Anda di halaman 1dari 2

Nama : Mirna Wilela

Kelas : 001 PPG Prajabatan


MK : Literasi Dasar T4 Elaborasi Pemahaman
Essai Lingkungan Literasi

Menghidupkan Literasi di Lingkungan Sekolah

Budaya literasi di Indonesia khususnya di sekolah yang saya temui


saat ini belum menggembirakan. Kebiasaan membaca dikalangan sekolah
masih sangat rendah salah satunya di SDN 1 Setu Kulon yang memiliki minat
baca yang rendah bahkan terdapat siswa di kelas tinggi yang masih kesulitan
dalam membaca. Salah satu faktor penyebabnya yaitu sekolah tidak memiliki
program pembiasaan untuk menumbuhkan budaya literasi dan minat baca
peserta didik di Sekolah. Sekolah kesulitan dalam memenuhi sarana untuk
meningkatkan kemampuan literasi diantaranya perpustakaan yang tidak
berjalan dikarenakan sekolah tidak memiliki buku-buku ilmu pengetahuan
sebagai penunjang program pembiasaan literasi.
Namun terlepas dari perpustakaan, sekolah tetap berupaya untuk
membuat pojok baca disetiap kelas akan tetapi pojok baca juga tidak berjalan
dengan baik karena tidak memiliki penggerak untuk menumbuhkan program
budaya literasi. Diantara enam kelas yang menumbuhkan pembiasaan literasi
hanya ada satu kelas yaitu dikelas tiga, wali kelas tiga memberikan
pembiasaan membaca buku yang beliau sediakan sendiri yaitu buku cerita
dan kisah-kisah serta buku pengetahuan meski hanya satu kali dalam satu
minggu guru tersebut memiliki upaya untuk menumbuhkan minat baca
peserta didik. Permasalahan-permasalahan ini dapat diatasi dengan yang
paling utama kesadaran terlebih dahulu pada guru dan peserta didik akan
pentingnya literasi.
Guru yang sadar akan pentingnya literasi akan selalu berupaya untuk
menumbuhkan minat baca peserta didik. Hal-hal yang bisa dilakukan oleh
guru diantaranya bisa dengan melakukan pembiasaan kepada peserta didik
dalam melaksanakan kegiatan literasi dengan memanfaatkan bahan-bahan
bacaan yang disediakan oleh sekolah atau memberikan fasilitas kepada
peserta didik agar kegiatan literasi lebih menyenangkan. Dalam
melaksanakan pembelajaran guru juga harus mampu menarik minat baca
peserta didik salah satunya dengan menyediakan media pembelajaran yang
lebih menarik. Guru bisa menggunakan power point yang penuh warna dan
gambar ataupun canva agar pembelajaran menjadi lebih bervariatif.

Anda mungkin juga menyukai