Anda di halaman 1dari 8

Nama : …………………………….

Kelas : …………………………….
No. Absen :…………………………….

LEMBAR KEGIATAN SISWA


KINGDOM MONERA

LKS Kingdom Monera


7
Topik : Kingdom Monera
Tingkat : SMA atau MA
Kelas/semester: X/I
Alokasi Waktu : ±70 menit

Pengantar
Bila kita mendengarkan kata “bakteri” tentu kita berpikir merupakan sesuatu yang
menyebabkan penyakit. Pikiran yang demikian ini tidak sepenuhnya benar karena dari sekian
banyak bakteri hanya 1% saja yang bersifat patogen (penyebab penyakit), sedangkan 90%
sangat bermanfaat. Apa sebenarnya bakteri itu?
Bakteri merupakan kelompok makhluk hidup yang berukuran sangat kecil, yaitu bersel
tunggal sehingga untuk melihatnya harus menggunakan bantuan mikroskop. Bakteri termasuk
golongan mikroba (jasad renik). Penyebaran kehidupan bakteri di alam sangat luas yang dapat
ditemukan di dalam tanah, air, udara, bahkan dapat dijumpai pada organisme, baik yang masih
hidup maupun yang telah mati.

LKS Kingdom Monera


7
KEGIATAN 1

Tujuan : Menanam bakteri dan menghitung koloni bakteri


Alat dan Bahan :
1. Cawan petri 6. Media tauge agar
2. Jarum inokulasi 7. Alkohol 70%
3. Spuit 8. Sampel minuman basi
4. Pembakar spirtus 9. Plastik Wrap
5. Korek api 10. Tissue
Cara Kerja :
1. Menyiapkan sampel minuman basi dan diambil sebanyak 1 ml menggunakan spuit.
Setiap langkah dilakukan secara aseptis.
2. Memasukkan sampel ke dalam cawan petri, yang dilakukan dengan duplo artinya satu
sampel ditanam pada dua cawan petri masing-masing sebanyak 1 ml.
3. Menuangkan media tauge agar yang telah dicairkan dengan suhu 45˚C ke dalam
masing-masing cawan petri.
4. Menghomogenkan campuran sampel tersebut.
5. Melapisi tepi cawan petri dengan plastik Wrap.
6. Menginkubasi biakan dengan posisi cawan terbalik, pada suhu 28 - 30˚C selama 24 - 48
jam.
7. Mengamati koloni bakteri yang tumbuh dan menghitungnya.
8. Menentukan jumlah koloni bakteri dengan metode SPC (Standard Plate Count).

Tabel Perhitungan Koloni Bakteri Menggunakann Metode SPC (Standart Plate Count)

Cawan
Jumlah Koloni SPC(Standart Plate Count)
petri
1

LKS Kingdom Monera


7
2

LKS Kingdom Monera


7
KEGIATAN 2

Tujuan : Mendeskripsikan sel bakteri


Alat dan Bahan :
1. Mikroskop 7. Biakan bakteri
2. Kaca objek dan penutup objek 8. Alkohol 70%
3. Jarum inokulasi 9. Metilen blue atau tinta cina
4. Pembakar spirtus 10. Air
5. Pipet 11. Korek api
6. Kapas
Cara Kerja :
1. Siapkan biakan bakteri, kemudian siapkan juga gelas objek dan penutupnya, lalu
bersihkan dengan alkohol menggunakan kapas.
2. Sterilkan jarum inokulasi dengan memanaskannya di atas pembakar spirtus.
3. Ambillah biakan bakteri dengan menggunakan jarum inokulasi yang steril.
4. Oleskan secara merata di atas kaca preparat yang sebelumnya telah ditetesi air kemudian
ratakan bahan itu setipis-tipisnya, lalu keringkan di atas nyala api spirtus.
5. Teteskan metilen blue atau tinta cina, keringkan selama sekitar 2 menit.
6. Cucilah dengan air agar pewarna tersebut hilang.
7. Keringkan dengan cara diangin-anginkan.
8. Amatilah di bawah mikroskop, mulai dari perbesaran lemah sampai perbesaran kuat.
9. Gambarlah bentuk-bentuk bakteri dan catat hasil pengamatan ke dalam tabel.
Tabel hasil pengamatan sel bakteri

Koloni Gambar Bentuk sel Susunan Sel Warna


Bakteri

LKS Kingdom Monera


7
Pertanyaan :
1. Ada berapa macam bentuk bakteri yang kamu temukan dalam biakan bakteri?
.............................................................................................................................................
.............................................................................................................................................
2. Bagaimana susunan sel dari biakan bakteri tersebut?
.............................................................................................................................................
.............................................................................................................................................
3. Berdasarkan bentuknya, termasuk golongan apa bakteri yang kamu temukan itu?
.............................................................................................................................................
.............................................................................................................................................

LKS Kingdom Monera


7
KEGIATAN 3

Tujuan : Mendeskripsikan bakteri dengan pewarnaan Gram


Alat dan Bahan :
1. Mikroskop 8. Gram’s iodine
2. Kaca objek 9. Ethyl alcohol 95%
3. Jarum inokulasi 10. Safranin
4. Pembakar spirtus 11. Alkohol 70%
5. Pipet 12. Air
6. Biakan bakteri 13. Tissue
7. Crystal violet 14. Akuades steril
Cara Kerja :
1. Membersihkan kaca objek dengan alkohol 70%.
2. Meneteskan satu tetes akuades steril ke kaca objek.
3. Mengambil biakan bakteri menggunakan jarum inokulasi (secara aseptis) untuk
diletakkan pada kaca benda dan disuspensikan dengan gerakan memutar.
4. Memfiksasi preparat di atas pembakar spirtus.
5. Meneteskan larutan crystal violet pada preparat dan dibiarkan selama 1 menit.
6. Mencuci preparat dengan air mengalir.
7. Meneteskan gram’s iodine pada preparat dan dibiarkan selama 1 menit.
8. Mencuci preparat dengan air mengalir.
9. Meneteskan ethyl alcohol 95% pada preparat.
10. Mencuci preparat dengan air mengalir.
11. Meneteskan safranin pada preparat dan dibiarkan selama 1 menit.
12. Mencuci preparat dengan air mengalir.
13. Mengering-anginkan preparat.
14. Mengamati preparat di bawah mikroskop.
15. Mencatat hasil pengamatan ke dalam tabel.

LKS Kingdom Monera


7
Tabel hasil pengamatan bakteri pada pewarnaan gram

Koloni Bakteri Bentuk sel Susunan sel Warna sel Gram (+)/(-)

Pertanyaan :
1. Berdasarkan pengamatan, bakteri yang kamu amati termasuk ke dalam bakteri Gram
positif atau bakteri Gram negatif?
.......................................................................................................................................
.......................................................................................................................................
2. Apa fungsi dari masing-masing pewarna yang digunakan dalam pewarnaan Gram?
.......................................................................................................................................
.......................................................................................................................................

LKS Kingdom Monera


7

Anda mungkin juga menyukai