri dan duduk, melindungi spinal cord dan
sebagai fungsi pergerakan [8]

2.2. SPONDYLOLISTHESIS
2.2.1. Definisi
Spondylolisthesis menunjukkan suatu pergeseran ke depan satu korpus vertebra bila
dibandingkan dengan vertebra yang terletak dibawahnya. Umumnya terjadi pada pertemuan
lumbosacral (lumbosacral joints) dimana L5 bergeser (slip) diatas S1, akan tetapi hal
tersebut dapat terjadi pada tingkatan yang lebih tinggi. Umumnya diklasifikasikan ke dalam
lima bentuk: kongenital atau displastik, isthmus, degeneratif, traumatik, dan patologis[9]

2.2.2. Epidemiologi
Spondylolisthesis mengenai 5-6% populasi pria dan 2-3% wanita. Karena gejala yang
diakibatkan bervariasi, kelainan tersebut sering ditandai dengan nyeri pada bagian belakang
(low back pain), nyeri pada paha dan tungkai. Penderita sering mengalami perasaan yang
tidak nyaman dalam bentuk spasme otot, kelemahan, dan ketegangan otot betis (hamstring
muscle). Meskipun demikian, banyak penelitian menyebutkan bahwa terdapat predisposisi
kongenital dalam terjadinya spondylolisthesis dengan prevalensi sekitar 69% pada anggota
keluarga yang terkena. Lebih lanjut kelainan ini juga berhubungan dengan meningkatnya
insidensi spina bifida sacralis. Sekitar 82% kasus isthmic spondylolisthesis terjadi di L5-S1
dan 11,3% terjadi di L4-L5. Kelainan kongenital, seperti spina bifida occulta berkaitan
dengan munculnya isthmic spondylolisthesis[10]
Spondylosisthesis degeneratif lebih sering terjadi seiring bertambahnya usia. Vertebra
L4-L5 terkena 6-10 kali lebih sering dibanding lokasi lainnya. Sakralisasi L5 sering terlihat
pada spondylolisthesis degeneratif L4-L5. Tipe ini biasanya muncul 5 kali lebih sering pada
wanita dibanding pria dan sering pada usia lebih dari 40 tahun. Spondylolisthesis
kongenital (tipe displastik) terjadi 2 kali lebih sering pada perempuan dengan permulaan

5
gejala muncul pada usia remaja. Tipe ini biasanya terjadi sekitar 14-21% dari semua kasus
spondylolisthesis[10]

2.2.3. Etiologi dan Klasifikasi


Etiologi spondylolisthesis adalah multifaktorial. Predisposisi kongenital tampak pada
spondylolisthesis tipe I dan tipe II, dan postur, gravitasi, tekanan rotasional dan
stres/tekanan konsentrasi tinggi pada sumbu tubuh berperan penting dalam terjadinya
pergeseran tersebut.
Ada 5 jenis utama dari spondylolisthesis dikategorikan oleh sistem klasifikasi wiltse
[11]
1. Tipe I disebut dengan spondylolisthesis dysplastic Terjadi akibat kelainan kongenital
pada permukaan sacral superior dan permukaan L5 inferior atau keduanya dengan
pergeseran vertebra L5.
2. Tipe II disebut dengan spondylolisthesis Isthmic atau spondilolitik. Lesi terletak pada
bagian isthmus atau pars interartikularis, mempunyai angka kepentingan klinis yang
bermakna pada individu di bawah 50 tahun. Jika defeknya pada pars interartikularis
tanpa adanya pergeseran tulang, keadaan ini disebut dengan spondilolisis. Jika satu
vertebra mengalami pergeseran ke depan dari vertebra yang lain, kelainan ini disebut
spondylolisthesis. Tipe ini dibagi ke dalam tiga subkategori yaitu:
a. Tipe II A disebut dengan lytic atau stress spondylolisthesis dan umumnya
diakibatkan oleh mikro fraktur rekuren yang disebabkan oleh hiperekstensi. Juga
disebut dengan stress fraktur pars interartikularis dan paling sering terjadi pada
laki-laki degenerative.
b. Tipe II B disebut dengan elongated pars interartikularis dan umumnya terjadi
akibat mikro fraktur pada pars interartikularis. Meskipun demikian, berlawanan
dengan tipe II A, pars interartikularis masih tetap intak akan tetapi meregang
dimana fraktur mengisinya dengan tulang baru.
c. Tipe II C disebut juga dengan acute pars fraktur dan disebabkan oleh fraktur akut
pada bagian pars interartikularis. Pencitraan radioisotope diperlukan dalam
menegakkan diagnosis kelainan ini.
3. Tipe III disebut dengan spondylolisthesis degeneratif Terjadi sebagai akibat
degenerasi permukaan sendi lumbal. Perubahan pada permukaan sendi tersebut akan

6
mengakibatkan pergeseran vertebra ke depan atau ke belakang. Tipe
spondylolisthesis ini sering dijumpai pada orang tua. Pada tipe ini pergeseran vertebra
tidak melebihi 30%.
4. Tipe IV disebut dengan spondylolisthesis traumatic Berhubungan dengan fraktur akut
pada elemen posterior (pedikel, lamina atau permukaan/facet) dibandingkan dengan
fraktur pada bagian pars interartikularis.
5. Tipe V disebut dengan spondylolisthesis pathologis Terjadi karena kelemahan
struktur tulang sekunder akibat proses penyakit seperti tumor atau penyakit tulang
lainnya

Sistem pembagian/grading untuk spondylolisthesis yang umum dipakai adalah sistem


grading Meyerding untuk menilai beratnya pergeseran. Kategori tersebut didasarkan
pengukuran jarak dari pinggir posterior dari korpus vertebra superior hingga pinggir
posterior korpus vertebra inferior yang terletak berdekatan dengannya pada foto X- ray
lateral. Jarak tersebut kemudian dilaporkan sebagai panjang korpus vertebra superior
total[12]
1. Grade 1 : 0-25%
2. Grade 2 : 25-5-%
3. Grade 3 : 50-75%
4. Grade 4 : 75-100%
5. Grade 5 : >100 (spondyloptosis)

7
Gambar 2.2 Grading Spondilolistesis Berdasarkan Meyerding Classification

2.2.4. Patofisiologi
Spondylolisthesis dikelompokkan ke dalam lima tipe utama dimana masing-masing
tipe mempunyai patologi yang berbeda. Tipe tersebut antara lain tipe displastik, isthmik,
degeneratif, traumatik, dan patologik. Spondylolisthesis displatik merupakan kelainan
kongenital yang terjadi karena malformasi lumbosacral joints dengan permukaan
persendian yang kecil dan inkompeten. Spondylolisthesis displastik sangat jarang terjadi,
akan tetapi cenderung berkembang secara progresif, dan sering berhubungan dengan defisit
neurologis berat. Sangat sulit diterapi karena bagian elemen posterior dan prosesus
transversus cenderung berkembang kurang baik, meninggalkan area permukaan kecil untuk
fusi pada bagian posterolateral[11]
Spondylolisthesis displatik terjadi akibat defek arkus neural pada sacrum bagian atas
atau L5. Pada tipe ini, 95% kasus berhubungan dengan spina bifida occulta. Terjadi
kompresi serabut saraf pada foramen S1, meskipun pergeserannya minimal.
Spondylolisthesis isthmic merupakan bentuk spondylolisthesis yang paling sering.
Spondylolisthesis isthmic merupakan kondisi yang paling sering dijumpai dengan angka

8
prevalensi 5-7%. Ketika pergeseran terjadi, jarang berkembang progresif, meskipun suatu
penelitian tidak mendapatkan hubungan antara progresifitas pergeseran dengan terjadinya
gangguan diskus intervertebralis pada usia pertengahan. Telah dianggap bahwa kebanyakan
spondylolisthesis isthmik tidak bergejala, akan tetapi insidensi timbulnya gejala tidak
diketahui. Secara kasar 90% pergeseran ishmus merupakan pergeseran tingkat rendah (low
grade: kurang dari 50% yang mengalami pergeseran geseran) dan sekitar 10% bersifat high
grade (lebih dari 50% yang mengalami pergeseran)[12]

Faktor biomekanik sangat penting perannya dalam perkembangan spondilosis


menjadi spondylolisthesis. Tekanan/kekuatan gravitasional dan postural akan menyebabkan
tekanan yang besar pada pars interartikularis. Lordosis lumbal dan tekanan rotasional
dipercaya berperan penting dalam perkembangan defek litik pada pars interartikularis dan
kelemahan pars inerartikularis pada pasien muda. Terdapat hubungan antara tingginya
aktivitas selama masa kanak-kanak dengan timbulnya defek pada pars interartikularis[12]
Pada tipe degeneratif, instabilitas intersegmental terjadi akibat penyakit diskus
degeneratif atau facet athropaty. Proses tersebut dikenal dengan spondilosis. Pergeseran
tersebut terjadi akibat spondilosis progresif pada 3 kompleks persendian tersebut.
Umumnya terjadi pada L4-L5 dan wanita usia tua yang umumnya terkena. Pada tipe
traumatik, banyak bagian arkus neural yang terkena/mengalami fraktur, sehingga
menyebabkan subluksasi vertebra yang tidak stabil. Spondylolisthesis patologis terjadi
akibat penyakit yang mengenai tulang atau berasal dari metastasis atau penyakit metabolik
tulang yang menyebabkan mineralisasi abnormal, remodelling abnormal serta penipisan
bagian posterior sehingga menyebabkan pergeseran. Kelainan ini dilaporkan terjadi pada
penyakit pagets, tuberkulosis tulang, giant cell tumor, dan metastasis tumor[12]

2.2.5. Manifestasi Klinis


Pasien biasanya mengalami nyeri punggung bawah yang bersifat intermitten dan
lokal untuk spondylolisthesis lumbal dan nyeri leher lokal untuk spondylolisthesis servikal.
Nyeri memberat ketika melakukan gerakan fleksi dan ekstensi pada segmen vertebra yang
terkena, karena hal ini dapat menyebabkan nyeri ketika melakukan gerakan. Nyeri dapat
dirasakan ketika melakukan palpasi langsung pada segmen vertebra yang terkena. Nyeri
juga dapat bersifat radikular karena serabut saraf yang keluar menjadi tertekan akibat

9
penyempitan foramina saraf, hal ini disebabkan salah satu corpus vertebra mengalami
pergeseran dan menekan serabut saraf yang. Nyeri terkadang dapat membaik pada posisi
tertentu seperti berbaring terlentang. Perbaikan ini disebabkan oleh ketidakstabilan
spondylolisthesis yang berkurang dengan postur terlentang, sehingga mengurangi tekanan
pada elemen tulang serta membuka kanal tulang belakang atau foramen saraf. Gejala lain
yang terkait dengan lumbar spondylolisthesis termasuk nyeri bokong, mati rasa, atau
kelemahan pada kaki, kesulitan berjalan, dan kehilangan kontrol buang air besar atau
berkemih [13,14]

2.2.6. Diagnosis
1. Anamnesis
Evaluasi awal keluhan utama berupa nyeri punggung bawah dimulai dengan
memperoleh riwayat dari pasien. Riwayat ini harus berkaitan dengan onset nyeri,
penjalaran nyeri, dan peristiwa pemicu timbulnya nyeri. Apakah rasa nyeri dapat
menghilang ketika bersandar ke depan atau ke belakang. Sangat penting untuk
mngetahui keluhan pasien seperti penurunan rasa sakit dengan mendorong kereta
belanja atau berjalan menaiki tangga karena kedua gerakan ini umumnya
menyebabkan tulang belakang fleksi ke depan. Keluhan yang lain dapat berupa
atrofi otot, kelemahan otot, spasem oto-oto hamstring, gangguan koordinasi dan
keseimbangan, kesulitan berjalan [15]

2. Pemeriksaan Fisis [16]


 Nyeri saat hiperekstensi punggung (ROM) . Hyperextending punggung
bawah sambil berdiri dengan satu kaki disebut "stork test”
 ROM vertebra lumbal dalam gerakan fleksi dan ekstensi terbatas
 Perubahan gaya berjalan dengan kelemahan abduktor (L5) (pelvic waddle)
 Lordosis lumbal yang rata atau kyphosis dari sambungan lumbosacral
 Ketegangan otot hamstring (dalam kasus ekstrim berjalan dengan pinggul
dan lutut tertekuk- karena orientasi vertikal sakrum menyebabkan retroversi
panggul dan hiperlordosis lumbal kompensasi + langkah memendek dan
postur terhuyung-huyung)

10
 Bokong "berbentuk hati" pada kasus parah kyphosis lumbosakral yang
signifikan dan retroversi sakral (sacrum menjadi lebih vertikal dalam
orientasi dan menjauh dari kepala femur).
 Straight Leg Test mungkin positif.
 Skoliosis mungkin ada – muncul sebagai gejala sekunder dari rasa sakit.
 Nyeri punggung yang parah diperburuk dengan ekstensi dan berkurang
dengan istirahat.
 Defisit neurologis

3. Pemerikaan Radiologi[17]
a. X-Ray
Foto X-ray vertebra posisi anteroposterior dan lateral, serta foto X-Ray
vertebra fleksi-ekstensi lateral, adalah standar untuk diagnosis awal
spondylolisthesis. Salah satunya adalah mencari keselarasan abnormal dari
satu tubuh vertebral ke yang berikutnya serta kemungkinan gerakan dengan
fleksi dan ekstensi, yang akan menunjukkan ketidakstabilan. Dalam
spondylolisthesis isthmic, mungkin ada cacat pars, yang disebut "scotty dog
collar". Adanya gambaran Scotty dog collar menunjukkan fraktur pars
interarticularis.

11
Gambar 2.3 Xray Spondilolistesis L5 terhadap S1

b. CT Scan
Computed tomography (CT) tulang belakang - memberikan
sensitivitas dan spesifisitas tertinggi untuk mendiagnosis spondylolisthesis.
Spondylolisthesis dapat dinilai lebih baik pada rekonstruksi sagital
dibandingkan dengan pencitraan CT aksial.

c. MRI
MRI tulang belakang dapat menunjukkan kelainan jaringan lunak dan
diskus terkait, tetapi relatif lebih mampu untuk menilai detail tulang dan
potensi cacat pars pada MRI

12
Gambar 2.4 MRI Spondilolistesis L5 terhadap S1

2.2.7. Tatalaksana [17]


a. Konservatif
 Diawali dengan beristirahat dan menghindari gerakan seperti mengangkat,
membungkuk, dan olahraga.
 Analgesik dan NSAID mengurangi nyeri muskuloskeletal dan memiliki efek
anti-inflamasi pada akar saraf dan iritasi sendi.
 Suntikan steroid epidural dapat digunakan untuk meredakan nyeri punggung
bawah, nyeri ekstremitas bawah yang berhubungan dengan radikulopati dan
klaudikasio neurogenik.
 Fisioterapi berfokus pada menghilangkan tekanan ekstensi dari sambungan
lumbosakral (peregangan hamstring dan fleksor pinggul), serta bekerja pada
penguatan inti (otot perut dalam dan penguatan multifidus lumbar).

b. Operatif
Sekitar 10% hingga 15% pasien yang lebih muda dengan spondylolisthesis
derajat rendah akan gagal dalam pengobatan konservatif dan membutuhkan
perawatan bedah.
13
 Tidak ada standar definitif untuk perawatan bedah.
 Perawatan bedah mencakup berbagai kombinasi dekompresi, fusi dengan atau
tanpa instrumentasi, atau fusi interbody.
 Teknik Scott menggunakan fiksasi kawat cerclage telah berhasil dengan hasil
yang memuaskan bervariasi antara 80%-100%. Teknik pelat kupu-kupu, fiksasi
kait sekrup pedikel, fiksasi batang sekrup pedikel dalam kombinasi dengan kait
sekrup, , sistem kabel sekrup pedikel, dan konstruksi tautan intralaminar adalah
beberapa teknik bedah lainnya.

2.2.8. Diagnosis Banding [18]


 Degenerative  Lumbar Disc Disease
 Lumbar Disc Problems
 Lumbosacral Disc Injuries
 Lumbosacral Discogenic Pain Syndrome
 Lumbosacral Facet Syndrome
 Lumbosacral Radiculopathy
 Lumbosacral Spine Acute Bony Injuries
 Lumbosacral Spondylosis
 Myofascial Pain in Athletes

2.2.9. Komplikasi
Komplikasi spondylolisthesis cenderung merupakan komplikasi neurologis. Ini
dapat termasuk nyeri kronis di punggung bawah atau kaki, dan mati rasa, kesemutan,
atau kelemahan pada ekstremitas bawah. Kompresi saraf yang parah dapat
menyebabkan masalah dengan kontrol usus atau kandung kemih; namun, ini sangat
jarang [16]

2.2.10. Prognosis
Meskipun perkiraan hingga 6% dari populasi menderita spondylolisthesis,
sebagian besar dari mereka tidak menunjukkan gejala. Hanya sebagian kecil dari
kasus simtomatik yang memerlukan perawatan bedah [16]
14
2.2.11. Contoh Kasus
Seorang pasien usia 45 tahun masuk dengan keluhan nyeri punggung bawah
yang dialami sejak 4 tahun yang lalu, memberat dalam 1 minggu. Nyeri dirasakan
hilang timbul dan menjalar sampai kedua kaki. Nyeri memberat bila berganti posisi.
Riwayat jatuh posisi duduk dari posisi berdiri 4 tahun lalu. Sejak setelah jatuh pasien
mengeluh nyeri punggung bawah dan menjalar ke kedua ujung kaki namun masih
bisa berjalan. 1 minggu terakhir pasien mengeluh sulit berjalan dan nyeri yang
menetap. Riwayat DM disangkal, riwayat minum OAT 6 bulan tidak ada, riwayat
batuk lama tidak ada, riwayat hipertensi tidak ada. Keadaan umum : Sakit
sedang/compos mentis, Tekanan darah: 130/80 mmHg Nadi : 82 kali/menit Napas :
16 kali/menit. Suhu : 36,2 oC, SPO2 : 98%. IMT : 29.97 Kg/m2

Gambar 2.5 Foto Lateral Lumbosacral

15
Gambar 2.6 Foto Anteroposterior Lumbosacral
Hasil interpretasi radiologi
Foto Lumbosakral AP/Lateral :
 Alignment columna vertebra lumbosakral berubah, tampak listhesis CV L4 terhadap
L5 ke arah anterior sejauh <25 %
 Tampak osteofit pada aspek anterolateral CV L5
 Tampak sakralisasi L5 menjadi SI disertai fusi prosesus spinosus bilateral
 Densitas tulang baik
 Diskus dan foramen intervertebralis lainnya baik
 Jaringan lunak paravertebra kesan baik
Kesan:
 Spondylolisthesis CV L4 terhadap L5 grade I (Meyerding Classification)
 Lumbosacral Transtitional Vertebrae grade IIIB (Castellvi Classification)
 Spondylosis lumbalis

2.3. FRAKTUR KOMPRESI


2.3.1. Definisi
Fraktur vertebra adalah gangguan kontinuitas jaringan tulang yang terjadi jika
tulang dikenai stres yang lebih bear dari yang diabsorsinya yang terjadi pada ruas-
ruas tulang pinggul karena adanya trauma/benturan yang dapat menyebabkan tulang
patah dapat berupa trauma langsung atau tidak langsung [19]
16
Fraktur kompresi (wedge fractures) merupakan kompresi pada bagian depan
corpus vertebralis yang tertekan dan membentuk patahan irisan. Fraktur kompresi
adalah fraktur tersering yang mempengaruhi kolumna vertebra. Fraktur ini dapat
disebabkan oleh kecelakaan jatuh dari ketinggian dengan posisi terduduk,
osteoporosis dan adanya metastase kanker dari tempat lain ke vertebra kemudian
membuat bagian vertebra tersebut menjadi lemah dan akhirnya mudah mengalami
fraktur kompresi. Vertebra dengan fraktur kompresiakan menjadi lebih pendek
ukurannya daripada ukuran vertebra sebenarnya. Trauma vertebra yang
mengenai medula spinalis dapat menyebabkan defisit neorologis berupa
kelumpuhan. [22]

2.3.2. Epidemiologi
Fraktur kompresi vertebra (VCF) sering terjadi pada orang tua, sekitar 1,5 juta
VCF terjadi setiap tahun pada populasi umum di AS.[1] Sekitar 25% dari semua wanita
pascamenopause di AS mengalami fraktur kompresi selama hidup mereka [20]
Prevalensi ini meningkat seiring bertambahnya usia, mencapai 40% pada usia
80 tahun. Studi populasi menunjukkan bahwa kejadian tahunan VCF adalah 10,7 per
1000 wanita dan 5,7 per 1000 pria.[1] Pria yang lebih tua dari usia 65 tahun juga
berisiko tinggi mengalami fraktur kompresi. Namun, risiko mereka jauh lebih kecil
daripada wanita pada usia yang sama [20]
Fraktur kompresi vertebra sering terjadi pada wanita Asia seperti pada wanita
Kaukasia, dan lebih jarang pada wanita Afrika-Amerika [20]

2.3.3. Etiologi
Etiologi VCF yang paling umum adalah osteoporosis. Selain itu, trauma,
infeksi, dan neoplasma juga dapat menyebabkan VCF. Wanita pascamenopause
memiliki risiko terbesar karena perubahan hormonal yang dapat menyebabkan tulang
osteoporosis. Penurunan kepadatan mineral tulang karena osteoporosis mengganggu
mikroarsitektur tulang dan mengubah kandungan protein nonkolagen dalam matriks
tulang. Kerusakan struktural jaringan ini menyebabkan tulang rapuh yang rentan
terhadap patah tulang [20]

17
2.3.4. Faktor Risiko
Beberapa faktor yang dapat menyebabkan VCF, yaitu yang dapat dimodifikasi
maupun yang tidak dapat dimodifikasi. Faktor risiko yang dapat dimodifikasi
meliputi aktivitas dan perilaku yang dapat diubah pasien, seperti konsumsi alkohol,
penggunaan tembakau, osteoporosis, defisiensi estrogen, menopause dini atau
salpingo-ooforektomi bilateral, amenore pramenopause selama lebih dari satu tahun,
frailty, berkurangnya aktivitas fisik, berat badan rendah, defisiensi kalsium, dan
defisiensi vitamin D. Faktor risiko yang tidak dapat dimodifikasi termasuk usia
lanjut, jenis kelamin perempuan, ras Kaukasia, demensia, kerentanan terhadap jatuh,
riwayat patah tulang saat dewasa, riwayat patah tulang pada keluarga, pengobatan
steroid sebelumnya dan pengobatan antikonvulsan sebelumnya. [20]

2.3.5. Klasifikasi
Klasifikasi Fraktur vertebra Genant didasarkan pada bentuk vertebra,
sehubungan dengan kehilangan tinggi vertebra yang melibatkan corpus vertebra
anterior, posterior, dan/atau tengah :
 Grade 0: Normal
 Grade 1 : Fraktur minimal korpus, sekitar 20%-25% pengurangan tinggi korpus
 Grade 2 : Fraktur sedang korpus, kira-kira 25%-40% pengurangan tinggi korpus
 Grade 3 : Fraktur berat. Lebih 40% pengurangan tinggi korpus

18
Gambar 2.7 Klasifikasi Fraktur Vertebra
2.3.6. Patofisiologi
Fraktur kompresi merupakan fraktur akibat dari tekanan axial yang terjadi
secara langsung pada pertengahan kolumna vertebra, pada fraktur tipe kompresi,
bagian anterior akan mengalami kompresi sedangkan kolumna tengah dan posterior
tidak. Mekanisme ini merupakan mekanisme yang paling sering terjadi pada fraktur
vertebra, dan merupakan akibat dari fleksi tulang belakang yang dilakukan secara
berlebih [21]
Trauma yang terjadi pada tulang vertebra bisa terjadi karena trauma langsung
(benturan langsung) dan trauma tidak langsung (jatuh dan bertumpu pada orang lain),
serta bisa juga terjadi karena proses patologis misalnya osteoporosis, infeksi atau
kanker. Akibat dari fraktur lumbal adalah bisa terjadinya kerusakan pembuluh darah
dan kortek pada jaringan lunak serta dapat mengakibatkan penekanan pada fragmen
tulang lumbal. Penekanan tersebut akan menyebabkan kerusakan pada saraf jaringan
lunak di medula spinalis sehingga menimbulkan nyeri. Kerusakan pembuluh darah
dan korteks pada jaringan lunak akan menyebabkan adanya peningkatan tekanan
yang berlebih dalam 1 ruangan sehingga menimbulkan sindrom kopartemen yang
akan menimbulkan nekrosis jaringan, luka terbuka maupun tertutup dapat
menimbulkan resiko infeksi [22]
Terjadinya fraktur pada vertebra lumbal 1 akan menyebabkan terjepitnya semua
area ekstermitas bawah yang menyebar sampai pada bagian belakang sehingga
penderita biasanya akan mengalami hemiparase atau paraplegia. Vertebra lumbal 2

19
berhubungan dengan daerah ekstermitas bawah, kecuali sepertiga atas aspek inferior
paha. Sehingga kerusakan pada vertebra lumbal 2 akan menekan daerah kandung
kemih yang menyebabkan inkontinensia urine. Fraktur pada lumbal 3 akan
menyebabkan terjepitnya ekstermitas bagian bawah dan sadel, sehingga penderita
akan mengalami gangguan bowel. Kerusakan pada daerah lumbal 4 akan
mengganggu organ seks dan genetalia, sehingga akan menyebabkan adanya
penurunan libido. Sedangkan kerusakan pada lumbal 5 akan menyebabkan sendi-
endi tidak dapat di gerakan karena vertebra lumbal ke 5 berhubungan dengan
pergelangan kaki, ekstermitas bawah [22]

2.3.7. Diagnosis
a. Manifestasi Klinis
Fraktur kompresi memberikan gejala nyeri punggung yang tiba-tiba, yang
memburuk dengan berdiri atau berjalan. Berbaring terlentang membuat rasa
sakitnya berkurang. Ini diikuti oleh keterbatasan mobilitas tulang belakang,
penurunan tinggi badan, deformitas, dan disabilitas. Beberapa pasien dengan VCF
melaporkan bahwa mereka tidak merasakan sakit punggung atau gejala lainnya.
Bahkan jika tidak ada nyeri punggung, individu lanjut usia (terutama wanita) perlu
khawatir tentang potensi terjadi patah tulang jika ada bukti dari salah satu tanda
berikut: penurunan tinggi badan, kemampuan terbatas untuk memutar dan
menekuk punggung, atau deformitas yang terjadi di tulang belakang. Rasa sakit
dari VCF osteoporosis biasanya berlangsung sekitar 4 hingga 6 minggu [23]
Lebih dari dua pertiga pasien dengan VCF tidak menunjukkan gejala, dan
didiagnosis secara insidental. Pasien simtomatik dapat hadir dengan nyeri
punggung dan fraktur yang ditunjukkan pada radiografi, paling sering antara T8
hingga L4. Pasien dengan fraktur akut dapat melaporkan onset nyeri yang tiba-tiba
dengan perubahan posisi, batuk, bersin, atau mengangkat. Temuan pemeriksaan
fisik seringkali normal, tetapi dapat menunjukkan kifosis dan nyeri tekan tulang
belakang . VCF kronis dapat muncul dengan perubahan postur tubuh akibat kifosis
. Komplikasi termasuk pengeropos tulang, kelemahan otot, retensi urin, gangguan
fungsi pernapasan, tromboemboli vena, dan kompresi sumsum tulang belakang
[24]

20
b. Pemeriksaan Fisis
Menurut Mansjoer, Arif (2014) tanda dan gejala fraktur vertebra sebagai berikut
[19]
1. Deformitas (perubahan struktur dan bentuk) disebabkan oleh ketergantungan
fungsional otot pada kestabilan otot.
2. Bengkak atau penumpukan cairan/darah karena kerusakan pembuluh darah,
berasal dari proses vasodilatasi, eksudasi plasma dan adanya peningkatan
leukosit pada jaringan di sekitar tulang.
3. Spasme otot karena tingkat kecacatan, kekuatan otot yang sering di sebabkan
karena tulang menekan otot.
4. Nyeri karena kerusakan jaringan dan perubahan struktur yang meningkat karena
penekanan sisi-sisi fraktur dan pergerakan bagian fraktur.
5. Kurangnya sensasi yang dapat terjadi karena adanya gangguan saraf, dimana
saraf in dapat terjepit atau terputus oleh fragmen tulang.
6. Hilangnya atau berkurangnya fungi normal karena ketidakstabilan tulang, nyeri
atau spasme otot.
7. Pergerakan abnormal.
8. Krepitasi, sering terjadi karena pergerakan bagian fraktur sehingga
menyebabkan kerusakan jaringan sekitarnya.
c. Pemeriksaan penunjang yang dapat dilakukan yaitu :
 X-Ray = Pemeriksaan ini dilakukan untuk melihat tulang vertebra apakah
terjadi fraktur dan pergeseran tulang vertebra.
 CT-Scan = CT scan sangat berguna dalam menggambarkan adanya fraktur dan
dapat memberikan informasi tentang adanya kelainan densitas tulang. CT scan
dan MRI juga sangat penting dalam menentukan diferensial diagnosis karena
adanya penyempitan kanalis spinal, dan komposisi spesifik vertebra dapat
digambarkan.
 Magnetic Resonance Imaging (MRI) = Pemeriksaan ini memberikan informasi
detail mengenai jaringan lunak di daerah vertebra. Gambaran yang akan
dihasilkan adalah 3 dimensi. MRI sering digunakan untuk mengetahui

21
kerusakan jaringan lunak pada ligament dan diskus intervertebralis dan menilai
cedera medulla spinalis.
 CT-Scan = CT scan sangat berguna dalam menggambarkan adanya fraktur dan
dapat memberikan informasi tentang adanya kelainan densitas tulang. CT scan
dan MRI juga sangat penting dalam menentukan diferensial diagnosis karena
adanya penyempitan kanalis spinal, dan komposisi spesifik vertebra dapat
digambarkan.
 Single-Photon Emission Computed Tomography (SPECT) = Dapat juga
digunakan dalam menentukan adanya fraktur dan tingkat adanyaosteoporosis
karena kemampuannya dalam menggambarkan densitas tulang.
 Scintigraphy = Merupakan suatu metode diagnostik yang menggunakan deteksi
radiasi sinar gamma untuk menggambarkan kondisi dari jaringan atau organ,
juga merupakancmetode yang penting untuk memprediksikan hasil (outcome)
dari beberapa teknik operasi.

2.3.8. Pemeriksaan Radiologi


Banyak studi pencitraan dapat digunakan dalam pemeriksaan fraktur kompresi
vertebra. Studi pencitraan awal yang paling banyak tersedia dan hemat biaya adalah
sinar-X lateral tulang belakang toraks atau lumbar. Hal ini memungkinkan untuk
skrining cepat dan identifikasi patah tulang, estimasi kehilangan tinggi badan dan,
ketika diambil tegak, penilaian keselarasan tulang belakang. Karakteristik tertentu
pada radiografi polos menunjukkan osteopenia: peningkatan lusensi, hilangnya
trabekula horizontal, dan penurunan ketebalan kortikal tetapi peningkatan opasitas
relatif dari end-plate dan trabekula vertikal. Perbandingan dengan rontgen tulang
belakang yang sudah ada memungkinkan klinisi untuk mendiagnosis dan menilai usia
patah tulang belakang. Pada pasien tanpa pencitraan tulang belakang sebelumnya,
kriteria radiografi tertentu dapat membantu dalam diagnosis. Fraktur kompresi dapat
diklasifikasikan berdasarkan bagian tubuh vertebral yang terkena: baik berbentuk baji
(anterior), bikonkaf (tengah), atau crush (posterior), dengan minimal 20% kehilangan
tinggi relatif terhadap bagian yang tidak terpengaruh. korpus vertebra. Dalam kasus
fraktur kompresi komplit terdapat pengurangan tinggi posterior dan anterior.

22
Radiografi polos mungkin diperlukan untuk sebagian besar fraktur kompresi,
terutama jika dilanjutkan dengan manajemen medis konservatif[25]
Radiografi polos adalah modalitas diagnostik awal (Gambar cedera harus
memiliki rangkaian tulang belakang yang lengkap. Ini membantu untuk menghindari
cedera, terutama ketika pasien datang dengan cedera yang mengancam jiwa lainnya.
Beberapa fraktur kompressi vertebra ditemukan pada 5% hingga 20% pasien yang
datang dengan fraktur kompresi Kehilangan tinggi vertebra, gangguan keselarasan
sepanjang garis tubuh vertebra anterior dan posterior, dislokasi facet, dan peningkatan
jarak interpedikular dan interspinosa (>7 mm) adalah indikator gangguan vertebra.
Kerugian utama dari film radiografi adalah mereka ketidakmampuan untuk
mendeteksi cedera ligamen. Pengukuran angulasi kyphotic posttraumatic berguna
untuk penilaian perkembangan fraktur, terutama untuk fraktur yang ditangani secara
konservatif. Angulation kyphotic diukur sebagai sudut antara end plate superior satu
tingkat di atas dan end plate inferior satu tingkat di bawah segmen yang terluka
Biasanya, film tegak digunakan untuk mengukur kyphotic angulasi dan untuk
memantau perubahan dan perkembangan kyphosis pada pasien dengan fraktur
kompressi vertebra [25,26]

Gambar 2.8 Foto X-Ray Lateral Fraktur kompresi L1 dengan mild anterior fracture (Grade 1 Gen
ant Classification)[25]

23
Gambar 2.9. (a) Foto X-Ray Lateral Fraktur Kompresi CV L1 dengan severe biconcave fracture
(Grade 3 Genant Classification); (b) CT Scan non kontras fraktur kompresi CV L1 retropulsi dari
fragmen tulang ke dalam canalis spinalis dengan kompresi conus medullaris

Gambar 2.10. Foto X-Ray Lateral Fraktur Kompresi CV L2 dengan moderate biconcave deformi
ty (Grade 2 Genant Classification)

Ketika membutuhkan modalitas lain untuk karakterisasi lebih lanjut,


computed tomography (CT) scan memungkinkan untuk pencitraan terbaik anatomi
tulang dan penilaian yang lebih baik dari kehilangan tinggi, retropulsi fragmen, dan

24
kompromi kanal. Namun, ini datang dengan biaya yang lebih besar dan iradiasi untuk
pasien. CT scan juga dapat mengungkapkan fraktur kronis melalui adanya kortikasi.
CT scan terutama digunakan untuk area di mana film polos menunjukkan mungkin
ada cedera. Mereka dapat membantu mendeteksi ketidakstabilan fraktur kompresi
baji anterior, dan cedera tulang tersembunyi. CT sangat ideal untuk pencitraan fraktur
kompleks dan menentukan derajat tulang belakang. CT scan merupakan modalitas
imaging pilihan terutama untuk evaluasi kasus trauma yang dapat dilakukan secara
cepat, mudah dikerjakan dan dapat menggambarkan dengan baik anatomi tulang,
adanya fraktur, karakterisasi tingkat fraktur, morfologi, dan lokasi fragmen fraktur
serta adanya prevertebral/ paraspinal hematoma. Disamping keunggulannya CT scan
juga mempunyai keterbatasan yaitu ketidakmampuan untuk mengevaluasi adanya
cedera pada ligament dan medula spinalis. Selain itu, adanya penyakit penyerta
berupa penyakit degeneratif berat dan osteopenia akan mempersulit evaluasi CT
[20,25,27]
Modalitas pencitraan yang lebih kompleks, seperti CT myelography dan
magnetic resonance imaging (MRI) tidak diperlukan kecuali pasien memiliki defisit
neurologis. Dalam kasus khusus di mana fraktur kompresi disebabkan oleh proses
infeksi atau ganas, teknik MRI yang lebih maju dapat digunakan. MRI sangat
membantu untuk visualisasi yang lebih baik dari kompresi medulla spinalis dan
gangguan ligamen. Indikasi MRI adalah pada pasien dengan defisit neurologi dan
pada fraktur unstable untuk mengevaluasi adanya cedera pada medula spinalis, nerve
root, discus intervertebralis dan ligament serta untuk mengevaluasi ada tidaknya
epidural hematoma. MRI juga berguna dalam mengevaluasi usia fraktur. CT
myelography untuk penilaian kompresi medulla spinalis diindikasikan ketika MRI
dikontraindikasikan, seperti pada pasien dengan alat pacu jantung. Modalitas
pencitraan selain film biasa harus selalu digunakan pada pasien dengan defisit
neurologis, karena fraktur kompresi multipel dapat menyebabkan angulasi kyphotic
yang cukup untuk menyebabkan kompresi pada medulla spinalis dan progresi hingga
hilangnya fungsi neurologis [20,25,27]

2.3.9. Tatalaksana
a. Penanganan Non Bedah
25
Penanganan konservatif adalah salah satu pendekatan yang sering digunakan
dalam kasus fraktur kompressi pada vertebra. Manajemen nyeri konservatif
biasanya merupakan pengobatan lini pertama untuk pasien dengan fraktur
kompresi vertebra. Berdasarkan literatur, obat yang paling umum digunakan untuk
mengontrol nyeri adalah obat antiinflamasi nonsteroid (NSAID) dan analgesik
opioid, tetapi obat lain termasuk bifosfonat, kalsitonin, dan antidepresan mungkin
masih digunakan. Jika fraktur kompresi merupakan akibat sekunder dari
osteoporosis, pasien juga menerima pengobatan untuk meningkatkan kepadatan
mineral tulang mereka dan mencoba mencegah terjadinya patah tulang di masa
mendatang [26]
 Non steroidal anti-inflammatory drugs (NSAID)
NSAID sering kali merupakan obat pertama yang digunakan saat merawat
fraktur kompresi tulang belakang. Kemungkinan alasan untuk penggunaannya
secara luas adalah keamanan yang dirasakan, biaya rendah, dan aksesibilitas yang
dijual bebas. Penggunan NSAID terdapat juga komplikasi yang signifikan, seperti
perdarahan gastrointestinal, gangguan ginjal, dan kecelakaan serebrovaskular
hemoragik, dapat timbul dari penggunaan NSAID, terutama pada individu yang
lebih tua. Terlepas dari efek sampingnya, dokter terus menggunakan NSAID
sebagai pilihan pengobatan lini pertama untuk fraktur kompresi tulang belakang,
yang sebagian disebabkan oleh insiden risiko yang lebih serius yang terkait dengan
obat lain seperti opioid dan antidepresan trisiklik [26]
 Analgetik Opioid
Penggunaan opioid untuk kontrol nyeri jangka panjang masih kontroversial.
Literatur saat ini menunjukkan bahwa ada bukti yang cukup bahwa opioid efektif
untuk menghilangkan nyeri jangka pendek yang signifikan, tetapi tidak ada bukti
substansial untuk efektivitas opioid dalam mempertahankan penghilang rasa sakit
dalam waktu yang lebih lama tanpa menimbulkan reaksi merugikan yang serius.
Terdapat beberapa efek samping terkait dengan obat-obatan ini adalah sembelit,
mual, ketergantungan, kecanduan, dan overdosis. Efek samping ini berpotensi
menyebabkan kecemasan yang tidak perlu, dapat menyebabkan ketidaknyamanan,
dan pada akhirnya dapat mengakibatkan kepatuhan pasien yang buruk terhadap
pengobatan. Selain efek samping ini reaksi, terapi dosis tinggi jangka panjang

26
dengan opioid dapat menyebabkan konsekuensi yang lebih parah seperti
penurunan fungsi kekebalan tubuh, sensitivitas nyeri yang diinduksi opioid, dan
perubahan hormonal yang diinduksi opioid [26]
Secara keseluruhan, terbukti bahwa penggunaan kronis opioid masih belum
diterima secara luas, dan tidak ada konsensus tentang rencana perawatan yang
paling efektif. Dengan menggunakan praktik klinis yang aman, seperti membatasi
dosis, analgesik opioid masih dapat menjadi pengobatan yang berguna untuk
manajemen nyeri parah akibat fraktur kompresi akut [26]
 Antidepressan
Golongan Antidepresan seperti inhibitor reuptake serotonin selektif (SSRI),
trisiklik, dan inhibitor monoamine oksidase (MAOI) adalah pilihan lain yang
mungkin untuk mengontrol nyeri kronis, meskipun obat ini memiliki beberapa
sifat analgesik, mereka tidak digunakan untuk mengurangi rasa sakit dan
digunakan sebagai terapi tambahan pada dosis yang lebih rendah (30 sampai 50%
dosis normal) untuk mencapai efek yang diinginkan. Pada beberapa literatur
ditemukan antidepressan inhibitor reuptake serotonin selektif adalah antidepresan
paling aman untuk pasien yang lebih tua dan dikaitkan dengan efek samping yang
paling sedikit, namun literatur saat ini menunjukkan bahwa mereka tidak seefektif
mengelola nyeri kronis seperti obat lain. Namun, sebagian besar pasien ini adalah
individu yang lebih tua dan terisolasi secara sosial yang memiliki masalah citra
tubuh akibat kyphosis yang terkait dengan cedera ini, akibatnya sejumlah besar
pasien ini lebih rentan terhadap depresi. Fakta yang ditemukan ada kemungkinan
40% yang berkembang menjadi depresi pada pasien dengan nyeri kronis akibat
fraktur kompresi tulang belakang. Oleh karena itu, dokter masih menggunakan
antidepressan sebagai terapi tambahan pada populasi pasien ini namun, fungsi
antidepressant sebagai penanganan nyeri pada tulang belakang masih belum jelas
sehingga masih perlu dilakukan peninjauan lebih lanjut [26]
 Bifosfonat
Pasien dengan osteoporosis yang mendasari dan fraktur kompresi
nontraumatik akan menerima perawatan tambahan untuk memperkuat tulang
mereka dan mencegah fraktur tambahan. Bifosfonat, terapi penggantian hormon,
dan suplemen kalsium dan vitamin D biasanya diresepkan.4 Terdapat bukti yang

27
bertentangan untuk penggunaan monoterapi vitamin D (kalsitriol), dan belum
terbukti sebagai alat yang efektif dalam mencegah fraktur kompresi di masa depan,
tetapi masih sering digunakan bersama dengan obat lain yang lebih efektif seperti
bifosfonat. Meskipun penjelasan mekanisme analgesik ini masih diperdebatkan,
obat-obatan ini telah menunjukkan harapan dalam kondisi menyakitkan lainnya
seperti nyeri tulang metastatik, sindrom nyeri regional kompleks, dan bahkan
ankylosing spondylitis. Selain manfaat pengendalian rasa sakit, bifosfonat dapat
mengurangi risiko patah tulang belakang baru. Penggunaan bifosofonat jangka
panjang perlu diperhatikan dengan baik-baik karena dapat menyebabkan
penekanan berlebihan pada pergantian tulang oleh karena itu, pasien yang
memakai obat ini untuk jangka waktu yang signifikan berada pada peningkatan
risiko fraktur nonspinal, seperti fraktur stress poros femoralis [26]
 Penggunaan Calcitonin
Calsitonin adalah obat lain yang efektif yang digunakan untuk manajemen
nyeri pada fraktur kompresi, terutama bila fraktur tersebut sekunder akibat
osteoporosis. Perawatan ini tersedia untuk pemberian subkutan, sebagai semprotan
hidung. Sebuah meta-analisis terbaru dari 13 penelitian dengan total 589 subjek
menyimpulkan bahwa kalsitonin dapat secara signifikan mengurangi rasa sakit dan
bahkan dapat meningkatkan hasil fungsional meskipun penjelasan terkait
mekanisme dalam penanganan nyeri masih diperdebatkan, namun apapun jalur
mekanismenya banyak penelitian telah menemukan pengobatan berhasil
mengurangi rasa sakit dan meningkatkan kualitas hidup secara keseluruhan pada
pasien dengan fraktur kompresi karena osteoporosis pascamenopause. Para
peneliti mengamati tidak ada keuntungan jangka pendek untuk menggunakan
bifosfonat dan karena biaya pengobatan yang lebih rendah, kalsitonin
direkomendasikan sebagai metode terapi yang disukai. Hal ini juga disetujui oleh
pedoman American Academy of Orthopaedic Surgeons (AAOS) dengan temuan
ini dan merekomendasikan dengan kepastian moderat bahwa kalsitonin harus
digunakan dalam pengelolaan fraktur kompresi setidaknya 4 minggu setelah
timbulnya gejala awal [26]
 Pemasangan Brace Ortostatik

28
Fraktur kompresi tulang belakang yang melibatkan elemen anterior kolom
tulang belakang dianggap sebagai fraktur yang stabil dan sebagian besar pasien
tetap utuh secara neurologis, sehingga penyangga punggung dapat digunakan
selama proses pemulihan, karena fraktur kompressi vertebra adalah cedera fleksi-
kompresi, digunakan penyangga hiperekstensi. Secara fungsional, penyangga
orthotic membantu menstabilkan area cedera dengan menghambat fleksi tulang
belakang sehingga meminimalkan tekanan pada tulang belakang,
memungkinkannya untuk sembuh dengan baik. Brace ini biasanya bermanfaat
untuk beberapa bulan pertama, sampai rasa sakitnya hilang. Brace dipakai hingga
3 bulan karena jangka waktu yang lebih lama dapat melemahkan otot inti.
Meskipun pasien yang lebih muda menoleransi bracing dengan baik, pasien lansia
umumnya tidak, karena rasa sakit yang meningkat dengan bracing. Dengan
demikian, pasien lanjut usia cenderung membutuhkan lebih banyak istirahat di
tempat tidur. Kekurangan dari penggunaan penyangga juga diketahui dapat
menyebabkan luka, penurunan kapasitas paru, dan dapat menyebabkan
melemahnya otot inti. Selain itu, penyangga ini tidak nyaman bagi pasien, yang
menyebabkan tingginya tingkat ketidakpatuhan pasien. Namun, satu studi
membandingkan tirah baring, penggunaan berbagai orthosis, dan terapi fisik
menunjukkan bahwa dari berbagai pilihan pengobatan nonoperatif yang dipelajari,
pasien yang memakai penyangga selama 6 minggu memiliki hasil terbaik,
meskipun kurangnya bukti yang jelas yang mendukung penggunaan penyangga
punggung, tampaknya efektif dalam mengelola beberapa rasa sakit yang terkait
dengan fraktur kompresi dan tetap menjadi pilihan pengobatan yang populer bagi
banyak pasien [26]
 Terapi Fisik
Pengobatan metode terapi fisik ini sering digunakan bersama dengan strategi
pengobatan yang disebutkan di atas, terapi fisik tetap menjadi andalan dalam
pengelolaan pasien ini. Tujuan terapi fisik adalah untuk memperkuat ekstensor
punggung dan untuk memperbaiki postur dan gaya berjalan secara keseluruhan,
yang akan membantu mencegah jatuh dan cedera berikutnya. Beberapa penelitian
menyarankan bahwa latihan menahan beban juga dapat membantu mengurangi
edema setelah patah tulang belakang dan mungkin meningkatkan kepadatan tulang

29
pada wanita osteoporosis. Banyak pasien yang melakukan terapi fisik, dilaporkan
dapat menghilangkan rasa sakit dan peningkatan fungsi sehari-hari.
Terapi fisik yang ditujukan untuk memperkuat otot-otot tersebut mungkin
efektif dalam meningkatkan hasil pasien dengan fraktur kompresi tulang belakang.
Faktanya, sebuah penelitian yang menyelidiki efek latihan intensitas rendah di
rumah pada kekuatan ekstensor punggung pada 80 wanita pascamenopause
menunjukkan bahwa bahkan olahraga sederhana pun bermanfaat dalam
meningkatkan kekuatan otot punggung dan sebagai hasilnya meningkatkan
kualitas hidup. Namun, sangat sulit untuk membandingkan studi yang meneliti
terapi fisik sebagai pilihan pengobatan karena perbedaan besar dalam latihan yang
digunakan, urutan dan durasi latihan, dan waktu setiap program. Hal ini berlaku
juga pada bracing, penggunaan terapi fisik untuk mengobati fraktur kompresi
masih kontroversial, dan penelitian lebih lanjut diperlukan untuk menentukan
bagaimana mengoptimalkan nilai terapeutiknya [26]

b. Penanganan Bedah
Manajemen operatif pada fraktur kompressi vertebra telah mendapatkan
popularitas karena menghasilkan perbaikan yang cepat, signifikan, dan
berkelanjutan pada nyeri punggung, fungsi, dan kualitas hidup. Intervensi bedah
diindikasikan untuk pasien dengan nyeri punggung berat yang gagal terapi
konservatif atau jika ada bukti defisit neurologis yang akan datang atau yang sudah
ada, atau di mana deformitas tulang belakang sangat parah. Namun, manajemen
operatif pasien usia lanjut membawa peningkatan risiko karena komorbiditas.
Manajemen operatif terdapat beberapa pilihan untuk bedah, augmentasi vertebra
mencakup sekelompok prosedur invasif minimal yang digunakan untuk
mengurangi rasa sakit dan menstabilkan fraktur kompresi tulang belakang. melalui
teknik invasif minimal seperti kyphoplasty dan vertebroplasty perkutan adalah
yang paling popular [20,26]
Dua prosedur augmentasi vertebra yang paling mapan yang digunakan dalam
pengobatan fraktur kompresi tulang belakang adalah vertebroplasti dan
kyphoplasty. Beberapa bukti menunjukkan bahwa vertebroplasti mungkin bukan
prosedur yang efektif sama sekali; oleh karena itu, AAOS telah
merekomendasikan untuk tidak menggunakannya. Namun, bukti yang berkembang
30
pesat mendukung efektivitas kyphoplasty untuk manajemen bedah pasien ini
[20,26]
1. Vertebroplasty
Vertebroplasti perkutan adalah salah satu metode yang disukai untuk
mengobati fraktur kompressi vertebra yang menyakitkan. Prosedur ini
mencakup augmentasi tubuh vertebral dengan injeksi polimetilmetakrilat
(PMMA). Metode ini telah berhasil dalam mengobati rasa sakit, bahkan
menghilangkan kebutuhan akan obat pereda nyeri dalam beberapa kasus. Hasil
jangka pendek menunjukkan bahwa 75% hingga 100% pasien dapat mengalami
pereda nyeri yang baik hingga sedang setelah vertebroplasti, yang juga
meningkatkan kemampuan fungsional dengan menstabilkan fraktur dan
mencegah kolaps vertebra lebih lanjut [20]
Vertebroplasti paling efektif pada fraktur kompresi yang berusia kurang
dari 6 bulan. Tujuannya bukan untuk mengembalikan ketinggian tubuh
vertebral; pada fraktur statis rata-rata peningkatan tinggi badan anterior hanya
2,5 mm. Kontraindikasi prosedur ini termasuk infeksi pada korpus vertebra,
koagulopati, retropulsi fragmen tulang, dan alergi terhadap salah satu zat yang
digunakan selama prosedur, termasuk semen PMMA dan terkadang zat kontras.
Sejumlah komplikasi serius yang potensial dari injeksi semen tulang intraoseus
telah dilaporkan dalam literatur. Salah satu komplikasi tersebut adalah
kebocoran semen, yang berkisar antara 3% hingga 75%. Kebocoran ke dalam
kanalis spinalis dapat menyebabkan defisit neurologis, seperti radikulopati atau
kompresi medula spinalis. Selain itu, ada peningkatan insiden fraktur kompressi
vertebra baru di segmen yang berdekatan setelah prosedur augmentasi korpus
vertebra. Saat ini diperkirakan karena peningkatan kekakuan vertebra yang
dirawat dibandingkan dengan korpus vertebra yang berdekatan [20,26]
Vertebroplasti telah dikaitkan dengan insiden patah tulang baru yang
lebih besar pada vertebra yang berdekatan bila dibandingkan dengan
manajemen nyeri konservatif. Saat ini, satu-satunya rekomendasi kuat yang
diberikan dalam pedoman praktik klinis AAOS untuk pengobatan gejala
simtomatik fraktur kompresi tulang belakang osteoporosis adalah bahwa
vertebroplasti tidak boleh digunakan [26]

31
Terlepas dari bukti yang menentang penggunaan vertebroplasti, masih
ada beberapa literatur yang mendukung penggunaan modalitas perawatan ini.
Sebuah penelitian yang memantau efek jangka panjang dari vertebroplasti
menemukan bahwa jika dibandingkan dengan terapi konservatif, vertebroplasti
menunjukkan bukti klinis yang signifikan untuk mengurangi rasa sakit dan
dengan demikian mengurangi kebutuhan akan obat pereda nyeri dan kecacatan
secara keseluruhan sementara masih cukup aman. Percobaan yang berbeda
berfokus pada bagaimana vertebroplasti mengelola rasa sakit, bagaimana hal itu
memengaruhi kualitas hidup pasien, dan kejadian patah tulang belakang baru.
Pada follow-up 6 dan 12 bulan dalam penelitian ini, baik vertebroplasti dan
terapi konservatif efektif dalam pengelolaan nyeri dan dalam peningkatan
kualitas hidup pasien. Namun, data ini menunjukkan pereda nyeri jangka
pendek yang jauh lebih baik dan perbaikan lebih awal pada pasien
vertebroplasti [26]

2. Kyphoplasty
Kyphoplasty mirip dengan vertebroplasty. Prosedur ini menggunakan
kateter pelebaran balon dimasukkan dan dipompa untuk mengembalikan
ketinggian tubuh vertebral dan menciptakan ruang untuk injeksi tekanan rendah
dari semen dengan viskositas tinggi.
Prosedur ini melibatkan penempatan tamp balon tiup di tubuh vertebra
yang retak. Balon digembungkan menggunakan agen kontras sehingga posisi
dan inflasi dapat dikonfirmasi dengan fluoroskopi yang diintensifkan dengan
gambar. Inflasi tersebut menciptakan rongga yang nantinya dapat diisi dengan
PMMA atau jenis semen tulang lainnya. Risiko yang terkait dengan prosedur
ini serupa dengan vertebroplasti perkutan, namun tingkat kebocoran semen
yang lebih rendah ke dalam kanal tulang belakang telah dilaporkan.
Kyphoplasty menawarkan potensi untuk membalikkan deformitas tulang
belakang: restorasi tinggi dapat ditingkatkan pasca operasi sebesar 50% hingga
70% , dengan perbaikan kifosis segmental dari 6° menjadi 10°. Dengan
demikian, kifoplasti memiliki potensi untuk mencegah komplikasi paru dan
gastrointestinal yang terkait dengan kifosis berat. Kifoplasti paling berhasil

32
dalam memulihkan ketinggian korpus vertebra yang retak jika dilakukan
dilakukan dalam waktu 3 bulan setelah terjadinya fraktur atau timbulnya nyeri.
Hasil jangka pendek menunjukkan bahwa 85% sampai 100% pasien mengalami
pengurangan nyeri baik sampai sedang. Beberapa penelitian mengeneai
kyphoplasty telah meningkatkan pemulihan fungsional dibandingkan dengan
pengobatan nonsurgical. Kyphoplasty meningkatkan kualitas hidup dan
mobilitas pasien serta mengurangi rasa sakit, semuanya tanpa meningkatkan
kemungkinan terjadinya fraktur lain pada vertebra yang berdekatan [20,26]
Kontraindikasi kyphoplasty mirip dengan vertebroplasty perkutan dan
termasuk infeksi vert tubuh, koagulopati, retropulsi fragmen tulang, dan alergi
terhadap salah satu zat yang digunakan selama prosedur, termasuk semen dan
zat kontras. Komplikasi jangka pendek dari prosedur ini terkait dengan
ekstravasasi semen dan kerusakan akibat panas dan tekanan pada sumsum
tulang belakang dan akar saraf [20]

2.3.10. Diagnosis Banding


1. Stenosis Tulang Belakang Lumbal (LSS)
Stenosis tulang belakang lumbal (LSS) biasanya digunakan untuk
menggambarkan pasien dengan gejala yang berhubungan dengan pengurangan
anatomi ukuran tulang belakang lumbal. Stenosis tulang belakang paling sering
diklasifikasikan sebagai primer, yang disebabkan oleh kelainan kongenital atau
gangguan perkembangan pascanatal, atau sekunder (stenosis didapat) akibat
perubahan degeneratif atau sebagai konsekuensi dari infeksi lokal, trauma atau
pembedahan. Etiologi paling umum, proses degeneratif progresif lambat yang
mendominasi pada tiga tingkat lumbal bawah.
LSS degeneratif secara anatomis dapat melibatkan kanal sentral, reses
lateral, foramina. Stenosis kanalis sentralis dapat terjadi akibat penurunan
diameter anteroposterior, transversal atau gabungan akibat hilangnya tinggi
diskus dengan atau tanpa penonjolan diskus intervertebralis, dan hipertrofi
sendi facet dan ligamentum flavum. Fibrosis adalah penyebab utama hipertrofi
ligamentum flavum dan disebabkan oleh akumulasi stres mekanik, terutama di
sepanjang aspek dorsal ligamentum flavum. Transforming growth factor

33
(TGF)-β yang dilepaskan oleh sel endotel dapat merangsang fibrosis, terutama
selama fase awal hipertrofi. Stenosis foramen lebih sering melibatkan akar saraf
L5, karena foramen L5-S1 adalah foramen dengan rasio area akar/foramen yang
lebih kecil. Tanda dan gejala diperkirakan sebagai akibat dari gangguan
vaskular ke pembuluh darah yang mensuplai cauda equina (stenosis sentral)
atau dari tekanan pada kompleks akar saraf (stenosis lateral) oleh perubahan
degeneratif. Secara eksperimental, telah ditunjukkan bahwa tekanan yang
diinduksi penyempitan sedang yang melibatkan akar saraf cauda akan
mengganggu nutrisi mereka dan studi eksperimental lebih lanjut telah
memberikan dukungan untuk hipotesis ini [28]

2. Multiple Myeloma
Multiple myeloma adalah penyakit di mana proliferasi neoplastik sel
plasma menghasilkan imunoglobulin monoklonal. Hal ini hampir selalu
didahului oleh tahap premalignant monoclonal gammopathy of undetermined
significant (MGUS) dan smoldering MM (SMM), meskipun tidak semua kasus
MGUS pada akhirnya akan berkembang menjadi MM.1 Tanda dan gejala
umum termasuk anemia, nyeri tulang atau lesi litik pada X-ray, cedera ginjal,
kelelahan, hiperkalsemia, dan penurunan berat badan.2 Anemia biasanya
merupakan anemia normositik, normokromik dan dapat disebabkan oleh
keterlibatan sumsum tulang, sekunder akibat penyakit ginjal, atau mungkin
dilusi, terkait dengan protein monoklonal (protein M). Ada beberapa penyebab
penyakit ginjal yang dapat diidentifikasi pada pasien dengan MM, termasuk
nefropati cor rantai ringan, hiperkalsemia, amiloidosis rantai ringan, dan
penyakit deposisi rantai ringan. Tanpa intervensi, kerusakan ginjal progresif
dapat terjadi.6

2.3.11. Komplikasi
Efek jangka panjang dari fraktur kompresi dapat mengurangi kualitas hidup,
mengakibatkan nyeri kronik, karena nyeri punggung ringan dianggap sebagai bagian
normal dari penuaan, banyak orang tidak mencari pengobatan sampai beberapa
fraktur kompresi terjadi. Fraktur ini dapat menyebabkan bagian utama tulang

34
belakang runtuh, menyebabkan rasa sakit yang luar biasa dan bahkan mengubah
bentuk tulang belakang. Untuk pasien yang lebih tua, ini dapat menyebabkan
hilangnya mobilitas [20,26,29]
Fraktur kompresi vertebra juga dapat menyebabkan perkembangan deformitas
kifosis. Ketika patah tulang belakang cukup parah, mereka dapat menyebabkan
kondisi yang dikenal sebagai kifosis. Kifosis adalah kelengkungan tulang belakang ke
depan yang menyebabkan postur membungkuk. Kifosis tidak hanya menyebabkan
sakit punggung, tetapi juga dapat menyebabkan ketegangan tambahan pada tubuh
karena mendukung posisi membungkuk. Selain itu, dapat mengurangi tinggi badan,
karena fraktur kompresi melemahkan tulang belakang atau mengubah bentuknya,
beberapa orang kehilangan tinggi badan karena tulang belakang mereka memendek.
Dalam kasus yang parah, fungsi sehari-hari seperti berdiri, berjalan, bernapas, dan
memutar badan bisa menjadi tantangan. Efek jangka panjang dari fraktur kompresi
dapat mengganggu kehidupan sehari-hari, membuatnya lebih sulit untuk hidup tanpa
bantuan atau untuk terus melakukan aktivitas [20,26,29]
Komplikasi yang didapatkan dari prosedur penanganan secara operatif yaitu
dengan augmentasi semen, ada beberapa komplikasi yang dapat terjadi. Komplikasi
yang dapat terjadi ialah peningkatan kekakuan tubuh vertebral yang diisi dengan
semen menyebabkan peningkatan tekanan pada tingkat yang berdekatan yang dapat
menyebabkan fraktur sekunder. Insiden ekstravasasi semen ke dalam tulang belakang
kanal atau neuroforamen jarang terjadi (0,4%-4%) dan seringkali asimtomatik atau
sementara, tetapi penting untuk mengenali kapan hal ini terjadi, karena dapat
menyebabkan radikulopati dan kelemahan yang menyakitkan. Jika cukup tinggi untuk
mempengaruhi sumsum tulang belakang atau conus medullaris, bahkan dapat
menyebabkan paraparesis, yang merupakan keadaan darurat dan memerlukan
dekompresi bedah. Semen juga dapat ekstravasasi ke dalam otot paraspinal, yang
biasanya asimtomatik, tetapi pada kasus yang sangat jarang dapat memasuki sistem
vena dan mengakibatkan fenomena emboli [20,25]

Contoh Kasus
Seorang perempuan berusia 35 tahun datang ke Poli Reumatologi RS
Wahidin Sudirohusodo dengan keluhan nyeri punggung bawah yang dirasakan

35
sejak 1 bulan yang lalu. Nyeri dirasakan seperti tertusuk-tusuk. Nyeri dirasakan
hilang timbul jika pasien melakukan aktivitas dan nyeri berkurang jika pasien
berbaring. Riwayat jatuh terduduk ada kurang lebih 2 bulan yang lalu karena
pasien terpeleset. Riwayat hipertensi, penyakit jantung, dan DM tidak ada.

Pemeriksaan Radiologi Foto Lumbosacral AP+Lateral (19-10-2022)

Hasil Interpretasi Radiologi:


o Alignment collumna vertebra lumbosacral bai, tidak tampak listhesis
o Tampak pemipihan pada aspek medial CV L2 dan L3 sebesar > 25% yang
gambaran mild biconcave deformity
o Densitas tulang baik
o Discus dan foramen intervertebralis baik
o Jaringan lunak paravertebral baik

Kesan: Fraktur kompresi CV L2 dan L3 yang memberikan gambaran mild


biconcave deformity (Genant Classification).

36
2.4. FRAKTUR BURST
2.4.1. Definisi
Fraktur burst adalah cedera di mana vertebra, tulang utama tulang belakang,
patah ke berbagai arah, dalam fraktur burst corpus vertebral hancur. Secara umum,
fraktur burst merupakan masalah serius, karena corpus vertebral pecah dengan
kekuatan yang cukup untuk memisahkan fragmen tulang dan membahayakan
kemampuan vertebra untuk menopang tulang belakang. Fragmen tulang juga dapat
berpindah ke canalis atau foramen (rute keluar untuk akar saraf individu) vertebra,
menyebabkan tekanan pada saraf dan fungsi terganggu. Potensi cedera tulang
belakang tinggi. Fraktur burst memerlukan perhatian dan perawatan segera untuk
mencegah atau meminimalkan cedera pada sumsum tulang belakang. Fraktur burst
sebagai akibat dari gangguan kekuatan mekanik setelah patah tulang, tulang belakang
dapat mengembangkan angulasi abnormal yang dapat menyebabkan rasa sakit atau
gangguan neurologis lebih lanjut. Pada fraktur burst, tulang belakang pecah di bagian
anterior lebih sering daripada di bagian posterior, dan mengembangkan bentuk baji,
ketika hal ini terjadi, tulang belakang akan miring ke depan dan mengembangkan
kelainan bentuk yang dikenal sebagai kyphosis dan jika dibiarkan deformitas ini akan
berkembang dari waktu ke waktu kecuali dikoreksi dengan pembedahan[30]

2.4.2. Epidemiologi
Fraktur burst adalah jenis cedera umum pada tulang belakang dalam trauma
energi tinggi. Jatuh dan lalu lintas, juga karena kecelakaan merupakan penyebab
sebagian besar cedera. Fraktur burst sering terjadi pada thoracolumbar junction dan
merupakan 17% dari semua fraktur tulang belakang. Fraktur burst paling sering
terjadi pada L1 dengan mayoritas (~90%) terjadi dari T9-L5. Fraktur burst
melibatkan dinding posterior corpus vertebral yang dapat digambarkan sebagai tidak
lengkap (satu endplate) atau lengkap (kedua endplate) [31]

2.4.3. Etiologi
Fraktur Burst terjadi karena gaya beban aksial yang mengakibatkan kegagalan
kolom anterior dan tengah. Keterlibatan kolom tengah membedakan fraktur burst dari
fraktur kompresi. Fraktur ini seringkali disertai retropulsi fragmen tulang ke dalam

37
kanalis spinalis dan jarak interpedikular tampak melebar pada pencitraan frontal. Hal-
hal yang dapat mengaibatkan keadaan fraktur burst ialah kecelakaan lalu lintas,
kecelakaan mobil adalah yang paling umum penyebab cedera, jatuh dari ketinggian
juga dapat menyebabkan fraktur burst [31]

2.4.4. Faktor Resiko


Biasanya hal ini terjadi akibat jatuh dari ketinggian (dengan posisi mendarat
dengan kaki) atau bisa disebabkan karena kecelakaan kendaraan bermotor

2.4.5. Klasifikasi
Terdapat sebanyak 22.7% kasus burst retroplusi ganda (tipe A). Pada fraktur
ini, fragmen yang berasal dari margin posterosuperior dan posteroinferior korpus
vertebra yang terlibat ditarik kembali ke dalam kanalis spinalis [32]
Burst Fraktur tipe klasik (tipe B) adalah yang paling umum (sebanyak 54.7%
kasus). Dengan retropulsi dari sudut posterosuperior, bagian endplate inferior tetap
utuh [32]
Pada tipe C burst fraktur , dengan pengisolasian retropulsi posteroinferior dan
endplate superior yang utuh, secara teoritis pada gambar . Klasifikasi/
pengelompokan fraktur burst, dimodifikasi dari Denis (bintang= fragmen
retropulsed). Diduga dan telah dilaporkan meskipun terdapat kasus yang
teridentifikasi pada seri kami. Burst translation terbagi menjadi dua, sesuai dengan
arah predominan dari translation. Semua bursts tipe D terjadi dalam bursts tingkat
tunggal [32]
Tipe D1 atau fraktur bursts-lateral translation dari axoal compression dengan
komponen rotasi/fiksasi lateral yang signifikan. Diagnosis yang benar ditelaah
berdasakan pada perolehan pengamatan anteroposterior, karena pada pengamatan
lateral saja mungkin tidak akan menunjukkan cedera. Fraktur bursts-sagittal
translation (tipe 2), adalah tipe langka dan jarang terjadi, hanya terjadi sebanyak 2.7%
kasus. Dislokasi fraktur yang kompleks ini dihasilkan dari axial compression dengan
hyperfiexion yang menyertainya, sehingga facet perching atau locking occur. Fraktur
ini dapat dirasakan ketika kyphotic deformity pada tampilan lateral initial telah
ditandai [32]

38
Unilateral bursts (type E) juga jarang terjadi (sebanyak 2.7% kasus). Pada
fraktur yang tidak biasa ini, kominusi yang telah ditandai melibatkan sebagian besar
satu sisi vertebra, sehingga fragmen retropulsed berasal dari sisi itu saja. Sebuah
lateral fiexion akut, dalam kombinasi dengan azial loading, bertanggung jawab untuk
cedera tidak biasa ini. CT lebih unggul dalam mengidentifikasi jenis bursts [32]

Gambar 2.9 Klasifikasi Burst Fracture


2.4.6. Patofisiologi
Burst fractures merupakan fraktur yang terjadi ketika ada penekanan corpus
vertebralis secara langsung, dan tulang menjadi hancur frakmen tulang berpotensi
masuk ke kanalis spinalis. Terminologi fraktur ini adalah menyebarnya tepi korpus
vertebralis ke arah luar yang disebabkan adanya kecelakaan yang lebih berat
dibanding fraktur kompresi. Tepi tulang yang menyebar atau melebar itu akan
memudahkan medulla spinalis untuk cidera dan ada fragmen tulang yang mengarah
ke medulla spinalis dan dapat menekan medulla spinalis dan menyebabkan paralisi
atau gangguan syarat parasial. Tipe burst fractures sering terjadi pada thoraco lumbar
juction dan terjadi paralysis pada kaki dan gangguan defekasi ataupun miksi [33]

39
2.4.7. Diagnosis
Pada anamnesis didapatkan adanya riwayat trauma jatuh dari ketinggian, atau
deselerasi kecepatan tinggi  pertimbangkan adanya cidera setinggi
torakolumbar. umumnya dikeluhkan oleh pasien cidera tulang belakang adalah nyeri
pada tulang belakang yang bersifat fokal maupun menjalas kearah anterior. Nyeri
tersebut juga dapat disertai dengan spasme otot dan defisit neurologis seperti
kelemahan, numbness dan tingling. Pada pemeriksaan fisik, dapat dilakukan
urutan Advance Trauma Life Support (ATLS), dengan memeriksa Airway, Breathing,
Circulation pada awal pasien datang.Pemeriksaan fisik yang penting dilakukan
adalah pemeriksaan leher, punggung dan pemeriksaan neurologis. Perlu diperhatikan
juga adanya gangguan hemodinamik yang dapat disebabkan oleh syok neurogenik
dan hipovolemik[34]
Diagnosis burst fracture dapat menggunakan X-ray dan CT Scan. CT scan dan X-
ray memungkinkan dokter yang merawat untuk menentikan tingkat fraktur, apakah
fraktur tersebut adalah compression fractur, burst fracture, atau fracture dislocation, dan
untuk menentukan jumlah spinal canal compromise dan spinal angulation. Semua
faktor ini masuk dalam proses pemutusan perawatan. Terkadang pemindaian MRI juga
dapat dilakukan, untuk menilai jumlah trauma pada jaringan lunak, perdarahan, atau
adanya gangguan ligament [35]

2.4.8. Pemeriksaan Radiologis


Radiografi awal dilakukan dengan anteroposterior (AP) dan lateral view pada
thoracolumbar junction. CT mungkin diperlukan untuk menggambarkan secara jelas
seluruh sifat tulang dari cedera ini, sangat baik dengan potongan sagital dan coronal.
MRI tidak membantu kecuali pada individu dengan defisit neurologis yang tidak
diketahui. Radiografi dimulai dengan posisi anteroposterior (AP) dan lateral
thoracolumbar. Garis fraktur dapat dilihat dimulai dari processus spinosus, pedicles
dan corpus vertebra. Secara umum diagnosis dapat ditentukan berdasarkan radiografi
foto polos, namun kadang-kadang, computed tomography (CT) scan dengan
rekonstruksi frontal dan sagital sangat bermanfaat. Namun belakangan ini UGD yang
menangani trauma akan membawa pasien secara langsung ke CT scan sebelum
mendapatkan sinar X. Pemindaian CT dianggap paling baik yang menghasilkan

40
banyak irisan sinar X, yang diambil dari berbagai sudut, yang memberikan gambaran
3D pada tulang belakang. Sangat membantu dalam menunjukkkan fraktur tulang
belakang atau vertebra displacement. MRI juga sangat baik untuk mencari cedera
pada spinal ligament dan spinal cord(CT scan sangat baik dalam menunjukkan tulang,
tapi tidak membantu dalam menunjukkan cedera jaringan lunak seperti tendon,
ligament dan saraf) [36]

1. Pemeriksaan X-Ray AP dan Lateral


 Pemeriksaan AP dan lateral biasanya cukup untuk memperlihatkan destruksi
korpus vertebra , meskipun banyak juga kasus yang kerusakannya sampai pada
bagian posterior kolumna vertebra
 Berkurangnya tinggi dari vertebral pada tampakan lateral : bagian anterior lebih
sering mengalami kompresi dibandingkan bagian posterior dari corpus vertebra
 fragmen tulang terkadang bertebaran pada canalis spinalis
2. Pemeriksaan CT Scan dan MRI atau myelografi
 Diperukan untuk menunjukkan tempat dan derajat kompresi pada thecal sac
yang terjadi karena fragmen tulang terlepas (retropulsed) ke kanalis spinalis
pada kasus dengan fraktur yang kominutif

Gambar 2.10 (A) foto X-ray AP- Lateral (B) CT Scan coronal (C) CT Scan Sagital[37]

2.4.9. Tatalaksana
1. Farmakoterapi

41
Tatalaksana farmakoterapi yang digunakan adalah obat golongan anti nyeri dan
steroid dosis tinggi. Penggunaan obat golongan anti nyeri dapat menggunakan Pain
Relief Ladder dari WHO. Terapi yang digunakan adalah nonopioid analgesik, opioid,
dan muscle relaxant.
2. Pembedahan
Tujuan dari tatalaksana pembedahan adalah untuk dekompresi dari spinal cord
canal serta stabilisasi kolumna vertebra. Terdapat 3 pendekatan pada pembedahan
fraktur tulang belakang yaitu bagian anterior, posterolateral dan anterior. Pemilihan
pendekatan ini berdasarkan lokasi anatomi defek. Teknik pembedahan yang paling
sering digunakan adalah vertebroplasty perkutaneus dan balloon kyphoplasty karena
tingkat komplikasi dan invasive yang minim dibandingkan teknik lain. Nyeri yang
dirasakan pasien akan berkurang dalam 24 jam setelah dilakukan prosedur.
3. Orthoses
Orthoses merupakan alat bantu untuk menstabilisasi tulang belakang, contoh
orthoses adalah brace dan spinal orthotic vest. Tujuan dari orthoses ini adalah untuk
menghindari terjadinya pergerakan rotasi maupun bending. Orthoses juga dinyatakan
memiliki komponen analgesik pada pasien.

2.4.10. Diagnosis Banding


 Kelainan Kongenital
Kelainan Kongenital Kelainan kongenital dan malformasi vertebra dapat
dimisinterpretasikan sebagai fraktur, kelainan yang dimaksud antara lain bipartite
atlas, Klippel-Feil syndrome, butterfly vertebra. Tanda dan gejala yang ditimbulkan
umumnya asimptomatik, namun pada pemeriksaan radiografi sering disalah artikan
sebagai fraktur kompresi, burst atau wedge. Maka dari itu diperlukan keahlian dalam
membaca gambaran radiologi untuk mendapatkan hasil yang akurat[38]
 Chance fracture
Fraktur Chance merupakan cedera tulang dari posterior ke anterior melalui
processus spinosus, pedicle dan badan vertebra. Fraktur Chance paling sering
ditemukan pada upper lumbar spine tapi bisa juga di mid lumbar terutama pada anak.
Pada anak-anak Fraktur Chance terjadi pada level yang lebih rendah [38]

42
2.4.11. Komplikasi
Penatalaksanaan nonoperatif dari fraktur ini dapat menyebabkan nyeri
punggung yang berkelanjutan dan perkembangan deformitas kyphotic. Ada
kemungkinan besar pasien mengalami perkembangan kolaps tubuh vertebra selain
memiliki fraktur tambahan di masa depan.
Dengan augmentasi semen, ada beberapa komplikasi yang teridentifikasi. Ada
laporan kasus cedera neurologis selama prosedur, tetapi ini jarang terjadi. Kekakuan
meningkat dari tubuh vertebral diisi dengan semen menyebabkan peningkatan stres
pada tingkat yang berdekatan yang dapat menyebabkan patah tulang sekunder.
Seperti disebutkan di atas, bagaimanapun, pasien dalam populasi ini sering berisiko
untuk ini terlepas dari perawatan operatif. Sebagian besar pasien akan mengalami
ekstravasasi semen, tetapi hal ini tampaknya tidak memiliki banyak signifikansi
klinis. Embolisasi semen jarang terjadi, tetapi dapat menyebabkan komplikasi yang
menghancurkan seperti emboli paru atau stroke.

2.5. JENIS-JENIS FRAKTUR EXTREMITAS


2.5.1. Fraktur Spiral
Faktur spiral adalah Fraktur ini timbul akibat torsi pada ekstremitas. Jenis
fraktur rendah energi ini hanya menimbulkan sedikit kerusakan jaringan lunak dan
cenderung cepat sembuh dengan immobilisasi luar. Fraktur spiral dapat dibagi
menjadi fraktur yang tidak stabil dan fraktur stabil. Pada fraktur yang tidak stabil,
bagian-bagian tulang yang patah tidak lagi sejajar pada posisi yang sesuai. Sedangkan
pada fraktur yang stabil, bagian tulang yang patah masih berada dalam posisi yang
sejajar dan hampir tidak bergeser dari tempatnya [39]

43
Gambar 2.11 Fraktur Spiral

2.5.2. Fraktur Greenstick


Fraktur greenstick adalah fraktur dimana salah satu sisi tulang patah sedang sisi
lainnya membengkok, fraktur ini biasanya terjadi pada anak karena tulang anak
bersifat fleksibel, sehingga fraktur dapat berupa bengkokan tulang di satu sisi dan
patahan korteks di sisi lainnya. Fraktur ini dapat terjadi akibat dari adanya tekanan
longitudinal yang mengalami angulasi, yang mengenai tulang (contohnya pada
trauma indirek setelah jatuh dengan siku yang hiperekstensi) atau akibat tekanan yang
tegak lurus dengan tulang (misalnya benturan langsung)[40]

44
Gambar 2.12 Fraktur Greenstick

2.5.3. Fraktur Kominutif


Fraktur kominutif adalah fraktur dengan tulang pecah menjadi beberapa
fragmen(multiple fraktur), garis patah pada fraktur ini lebih dari satu dan saling
berhubungan [40]
Gambar 2.13 Fraktur Kominutif pada proksimal os ulna sinistra

2.5.4. Fraktur Transversal


Fraktur transversal fraktur sepanjang garis tengah tulang, garis patahan tulang
tegak lurus. Terdapat sumbu panjang tulang, fraktur semacam ini segmen-segmen
tulang direposisi kembali ketempat semula. Fraktur transversal dapat terjadi karena
kegagalan akibat beban tarikan. Selama tarikan, salah satu bagian tulang akan
mengalami tegangan tekan sedangkan bagian yang berlawanan akan mengalami
45
tegangan tarik [41]

Gambar 2.14 Fraktur Transversal

2.5.5. Fraktur Oblique


Fraktur Oblique fraktur yang membentuk sudut dengan garis tengah tulang dan
lebih tidak stabil dibandingkan dengan transversal. Fraktur ini juga dapat diakibatkan
oleh bengkokan atau tekukam yang terjadi pada tulang. Sisi concave pada tulang
tertekan dan sisi convexnya mengalami tarikan yang menyebabkan terciptanya fraktur
oblique. Apabila terdapat dua fraktur oblique biasanya dapat menyebabkan suatu
fragmen triangular butterfly. Fraktur oblique terdiri atas 2 yaitu, displacement fraktur
dan nondisplacement fraktur [41]

46
A B

Gambar 2.15 (A) Fraktur oblique dengan minimal displacement, (B) fraktur oblique tanpa
adanya displacement [42]

2.5.6. Contoh Kasus


Seorang laki-laki 13 tahun datang dengan keluhan nyeri pada lengan kiri yang
dialami sejak 16 jam sebelum masuk rumah sakit. Pasien sementara mengendarai
motor tiba-tiba terjatuh setelah menginjak speedbump. Pasien terjatuh ke sisi kiri
dengan tangan pasien menahan tubuh pasien. Setelah kejadian pasien mengeluh nyeri
pada lengan kiri dan sulit menggerakkan lengan kiri karena nyeri. Keadaan umum :
sakit sedang, kesadaran : Composmentis/ GCS 15, Tekanan darah : 110/70 mmHg,
Nadi : 108x/menit, Pernapasan : 22x/menit, Suhu : 36 °C.

47
Gambar 2.16 Tampilan hasil pemeriksaan foto Humerus sinistra AP + Lateral : Alignment
glenohumeral joint baik, tidak tampak dislokasi. Alignment elbow joint berubah, Tampak fraktur
kominutif pada distal os humerus sinistra dengan displaced fragmen ke arah cranioposterior,
Densitas tulang baik. Celah sendi yang tervisualisasi baik, Jaringan lunak sekitar kesan swelling.
Kesan : Fraktur kominutif distal os humerus sinistra dengan displaced fragmen ke arah
cranioposterior, Soft tissue swelling.

2.6. FRAKTUR SHALTER HARRIS


2.6.1. Anatomi
Pada umumnya, anatomi tulang manusia membagi tulang berdasarkan bentuknya
yaitu:
1. Panjang
2. Pendek
3. Pipih (spongy)
4. Tidak beraturan (irreguler)

48
5. Sesamoid
Anatomi tulang menunjukkan bahwa terdapat sekitar 206 sampai 210 jenis
tulang pada tubuh orang dewasa. Jumlah ini sebenarnya telah berkurang sebanyak
sekitar 60 tulang sebab ketika seorang bayi lahir, mereka memiliki sekitar 270 tulang.
Tulang tersebut menyusun tubuh kita dari kepala hingga kaki.
Tulang Panjang (long bone) adalah tulang utama terkait gerakan tubuh kita.
Tulang panjang merupakan sebutan untuk tulang dengan struktur panjang lebih besar
dari lebar. Bentuk atau struktur umum tulang panjang adalah sendi atau artikulasi
pada kedua ujungnya. Contoh tulang panjang adalah humerus, radius, ulna, femur,
tibia, fibula, metatarsal dan metacarpal.

49
Tulang Panjang/tulang pipa adalah tulang yang memiliki poros, terdapat dua
ujung, dan lebih panjang dari lebarnya. Bentuk tulang pipa adalah panjang seperti
tabung. Di bagian atas dan bawahnya terdapat ujung yang berhubungan dengan
tulang lainnya membentuk persendian.

Diafisis adalah batang tulang panjang pada tubuh utama. Diafisis adalah tabung
dengan pusat berongga, disebut rongga meduler (rongga sumsum). Dinding diafisis
terdiri dari tulang kompak, padat, dan sangat keras. Pusat diafisis diisi dengan
sumsum tulang berwarna kuning, biasa disebut lemak atau jaringan adiposa. Lalu,
pada bagian tengah tulang pipa terdapat rongga atau lubang kecil seperti spons yang
berisi sumsum tulang berwarna kuning dan merah. Sumsum tulang pada anatomi
tubuh manusia ini berfungsi untuk memproduksi sel darah di tubuh.
Pada ujung tulang panjang mengandung tulang spons dan garis epifisis. Garis epifisis
adalah sisa dari daerah yang mengandung tulang rawan hialin di masa perkembangan
anak. Dalam proses pembentukan tulang, epifisis berfungsi agar sesuai dengan
penghubungnya, yaitu sendi. Bentuk epifisis ini sesuai dengan pekerjaan sendi.
Garis pada epifisis disebut sebagai lempeng epifisis. Pada area ini terdapat
tulang baru untuk menambah kepanjangan tulang pipa (osifikasi). Hati-hati karena
patah tulang dapat memengaruhi perkembangan tulang pada anak. Secara umum,
fungsi tulang pipa atau panjang ini adalah sebagai penopang berat badan dan
memfasilitasi pergerakan tubuh. Fungsi penopang biasanya diemban lebih banyak
50
oleh bagian batang tulang panjang ini. Sementara, fungsi sebagai pergerakan, ini
berkaitan ujung tulang pipa dengan macam-macam sendi serta tulang lainnya.

Tulang lengan atas biasa juga disebut sebagai humerus, yang merupakakan
jenis tulang panjang serta terbesar di seluruh ekstremitas atas. Bagian atasnya

bergabung dengan area yang disebut fossa glenoid pada tulang belikat. Sedangkan
bagian bawah tulang lengan atas menyentuh bagian atas radius dan ulna. Untuk itu,
sendi yang menghubungkan tulang lengan atas dengan tulang hasta (lengan bawah)
adalah sendi engsel dan sendi peluru. Perlu Anda ketahui bahwa tulang lengan atas
adalah satu satunya tulang pada area di antara siku dan bahu. Jadi, persendian di
antara tulang lengan atas dengan bahu adalah sendi peluru.
Jika dibandingkan dengan tulang pengumpil/radius, tulang hasta/ulna berukuran
lebih panjang namun diameternya lebih kecil, namun saat masih berusia 4 - 5 bulan,
51
tulang ulna memiliki diameter yang lebih besar daripada tulang radius. Lalu, seiring
berjalannya waktu, diameter tulang ulna akan berkurang. Bagian atas atau proksimal
memiliki karakteristik berupa ujung yang berbentuk huruf ‘C’. Pada bagian ini
terdapat radial notch atau tempat menyatunya tulang ulna dan radius. Ini pula yang
membuat tulang radius dapat bergerak secara bebas dari tulang ulna sehingga
membantu rotasi atau perputaran dari lengan bagian bawah. Terdapat juga trochlear
notch, yaitu tempat menyatunya tulang humerus dan tulang ulna. Daerah ini terletak
di dekat persendian siku dan membantu lengan bawah untuk bisa menekuk dan
merenggang. Bagian tengah tulang ulna tidak sepenuhnya simetris, karena bagian
tengah atas mirip seperti piramida. Pada bagian tengah juga ada pula sebuah jaringan
berserat tipis yang menahan agar tulang ulna dan tulang radius tetap bersampingan di
posisi yang sama. Bagian bawah tulang Ulna lebih kecil daripada bagian atasnya.
Pada bagian bawah tulang hasta terdapat ulnar head dan ulnar notch yang menjadi
kunci dari fungsi pergerakan. Sedangkan bagian bawah tulang Ulna terdapat styloid
process atau tulang kecil yang mencuat keluar. Ini berfungsi menjadi tempat otot
pergelangan tangan (ulnar collateral ligament).
Letak tulang pengumpil atau tulang Radius berada di antara siku dan
pergelangan tangan serta berada di samping tulang Ulna. Jadi, dapat dikatakan bahwa
tulang Ulna dan tulang Radius merupakan bagian dari rangka tulang bawah yang
menyambungkan bagian siku dengan tangan di sisi ibu jari. Selain itu, antara
Humerus, tulang Ulna, dan Radius dihubungkan oleh sendi engsel. Pada bagian
depan atau diafisis terdapat rongga yang menjadi tempat sumsum tulang. Sementara,
bagian ujung satunya atau epifisis terbentuk dari jaringan tulang spons yang
mengeras seiring bertambahnya usia. Umumnya, tulang Radius memiliki panjang
20,32- 26,67 centimeter. Akan tetapi, tidak semua tulang Radius memiliki bentuk
sempurna. Sebagian orang memiliki tulang Radius lebih pendek atau tidak berbentuk
yang semestinya. Hal ini bisa terjadi karena kondisi cacat lahir atau pun karena
adanya cedera tertentu.

52
Ujung proksimal tulang femur, bagian yang paling dekat dengan jantung adalah
kepala tulang femur. Ini mempunyai bentuk seperti bola dalam bagian sendi panggul.
Fungsi tulang paha dari anatomi tulang yang satu ini adalah memungkinkan kaki
bergerak ke semua sudut. Di bawah kepala tulang femur, adalah leher dan trokanter
sebagai perpanjangan kaki atau pinggul. Trokanter melekat pada tendon yang
terhubung ke gluteus minimus dan otot gluteus medius. Otot ini berfungsi untuk
membantu berjalan dan berlari. Trokantor minor atau lesser trokanter berada di dasar
leher femur. Ini adalah bagian atau anatomi tulang paha yang menempel pada
sepasang otot untuk mengangkat kaki depan. Di bawahnya terdapat tuberositas
gluteal. Selanjutnya, ada pula tubuh tulang paha (shaft) yang terhubung dengan
patella (tutup lutut), tulang tungkai bawah, tibia, dan fibula. Ujung distal tulang paha
ini memiliki pelana yang letaknya berada di atas fibia. Di dalam tubuh tulang paha
atau femur terdapat rongga meduler yang berisi sumsum tulang. Lalu, di ujung tulang
paha adalah area tulang kompak yang padat. Sekitar tulang kompak adalah tulang
spons, yang memiliki banyak rongga kecil tersebar di seluruh bagian.

53
Bagian proksimal atau batas atas dari tibia, bisa disebut sebagai dataran tinggi
tibialis. Sebab, bagian ini berbatasan langsung dengan lutut yang berada di atas
tulang kering. Bagian kepala tulang kering ini memiliki dua bagian datar yang sedikit
melebar, yaitu kondilus. Kondilus yang berada di sebelah dalam (mendekati garis
tengah tubuh), disebut sebagai kondilus media. Sementara itu yang satu lagi, berada
di sebelah luar (menjauhi garis tengah tubuh), yaitu kondilus lateral. Kedua kondilus
inilah yang akan terhubung dengan bagian dari tulang paha atau femur dan
membentuk persendian lutut. Pada bagian bawah tulang tibia, letaknya di atas aspek
medial talus. Bagian distal tulang kering juga sedikit melebar dan memiliki tonjolan
tulang di sebelah medial (mendekat ke garis tengah tubuh). Bagian ini disebut
maleolus medial. Tonjolan tersebut kemudian bersatu dengan tulang pergelangan
kaki dan membentuk persendian engkel.
Di bagian atas tulang betis ada tonjolan tulang yang akan menyatu dengan
tulang tibia. Tulang tibia berada lebih ke dalam dibandingkan dengan fibula. Itulah
sebabnya, ujung kepala dari tulang betis dinamakan sebagai ujung proksimal.
Proksimal adalah sebutan anatomis untuk suatu organ tubuh yang letaknya mendekati
garis tengah tubuh. Bagian tengah tulang fibula bisa juga disebut dengan batang
54
tulang. Bagian tengah tulang betis memiliki tiga permukaan, yaitu depan (anterior),
samping (lateral), dan bawah (posterior). Sama seperti di ujung atasnya, tulang betis
bagian bawah juga memiliki bagian yang menonjol. Namun, kali ini tonjolan tersebut
mengarah ke distal atau menjauhi garis tengah tubuh. Kalau Anda meraba
pergelangan kaki, di bagian samping luar akan terasa bagian yang menonjol, maka
itulah ujung distal dari fibula. Perlu diketahui pula bahwa fungsi tulang betis atau
fibia terhubung ke tibia melalui jaringan ikat yang membentang hampir sepanjang
batang fibula [43]

2.6.2. Definisi
Fraktur Shalter Harris atau growth plate fracture merupakan salah satu jenis
fraktur yang melibatkan lempeng epifisis atau plat pertumbuhan tulang. Growth plate
adalah area lunak kartilago dan akhir tulang panjang yang melebar. Pertumbuhan
tulang anak utamanya terjadi pada growth plate. Ketika anak telah sempurna
perkembangannya, maka area tersebut akan mengeras menjadi bagian yang solid.
Growth plate relatif lemah dan mudah rusak bila terbentur, jatuh, dan tertekan dengan
tekanan berlebih. Jenis fraktur adalah cedera umum yang ditemukan pada anak-anak,
terjadi 15% fraktur tulang panjang pada masa kanak-kanak [7]. Fraktur Salter-Harris
mengacu pada cedera, atau fraktur, melalui lempeng pertumbuhan tulang panjang.
Contoh tulang panjang adalah tibia di kaki dan humerus di lengan. Ada pada anak-
anak, lempeng pertumbuhan, juga disebut lempeng physeal atau epiphyseal, adalah
area tulang rawan yang secara aktif berkembang menjadi tulang baru, menambah
panjang tulang hingga anak berhenti tumbuh sekitar usia 14 hingga 18 tahun. Jika
fraktur Salter-Harris tidak didiagnosis dan diobati dengan cepat, ini dapat
menyebabkan penghentian pertumbuhan permanen, di mana tulang berhenti tumbuh
sepenuhnya [44]

2.6.3. Epidemiologi
Trauma pada physis sangat umum terjadi pada anak-anak, sekitar 15-30% d
ari semua trauma tulang. Meskipun terdapat berbagai klasifikasi trauma pada phy
sis, klasifikasi Salter-Harris (SH) merupakan sistem klasifikasi yang paling bany
ak digunakan. Karena 90% trauma physis dapat dimasukkan ke dalam lima tipe k

55
lasifikasi SH dengan menggunakan radiograf standar, apabila dijumpai unclassifi
able pattern, selanjutnya untuk menegakkan diagnosis diperlukan imejing tamba
han seperti radiografi proyeksi oblik, CT, MRI ataupun arthrogram. Semakin bes
ar derajat klasifikasinya, semakin buruk prognosisnya [7]

2.6.4. Etiologi
Sebagian besar cedera ini terjadi selama masa percepatan pertumbuhan
anak ketika fisik paling lemah. Anak-anak yang aktif adalah yang paling
mungkin mengalami cedera yang melibatkan lempeng pertumbuhan karena
ligamen dan kapsul sendi yang mengelilingi lempeng pertumbuhan cenderung
lebih kuat dan lebih stabil. Ligamen dan kapsul dengan demikian mampu
menopang beban eksternal yang lebih besar ke sendi, relatif terhadap pelat
pertumbuhan itu sendiri [45]

2.6.5. Faktor resiko


Sekitar 1 dari 3 kasus fraktur Salter Harris terjadi akibat cedera olahraga.
Misalnya karena terjatuh saat main sepak bola, lari, bersepeda, main skateboard,
dan sebagainya. Sekali terkena pukulan tidak serta merta langsung memicu
fraktur atau patah tulang. Dibutuhkan waktu yang lama dan kejadian berulang
sampai lempeng pertumbuhan mengalami kerusakan.
Selain itu, penyebab fraktur Salter Harris juga bisa karena kecelakaan
kendaraan bermotor. Oleh karena itu, berhati-hatilah saat berkendara supaya
terhindar dari kecelakaan yang bisa memicu patah tulang [46]

56
2.6.6. Klasifikasi
1. Salter I (Tergelincir)
Ini adalah ketika garis fraktur meluas melalui fisis atau di dalam lempeng
pertumbuhan. Fraktur tipe I disebabkan oleh gaya longitudinal yang bekerja
melalui fisis yang memisahkan epifisis dari metafisis. Hati-hati bahwa
radiografi normal tidak dapat mengecualikan cedera fisis pada pasien anak
simtomatik. Cari pelebaran fisis atau perpindahan epifisis, yang mungkin
menunjukkan fraktur. sebagai adanya nyeri tekan fokal atau pembengkakan di
sekitar lempeng pertumbuhan. Contohnya adalah Slipped Capital Femoral
Epiphysis (SCFE).
2. Salter II (Atas)
Ini adalah saat fraktur meluas melalui fisis dan metafisis. Ini adalah
yang paling umum dan terjadi jauh dari ruang sendi. Ketika sudut kecil
metafisis terlihat, ini dikenal sebagai tanda sudut atau fragmen Thurston-
Holland. Hati-hati dalam menggunakan istilah proksimal dan distal untuk
menggambarkan ekstensi, karena posisi fisis relatif terhadap metafisis dan
tidak tetap. Jika ujung proksimal tulang terlibat, fisis berada di proksimal
metafisis, jadi ini meluas ke distal dari fisis ke metafisis. jika melibatkan
ujung distal tulang, fisis berada di distal metafisis, jadi ini meluas secara
proksimal dari fisis ke metafisis.
3. Salter III (Bawah)

57
Ini adalah fraktur intra-artikular yang memanjang dari fisis ke
epifisis. Jika fraktur meluas sepanjang fisis, jenis fraktur ini dapat
membentuk dua segmen epifisis. Karena epifisis terlibat, kerusakan pada
tulang rawan artikular dapat terjadi. Salah satu contohnya adalah fraktur
Tillaux pada pergelangan kaki, yang merupakan fraktur aspek anterolateral
lempeng pertumbuhan dan epifisis.
4. Salter IV (Melalui / Melintang)
Ini juga merupakan fraktur intra-artikular, di mana fraktur melewati
epifisis, fisis, dan metafisis. Karena fraktur ini melibatkan epifisis, tulang
rawan artikular mungkin rusak. Contoh dari fraktur Triplane ini pada
pergelangan kaki yang memiliki tiga komponen berikut:
 Komponen vertikal melalui epifisis
 Komponen horizontal melalui pelat pertumbuhan
 Komponen miring melalui metafisis.
 Fraktur tipe III dan IV masing-masing membawa risiko retardasi
pertumbuhan, perubahan mekanika sendi, dan gangguan fungsional. Oleh
karena itu, keduanya memerlukan evaluasi ortopedi yang mendesak.
5. Salter V (Ditabrak/Dihancurkan)
Jenis fraktur ini disebabkan oleh cedera remuk atau kompresi pada
pelat pertumbuhan. Pada tipe V, gaya ditransmisikan melalui epifisis dan
fisis, berpotensi mengakibatkan gangguan matriks germinal, daerah
hipertrofik, dan suplai vaskular. Meskipun fraktur Harris-Salter V sangat
jarang terjadi, fraktur ini dapat terlihat pada kasus sengatan listrik, radang
dingin, dan penyinaran. Karena pola fraktur ini cenderung diakibatkan oleh
cedera parah, ini biasanya memiliki prognosis yang buruk yang
menyebabkan terhentinya pertumbuhan tulang. Kadang-kadang, fraktur tipe
V dapat terjadi karena penyebab non-traumatik, seperti infeksi tulang
(yaitu, osteomielitis) atau kematian lempeng pertumbuhan (yaitu, nekrosis
aseptik epifisis) [7]

58
2.6.7. Patofisiologi
Gambaran histologis dari fisis sangat penting untuk memahami prognosis patah
physeal. Lapisan germinal tulang rawan berada diatas epiphisis dan menguraikan
nutrisi dari bejana epiphyseal. Sel tulang rawan tumbuh dari epiphysis menuju
metaphysis, yang kemudian terjadi degeneratif, fragmentasi dan mengalami
hipertrofi. Fragmentasi sel kemudian termineralisasi. Ini merupakan zona pengerasan
sementara yang membentuk pembatas metaphyseal, dan bukan tulang rawan.
Neovaskularisasi terjadi dari metaphysic menuju epiphysis. Sel endothelial
berubah menjadi osteoablast dan menggunakan puing-puing sel yang mengalami
degeneratif untuk membentuk tulang muda primer. Tulang muda ini secara progresif
dibentuk kembali menjadi tulang dewasa dan pembentukan ini kemudian menjadi
tulang harversian dewasa. Kerusakan baik pada saluran vascular epiphyseal maupun
59
metaphyseal menggangu pertumbuhan tulang, akan tetapi kerusakan lapisan tulang
rawan munkin tidak signifikan jika permukaannya tidak terganggu dan saluran
vascular ke tulang rawan tidak terganggu secara permanent. Jika kedua dasar vascular
saling bersentuhan, fisis tersebut tertutup dan tidak ada lagi pertumbuhan tulang
berikutnya yang terjadi.
Daerah piringan epiphyseal merupakan bagian tulang rawan yang mengeras,
dan jika terjadi fraktur yang melibatkan piringan epiphyseal, biasanya garis pemisah
berjalan melintang melalui lapisan hipertrofik atau lapisan kapur pada lempeng
pertumbuhan, dan sering masuk kedalam metafisis pada salah satu tepi dan mencakup
bibir segitiga dari tulang. Ini tidak memberikan banyak efek terhadap pertumbuhan
longitudinal yang terjadi dalam lapisan germinal fisis dan lapisan fisis yang sedang
berkembang biak [47,48]
Tetapi kalau fraktur melintasi lapisan sel reproduksi pada lempeng dapat
mengakibatkan penulangan premature pada bagian yang mengalami cidera dan
menyebabkan gangguan pertumbuhan tulang. Selain itu suplai darah piringan
epiphyseal yang masuk dari permukaan epiphyseal dapat kehilangan pasokan
darahnya sehingga dapat mengakibatkan piringan tersebut menjadi nekrotis dan tidak
tumbuh lagi. Pada beberapa tempat suplai darah pada epiphyseal tidak rusak pada saat
terjadi luka karena pada epiphyseal femoral proximal dan epiphyseal radial proximal
pembuluh darah mengalir melalui leher tulang dan memotong sekeliling epiphyseal
[47,48]

2.6.8. Gambaran klinis


Tanda dan gejala fraktur Salter-Harris secara umum akan dimulai dengan nyeri
sendi lokal setelah peristiwa traumatis (misalnya tabrakan, cedera remuk atau jatuh),
diikuti dengan pembengkakan disekitar sendi selain nyeri tekan fokal diatas fisis.
Area di sekitar fraktur mungkin juga terasa sakit saat disentuh. Seseorang dengan
patah tulang mungkin tidak dapat memberikan beban pada anggota tubuh yang
terkena atau mungkin memiliki rentang gerak yang terbatas. Selain itu, deformitas
tulang dapat terlihat sebagai akibat dari fraktur. Penting untuk dicatat bahwa
gejalanya mungkin menyerupai cedera ligamen, dan kemungkinan ada temuan positif
pada tes kelemahan ligament [46]

60
2.6.9. Diagnosis
Pada anamensis, keluhan utama tersering adalah nyeri yang terlokalisir yang
disertai dengan riwayat trauma sebelumnya, penting untuk mengetahui mekanisme
trauma, hal terkait nyeri (onset, durasi, sifat nyeri), gejala lain yang menyertai,
riwayat fraktur sebelumnya, riwayat bedah dan riwayat medis [49]
Selanjutnya dilakukan pemeriksaan fisis lokalis pada area yang cedera,
biasanya didapatkan pembengkakan dan nyeri pada saat disentuh. Dapat pula terjadi
keterbatasan gerak sendi akibat nyeri atau cedera pada saraf. Pemeriksaan selanjutnya
yang dapat memberikan informasi terkait letak dan jenis fraktur dengan cepat dan
mudah adalah menggunakan foto X-Ray. [49]
Perlu diperhatikan bahwa fraktur Salter-Harris tipe 1 hanya melibatkan
lempeng pertumbuhan, sehingga apabila mendapatkan hasil normal pada foto X-Ray
tidak dapat mengeksklusi fraktur lempeng pertumbuhna pada pasien anak
simtomatik. Gambaran radiologi dapat normal karena kurangnya keterlibatan tulang,
dan hanya gambaran pembengkakan jaringan lunak yang didapatkan dari foto pasien
tersebut [50]
Fraktur tipe V sering terlewatkan karena hanya melibatkan cedera pada
lempeng pertumbuhan, bukan kerusakan fisik. Fraktur ini biasanya didiagnosis
selama kunjungan tindak lanjut ketika ada bukti penghentian pertumbuhan. Dapat
ditemukan gambaran pelebaran lempeng pertumbuhan, yang merupakan pertanda
displacement. Karena kasusnya yang jarang, kasus tipe V biasanya didapatkan pada
kondisi tersengat listrik. [50]
Foto X-Ray proyeksi AP dan lateral serta perbandingannya dengan extremitas
kontralateral sangat penting untuk membantu menentukan diagnosis dan klasifikasi
fraktur. Untuk evaluasi lebih lanjut dapat dilakukan pemeriksaan yang lebih canggih
seperti CT scan dan MRI. Foto serial X-Ray dapat dilakukan setelah 3-4 minggu
kemudian [49]

61
2.6.10.Pemeriksaan Radiologi

Gambar 2.17 Fraktur Salter-Harris tipe I

Gambar 2.18 Fraktur Salter Harris tipe II

62
Gambar 2.19 Fraktur Salter-Harris tipe III

Gambar 2.20 Fraktur Salter-Harris tipe IV

Gambar 2.21 Fraktur Salter-Harris tipe V [51]

2.6.11.Tatalaksana
Fraktur Salter-Harris tipe I dan II dapat ditangani dengan reduksi tertutup dan
pembebatan dengan gips atau splint. Proses reduksi harus dilakukan secara hati-hati
untuk mencegah kerusakan pada lempeng pertumbuhan atau pada fragmen tulang.
Pada fraktur Salter-Harris tipe III dan IV biasanya membutuhkan tatalaksana
operatif (ORIF). Penanganan pada tipe III membutuhkan reduksi anatomis yang
sempurna. Dapat dilakukan usaha untuk mencapai hasil ini dengan manipulasi secara
pelan-pelan dibawah anestesi umum, kalau ini berhasil tungkai ditahan dengan gips
selama 4-8 minggu. Penanganan tipe IV yaitu reduksi terbuka dan fiksasi internal
dengan kawat Kirschner diperlukan dimana tidak hanya untuk mengembalikan
permukaan sambungan normal tetapi juga untuk mendapatkan pengembalian posisi
piringan epiphyseal, kecuali jika permukaan patah piringan epiphyseal dibiarkan
63
tereduksi maka penyembuhan patahan tulang terjadi sepanjang piringan tersebut dan
selanjutnya memberikan pertumbuhan longitudinal yang tidak mungkin. Prognosis
untuk pertumbuhan pada tipe IV ini jelek kecuali jika reduksi sempurna dicapai dan
terjaga. Karena epiphysis tersebut biasanya tidak tergeser, diagnosis fraktur tipe V
sulit untuk dilakukan. Beban ringan harus diabaikan paling tidak tiga minggu dengan
harapan untuk menjaga tekanan selanjutnya pada epiphyseal. Prognosis fraktur tipe V
kurang diperhatikan karena gangguan pertumbuhan hampir tidak terlihat [47]
Dari penanganan diatas dapat dikatakan bahwa luka yang melibatkan piringan
epiphyseal harus dirawat dengan hati-hati dan secepatnya. Fraktur tipe I dan II hampir
dapat selalu dirawat dengan reduksi tertutup. Fraktur tipe III biasanya membutuhkan
reduksi terbuka dan tipe IV selalu membutuhkan reduksi terbuka dan fiksasi internal.
Periode immobilisasi yang dibutuhkan pada fraktur tipe I, II, dan III hanya setengah
dari yang dibutuhkan untuk patah tulang mataphysis pada tulang yang sama pada
anak dengan usia yang sama. Selanjutnya perlu diteliti secara klinis dan radiologi
dengan cemat dalam interval yang teratur paling tidak satu tahun dan kadang lebih
untuk mendeteksi adanya gangguan pertumbuhan. [48]

2.6.12.Diagnosis Banding
Meskipun sering kali patah tulang mungkin terlewatkan pada pencitraan sinar-
X, penting untuk tetap memberikan kecurigaan yang tinggi dengan keterampilan
pemeriksaan klinis yang baik untuk mendeteksi cedera ini. Keseleo otot dan cedera
tendon adalah diagnosis umum yang kurang tepat jika fraktur tidak terdeteksi pada
pencitraan [49]

2.6.13.Komplikasi
Banyak komplikasi mungkin timbul jika patah tulang Salter-Harris tidak
terdeteksi dan segera diobati. Terutama, cedera lebih 52 lanjut dan pembatasan
pertumbuhan adalah hasil serius yang akan sangat berdampak pada kehidupan anak.
Juga harus dikatakan bahwa rasa sakit yang berkepanjangan dan pembatasan
mobilitas adalah efek samping dari pengobatan yang tertunda [46]

64
2.6.14.Prognosis
Faktor-faktor yang harus diperhatikan dalam memperkirakan prognosis fraktur
piringan epiphyseal pada anak antara lain:
1. Tipe fraktur. Prognosis untuk masing-masing dari kelima tipe klasifikasi fraktur
piringan epiphyseal telah dibahas diatas.
2. Usia anak. Anak dengan usia yang lebih muda pada saat mengalami fraktur
akan mempunyai gannguan pertumbuhan yang lebih besar.
3. Suplai darah pada epiphysis Gangguan suplai darah pada epiphysis
berhubungan dengan prognosis jelek.
4. Metode Reduksi Manipulasi yang sangat besar pada epiphysis yang tergeser
dapat merusakan piringan epiphyseal tersebut dan oleh karenanya dapat
meningkatkan gangguan pertumbuhan.
5. Luka terbuka atau tertutup Fraktur piringan epiphyseal terbuka dapat
mengakibatkan infeksi yang pada akhirnya akan merusak piringan tersebut dan
mengakibatkan berhentinya proses pertumbuhan sebelum waktunya.

Fraktur Salter-Harris tipe III dan IV memiliki risiko retardasi pertumbuhan,


ganggunan biomekanik sendi, dan gangguan fungsional. Fraktur Salter-Harris tipe V
merupakan fraktur dengan prognosis buruk karena seringkali merupakan akibat dari
cedera berat, sehingga dapat terjadi henti pertumbuhan pada anak tersebut.

2.6.15.Contoh Kasus
1. Anamnesis Pasien
Inisial : An. M. A
Jenis kelamin : laki-laki
Tanggal lahir/umur : 24-03-2013 (9tahun)
No. rekam medik : 995886
Tanggal masuk RS : 12-10-2022
Klinis : Closed fracture proximal humerus sinistra + open
fracture distal radius ulna
Pasien anak laki-laki berusia 9 tahun dengan keluhan nyeri pada lengan
dan bahu kiri sejak 13 jam sebelum masuk rumah sakit. Sebelumnya pasien

65
sedang mengendarai sepeda kemudian tertabrak mobil dari sisi kanan kemudian
pasien terpental ke sisi kiri. Setelah kejadian tersebut pasien sulit
menggerakkan lengan kirinya akibat nyeri. Riwayat fraktur dan trauma
sebelumnya tidak ada, riwayat operasi tidak ada. Pada pemeriksaan fisis
didapatkan pasien sakit sedang dengan kesadaran compos mentis, tekanan darah
110/80, nadi 98x/menit, pernapasan 20x/menit, suhu 36.5 C, dan NRS 5/10.
Pada pemeriksaan status lokalis left arm region didapatkan: deformitas (+),
swelling (+), tenderness (+), ROM terbatas, anestesi pada area distribusi n.
medianus dan n. radialis. Status lokalis left forearm region: deformitas (+),
swelling (+), stitched woung pada distal volar aspect ukuran 10 cm, tenderness
(+), ROM terbatas, thumbs up (-).
2. Pemeriksaan Radiologi
Foto humerus sinistra AP + lateral

Interpretasi:
Hasil Pemeriksaan Foto Humerus AP/Lateral :
- Alignment shoulder joint bilateral dan elbow joint dextra baik. Tampak dislokasi
pada elbow joint sinistra
- Tampak fraktur komplit pada growth plate proximal os humerus sinistra disertai
displaced fragment distal ke lateral
- Tampak fraktur pada distal os humerus sinistra
66
- Densitas tulang baik
- Celah sendi shoulder joint bilateral dan elbow joint dextra baik
- Jaringan lunak sekitar swelling
Kesan :
- Salter Harris fracture type I proximal os humerus sinistra
- Fraktur distal os humerus sinistra disertai dislokasi elbow joint

3. Pemeriksaan Laboratorium
Pemeriksaan darah rutin (12-10-2022)
Pemeriksaan Hasil Nilai Rujukan
WBC 13.7 4.0-10.0
RBC 3.64 4.0-6.0
Hb 10.2 12.0-16.0
MCV 81 80.0-97.0
MCH 28 26.5-33.5
Plt 324 150-400

67
BAB III

KESIMPULAN

Spondylolisthesis menunjukkan suatu pergeseran ke depan satu korpus vertebra bila


dibandingkan dengan vertebra yang terletak dibawahnya. Umumnya terjadi pada pertemuan
lumbosacral (lumbosacral joints) dimana L5 bergeser (slip) diatas S1, akan tetapi hal tersebut
dapat terjadi pada tingkatan yang lebih tinggi. Spondylolisthesis mengenai 5-6% populasi pria
dan 2-3% wanita. Karena gejala yang diakibatkan bervariasi, kelainan tersebut sering ditandai
dengan nyeri pada bagian belakang (low back pain), nyeri pada paha dan tungkai. Penderita
sering mengalami perasaan yang tidak nyaman dalam bentuk spasme otot, kelemahan, dan
ketegangan otot betis (hamstring muscle).
Ada 5 jenis utama dari spondylolisthesis dikategorikan oleh sistem klasifikasi wiltse :Tipe I
disebut dengan spondylolisthesis dysplastic Terjadi akibat kelainan kongenital pada permukaan
sacral superior dan permukaan L5 inferior atau keduanya dengan pergeseran vertebra L5, Tipe II
disebut dengan spondylolisthesis Isthmic atau spondilolitik. Lesi terletak pada bagian isthmus
atau pars interartikularis, Tipe III disebut dengan spondylolisthesis degeneratif Terjadi sebagai
akibat degenerasi permukaan sendi lumbal, Tipe IV disebut dengan spondylolisthesis traumatic
Berhubungan dengan fraktur akut pada elemen posterior (pedikel, lamina atau permukaan/facet),
Tipe V disebut dengan spondylolisthesis pathologis Terjadi karena kelemahan struktur tulang
sekunder akibat proses penyakit seperti tumor atau penyakit tulang lainnya.
68
Fraktur kompresi adalah fraktur tersering yang mempengaruhi kolumna vertebra.Penyebab
yang paling umum adalah osteoporosis dan untuk  Fraktur Burst merupakan cedera pada vertebra
yang patah ke berbagai arah. fraktur burst sendiri sering terjadi pada L1 dengan mayoritas 90%
terjadi dari T9-L5. Fraktur Salter-Harris atau growth plate fracture merupakan salah satu jenis
fraktur yang melibatkan lempeng epifisis atau plat pertumbuhan tulang.

DAFTAR PUSTAKA

[1] Widhianto, L., Martiana, I. K., Airlangga, P. A., & Permana, D. (2019). Laporan Hasil
Penelitian Studi Epidemiologi Fraktur Vertebrae di RSUD Dr. Soetomo Surabaya pada
Tahun 2013-2017. Qanun Medika, 3(1), 15–22 n.d.
[2] Emiliana, W. (2018). Fraktur Yang Terjadi Pada Regio Antebrachii. Medula, 1(5), 51-57
n.d.
[3] M.D., M.P.H., and John T. Schousboe, M.D., Ph.D. 2011. Vertebral Fractures n.d.
[4] American Academy of Orthopaedic Surgeons, 2015. Fractures of the Thoracic and Lumbar
Spine n.d.
[5] Kuntz C. 2013. Spinal Fractures. Mayfield Clinic/University of Cincinnati Departement of
Neurosurgery, Cincinnati, Ohio n.d.
[6] Lieberman G, MD. 2010. Compression Fracture. Cedars-Sinai Medical Center,
www.esme.edu/7133.html n.d.
[7] Cepela, D. J. et al. (2016) ‘Classifications In Brief: Salter-Harris Classification of Pediatric
Physeal Fractures’, Clinical Orthopaedics and Related Research. doi: 10.1007/s11999-016-
4891-3 n.d.
[8] Pearce Evelyn C. 2009. Anatomi dan Fisiologi untuk Paramedis. Jakata: PT Gramedia
Pustaka Utama n.d.
[9] Bydon, M., Alvi, M. A., & Goyal, A. (2019). Degenerative lumbar spondylolisthesis:
definition, natural history, conservative management, and surgical treatment. Neurosurgery
Clinics, 30(3), 299-304 n.d.
[10] Degenerative Spondylolisthesis: A Narrative Review. Acta Bio Medica: Atenei Parm
Akkawi, I., & Zmerly, H. (2022)ensis, 92(6) n.d.
69
[11] AZIS, Z. A., Uli, H. M., & Adnindya, M. (2022). HUBUNGAN INDEKS MASSA
TUBUH DENGAN SPONDILOLISTESIS DI RSUP DR. MOHAMMAD HOESIN
PALEMBANG (Doctoral dissertation, Sriwijaya University) n.d.
[12] Koslosky, E., & Gendelberg, D. (2020). Classification in brief: the Meyerding
classification system of spondylolisthesis. Clinical orthopaedics and related research,
478(5), 1125 n.d.
[13] Kreiner DS, Baisden J, Mazanec DJ, Patel RD, Bess RS, Burton D, Chutkan NB, Cohen
BA, Crawford CH, Ghiselli G, Hanna AS, Hwang SW, Kilincer C, Myers ME, Park P,
Rosolowski KA, Sharma AK, Taleghani CK, Trammell TR, Vo AN, Williams KD.
Guideline summary rev n.d.
[14] Alqarni AM, Schneiders AG, Cook CE, Hendrick PA. Clinical tests to diagnose lumbar
spondylolysis and spondylolisthesis: A systematic review. Phys Ther Sport. 2015
Aug;16(3):268-75. [PubMed] n.d.
[15] Syrmou E, Tsitsopoulos PP, Marinopoulos D, Tsonidis C, Anagnostopoulos I,
Tsitsopoulos PD. Spondylolysis: a review and reappraisal. Hippokratia. 2010 Jan;14(1):17-
21 n.d.
[16] Studnicka K, Ampat G. Lumbosacral Spondylolisthesis. StatPearls 2022.
[17] Mays S. Spondylolysis, spondylolisthesis, and lumbo-sacral morphology in a medieval
English skeletal population. Am J Phys Anthropol 2006;131:352–62.
https://doi.org/10.1002/AJPA.20447.
[18] Tenny S, Gillis CC. Spondylolisthesis. Grow Spine Manag Spinal Disord Young Child
Second Ed 2022:415–48. https://doi.org/10.1007/978-3-662-48284-1_24.
[19] Mansjoer, Ariff. 2014. Ilmu Penyakit Dalam. Jakarta : EGC n.d.
[20] Alexandru D, So W. Evaluation and management of vertebral compression fractures. Perm
J. 2012 Fall;16(4):46-51. doi: 10.7812/TPP/12-037. PMID: 23251117; PMCID:
PMC3523935 n.d.
[21] III, C. J. D., DiPompeo, C. M. and Varacallo, M. (2022) ‘Vertebral Compression
Fractures’, StatPearls. Available at: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK448171/
(Accessed: 27 October 2022) n.d.
[22] Ross and Wilson, ed. Nurrahmah, Eli. 2011. Dasar-Dasar Anatomi dan Fisiologi. Jakarta:
Salemba Medika n.d.
[23] Kutsal, F. Y., & Ergın Erganı, G. O. (2021). Vertebral compression fractures: Still an

70
unpredictable aspect of osteoporosis. Turkish Journal of Medical Sciences, 51(2), 393–
399. https://doi.org/10.3906/sag-2005-315 n.d.
[24] McCarthy, J., & Davis, A. (2016). Diagnosis and management of vertebral compression
fractures. American Family Physician, 94(1), 44–50.
https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/27386723/ n.d.
[25] Wong CC, McGirt MJ. Vertebral compression fractures: a review of current management
and multimodal therapy. J Multidiscip Healthc. 2013 Jun 17;6:205-14. doi:
10.2147/JMDH.S31659. PMID: 23818797; PMCID: PMC3693826 n.d.
[26] Genev IK, Tobin MK, Zaidi SP, Khan SR, Amirouche FML, Mehta AI. Spinal
Compression Fracture Management: A Review of Current Treatment Strategies and
Possible Future Avenues. Global Spine J. 2017 Feb;7(1):71-82. doi: 10.1055/s-0036-
1583288. Epub 2017 Feb 1 n.d.
[27] Aptyningtyas; F. Pemeriksaan Radiologi vertebra Lumbalis dg kasus fraktur kompresi
vertebra lumbal satu di RSDK Smg. Prodi DIII T. Radiodiagnostik dan Radioterapi
Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG; 2000.
AccessedOctober27,2022.//repository.poltekkessmg n.d.
[28] Genevay S, Atlas SJ. Lumbar spinal stenosis. Best Pract Res Clin Rheumatol. 2010
Apr;24(2):253-65. doi: 10.1016/j.berh.2009.11.001. PMID: 20227646; PMCID:
PMC2841052. n.d.
[29] Marek AP, Morancy JD, Chipman JG, Nygaard RM, Roach RM, Loor MM. Long-Term
Functional Outcomes after Traumatic Thoracic and Lumbar Spine Fractures. Am Surg.
2018 Jan 1;84(1):20-27. PMID: 29428017 n.d.
[30] Heary RF, Kumar S. Decision-making in burst fractures of the thoracolumbar and lumbar
spine. Indian J Orthop. 2007 Oct;41(4):268-76. doi: 10.4103/0019-5413.36986. PMID:
21139777; PMCID: PMC2989512 n.d.
[31] Bensch FV, Koivikko MP, Kiuru MJ, Koskinen SK. The incidence and distribution of
burst fractures. Emerg Radiol. 2006 Mar;12(3):124-9. doi: 10.1007/s0010140-005-0457-5.
Epub 2005 Dec 23. PMID: 16374646 n.d.
[32] Atlas SW, Regenbogen V, Rogers LF et-al. The radiographic characterization of burst
fractures of the spine. AJR Am J Roentgenol. 1986;147 (3): 575-82. AJR Am J
Roentgenol (abstract) - Pubmed citation n.d.
[33] A.Graham, Apley’s. 2009. System Orthopaedic and Fracture. Seventh Edition. London:

71
Butterworth Scientific. n.d.
[34] Solomon L, Warwick D, Nayagam S. Apley’s. 2010. System of Orthopaedic and
Fractures. Ninth. Jamieson G, editor. London: Hodder Arnold. n.d.
[35] Thomas A. Zdeblick, MD Professor and Chairman, Orthopaedic Surgery. (2019). Burst
Fractures: Defined and Diagnosed. diakses pada 27 oktober 2022, dari Burst Fractures:
Defined and Diagnosed (spineuniverse.com) n.d.
[36] Learning Radiology, 2015, Chance fracture, available from:
http://learningradiology.com/archives06 n.d.
[37] Murtala Bachtiar. (2013). Radiologi trauma dan emergensi. Bogor : Percetakan IPB n.d.
[38] Goodrich J Allan MD, Goldsten Jeffrey A , September 2016, Chance fraktur, Emedicine
MedScape n.d.
[39] Noor, Z, 2016. Buku Ajar Gangguan Muskuloskeletal. Jakarta : Salemba Medika n.d.
[40] Pradip, R.Patel. 2007. Radiologi. Edisi 2, jakarta: Erlangga. n.d.
[41] Willmott H, 2016. Trauma and Orthopaedics at a glance. East Sussex : Wiley n.d.
[42] Bica, David & Sprouse, Ryan & Armen, Joseph. (2016). Diagnosis and Management of
Common Foot Fractures. American family physician. 93. 183-191. n.d.
[43] Standring S. Gray’s Anatomy: The Anatomical Basis of Clinical Practice. Elsevier. 2016
n.d.
[44] Aziz, F., & Doty C. (2017). Orthopedic emergencies. In C. K. Stone & R. Humphries
(Eds.), CURRENT diagnosis & treatment: Emergency medicine (8th ed.). McGraw-Hill.
n.d.
[45] Sheffer BW, Villarreal ED, Ochsner MG, Sawyer JR, Spence DD, Kelly DM. Concurrent
Ipsilateral Tibial Shaft and Distal Tibial Fractures in Pediatric Patients: Risk Factors,
Frequency, and Risk of Missed Diagnosis. J Pediatr Orthop. 2020 Jan;40(1):e1-e5. n.d.
[46] Binkley A, Mehlman CT, Freeh E. Salter-Harris II Ankle Fractures in Children: Does
Fracture Pattern Matter? J Orthop Trauma. 2019 May;33(5):e190-e195. n.d.
[47] Apley G., Solomon L., 1993, apley’s System of Orthopedies and Fractures, 7 th edition:
432 – 438, Butterworth-Heinemann Ltd., Oxford. n.d.
[48] Nugroho E., 1995, Buku Ajar Ortopedi dan Fraktur Sistem Apley, ED. 7, hal 281-282,
Widya Medika, Indonesia. n.d.
[49] Levine RH, Foris LA, Nezwek TA, et al. Salter Harris Fractures. [Updated 2022 Aug 7].
In: StatPearls [Internet]. Treasure Island (FL): StatPearls Publishing; 2022 Jan-. Available

72
from: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK430688/ n.d.
[50] Brian JM, Choi DH, Moore MM. The Primary Physis. Semin Musculoskelet Radiol. 2018
Feb;22(1):95-103. n.d.
[51] Herring, W., 2015, Learning Radiology, Recognizing the Basics 3rd Edition, Elsevier,
Philadelpia. n.d.

73

Anda mungkin juga menyukai