Anda di halaman 1dari 9

Buku Non fiksi

A. Sampul Buku

B. Identitas buku

Judul : Sebuah Seni Untuk Bersikap Bodo Amat

Judul Asli : The Subtle Art of Not Giving A F*ck

Penulis/pengarang : Mark Manson

Tempat terbit : Jakarta

Penerbit : PT. Gramedia Widiasarana Indonesia

Tahun terbit : 2018

Tebal halaman : 246 halaman

Tinggi buku : 13 x 19 cm

Berat buku : 330 gram

Harga buku : Rp 67.000

ISBN : 978-602-452-698-6

Warna / sampul Buku : Berwana Orange-Hitam


C. Isi ringkasan buku

Novel yang berjudul Sebuah Seni Untuk Bersikap Bodo Amat bercerita tentang
seseorang yang bernama Charles Bukowski yang mempunyai masa lalu yang
kelam, suka mabuk-mabukan, berjudi, mempermainkan wanita, kasar, tukang
utang dan seorang penyair. Dia bercita-cita menjadi seorang penulis terkenal
namun karya-karyanya selalu ditolak oleh hampir disetiap majalah, jurnal-
jurnal, surat kabar dan penerbit lainnya. Semua penerbit tersebut tidak mau
menerbitkan karyanya dengan alasan tulisannya yang kasar, menjijikkan dan
tidak bermoral.

Berpuluh tahun Bukowski hidup sebagai penyair dan kehidupan yang buruk,
sampai pada akhirnya ada seorang editor yang tertarik akan karya Bukowski
sehingga editor tersebut mau membantu untuk menerbitkan karya Bukowski.
Mulai dari situlah Bukowski menulis karya-karya dan menjadi sukses. Novel ini
merupakan cerita dibalik kesuksesan Bukowski yang sesungguhnya. Dia merasa
“nyaman” dengan dirinya yang dianggap sebagai sebuah kegagalan.

Novel ini merupakan kisah nyata Bukowski yang intinya bagaimana ia


menyikapi kegagalan dan kesulitan yang dihadapi dalam kehidupannya dengan
cara bersikap “bodo amat” sehingga dia bertahan, merasa baik dan menerima
disaat keadaan buruknya sehingga dia bisa menghadapi kesulitan-kesulitan
tersebut. Dengan bersikap bodo amat akan hal-hal atau masalah yang dihadapi
maka kita sudah berhasil memutus rantai lingkaran setan.

Dalam novel sebuah seni bersikap bodo amat ini terdapat 3 seni dimana tiga
seni ini menggambarkan bagaimana seseorang tersebut memang harus
bersikap bodo amat akan sesuatu hal, agar dirinya bisa menjadi lebih baik dari
sebelumnya. Pertama Bodo amat bukan berarti acuh tak acuh, bodo amat
berati nyaman saat menjadi berbeda. Kedua Untuk bisa mengatakan “bodo
amat” pada kesulitan, pertama tama kita harus peduli terhadap sesuatu yang
jauh lebih penting dari pada kesulitan.

Ketiga Didalam novel ini terdapat banyak kisah dan pengalam hidup mulai
darikisah tentang orang yang terobsesi akan hidup yang “benar” sehingga
mereka tidak benar-benar menjalani hidup itu sendiri, kisah tentang tentang
seorang pangeran yang pada akhirnya memilih hidup dijalanan daripada di
istana, kisah tentang seorang motivator terkenal yang bernama Jimmy yang
dikenal dengan kayanya yang selalu memberikan motivasi ke banyak orang,
tetapi dirinya tidak menemukan kebahagian didalam hidupnya, kisah tentang
Hiroo Onoda yang setia terhadap kekaisaran yang telah hilang, dengan cara
hidup berpuluh tahun didalam hutan rimba serta kisah tentang Joshsahabat
Bukowski yang ditemukan meninggal di sebuah danau yang membuat diri
Bukowskimenjadi kacau dan dari kematian Josh tersebut berdampak positif
terhadap hidup Bukowski yaitu menjalani kehidupan yang lebih baik dan
bermanfaat sebulum kematian itu menjemput dirinya.

D. Nilai –nilai yang di dapat dari buku


1. Setiap orang bberhak bahagia
2. terlalu fokus pada hal yang seharusnya diabaikan
3. cari tahu apa yang sebenarnya layak diprioritaskan dan dipedulikan
4. fokus hanya pada hal yang penting
5. dengan “bodo amat” semua akan baik-baik saja

E. Tuliskan komentar atau Pendapat/ Kelebihan dan kekurangan dalam


buku tersebut

1. Kelebihan Buku

a. Halaman buku tidak terlalu tebal sehingga habis dibaca sekali duduk.
b. Warna sampul yang didominasi warna orange dan judul buku yang
menarik sehingga pembaca tertarik untuk membacanya.
c. Bahasa atau isi yang sedikit nyeleneh akan tetapi banyak inspirasi dan
motivasi yang terkandung didalamnya sehingga seseorang akan tidak
mau atau berpikir seribu kali untuk melakukan sesuatu hal yang bodoh
yang akan merugikan dirinya.

1. Kekurangan Buku

a. Masalah atau cerita yang terdapat antara bab yang satu dengan bab
yang lainnya kurang sinkron. Seperti pada Bab 3 yang membahas
tentang Jimmy seorang Motivator dan bab 4 yang membahas tentang
Hiroo Onoda orang yang tetap setia terhadap kekaisaran meskipun
kekaisan telah hilang.
b. Ada kalimat-kalimat yang maknanya absurt, sehingga sulit untuk
memahami maksud dari kalimat tersebut. Seperti semua makna dalam
hidup kita dibentuk oleh hasrat alami kita untuk tidak pernah mati.

Simpulan

Buku yang berjudul Sebuah Seni Untuk Bersikap Bodo Amat dari Mark
Manson ini mengajarkan kita bagaimana cara kita untuk berlapang dada dan
ikhlas membiarkan sesuatu pergi dari diri kita, bagaimana cara kita untuk
bisa memilih dan menyortir hal-hal yang penting saja sehingga tidak
memikirkan dan melakukan hal-hal yang sia-sia dalam hidup, bagaimana cara
kita untuk peduli lebih sedikit dalam artian lebih peduli kepada hal-hal yang
ada dampak serta berpengaruh terhadap diri dan lingkungan kita sendiri serta
buku ini akan Mengajari kita untuk “jangan berusaha” yang mengakibatkan
diri menjadi “buruk”. Seperti kita selalu berusaha agar terlihat lebih cantik
terlepas dari seperti apa kecantikan kita sesungguhnya, sehingga semakin
mati-matian kita untuk berusaha agar terlihat cantik maka kita akan semakin
merasa tidak cantik dan tidak menghargai diri sendiri.

F. Daftar Pustaka

Mark Manson,2018, the-subtlie-art-of-not-giving-a-f*uck,Jakarta :


PT.Gramediamedia Widiasarana Indonesia
Buku Fiksi

A. Sampul Buku

Identitas buku

Judul : Magic Hour (Let in the unexpected)

Penulis/pengarang : Tisa T.S & Stanley Maulen

Tempat terbit : Jakarta Selatan

Penerbit : Loveable

Tahun terbit : 2015

Tebal halaman : 229

Tinggi buku : 19 cm x 13 cm

Berat buku : 210 gr

Harga buku : Rp 40.000

ISBN : 978-602-0900-27-8

Warna / sampul Buku : Hijau-Hitam


B. Ringkasan buku

Novel ini menceritakan tentang seorang gadis yang sangat mencintai hujan.
Raina atau biasa disebut Rain adalah anak panti asuhan yang diangkat anak
oleh Tante Flora, ibu Gwenny. Raina dan Gwenny adalah saudara tiri meski
begitu mereka sangat akrab, sudah seperti sahabat bahkan saudara kandung.
Raina berkerja di toko bunga milik ibu Gwenny.

Suatu hari, Tante Flora meminta Gwenny untuk bertemu dengan Dimas. Ia
ingin menjodohkan Gwenny dengan Dimas yang merupakan anak dari
sahabatnya semasa SMA, yaitu Tante Cindy. Gwenny merasa keberatan
dijodohkan dan menganggap ibunya atas perjodohan ini. Gwenny meminta
raina berpura-pura menjadi dirinya.

Awalnya Raina enggan menuruti permintaan Gwenny, apalagi dia sempat


mengalami kecelakaan saat akan menemui cowok itu. Tapi raina mengiyakan
keinginan Gwenny, ternyata setelah Raina bertemu dengan Dimas, Raina
merasakan sesuatu yaitu momen dimana penuh keajaiban seperti magic hour
yang mampu melepas semua rasa kesedihannya. Seiring berjalanan waktu
mereka saling mencintai satu sama lain.

Tapi cinta Raina terhadap dimas, justru membuatnya bimbang, karena ada
cinta lain menantinya sejak kecil cinta sahabatnya, Toby. Toby sendiri
senantiasa menjadi sosok malaikat pelindung bagi Raina. Raina tak ingin
kehilangan Toby. Lagi lagi cinta Raina harus dibenturkan pada pilihan antara
cinta atau persahabatan. Tapi Dimas juga bukan orang yang tepat untuknya
karena Dimas sudah di jodohkan oleh saudara tirinya yaitu Gwenny.

Namun cinta bukanlah cinta jika tidak melalui sebuah ujian. Begitu juga cinta
Raina dan Dimas. Semakin mereka berjuang menyatukan cinta, semakin
banyak tragedi yang memisahkan. Hingga sebuah rahasia terkuak, dimana
Raina menemui kenyataan kalau Dimas penyebab kecelakaan yang terjadi
pada dirinya. Kecelakaan yang merenggut hal terpenting yang ia miliki yaitu
penglihatannya. Akankah Raina memaafkan Dimas? Apakah persahabatannya
dengan Gwenny bisa di selamatkan? Lalu, apa yang terjadi saat Raina buta
dan tak bisa melihat Magic Hour untuk selamanya? Akankah Dimas akan
menjadi satu cinta untuk selamanya bagi Raina?

Terkadang kita harus melalui kegelapan untuk menghargai indahnya cahaya.


Magic hour, satu cinta untuk selamanya.

C. Nilai –nilai yang terdapat dalam buku


1.Nilai moral

Nilai moral pada novel ini sangat kental. Sifat-sifat yang di tunjukkan rasa
humanis yang terang dalam diri seorang remaja yang tanggung jawab dalam
menyikapi kerasnya kehidupan. Disini, tokoh utama di gambarkan seorang
gadis yang sangat polos,lugu sehingga mengarah kepada sifat mengalah untuk
menyikapi kehidupan.

2.Nilai sosial

Ditinjau dari nilai sosialnya, novel ini begitu kaya akan nolai sosial. Hal itu
dibuktikan rasa setia kawan yang begitu tinggi antara tokoh Toby dan Raina.
Masing-masing saling ada jikalau kedua sahabat ini membutuhkan satu sama
lain. Sifat Toby terhadap Raina yang sangat perhatian disaat sahabatnya
terpukul karena kecelakaan beberapa waktu lalu yang mengakibatkan
kehilangan organ penting di tubuh raina. Raina mengalami kebutaan dan Toby
menguatkan Raina untuk tetap semangat dalam menjalankan hidupnya.

3.Nilai adat istiadat

nilai adat istiadat di sini juga begitu kental terasa. Seorang gadis yang polos
penghantar bunga dia tidak mau mengenakan mobil florist tapi selalu
mengenakan sepeda jenis BMX berwarna putih. Dua keranjang yang tebuat
dari rotan di bagian belakang dan satu keranjang terbuat dari kayu biasa di
bagian depan. Selain itu nilai adat istiadat yang jelas tergambar raina dan
dimas berjanjian untuk bertemu, mereka tidak memilih ke mall atau ke cafe
mereka malah memilih pasar malam dan mencoba berbagai mainan yang
biasanya tersedia di pasar malam.

4.Nilai agama

Nilai agama pada novel ini juga secara jelas tergambar di awal awal novel.
Saat gwenny berulang tahun dia dan mamanya berkunjung di panti asuhan
untuk berbagi keperluan panti asuhan dan baju baju untuk para penghuni
panti. Manusia adalah makhluk sosial, jadi manusia saling membutuhkan satu
sama lain, kita membutuhkan orang lain, dan orang lain membutuhkan kita
juga, karena hal itu kita harus berbagi dan orang lain akan berbagi kepada
kita.

D. Komentar atau Pendapat mengenai isi buku


Banyak kelebihan kelebihan yang didapat dalam novel ini. Novel ini tak
sekedar tentang cinta juga tentang pesaudaraan dan persahabatan. Konflik
yang sangat berbeda dari novel cinta cinta lainya yang sangat menarik untuk
di baca. Mulai dari segi bahasa hingga kekuatan alur yang mengajak pembaca
masuk dalam cerita hingga merasakan tiap latar yang terdeskripsikan secara
sempurna. Novel ini juga melampirkan beberapa foto adegan demi adegan
yang membuat pembaca tambah berimajinasi lebih tinggi. Tak hanya itu novel
ini mengandung banyak kata-kata mutiara yang menyentuh hati dan
menguras air mata yang mampu membius para pembaca yang mengikut alur
cerita. Hal ini tak lepas dari kecerdasan penulis memainkan imajinasi berfikir
yang di tuangkan dengan bahasa-bahasa intelektual yang berkelas. Buku
Magic hour sendiri adalah sebuah drama romantis yang dapat dengan jeli
mengupas tentang perasaan hati dari para remaja yang seringkali terjebak
cinta segitiga. Pada dasarnya novel ini hampir tiada kekurangan. Namun
setiap karya manusia pasti memiliki kekurangan. Kekurangan dari novel ini
adalah penulisan kata yang salah dan ada beberapa kata yang sulit untuk di
mengerti. Dipertengahan cerita, cerita sudah bisa di tebak dan sangat di
sayangkan pada karakter dimas yang sangat tidak jelas di akhir akhir cerita,
membuat pembaca kecewa. Endingnya kurang berkesan.

E. Simpulan buku
Kisah yang mengajarkan kita tentang arti sahabat, saudara, dan cinta yang
sangat dekat dengan kehidupan sehari hari. Salut banget dengan
ceritanya kata kata yang sangat puitis mampu membuat kita ketawa,
sedih, senyum bahkan menangis, tapi sangat di sayangkan masih ada
penulisannya yang kurang menarik. Pokoknya yang belum baca novel ini
wajib baca karena sangat bagus dan mengharukan. Mungkin itu saja yang
dapat saya sampaikan. Sekali lagi jangan lupa baca novelnya.

F. Daftar pustaka
Loveable,2015, Magic-hour,Jakarta Selatan: PT.Cahaya

G. Data Diri

Nama : I Gusti Agung Bagus Mahawira


Kelas : XII MIPA 2
Nis : 19229
Nisn : 0043436723
Ringkasan Buku Non-Fiksi dan Fiksi
SEBUAH SENI UNTUK BERSIKAP BODO AMAT
MAGIC HOUR

OLEH :

I GUSTI AGUNG BAGUS MAHAWIRA


XII MIA 2
194229/0043436723

SMAN 1 GOWA

Anda mungkin juga menyukai