Anda di halaman 1dari 4

RUANG KOLABORASI

MATA KULIAH COMPUTATIONAL THINKING

Dosen Pengampu : Arif Setiawan, S. T., M. Eng.

Disusun oleh :

Maharany Octary Setyowaty (A951221096)

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN PROFESI GURU


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH
SURAKARTA
2023
Nama/No. Kelompok : 3

NIM/Nama Mahasiswa :
1. Maharany Octary Setyowaty (A951221096)

Hasil diskusi secara umum:


Menurut hasil diskusi kelompok kami, kami menyimpulkan bahwa jawaban dari masing
masing anggota kelompok kami sudah sesuai dengan fondasi-fondasi CT.

Contoh hal atau persoalan zaman sekarang yang tidak memakai komputer, TIK, dan
robot tapi membutuhkan CT.
1. Sebelum melakukan pembelajaran, guru mengalami masalah tentang bagaimana
cara menyusun rencana pembelajaran agar proses belajar sesuai dengan langkah
dan proses belajar yang menyenangkan, kita hendaknya menganalisa terlebih
dahulu masalah yang sedang dihadapi. Kemudian fokus pada masalah yang terjadi
dan mencari solusi untuk menghadapi masalah tersebut.
2. Pada Kegiatan Belajar Mengajar (KBM), terdapat peserta didik yang belum
memahai materi pembelajaran di kelas, kemudian guru menghampiri peserta didik
tersebut. Guru menanyakan kepada peserta didik bagian materi yang manakah yang
belum dipahami agar guru dapat membimbing peserta didik lebih intens
3. Melakukan pembelajaran Energi dalam Kehidupan Sehari-hari.
Penerapan fondasi CT dalam kehidupan sehari-hari: A.
Jawaban yang sudah tepat:
Kasus 1

a. Dekomposisi: Menyiapkan lembar pengamatan, sumber bahan ajar, metode dan


pendekatan, tujuan pembelajaran, kegiatan pembuka, inti, penutup, media ajar,
lembarpenilaian.
b. Pengenalan pola: Menyiapkan dapat menyampaikan tujuan pembelajaran di
awal/di tengah/di akhir, penugasan dapat berbentuk secara kelompok/individu,
refleksi dan kesimpulan
c. Abstraksi: Di dalam menyusun langkah-langkah di Rencana Pelaksanaan
Pembelajaranterdapat kegiatan pembelajaran yang meliputi pendahuluan, inti, dan
penutup.
Algoritma : Langkah awal melakukan observasi dengan lembar pengamatan untuk
mengetahui karakteristik peserta didik terlebih dahulu, mencari sumber bahan ajar,
menentukan metode dan tujuan pembelajaran, membuat media ajar, membuat lembar
penilaian dan lembar refleksi.

Kasus 2

a. Dekomposisi: Berdasarkan contoh di atas, penerapan pondasi CT adalah dengan


guru mengamati apa saja penyebab peserta didik kurang memahami materi
pembelajaran. Penyebab peserta didik kurang memahami materi pembelajaran
antara lain : peserta didik kurang memperhatikan guru saat menyampaikan materi,
peserta didik kurang semangat, peserta didik asik bermain sendiri.
b. Pengenalan Pola: Kemudian, pengenalan polanya adalah guru pernah mengalami
hal serupa sebelumnya, dimana guru menemukan ada peserta didik yang kurang
paham dalam menerima materi yang disampaikan oleh guru.
c. Abstraksi: Lalu, di antara banyak penyebab tersebut, guru memilih bahwa
penyebab yang memungkinkan bahwa peseta didik kurang dalam memahami
materi adalah karena peserta didik yang kesulitan belajar.
Algoritma: Langkah terakhir untuk menyelesaikan masalah peserta didik yang kesulitan
belajar adalahdengan guru meminta peserta didik lain untuk membantu peserta didik yang
kesulitan dalam belajar.
Kasus 3

a. Dekomposisi: Dalam satu kelas siswa dibagi menjadi 4 kelompok, kemudian guru
mengajak peserta didik untuk menyebutkan manfaat dari energi dalam kehidupan
sehari-hari.
b. Pengenalan pola: Guru mengajak peserta didik untuk mengelompokkan manfaat
energi dikehidupan sehari-hari.
c. Abstraksi: Guru memberikan pengarahan bahwa setiap kelompok mendefinisikan 1
manfaat dari energi yang dipilihnya. Semisal kelompok 1 mendapatkan energi
matahari, kelompok tersebut diminta menyebutkan apasaja manfaat dari energi
manatahari dalam kehidupan sehari-hari.
Algorithma: Setelah semua peserta didik melakukan pembelajaran, peserta didik bisa
menyebutkan manfaat dari energi..
B. Jawaban yang kurang tepat:
Menurut kelompok kami, tidak ada jawaban yang kurang tepat karena 4 fondasi CT yang
sudah disusun masing-masing anggota kelompok sudah sesuai dengan konsep yang ada

Anda mungkin juga menyukai