Anda di halaman 1dari 4

Apa yang dimaksud dengan makanan bergizi?

Makanan bergizi adalah makanan yang mengandung zat – zat yang diperlukan oleh tubuh
yaitu: karbohidrat, protein, lemak, mineral dan air.

Apa fungsi masing – masing zat gizi ini bagi tubuh manusia?
1. Karbohidrat
Fungsi karbohidrat bagi tubuh manusia adalah sebagai sumber energi utama yang digunakan
oleh tubuh. bahan makanan yang mengandung karbohidrat antara lain: gandum, beras, jagung,
sagu dan ketela pohon.

2. Protein
Fungsi utama protein di dalam tubuh manusia adalah sebagai zat pembangun yaitu zat yang
menigkatkan pertumbuhan, perbaikan dan pemeliharaan sel – sel di dalam tubuh.

Sel – sel tubuh akan rusak dalam jangka waktu tertentu dan harus diganti. Penggantian sel –
sel tubuh yang rusak ini dengan sel – sel baru membutuhkan protein sebagai zat pembagun.

Protein ada dua macam yaitu:

1. Protein nabati: protein yang berasal dari tumbuh – tumbuhan. Contoh: tempe, tahu dan
kacang – kacangan.
2. Protein hewani: protein yang berasal dari hewan. Contoh: daging, telur, ikan dan susu.

3. Lemak
Fungsi lemak bagi tubuh manusia adalah:

 Sebagai sumber energi cadangan di dalam tubuh. Lemak akan dipecah menjadi energi
di dalam tubuh jika jumlah karbohidrat sebagai sumber energi utama sedikit. Misalnya
ketika kita sednag berpuasa.
 Pengatur suhu tubuh.
 Pelarut beberapa vitamin vitamin A, D, E dan K.

Berdasarkan sumbenrya, lemak juga dibedakan emnajdi dua macam ayitu:

 Lemak nabati: yaitu lemak yang berasal dari tumbuh – tumbuhan seperti kelapa, kedelai
dan mentega.
 Lemak hewani: yaitu lemak yang berasal dari hewan seperti lemak pada daging sapi
dan ayam.

Lemak nabati jauh lebih sehat dibandingkan lemak hewani.


4. Vitamin
Fungsi vitamin di dalam tubuh manusia adalah sebagai zat pengatur dan pelindung tubuh.
Vitamin dapat mencegah timbulnya penyakit dalam tubuh manusia.

Orang yang kekurangan menkonsumsi vitamin disebut dengan avitaminosis dan dapat
menyebabkan terjadinya gangguan kesehatan. Beirkut adalah beberapa vitamin, sumber bahan
makanan dan fungsinya bagi tubuh manusia:

a. Vitamin A
Sumber bahan makanan: hati, susu, mentega, sayuran, wortel, buah – buahan yang berwarna
merah seperti pepaya dan wortel.

Fungsi:
1) Meningkatkan daya tahan tubuh
2) Menjaga kesehatan mata.
3) Menjaga kesehatan kulit.

Kekurangan mengkonsumsi vitamin A dapat menyebabkan penyakit rabun senja, kulit kering
dan pertumbuhan terganggu.

b. Vitamin B
Sumber bahan makanan: daging, hati, telur, beras merahdan kacang hijau.

Fungsi:
1) Membantu dalam proses pencernaan makanan.
2) Mencegah penyakit beri – beri.
3) Meningkatkan nafsu makan.
4) Berperan dalam pembentukan sel – sel tubuh dan sel – sel darah merah.

Kekurangan mengkonsumsi vitamin B1 dapat menyebabkan penyakit beri – beri, anemia dan
insomnia.

c. Vitamin C
Sumber bahan makanan: buah – bauhan dan sayur – sayuran seperti jeruk, nanas, cabai, tomat
dan pepaya.

Fungsi:
1) Mencegah penyakit sariawan.
2) Membantu daya tahan tubub terhadap infeksi.
3) Menjaga agar dinding pembuluh darah tetap kuat.
4) Berperan dalam penyembuhan luka.
5) Menjaga tulang, giggi dan gusi agar tetap sehat.

Kekurangan mengkonsumsi vitamin C dapat emnyebabkan terjadinya penurunan daya tahan


tubuh, penyakt sariawan dan gusi berdarah.
d. Vitamin D
Sumber bahan makanan: minyak ikan, kuning telur, susus, entega dna ikan.

Fungsi:
1) Membantu proses pembentukan tulang.
2) Mencegah penyakit rakhitis dan osteoporosis.
3) Membentuk dan memelihara kesehatan gigi dan tulang.

e. Vitamin E
Smber bahan makanan: biji – bijian (terutama yang sednag berkecambah), telur, mentega dan
susu.

Fungsi:
1) Mencegah kemandulan pada pria dan wanita.
2) Pelindung sel – sel darah merah.
3) Menghaluskan kulit.
4) Menyuburkan rambut.

f. Vitamin K
Sumber bahan makanan: sayuran hijau, kacang kedelai, susu, kuning telur, bayam, kangkung
dan kubis.

Vitamin K berfungsi dalam proses pembekuan darah ketika terjadi luka pada bagian tubuh.

5. Mineral
Mineral merupakan zat – zat anorganik yang dibutuhkan tubuh dalam jumlah yang sedikit.
Walaupun begitu, fungsinya sangat vital bagi tubuh manusia. Mineral berfungsi sebagai zat
pembangun dan pengatur keseimbangan tubuh.

Berikut beberpa mineral sekaligus fungsinya bagi tubuh manusia.


a. Zat kapur (kalsium)
Kalsium merupakan unsur utama pembentuk tulang dan gigi. Kalsiumlah yang membuat tulang
menjadi keras dan tidak mudah patah. Bahan makanan yang emnagndung kalsium adalah
susu, ikan (terutama yang berukuran kecil yang tulangnya bisa dimakan) dan telur.

b. Zat besi
Zat besi berfungsi dalam pembentukan sel –sel darah merah. Zat besi banyak terkandung
dalam daging, hati kedelai dan sayur – sayuran. Kekurangan zat besi dapat menghambat
pembentukan sel darah merah di dalam tubuh sehingga kita bisa menderita anemia
(kekurangan darah). Penyakit anemia menyebabkan seseorang sangat mudah lelah.

c. Fosfor
Fosfor merupakan unsur lain yang membentuk tulang dan gigi sehingga menjadi keras.
Kekurangan fosfor dapat menyebabkan gigi dan tulang menjadi rapuh. Oleh karena itu, kita
harus mengkonsumsi bahan makanan yang banyak mengandung fosofor seperti daging, susu,
biji – bijian dan sayuran.
d. Yodium
Yodium berfungsi untuk mencegah penyakit gondok dan menambah kecerdasan otak. Jiika
tubuh kekurangan yodium, maka kelenjar gondok yang ada di abgian leher akan membengkak
dna terjadilah penyakit gondok.

Oleh karena itu, biasanya yodium dicampur dengan garam sebagai upaya untuk menyediakan
yodium bagi tubuh. selain itu, yodium banyak terdapat dalam ikan laut, tiram, kerang dan
sayuran.

6. Air
Fungsi air bagi tubuh adalah:
1) Melarutkan zat – zat makanan.
2) Melancarkan pencernaan makanan.
3) Mengatur kestabilan tubuh.
4) Medium banyak reaksi kimia yang terjadi didalam tubuh.

Kekurangan mengkonsumsi air dapat menyebabkan seseorang mengalami dehidrasi yaitu


berkurangnya cairan tubuh. dehidrasi dapat berbahaya jika tidak ditangani lebih lanjut.

Anda mungkin juga menyukai