Anda di halaman 1dari 12

MAKALAH

DESIMAL DAN PERSEN


Disusun Guna Melengkapi Tugas Mata Kuliah Matematika SD1

Dosen Pengampu:
Haryati Ahda Nasution, S.Pd., M.Pd.

PGSD 2C

Disusun Oleh: Kelompok 6


Nadiah Azlila (221434126)
Elsa Paramitha (221434120)
Dinda Putri (211434122)
Ningsih Maya Sari (221434130)
Nabila Balkis Rangkuti (221434131)
Muthia Aprilianty (221434133)
Yunisah A. D Nababan (221434208)

Universitas Muslim Nusantara Al Wasliyah Medan


Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Pendidikan Guru Sekolah Dasar
T.A 2023

1
KATA PENGANTAR

Assalamualaikum wr,wb
Alhamdulillah, Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT. Tuhan
semesta Alam yang telah memberikan kami berbagai macam nikmat, khususnya
nikmat kesehatan serta kesempatan sehingga kami dapat menyelesaikan makalah
ini tepat pada waktunya. Shalawat serta salam tak lupa kami haturkan kepada
junjungan alam Nabi besar Muhammad SAW.
Selanjutnya ucapan terima kasih kami sampaikan kepada dosen yang telah
memberikan kepercayaan kepada kami untuk menyelesaikan makalah yang
berjudul “Desimal dan Persen” ini.
Kami telah membuat tugas makalah ini dengan sebaik-baiknya, baik dari
segi penulisan maupun dari segi penyusunannya. Dan kami berharap makalah
selanjutnya akan lebih baik lagi. Harapan kami, informasi dan materi yang
terdapat dalam makalah ini dapat bermanfaat bagi pembaca.
Akhirnya kami mengucapkan terima kasih dan semoga Allah senantiasa
meridhoi segala usaha kami. Aamiin.

Medan, 07 April 2023

Kelompok 2

2
DAFTAR ISI

COVER...............................................................................................................................
KATA PENGANTAR.....................................................................................................
DAFTAR ISI ...................................................................................................................
BAB I PENDAHULUAN................................................................................................
1.1 Latar Belakang.......................................................................................................
1.2 Rumusan Masalah..................................................................................................
1.3 Tujuan....................................................................................................................

BAB II PEMBAHASAN ................................................................................................


2.1 Persen dan Desimal .............................................................................................
2.2 Mengubah Bentuk Pecahan Kedalam Bentuk
Desimal ..............................7
2.3 Mengubah Bentuk Pecahan Kedalam Bentuk Persen ..........................................

BAB III PENUTUP ......................................................................................................


3.1 Kesimpulan ..........................................................................................................
3.2 Saran ....................................................................................................................
DAFTAR PUSTAKA ...................................................................................................

3
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar belakang

Matematika adalah studi tentang pola dan hubungan, cara berfikir dengan
straategi organisasi, analisis dan sintesis, seni, bahasa dan alat untuk memecahkan
masalah-masalah abstrak dan praktis (Runtukahu, 2014:28). Pebelajaran
matematika merupakan suatu proses belajar mengajar mengajar yang mengandung
dua jenis kegiatan yang tidak bisa dipisahkan, yaitu belajar dan mengajar. Kedua
aspek ini menjadi suatu kegiatan interaksi antara guru guru dengan siswa, siswa
dengan siswa, dan siswa dengan lingkungan disaat pembelajaran matematika
sedang berlangsung. Susanto (2014:186) berpendapat bahwa pembelajaran
matemmatika adaalah suatu proses belajar mengajar yang dibangun oleh guru
untuk mengembangkan kreativitas berfikir siswa yang dapat meningkatkan
kemampuan berfikir siswa, serta dapat meningkatkan kemampuan
mengkonstruksi pengetahuan baru sebagai upaya meningkatkan penguasaan yang
baik terhadap materi matematika.
Matematika merupakan salah satu disiplin ilmu yang meningkatkan
kemampuan berfikir dan berargumentasi, memberikan kontribusi dalam
penyelesaian masalah sehari-hari dalam dunia kerja, serta memberikan dukungan
dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi (Susanto 2013: 185).
Sedangkan menurut Soviawati (2011:84) pembelajaran matematika adalah usaha
sadar guru untuk membentuk watak, peradaban, dan meningkatkan mutu
kehidupan peserta didik serta membantu siswa dalam belajar matematika agar
tercipta komunikasi matematika yang baik sehingga matematika lebih mudah
dipelajari dan lebih menarik.
Mengingat pentingnya kegunaan matematika dalam kehidupan sehari-hari,
maka seorang guru harus bisa menanamkan konsep-konsep matematika dan dapat
memberikan pemahaman matematika kepada siswanya. Langkah awal untuk
membentuk pemahaman yang utuh pada siswa dalam pelajaran matematika

4
diperlukan kecintaan terlebih dahulu terhadap matematika, oleh karena itu seorang
guru hendaknya mampu menciptakan “Fun Learning” di dalam kelas. Fun
learning pada matematika dapat tercipta apabila seorang guru mampu
mengajarkan konsep matematika menggunakan metode dan teknik-teknik yang
bervariatif sehingga tidak menoton dan membosankan bagi siswa.

Matematika yang diajari ditingkat pendidikan dasar salah satunya adalah


belajar persen dan desimal. Sejak di pendidikan dasar, kita telah mengajar persen
dan desimal dengan tujuan siswa dapat menghitung proporsi dari hal-hal
disekitarnya dan menghitung sesuatu melalui perbandingan. Persentase ini sangat
berguna dalam kehidupan sehari-hari untuk membandingkan hal yang tidak sama
angkanya. Siswa juga belajar bagaimana mengubah pecahan biasa maupun
desimal kedalam bentuk persen dan sebaliknya serta menerapkannya dalam
kehidupan sehari-hari.

1.2 Rumusan Masalah


1. Apa yang dimaksud desimal dan persen?
2. Bagaimana mengubah bentuk pecahan kedalam bentuk desimal?
3. Bagaimana mengubah bentuk pecahan kedalam bentuk persen?

1.3. Tujuan
1. Untuk mengetahui apa yang dimaksud persen dan desimal.
2. Untuk mengetahui bagaimana cara mengubah bentuk pecahan kedalam
bentuk desimal.
3. Bagaimana mengubah bentuk pecahan kedalam bentuk persen.

5
BAB II
PEMBAHASAN

2.1. Persen dan Desimal


A. Pengertian Persen
Persen ialah suatu angka atau perbandingan “rasio” untuk menyatakan
pecahan dari seratus yang ditunjukkan dengan simbol %, dengan kata lain,
persentase ialah bagian dari keseluruhan yang dinyatakan dengan per seratus. Dan
pendapat lain mengatakan bahwa pengertian persentase adalah suatu cara untuk
mengekspresikan sebuah angka sebagai bagian dari keseluruhan, dimana
keseluruhan tersebut ditulis dengan 100%.
Sebagai contoh:
2 2 2 2 x 20 40
= x 100% = 40% atau = = = 40%
5 5 5 5 x 20 100

B. Pengertian Desimal
Pecahan desimal adalah pecahan yang berpenyebut kelipatan dari (10, 100,
1 1 1 1
1000, dan seterusnya) , , , , dan seterusnya. Jika bilangan-
10 100 1000 10000
bilangan pecahan itu ditulis dalam bentuk pecahan desimal, maka penulisannya
adalah sebagai berikut:
1
 ditulis 0,1
10
1
 ditulis 0,01
100
1
 ditulis 0,001
1000

 1 ditulis
10000

0,0001

6
7
2.2. Mengubah Bentuk Pecahan Kedalam Bentuk Desimal
Berikut ini beberapa contoh caramengubah bilangan pecahan biasa menjadi
bilangan desimal.
 Contoh cara mengubah pecahan 1/2 menjadi pecahan desimal
Lakukan operasi pembagian 1:2 (1 dibagi 2)

Jadi bilangan pecahan 1/2 dalam bentuk desimal adalah 0,5

 Contoh cara mengubah pecahan 2/5 menjadi pecahan desimal


Lakukan operasi pembagian 2:5 (2 dibagi 5)

Jadi bilangan pecahan 2/5 dalam bentuk pecahan desimal adalah 0,4

 Contoh cara mengubah pecahan 3/4 menjadi pecahan desimal


Lakukan operasi pembagian 3:4 (3 dibagi 4)

Jadi bilangan pecahan 3/4 dalam bentuk pecahan desimal adalah 0,75

 Contoh cara mengubah pecahan 1/8 menjadi pecahan desimal


Lakukan operasi pembagian 1/8 ( 1 dibagi 8)

8
Jadi bilangan pecahan 1/8 dalam bentuk pecahan desimal adalah 0,125

 Contoh cara mengubah pecahan 1/16 menjadi pecahan desimal


Lakukan operasi pembagian 1:16 (1 dibagi 16)

Jadi bilangan pecahan 1/16 dalam bentuk pecahan desimal adalah 0, 0625

2.3. Mengubah Bentuk Pecahan Kedalam Bentuk Persen


Untuk mengubah bilangan pecahan biasa menjadi bilangan persen pada
dasarnya adalah membuat bilangan pecahan menjadi persertus. Caranya adalah
dengan mengalikan bilangan pecahan biasa dengan 100% kemudian melakukan
operasi pembagian. Cara ini bisa dibalik yaitu dengan cara mengubah pecahan
biasa menjadi pecahan desimal, kemudian dijalikan dengan 100%.
Berikut ini beberapa contoh cara mengubah bilangan pecahan biasa menjadi
bilangan persen.
 Contoh cara mengubah pecahan 1/2 menjadi bilangan persen
Kalikan 1/2 dengan 100% lalu sederhanakan dengan operasi pembagian

Jadi bilangan pecahan 1/2 dalam bentuk persen adalah 50%

 Contoh cara mengubah pecahan 2/5 menjadi bilangan persen


Kalikan 2/5 dengan 100% lalu sederhanakan dengan operasi pembagian

9
Jadi bilangan pecahan 2/5 dalam bentuk persen adalah 40%

 Contoh cara mengubah pecahan 3/4 menjadi bilangan persen


Kalikan 3/4 dengan 100% lalu sederhanakan dengan operasi pembagian

Jadi bilangan pecahan 3/4 dalam bentuk persen adalah 75%

 Contoh cara mengubah pecahan1/8 menjadi bilangan persen


Kalikan 1/8 dengan 100% lalu sederhanakan dengan operasi pembagian

Jadi bilangan pecahan 1/8 dalam bentuk persen adalah 12,5%

 Contoh cara mengubah pecahan 1/16 menjadi bilangan persen


Klaikan 1/16 dengan 100% lalu sederhanakan dengan operasi pembagian

Jadi bilangan pecahan 1/16 dalam bentuk pecahan adalah 6,25%

10
BAB III
PENUTUP

3.1. Simpulan
Dari pembahasan diatas dapat disimpulkan bahwa Persen ialah suatu angka
atau perbandingan “rasio” untuk menyatakan pecahan dari seratus yang
ditunjukkan dengan simbol %, dengan kata lain, persentase ialah bagian dari
keseluruhan yang dinyatakan dengan per seratus.
Pecahan desimal adalah pecahan yang berpenyebut kelipatan dari (10, 100,
1 1 1 1
1000, dan seterusnya) , , , , dan seterusnya.
10 100 1000 10000
Sejak di pendidikan dasar, kita telah mengajar persen dan desimal dengan
tujuan siswa dapat menghitung proporsi dari hal-hal disekitarnya dan menghitung
sesuatu melalui perbandingan. Persentase ini sangat berguna dalam kehidupan
sehari-hari untuk membandingkan hal yang tidak sama angkanya. Siswa juga
belajar bagaimana mengubah pecahan biasa maupun desimal kedalam bentuk
persen dan sebaliknya serta menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.

3.2 Saran
Diharapkan setelah proses pembuatan makalah yang kami buat dan kami
telusuri dari berbagai sumber internet yang ada, tentang pembahasan “Desimal
dan Persen”, bisa bermanfaat untuk kita semua. Terimakasih atas partisipasi kita
semua dalam kelancaran pembuatan makalah ini.

11
DAFTAR PUSTAKA

Subekti, Syaban. “ Bilangan Desimal ,Persen Dan Operasi Hitungnya”,


https://www.academia.edu/10635547/MAKALAH_BILANGAN_DESIM
AL_PERSEN_DAN_OPERASI_HITUNGNYA, Diakses pada 08 April
2023 Pukul 22.41.
Inquirer, Skeptikal. 2017. “Pecahan, Desimal, Persen”,
https://skepticalinquirer.wordpress.com/2017/11/01/pecahan-desimal-
persen/, Diakses pada 08 April 2023 Pukul 22.46

12

Anda mungkin juga menyukai