Anda di halaman 1dari 12

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SMP Negeri 1 Sigi


Kelas/Semester : VIII/2
Mata Pelajaran : IPA
Materi Pokok : Pengantar Hukum Archimedes
Tahun Ajaran : 2022/2023
Alokasi Waktu : 1 × Pertemuan (35 menit)
A. Kompetensi Inti
KI 1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
KI 2 : Mengembangkan perilaku (jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli, santun, ramah
lingkungan, gotong royong, kerjasama, cinta damai, responsif dan proaktif) dan
menunjukan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan bangsa dalam
berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan
diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
KI 3 : Memahami dan menerapkan pengetahuan faktual, konseptual, prosedural dalam ilmu
pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan,
kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait fenomena dan kejadian, sertamenerapkan
pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan
bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
KI 4 : Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu
menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.8 Memahami tekanan zat dan 3.8.1 Menjelaskan hukum Archimedes
penerapannya dalam kehidupan sehari- 3.8.2 Memahami peristiwa terapung,
hari, termasuk tekanan darah, osmosis, melayang, dan tenggelam pada suatu
dan kapilaritas jaringan angkut pada benda
tumbuhan 3.8.3 Menganalisis penyebab terjadinya
peristiwa terapung, melayang, dan
tenggelam
4.8 Menyajikan data hasil percobaan untuk 4.8.1 Melakukan percobaan penyelidikan
menyelidiki tekanan zat cair pada peristiwa terapung, melayang, dan
kedalaman tertentu dan gaya apung tenggelam
4.8.2 Menyajikan data hasil percobaan
penyelidikan peristiwa terapung,
melayang, dan tenggelam

C. Tujuan Pembelajaran
1. Peserta didik dapat menjelaskan hukum Archimedes
2. Peserta didik dapat memahami peristiwa terapung, melayang, dan tenggelam pada
suatu benda
3. Peserta didik dapat menganalisis penyebab terjadinya peristiwa terapung, melayang,
dan tenggelam
4. Peserta didik dapat menyelidiki peristiwa terapung, melayang, dan tenggelam
5. Peserta didik dapat menyajikan data hasil percobaan penyelidikan peristiwa
terapung, melayang, dan tenggelam.
D. Materi dan Sub Materi Pelajaran
Pengantar Hukum Archimedes
E. Strategi Pembelajaran
1. Model : Inkuiri Terbimbing
2. Pendekatan : Saintifik
3. Metode : Diskusi, percobaan dan
kelompok

F. Media Pembelajaran
 Media
- LKPD
 Alat dan Bahan
- Neraca Kartesius dan tabung reaksi
- Wadah transparan, air secukupnya, kayu, plastisin, batu, dan kertas
G. Sumber Belajar
- Buku paket IPA kelas VIII, Kemendikbud, Tahun 2017
- Buku referensi yang relevan dan sumber lain dari internet

H. Langkah-langkah Pembelajaran
Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi Waktu
Pendahuluan Orientasi 5 menit
• Mengucapkan salam pembuka, dan berdoa bersama untuk
memulai proses pembelajaran
• Guru mengkondisikan suasana belajar
• Guru mengecek kehadiran peserta didik dengan mengisi lembar
kehadiran peserta didik

Apersepsi
Guru melakukan apersepsi dengan memperagakan penggunaan neraca
kartesius menggunakan konsep hukum Archimedes, yaitu mengenai
peristiwa terapung dan tenggelam.

Pemberian acuan
- Guru menyampaikan tujuan pembelajaran
- Guru membagi peserta didik ke dalam 2 kelompok belajar. 1
kelompok terdiri dari 2 peserta didik
- Guru membagikan LKPD kepada masing-masing kelompok
- Guru menjelaskan petunjuk mengenai LKPD yang akan dikerjakan
oleh masing-masing kelompok
Inti Stimulus 25 menit
Guru memulai kegiatan pembelajaran dengan mengajukan
pertanyaan yang mengarahkan pada persiapan pemecahan masalah
terkait dengan neraca kartesius. Misalnya “Mengapa tabung reaksi
dapat terapung dan tenggelam didalam botol yang berisi air?”

Identifikasi masalah
Guru memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk
mengidentifikasi pertanyaan “Mengapa tabung reaksi dapat
terapung dan tenggelam didalam botol yang berisi air?”

Pengumpulan data
• Peserta didik mengumpulkan informasi melalui LKPD untuk
menjawab problem statement
• Peserta didik melakukan kegiatan percobaan terapung, melayang,
dan tenggelam

Pengolahan data
Informasi yang sudah terkumpul, selanjutnya peserta didik
menganalisis dan mengolah data yang ada pada LKPD

Pembuktian
Peserta didik melakukan pemeriksaan dari pengolahan data lalu
menghubungkan dengan problem statement yang diberikan

Generalisasi
Peserta didik menarik kesimpulan setelah melakukan percobaan
dan menjawab pertanyaan

Penutup  Guru memberikan apresiasi kepada kelompok yang memiliki 5 menit


kinerja serta kerja sama yang baik
 Guru memberikan penguatan kepada peserta didik terkait
dengan hasil yang diperoleh selama kegiatan pembelajaran
 Guru mengakhiri pembelajaran dengan salam penutup.
I. Penilaian Hasil dan Proses Belajar
No Teknik Penilaian Instrumen Penilaian
1 Sikap Jurnal sikap (Rubrik)
2 Pengetahuan Tes Tertulis (Uraian)
3 Keterampilan Unjuk Kerja (Rubrik)
Lampiran Penilaian
1. Penilaian Sikap
Penilaian sikap dilakukan melalui pembelajaran secara langsung, dan di administrasikan dalam
bentuk jurnal sikap.
Rubrik :
Butir Tindak
No Hari/Tanggal Nama Siswa Uraian Perilaku Jenis Sikap
Sikap lanjut
1
2
Dst..

2. Penilaian Pengetahuan
Kompetensi Dasar Sub Materi Indikator Soal Level Jenis Soal
3.8 Memahami Tekanan Zat Cair 1. Menjelaskan hukum C2 Uraian
tekanan zat dan (Hukum Archimedes
penerapannya Archimedes) 2.Menjelaskan konsep benda C2 Uraian
dalam kehidupan tenggelam, melayang, dan
sehari-hari, terapung didalam air
termasuk tekanan
3. Menjelaskan pengaruh massa
darah, osmosis, C2 Uraian
jenis pada peristiwa
dan kapilaritas
tenggelam, melayang dan
jaringan angkut
terapung
pada tumbuhan
4. Menghitung massa jenis suatu C3 Uraian
zat
5. Memberikan beberapa contoh
C4 Uraian
teknologi dalam kehidupan
sehari-hari sehubungan
dengan konsep penerapan
hukum Archimedes

Soal dan Rubrik :


No Butir Soal Kunci Jawaban Skor Maks Bobot
1 Jelaskan bunyi hukum Bunyi hukum Archimedes yaitu, “sebuah 3 15
Archimedes benda yang dicelupkan sebagian atau
seluruhnya ke dalam zat cair mengalami gaya
ke atas yang sama dengan berat zat cair yang
dipindahkan oleh benda tersebut.”
2 Jelaskan konsep benda a. Benda dapat tenggelam yaitu kondisi 3 15
tenggelam, melayang, dimana massa jenis benda lebih besar
dan terapung didalam daripada massa jenis air
air b. Benda dapat melayang, yaitu keadaan
dimana massa jenis benda sama dengan
massa jenis zat cair
c. Benda dapat mengapung, yaitu keadaan
dimana massa jenis fluida lebih besar
daripada massa jenis benda
3 Jelaskan pengaruh massa Jika massa jenis zat cair lebih kecil dari massa 3 15
jenis pada peristiwa jenis benda maka benda tenggelam,
tenggelam, melayang dan sedangkan jika massa jenis zat cair sama
terapung dengan massa jenis benda maka benda akan
melayang, dan jika massa jenis zat cair lebih
besar dari massa jenis benda maka benda
akan mengapung
4 Perhatikan gambar Dik : m = 300 gram 5 25
berikut ini V = 20 cm³
Dit : 𝜌 ...?
Penyelesaian :
𝑚
𝜌=
𝑉
300
=
20

Jika massa benda 300 = 15 g/cm³


gram, maka massa jenis Jadi, massa jenis benda tersebut adala 15
benda tersebut adalah g/cm³
5 Berikan 1 contoh Kapal selam merupakan salah satu contoh 6 30
teknologi dalam penerapan Hukum Archimedes dalam
kehidupan sehari-hari kehidupan sehari-hari. Kapal selam mampu
sehubungan dengan mengatur massa jenisnya didalam air agar bisa
konsep penerapan hukum menyelam, melayang, dan mengapung
Archimedes, beserta dipermukaan air. Caranya adalah dengan
penjelasannya mengeluarkan atau memasukkan air untuk
mengurangi atau menambah massa
jenisnya.
Jumlah 20 100
skor perolehan
Nilai Akhir = × 100
20

3. Penilaian Keterampilan
Jenis Penilaian : Penilaian unjuk kerja/Percobaan
Topik : Pengantar Hukum Archimedes)
Kompetensi Dasar : Menyajikan data hasil percobaan dari penyelidikan peristiwa terapung,
melayang, dan tenggelam
Rubrik Penilaian
Aspek Yang Aturan Penilaian
No
dinilai 1 2 3 4
1 Persiapan
2 Pelaksanaan
3 Hasil
4 Sikap Kerja

Rubrik Kriteria Penilaian


Aspek Yang Aturan Penilaian
No
dinilai 1 2 3 4
1 Persiapan Alat percobaan Alat percobaan Alat percobaan Alat percobaan
tidak dipersiapkan tidak dipersiapkan dipersiapkan
dipersiapkan dengan lengkap dengan lengkap
dengan lengkap dan rapih
2 Pelaksanaan Kerja sama Kerja sama Kerja sama Kerja sama
kelompok kurang, kelompok cukup kelompok baik, kelompok baik,
keterampilan baik, keterampilan keterampilan
kurang, langkah keterampilan baik, langkah baik, langkah
Kerja dan waktu baik, langkah kerja dan waktu kerja dan waktu
pelaksanaan tidak Kerja dan waktu Pelaksanaan Pelaksanaan
tepat pelaksanaan kurang tepat tepat
tidak tepat
3 Hasil Tidak mengisi Mengisi Mengisi seluruh Mengisi seluruh
seluruh pertanyaan sebagian pertanyaan pertanyaan
pada LKPD pertanyaan pada LKPD pada LKPD
pada LKPD dengan lengkap dengan lengkap
dengan benar dan benar
4 Sikap Kerja Tidak tertib dan Kurang tertib Cukup tertib Tertib dan rapi
tidak rapi saat dan kurang rapi dan rapi saat saat
mempersiapkan, saat mempersiapkan, mempersiapkan,
melaksanakan mempersiapkan, melaksanakan melaksanakan
percobaan, dan melaksanakan percobaan, dan percobaan, dan
melaporkan percobaan, dan melaporkan melaporkan
melaporkan

Lembar Penilaian Percobaan


Penilaian
No Kelompok Skor
1 2 3 4
1 A
2 B

Keterangan :
SKOR : 1-3 = D (Kurang)
4-7 = C (Cukup)
8-12 = B (Bagus)
13-16 = A (Bagus sekali)
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK
PENGANTAR HUKUM ARCHIMEDS
Kelas :
Kelompok :
Anggota Kelompok :

Kompetensi Dasar :
3.8 Memahami tekanan zat dan penerapannya dalam kehidupan sehari-hari, termasuk tekanan
darah, osmosis, dan kapilaritas jaringan angkut pada tumbuhan
4.8 Menyajikan data hasil percobaan untuk menyelidiki tekanan zat cair pada kedalaman tertentu,
dan gaya apung

Tujuan Pembelajaran :
1. Peserta didik dapat menjelaskan hukum Archimedes
2. Peserta didik dapat memahami peristiwa terapung, melayang, dan tenggelam pada
suatu benda
3. Peserta didik dapat menganalisis penyebab terjadinya peristiwa terapung, melayang,
dan tenggelam
4. Peserta didik dapat menyelidiki peristiwa terapung, melayang, dan tenggelam
5. Peserta didik dapat menyajikan data hasil percobaan penyelidikan peristiwa
terapung, melayang, dan tenggelam.

Dasar Teori :
Hukum Archimedes menyatakan bahwa jika benda dicelupkan ke dalam zat cair, maka benda itu akan
mendapat gaya ke atas yang sama besar dengan berat zat cair yang didesak oleh benda tersebut. Menurut
Hukum Archimedes besar gaya dirumuskan sebagai berikut:
Fa = 𝜌𝑐 × g × Vcp
Keterangan :
Fa = Gaya apung (N) 𝜌𝑐 = Massa jenis zat cair (kg/m³)

g = Percepatan gravitasi (m/s2) Vcp = Volume zat cair (m³)

Peristiwa yang terjadi pada hukum Archimedes yaitu:

a. Terapung : Gaya apung (Fa) lebih besar dari gaya berat benda (W)

b. Melayang : Gaya apung (Fa) sama besar dengan gaya berat benda (W)

c. Tenggelam : Gaya apung (Fa) lebih kecil dari gaya berat benda (W)
Kegiatan :
Melakukan percobaan
1. Alat dan Bahan
a. Alat
- Wadah transparan 1 buah
b. Bahan
- Air biasa secukupnya
- Kertas secukupnya
- Kayu (berukuran besar dan kecil, berbentuk kotak dan persegi panjang) 4 buah
- Plastisin (berbentuk bulat berongga dan bulat tidak berongga) secukupnya
- Batu (berukuran besar dan kecil, berbentuk bulat dan lonjong) 4 buah
2. Prosedur Kerja
a. Siapkan alat dan bahan yang diperlukan untuk melakukan percobaan
b. Wadah transparan diberi air, jangan sampai penuh agar pada saat memasukkan kayu, plastisin,
dan batu airnya tidak tumpah
c. Perlakuan :
• Masukkan semua benda (kayu, plastisin, dan batu) ke dalam wadah yang berisi air,
kemudian amati peristiwa apa yang terjadi
• Masukkan masing-masing 1 kayu dan batu berukuran besar dan kecil, kemudian amati
peristiwa apa yang terjadi
• Masukkan masing-masing 1 plastisin berbentuk bulat berongga dan bulat tidak berongga
kedalam wadah berisi air, kemudian amati peristiwa apa yang terjadi pada kedua benda
tersebut
• Bentuklah 2 kertas menjadi bulat dengan cara diremas, salah satu kertas dilapisi dengan
plastisin. Masukkan kertas yang tidak dilapisi plastisin ke dalam wadah yang berisi air,
lalu amati peristiwa apa yang terjadi pada benda tersebut. Setelah itu masukan kertas
yang sudah dilapisi plastisin ke dalam wadah yang berisi air, kemudian amati peristiwa
apa yang terjadi.
d. Catatlah hasil pengamatan yang telah dilakukan, dan masukkan ke dalam tabel hasil pengamatan
e. Rapikan kembali alat dan bahan setelah digunakan.
3. Data Hasil Pengamatan
Tulislah hasil pengamatan dari percobaan yang telah kalian lakukan dengan jujur sehingga hasil
pengamatan mudah dipahami dan komunikatif.
a. Identifikasi bahan (Kayu, Plastisin, dan Batu)
No Benda Peristiwa Yang Terjadi
1 Kayu
2 Plastisin
3 Batu

b. Ukuran Benda (Kayu dan Batu)


No Benda Ukuran Peristiwa Yang Terjadi
1 Kayu Kotak
2 Kayu Persegi panjang
3 Batu Bulat
4 Batu Lonjong

c. Bentuk Benda (Plastisin)


No Benda Bentuk Peristiwa Yang Terjadi
1 Plastisin Bulat berongga
2 Plastisin Bulat tidak berongga

d. Benda dari peristiwa terapung menjadi tenggelam


No Benda Bentuk Peristiwa Yang Terjadi
1 Kertas Bulat
2 Kertas + Plastisin Bulat
1. Tuliskan peristiwa apa saja yang terjadi pada kayu, plastisin dan batu saat dimasukkan ke
dalam wadah yang berisi air sesuai dengan percobaan yang telah dilakukan? Jelaskan!
Penjelasan :……………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………
2. Apakah terapung dan tenggelamnya suatu benda ditentukan oleh ukuran dan bentuk benda?
Jelaskan!
Penjelasan :……………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………
3. Apa yang mempengaruhi benda dapat dikatakan terapung, melayang dan tenggelam?
Jelaskan!
Penjelasan :……………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………
4. Faktor apa saja yang mempengaruhi keadaaan benda bila dimasukkan ke dalam air?
Jelaskan!
Penjelasan :……………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………
5. Apa yang menyebabkan benda dari terapung menjadi tenggelam? Jelaskan!
Penjelasan :……………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………
Kesimpulan
Berdasarkan percobaan yang telah dilakukan bagaimana kesimpulan yang dapat diambil?
……………………………………………………………………………………………….......
……………………………………………………………………………………………….......
……………………………………………………………………………………………….......
……………………………………………………………………………………………….......
……………………………………………………………………………………………….......

Anda mungkin juga menyukai