Anda di halaman 1dari 4

BUKU JAWABAN TUGAS MATA KULIAH

TUGAS 2

Nama Mahasiswa : Hadija Azharianti

Nomor Induk Mahasiswa/ NIM : 857095467

Kode/Nama Mata Kuliah : PDGK4104/Perspektif Pendidikan SD

Kode/Nama UPBJJ : UPBJJ Jakarta 21

Masa Ujian : 2022/23.2(2023.1)

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


UNIVERSITAS TERBUKA
1. Buatlah rencana pembelajaran untuk mengembangkan kemampuan merespon pada
anak Sekolah Dasar!
Jawab :
Rencana pembelajaran dalam mengembangkan kemampuan merespon pada anak sekolah
dasar, dapat dicontohkan dalam metode pembelajaran Matematika. Pada matematika terdapat
materi tentang mata uang, pada saat pembelajaran tersebut tenaga pendidik dapat menciptakan
kelas menjadi pusat perbelanjaan. Melakukan transaksi jual beli menggunakan properti uang yang di
buat para siswa dengan kreatif. Sehingga siswa tidak bosan dan dapat mencerna materi yang
disampaikan dengan lebih mudah.

Pembelajaran merupakan kegiatan inti dalam sebuah pendidikan. Maka dalam proses
pembelajaran ini diharapkan datap tercapainya tujuan pendidikan dalam bentuk terjadinya
perubahan tingkah laku dalam diri siswa. Guru sebagai tenaga pendidik juga akan melakukan yang
terbaik guna mencapai pembelajarannya berhasil dan murid dapat memahami apa yang
disampaikan oleh mereka.

2. Berikan argumentasi Anda terkait peran guru dalam merumuskan kegiatan bimbingan
dan konseling berkaitan dengan tujuan, aktivitas, metode dan penilaian!
Jawab :
Dalam merumuskan kegiatan bimbingan dan konseling, seorang guru hendaknya memahami
kondisi dan latar belakang muridnya, tidak hanya melihat dari kacamatanya saja, namun juga harus
mampu melihat dari kacamata sang murid tersebut. Tujuannya, agar terbangun sebuah ikatan
kepercayaan antara guru dan murid, sehingga guru lebih mudah menemukan penyelesaian dari
masalah yang dihadapi oleh muridnya. Kegiatan bimbingan dan konseling ini dapat dilakukan
dengan pertemuan tatap muka untuk mendiskusikan suatu permasalahan dan menemukan
solusinya bersama. Dengan demikian, guru dapat menilai muridnya berdasarkan hasil diskusi yang
telah dilakukan.

Argumentasi adalah sebuah teks yang memaparkan argumen penulis dan bersifat
mempengaruhi atau memaksa orang lain untuk mengikuti argumen tersebut. Dalam teks
argumentasi, terdapat tiga bagian penting, yakni:

• Pendahuluan, berisi pemaparan mengenai permasalahan atau topik yang hendak


dibicarakan.
• Tubuh argumen, berisi argumen yang dipaparkan oleh penulis terkait permasalahan
tersebut.
• Kesimpulan, berisi ringkasan dari argumen yang telah dipaparkan sebelumnya dan
penegasan ulang argumen tersebut.
3. Anak hiperaktif merupakan salah satu gangguan psikologis beresiko tinggi. Oleh sebab
itu, perlu diberikan pelayanan yang berbeda dari anak pada umumnya. Buatlah desain
model layanan untuk anak hiperaktif!
Jawab :
Desain layanan untuk anak-anak hiperaktif dengan metode berikut ini:

1. Behavior modification, yaitu mengatur, mengubah, dan mengendalikan perilaku dalam


berinteraksi dengan lingkungannya.
2. Role model, yaitu mencontoh perilaku baik dari anak normal di dalam kelas atau lingkungan
disekitarnya dengan tujuan mengurangi tingkah laku hiperaktif anak.
3. Medikal, yaitu penggunaan obat-obat saraf dalam tubuh yang sifatnya menenangkan anak.
4. Asupan makan teratur, yaitu memilah dan memilih menu makan anak yang banyak
mengandung zat yang meransang hormon aktif.

Hiperaktif pada anak dapat diidentifikasi secara langsung jika terdapat gejala:

• gerakan tubuh yang berlebihan atau hiper sepanjang hari dan tanpa tujuan yang jelas.
• suka mengacau dan bertindak sesuka hatinya tanpa menghiraukan orang lain.
• Tidak fokus jika dirinya sedang diberikan arahan atau nasihat.

4. Sikap dan nilai merupakan salah satu profil kompetensi guru SD. Buatlah indikator
berdasarkan profil kompetensi tersebut!
Jawab :
yaitu Kompetensi sosial

Kompetensi Sosial berkaitan dengan keterampilan komunikasi, bersikap dan berinteraksi secara
umum, baik itu dengan peserta didik, sesama guru, tenaga kependidikan, orang tua siswa, hingga
masyarakat secara luas.

5. Salah satu prinsip pelaksanaan kurikulum berdasarkan Peraturan Mendiknas No


22/2006 tentang Standar Isi yaitu kurikulum dilaksanakan dengan prinsip ing ngarsa
sung tulada, ing madya mangun karsa, tut wuri handayani terkait hubungan peserta
didik dan pendidik dalam pembelajaran. Uraikan arti dari prinsip tersebut dan berikan
contoh penerapan prinsip tersebut!
Jawab :
Arti dan penerapan prinsip-prinsip pelaksanaan kurikulum pendidikan tersebut adalah:

1. Ing Ngarsa Sung Tuladha


Arti: Di depan memberi teladan.

Contoh: Guru memberikan contoh perilaku yang baik kepada murid-muridnya.

2. Ing Madya Mangun Karsa

Arti: Di tengah memberi kemauan atau semangat.


Contoh: Guru senantiasa berinovasi untuk menciptakan kegiatan pembelajaran yang asyik, sehingga
murid bersemangat untuk belajar.

3. Tut Wuri Handayani

Arti: Di belakang memberikan dorongan.

Contoh: Guru senantiasa memotivasi murid-muridnya untuk berprestasi.

Prinsip-prinsip pelaksanaan kurikulum tersebut pertama kali dikemukakan dan diterapkan


oleh Bapak Pendidikan Indonesia, Ki Hajar Dewantara. Beliau pertama kali menerapkan prinsip-
prinsip tersebut di sekolahnya yang bernama Taman Siswa di Yogyakarta. Prinsip-prinsip tersebut
akhirnya dikembangkan dan menjadi pedoman pelaksaan kurikulum nasional hingga saat ini.

Anda mungkin juga menyukai